Anda di halaman 1dari 9

PENDIDIKAN PANCASILA

Mata Pelajaran : Pendidikan Pancasila Profil Pelajar Pancasila:


Fase :A 1. Bernalar Kritis
Jenjang Sekolah : SD Tat Twam Asi Memperoleh dan memproses informasi
dan gagasan.
Elemen : Pancasila
Alokasi Waktu : 20 jp Mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan
mengolah informasi, dan gagasan.
2. Mandiri:

Pemahaman diri dan situasi yang dihadapi.


Mengenali kualitas dan minat diri serta
tantangan yang dihadapi.
Tujuan Pembelajaran
1) Peserta didik mampu mengenal simbol sila-sila Pancasila pada lambang negara Garuda
Pancasila.
2) Peserta didik mampu menunjukkan simbol sila-sila Pancasila pada lambang negara Garuda
Pancasila.
3) Peserta didik mampu menceritakan simbol sila-sila Pancasila pada lambang negara Garuda
Pancasila.
4) Peserta didik mampu menyanyikan lagu Garuda Pancasila.

Target Peserta Didik


Peserta didik regular (bukan berkebutuhan khusus)

Jumlah Peserta didik (maksimum)


29 peserta didik

Ketersediaan Materi
Materi untuk peserta didik regular
Materi pengayaan untuk peserta didik yang kemampuannya di atas rata-rata.
Materi remedial untuk peserta didik yang kemampuannya lemah
Deskripsi Umum Kegiatan Pembelajaran
Model Pembelajaran:
Examples Non Examples
 Mempersiapkan gambar-gambar sesuai dengan tujuan pembelajaran.
 Menyajikan gambar yang akan digunakan.
 Memberi kesempatan kepada peserta didik untuk memperhatikan gambar.
 Diskusi kelompok
 Menyajikan hasil diskusi

Metode:

● Diskusi
● Kerja kelompok
● Tanya Jawab
●Penugasan
Pembelajaran I
Materi ajar
Materi:
• Lambang negara Garuda Pancasila
• Simbol sila-sila Pancasila

Prasarana dan Sarana/Alat dan Bahan


● Speaker
● Laptop
● Proyektor
● Spidol warna hitam
Persiapan Pembelajaran
Langkah-langkah persiapan:
Guru menyiapkan kebutuhan pembelajaran seperti:
• Menyiapkan audio lagu Garuda Pancasila yang dapat didengarkan oleh seluruh peserta didik
dikelas.
• Menyiapkan gambar lambang negara Garuda Pancasila.
Urutan Kegiatan Pembelajaran Alokasi
waktu

Deskripsi Kegiatan 8 JP
(8x35’)
Kegiatan Pembukaan:
1. Pembelajaran dibuka dengan salam, menanyakan kabar, dan mengecek
kehadiran peserta didik.
2. Kegiatan dilanjutkan dengan berdoa. Doa dipimpin oleh peserta didik yang
ditunjuk oleh guru.
3. Guru mengingatkan peserta didik agar selalu menjaga kesehatan dan rajin
mencuci tangan.
4. Peserta didik menyiapkan diri agar siap untuk belajar serta memeriksa kerapian
diri sesuai arahan guru.
5. Peserta didik menyimak penjelasan guru tentang materi pembelajaran yang
akan dipelajari dan dikaitkan dengan pengalaman nyata peserta didik.
(Apersepsi)
6. Peserta didik melakukan ice breaking dengan yel-yel sekolah dan tepuk
semangat.
7. Peserta didik menyimak penjelasan guru dalam menyampaikan tujuan
pembelajaran yang akan dipelajari hari ini.
Kegiatan Inti:
1. Peserta didik diminta mengamati gambar lambang negara Garuda Pancasila.

2. Peserta didik diberikan beberapa pertanyaan pemantik:


 Anak-anak coba perhatikan gambar tersebut. Siapa yang tau itu
gambar apa?
Jawaban yang diharapkan: gambar Garuda Pancasila
 Sekarang coba kita perhatikan, pada dada Garuda Pancasila terdapat
beberapa gambar. Siapa yang tahu itu gambar apa?
Jawaban yang diharapkan: lambang sila-sila Pancasila.
3. Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melakukan
permainan menyusun puzzle.

4. Peserta didik duduk sesuai dengan kelompok masing-masing.


5. Peserta didik diberikan petunjuk untuk menyusun puzzle.
6. Peserta didik menyelesaikan puzzle selama maksimal 20 menit.
7. Peserta didik berdiskusi mengenai lembar kerja peserta didik yang diberikan.
8. Peserta didik menunjukkan hasil penyusunan puzzle dan menceritakan hasil
diskusi kelompoknya melalui perwakilan kelompok.
9. Peserta didik mendengarkan umpan balik yang diberikan guru setelah
seluruh perwakilan kelompok menceritakan hasil diskusi.
10. Peserta didik diberikan ice breaking dengan menyanyikan lagu Garuda
Pancasila secara bersama-sama.
11. Peserta didik menyanyikan lagu Garuda Pancasila secara mandiri.
Kegiatan Penutup:
1. Peserta didik diberikan penugasan mandiri mengenai materi yang telah
dibelajarkan.
2. Peserta didik bersama dengan guru menyimpulkan pembelajaran yang telah
dilalui.
3. Guru memberikan informasi materi yang akan dibelajarkan pertemuan
selanjutnya.
4. Peserta didik yang telah ditunjuk oleh guru, memimpin doa penutup proses
pembelajaran.

Penilaian Pencapaian Tujuan Pembelajaran


● Penilaian Formatif: evaluasi mengenai lambang negara, simbol sila-sila Pancasila

● Penilaian Sikap: Berkebhinekaan global dan mandiri

● Penilaian keterampilan: menceritakan hasil diskusi dan bernyanyi Garuda Pancasila


Refleksi Peserta Didik
Pertanyaan Jawaban
1 Bagian mana dari materi ini yang kalian rasa
paling sulit?

2 Apa yang kalian lakukan untuk dapat lebih


memahami materi ini?

3 Apakah kalian memiliki cara sendiri untuk


memahami materi ini?

4 Kepada siapa kalian akan meminta


bantuan untuk memahami materi ini?

5 Jika kalian diminta memberikan bintang dari 1


sampai 5, berapa bintang yang akan kalian
berikan pada usaha yang kalian lakukan untuk
memahami materi ini?

Refleksi Guru
● Apakah semua anak memahami materi yang dipelajari?

● Peserta didik mana yang perlu mendapatkan perhatian khusus? (baik yang kurang
maupun yang istimewa)

● Hal apa yang menjadi catatan keberhasilan dari pembelajaran kali ini?
● Hal apa yang harus diperbaiki dari pembelajaran kali ini?
Kegiatan Remedial dan Pengayaan

Kegiatan remedial:
● Kepada peserta didik yang hasil belajarnya belum mencapai target guru melakukan
pengulangan materi dengan pendekatan yang lebih individual dan memberikan tugas
individual tambahan untuk memperbaiki hasil belajar peserta didik yang
bersangkutan.
Kegiatan pengayaan:
● Kepada peserta didik yang daya tangkap dan daya kerjanya lebih dari peserta didik
lain, guru memberikan kegiatan pengayaan yang lebih menantang dan memperkuat
daya serapnya terhadap materi yang telah dipelajari.

Sumber/Referensi:
Lampiran
1. Asesmen Pembelajaran
2. Lembar kerja peserta didik

Lampiran 1. Asesmen Pembelajaran


A. Penilaian Formatif (Penugasan)
1. Tariklah garis dari lambang sila Pancasila ke bunyi sila Pancasila yang sesuai!

2. Tuliskan bunyi sila-sila Pancasila pada tabel di bawah ini!


Sila Bunyi Sila
Pertama
Kedua
Ketiga
Keempat
Kelima
B. Penilaian Sikap
Tabel B1. Lembar Observasi Sikap Sosial (Dimensi Mandiri)

Keterangan:
Skor 1 : Kurang
Skor 2 : Cukup
Skor 3 : Baik
Skor 4 : Sangat Baik
skor yang diperoleh
Skor= ×100
skor maksimal
C. Penilaian Keterampilan
Tabel C1. Rubrik Penilaian (Dimensi: Bernalar Kritis)
Lampiran 2. Lembar Kerja Peserta Didik

A. Tujuan Pembelajaran: Peserta didik mampu menceritakan simbol sila-sila Pancasila pada
lambang negara Garuda Pancasila.
B. Bahan Diskusi
Perhatikan gambar berikut.

Diskusikanlah bersama teman kelompokmu mengenai gambar di atas!


C. Hasil Diskusi
Tulislah hasil diskusi kalian pada kolom di bawah ini, kemudian ceritakan hasilnya!

Lambang negara Indonesia yaitu _____________________. Yang


terdiri atas _____ sila. Pada lambang negara berisi simbol-simbol sila
Pancasila. Yaitu bintang sebagai simbol sila ________. Kemudian
________________ sebagai simbol sila kedua. Pohon beringin
sebagai simbol sila ____________. Kemudian
________________________ sebagai simbol sila keempat. Dan
terakhir _________ dan _____________ sebagai simbol sila kelima
Pancasila.

Anda mungkin juga menyukai