Anda di halaman 1dari 4

ADSTRINGEN

Adstringen adalah zat yang menyebabkan jaringan biologis berkontraksi atau


mengkerut. Terdapat berbagai manfaat Adstringen untuk medis. Selain itu, banyak
perusahaan kosmetik menjual Adstringen untuk perawatan kulit.
Adstringen juga digunakan untuk merujuk kepada makanan asam yang
menyebabkan mulut mengerut (kering), seperti lemon, delima, dan kesemek. Tanin,
seperti yang ditemukan dalam teh dan anggur, juga merupakan Adstringen karena
menyebabkan mulut terasa kering.Itu sebab, tanin umum digunakan untuk
menghasilkan produk Adstringen yang dipergunakan dalam bidang medis dan
kosmetik.
Asal-usul kata Adstringen dapat ditemukan dalam kata Latin ‘astringere’ yang
berarti “mengikat cepat.”Ketika diterapkan pada jaringan hidup, Adstringen
menyebabkan jaringan untuk mengikat sehingga menjadi menyusut (mengkerut).Sifat
ini sangat berguna dalam berbagai aplikasi. Misalnya, pada kasus penyakit dalam,
Adstringen digunakan untuk mengecilkan selaput lendir sehingga mengurangi
pembengkakan.
Dengan mengurangi pembengkakan, dokter akan lebih mudah
mengidentifikasi area perdarahan atau iritasi.Dokter juga meresepkan Adstringen
untuk meredakan iritasi kulit yang disebabkan oleh infeksi jamur dan gigitan
serangga.Lotion kalamin adalah contoh dari zat topikal yang dirancang untuk
mengurangi iritasi.
Dalam kosmetik, Adstringen digunakan sebagai pengencang kulit, pengecil
pori-pori, dan membuat lapisan pelindung pada kulit.Kosmetik Adstringen biasa
disebut pula sebagai toner, dan umum digunakan setelah mandi sebelum
menggunakan pelembab. Namun perlu berhati-hati, menggunakan Adstringen
berlebihan, terutama yang mengandung alkohol bisa memicu kulit kering.
Itu sebab, penggunaan Adstringen untuk kosmetik biasanya diikuti dengan
pelembab agar kulit tidak kering.Terdapat perdebatan mengenai apakah orang yang
mengalami jerawat harus menggunakan Adstringen atau tidak.Sebagian berpendapat
Adstringen mungkin memiliki dampak positif, sementara yang lain khawatir
Adstringen akan mengecilkan pori-pori sehingga meningkatkan kemungkinan
penyumbatan dan infeksi.

EUGENOL

Eugenol (C10H12O2), merupakan turunan guaiakol yang mendapat tambahan


rantaialil, dikenal dengan nama IUPAC 2-
metoksi-4-(2-propenil)fenol. Ia dapat
dikelompokkan dalam keluarga alilbenze na
dari senyawa-senyaw fenol. Warnanya bening
hingga kuning pucat, kental seperti minyak .
Sumber alaminya dari minyak cengkeh.
Terdapat pula pada pala, kulit manis, dan salam. Eugenol sedikit larut dalam air
namun mudah larut pada pelarut organik. Aromanya menyegarkan dan pedas seperti
bunga cengkeh kering, sehingga sering menjadi komponen untuk menyegarkan
mulut.
Senyawa ini dipakai dalam industri parfum, penyedap, minyak atsiri,
dan farmasi sebagai penyuci hama dan pembius lokal. Ia juga mengjadi komponen
utama dalam rokok kretek. Dalam industri, eugenol dapat dipakai untuk
membuat vanilin.Campuran eugenol dengan seng oksida (ZnO) dipakai
dalam kedokteran gigi untuk aplikasi restorasi (prostodontika).
Turunan-turunan eugenol dimanfaatkan dalam industri parfum dan penyedap
pula. Metil eugenol digunakan sebagai atraktan. Lalat buah jantan terpikat oleh metil
eugenol karena senyawa ini adalah feromon seks yang dikeluarkan oleh betina. Selain
itu, beberapa bunga juga melepaskan metil eugenol ke udara untuk memikat lalat
buah menghampirinya dan membantu penyerbukan.
Turunan lainnya dipakai sebagai penyerap UV, analgesika, biosida,
dan antiseptika. Pemanfaatan lainnya adalah sebagai stabilisator
dan antioksidan dalam pembuatan plastik dan karet.

GERMISIDAL

Germisidal adalah menghambat pertumbuhan dan perkembangan [germinasi]


spora bakteri. Bakteri tertentu seperti Streptomyces, Bacillus, Clostridium, dan
Sporosarcina. dapat mengubah dirinya dari bentuk vegetative menjadi spora apabila
keadaan memburuk. Pada bentuk spora ini kegiatan bakteri akan berhenti, tidak
bermetabolisme ataupun bereproduksi (dorman). Dalam bentuk ini bakteri sangat
resisten dan dapat bertahan hidup dalam waktu lama meskipun dalam keadaan
lingkungan yang kurang baik karena panas, kekurangan nutrient, radiasi ultraviolet,
atau adanya zat kimia yang toksik.

EUKALIPTUS

Eukaliptus (Dari bahasa Yunani: ευκάλυπτος = "tertutupi dengan baik")


adalah sejenis pohon dari Australia. Ada lebih dari 700 spesies dari Eukaliptus,
kebanyakan asli dari Australia, dengan beberapa dapat ditemukan di Papua Nugini
dan Indonesia dan juga sampai Filipina.
Anggota genus pohon ini dapat ditemukan hampir di seluruh Australia, karena
telah beradaptasi dengan iklim daerah tersebut; bahkan tidak ada satu benua yang
dapat digambarkan dengan sebuah genus pohon seperti Australia dengan
eukaliptusnya.
Minyak esensial yang didapat dari daun Eukaliptus mengandung senyawa
yang merupakan disinfektan alami yang kuat dan dapat menjadi racun dalam jumlah
banyak. Beberapa herbivora marsupialia, terutama koala dan beberapa oposum,
toleran terhadap minyak tersebut sehingga dapat memakan daun-daunan eukaliptus.
Eukaliputs memiliki banyak kegunaan yang membuat mereka menjadi pohon
yang penting secara ekonomi. Mungkin jenis Karri dan Eucalyptus melliodora
merupakan jenis yang paling terkenal. Dikarenakan mereka cepat tumbuh dan
kegunaan dari kayunya. Kayunya dapat digunakan sebagai hiasan, timber, kayu
bakar, dan kayu pulp. Eukaliptus menyerap banyak air dari tanah melalui proses
transpirasi. Mereka ditanam di banyak tempat untuk mengurangi water table dan
mengurangi salinasi tanah.
Minyak eukaliptus siap didistilasi kukus dari daunnya dan dapat digunakan
sebagai pembersih, pewangi, dan dalam jumlah kecil dalam suplemen makanan;
terutama permen, cough drops, dan decongestants. Minyak eukaliptus juga memiki
sifat menolak serangga, dan telah digunakan sebagai bahan dari penolak nyamuk
komersial.
Nektar dari beberapa eukaliptus menghasilkan madu monofloral berkualitas
tinggi. Daun dari ghost gum digunakan oleh suku aborigin untuk menangkap ikan.
Membasahi daunnya dalam air dapat melepas pelumpuh yang melumpuhkan ikan
sementara. Eukaliptus juga digunakan untuk membuat digeridoo, sebuah instrumen
musik udara yang dipopulerkan oleh orang aborigin Australia.

Anda mungkin juga menyukai