Anda di halaman 1dari 3

A.

Sistem Alternatif Medis


pengobatan alternatif merupakanpengobatan non konvensional yang ditujukan
untuk meningkatkan derajat kesehatanmasyarakat yang meliputi berbagai upaya seperti
promotif, preventif, kuratif danrehabilitatif. Upaya tersebut diperoleh melalui pendidikan
terstruktur dengan kualitas, keamanan dan efektivitas yang tinggi berlandaskan ilmu
pengetahuan biomediktapi belum diterima dalam kedokteran secara umum.1 Pengobatan
alternatif merupakan suatu bentuk pengobatan kesehatan yangmenggunakan cara, alat,
atau bahan yang tidak termasuk dalam standard pengobatanmedis. Pengobatan ini dalam
dunia medis dikenal dengan sebutan complementary andalternative medicines (CAMs)
atau pengobatan pelengkap dan alternatif.2Maksudnya, pengobatan alternatif dalam dunia
medis dapat digunakan sebagai pelengkap ataupendamping dari pengobatan medis, dan
dengan pertimbangan tertentu.
Pengobatan alternatif sudah dipercayai turun temurun dalam jangka waktu yang
lamadi masyarakat. Kekuatan-kekuatan spiritual, kekuatan jiwa, energi positif,
pengobatandengan doa, dan pengobatan menggunakan ramuan tanaman herbal telah
berkembangdan dipercayai dapat mengobati berbagai penyakit dan dirasakan sesuai
pengalamanmasyarakat secara langsung.
Pengobatan alternatif merupakan suatu bentuk pengobatan kesehatan yang
menggunakan cara, alat, atau bahan yang tidak termasuk dalam standard pengobatan
medis. Pengobatan ini dalam dunia medis dikenal dengan sebutan complementary and
alternative medicines (CAMs) atau pengobatan pelengkap dan alternatif.2Maksudnya,
pengobatan alternatif dalam dunia medis dapat digunakan sebagai pelengkap atau
pendamping dari pengobatan medis, dan dengan
B. Macam-macam Pengobatan Alternatif
Menurut Hopkins dalam Fajrina, pengobatan alternatif dapat dibedakan menjadi beberapa
macam, yaitu sebagai berikut:
1. Pengobatan alternatif tradisional, yaitu bentuk terapi yang telah dipraktikkanselama
berabad-abad di seluruh dunia misalnya akupuntur, ayurveda, homoeopati, naturopati,
dan pengobatan Cina.
2. Terapi yang melibatkan sentuhan, yaitu terapi gabungan teknik yang
melibatkanpikiran, misalnya pengobatan kiropraktik dan asteopati, pijat, terapi
gerakan tubuh, tai chi dan yoga.
3. Diet dan herbal, yaitu pengobatan dengan menyeimbangkan kebutuhan nutrisi untuk
tubuh dari asupan makanan sehari-hari, misalnya suplemen diet, pengobatanherbal,
dan pengaturan pola makan.
4. Energi eksternal, yaitu pengobatan dengan menggunakan kekuatan energi padabenda-
benda atau sumber lain yang dipercayai dapat mempengaruhi kesehatan, misalnya
terapi elektromagnetik, reiki, dan qigong
5. Terapi yang melibatkan pikiran, yaitu pengobatan alternatif dengan
menggunakankekuatan hubungan di balik pikiran dan tubuh manusia karena
kesehatan mental dan emosionalnya yang sehat, misalnya meditasi, biofeedback, dan
hypnosis.
6. Pengobatan yang melibatkan indera yaitu pengobatan alternatif denganmenggunakan
pancaindara, baik itu sentuhan, penglihatan, pendengaran, penciuman, maupun perasa
yang dapat mempengaruhi kesehatan tubuh secarakeseluruhan, misalnya melalui
gabungan seni, menari, dan musik. Atau visualisasi dan citra terpadu

Dillihat dari unsur-unsur dalam prosesnya, pengobatan alternatif dapat


dibedakan menjadi beberapa macam, yaitu:
1) Herbal agency, pengobatan alternatif menggunakan tanaman, baik asli
maupun olahan telah menjadi ramuan
2) Animal agency, pengobatan alternatif menggunakan hewan, asli
maupunperantara
3) Material agency, pengobatan alternatif menggunakan bahan material bumi,
seperti tusuk jarum dan air
4) Mind agency, pengobatan alternatif menggunakan kekuatan jiwa
5) Event agency, pengobatan alternatif menggunakan sifat, gejala, fenomena,
danperistiwa
6) Manajemen life agency, pengobatan alternatif menggunakan
hukumalamhidup
Pendapat lain mengelompokkan pengobatan alternatif yang cukup
dikenal dalam dunia medis dan non medis ke dalam 16 macam pengobatan.
Bahkanrumah sakit ada yang menggabungkan pengobatan ini
dalammenyembuhkanpasien. Pengobatan tersebut adalah: akupuntur, alexander
technique, aromaterapi, pelatihan autogenic, kelasi, chiropractic, terapi enzim,
pengobatan dengan bunga, herbalisme, homeopati, pijatan, refleksiologi,
penyembuhan spiritual, tai chi, danyoga.10 Selain pengobatan yang disebut di
atas, terdapat pengobatan alternatif dalamIslam yang dikenal dengan istilah
Thibbun Nabawi. Pengobatan ini meliputi empat macam pengobatan, yaitu:
1. Pengobatan herbal, yaitu pengobatan menggunakan ramuan herbal
dalammendapatkan kesembuhan.
2. Pengobatan bekam, yaitu pengobatan dengan membuang darah kotor
menggunakan alat jarum dan listrik untuk mendapatkan kesembuhan
3. Pengobatan gurah, yaitu pengobatan dengan mengeluarkan sejumlah dahakdari
dalam hidung dan tenggorokan untuk memperoleh kesembuhan
4. Pengobatan ruqyah, yaitu pengobatan dengan menggunakan bacaan ayat-ayat
Al-Quran untuk memperoleh kesembuhan.
C. Media Pengobatan Alternatif
Media pengobatan adalah suatu bahan, alat, atau perantara yang digunakan untuk
proses mengobati penyakit pasien. Media pengobatan merupakan alat berupa benda atau
non benda yang digunakan dalam proses mengobati penyakit yang diderita oleh pasien.
Melalui media tertentu, suatu proses pengobatan dapat berjalan dengan lancar. Media yang
digunakan dalam pengobatan alternatif tergantung pada jenis pengobatan itu sendiri.
Media yang dapat digunakan untuk pengobatan alternatif bermacam-macam, di antaranya
adalah sebagai berikut:
1. Media hewan, yaitu penggunaan jenis hewan tertentu sebagai alat atau bahan atau
sebagai perantara untuk memindahkan penyakit pasien. Misalnya memindahkan
penyakit pasien pada ayam, kambing, dan lain-lain.
2. Media tumbuhan, yaitu penggunaan jenis tumbuh-tumbuhan tertentu yang
dianggap berkhasiat tinggi untuk menyembuhkan suatu penyakit yang diderita
pasien. Tumbuh-tumbuhan digunakan sebagai obat yang dikenal dengan
pengobatan herbal, tradisional. Misalnya penggunaan tanaman kunyit, serei, dan
sambiloto untuk mengobati demam, flu, dan typus.
3. Media kekuatan jiwa, yaitu penggunaan kekuatan-kekuatan yang dimilliki oleh
seorang pasien untuk distimulasi, dibangkitkan agar muncul kekebalan dalam
tubuhnya untuk menghilangkan penyakitnya. Misalnya dengan menstimulus
kekuatan energi positif dalam melawan penyakit.
4. Media material bumi, yaitu penggunaan material bumi sebagai media dalam
pengobatan suatu penyakit. Misalnya menggunakan air untuk mengobati penyakit.
5. Media terapi, yaitu pengobatan dengan menggunakan terapi dalam menyembuhkan
pasien. Misalnya terapi air putih dan doa.
D. Manfaat sistem alternatif medis
Jangan selalu menganggap pengobatan alternatif sebagai satu-satunya terapi untuk
mengatasi penyakit. Pasalnya, pengobatan tradisional tidak menjanjikan kesembuhan untuk
penyakit apapun. Pengobatan tradisional yang ada di masyarakat saat ini sebagian besar tidak
memiliki bukti ilmiah yang kuat. Bahkan, kebanyakan pengobatan hanya berdasarkan sugesti
dan pengalaman dari pasien. Meskipun begitu, pengobatan alternatif ini tetap memiliki
manfaat yang bisa Anda ambil, seperti:
1). Membantu meringankan efek samping akibat pengobatan konvensional,
2). Memberikan kenyamanan dan menurunkan kekhawatiran tentang kondisi kesehatan Anda,
dan
3). Merasa bahwa Anda telah berusaha keras melawan penyakit.
Manfaat pengobatan alternatif bisa terasa jika anda melakukannya secara rutin dalam jangka
panjang.
F. Tujuan sistem Alternatif Medis
Tujuan pelayanan kesehatan dalam sistem alternatif medis adalah untuk menjaga kesehatan
tubuh secara umum, mengurangi gejala penyakit, mempercepat pemulihan penyakit, atau
menurunkan risiko dari penyakit.
G. Peran Perawat
Peran perawat yang dapat dilakukan dari pengetahuan tentang terapi komplementer
diantaranya sebagai konselor, pendidik kesehatan, peneliti, pemberi pelayanan langsung,
koordinator dan sebagai advokat. Sebagai konselor perawat dapat menjadi tempat bertanya,
konsultasi, dan diskusi apabila klien membutuhkan informasi ataupun sebelum mengambil
keputusan. Sebagai pendidik kesehatan.

Anda mungkin juga menyukai