Anda di halaman 1dari 2

Takokak (Solanum torvum)

Tanaman takokak merupakan tanaman yang keseluruhan bagian tanamannya di lapisi oleh bulu,
takokak mempunyai banyak nama daerah seperti terong pipit atau pokak, terong rimbang (Melayu),
takokak (Jawa Barat) dan terong cepoka (Jawa Tengah) (Sirait & Balittro,2009).

Tanaman ini termasuk tanaman perdu yang tumbuh tegak dengan tinggi sekitar 3 m. Batang bulat,
berkayu, bercabang, dan berduri. Daunnya tunggal, berwarna hijau, ujung meruncing dengan
panjang sekitar 27-30 cm dan lebar 20-24 cm. Bunga majemuk, bentuk bintang, berbulu, bertajuk
lima, dan runcing. Bijinya pipih, kecil, licin dan berwarna putih kekuningan. Berakar tunggang
menjalar di dalam tanah (Sirait & Balittro,2009).

Morfologi

Batang:

 Golongan batang dikotil


 Tumbuhan berbatang sesungguhnya
 Berbatang kayu
 Berbentuk bulat (silinder)
 Permukaannya berduri
 Arah tumbuhnya tegak lurus

Daun:

 Daun tidak lengkap


 Daunnya tunggal
 Berbentuk bulat telur
 Pangkal membulat seperti jantung
 Ujung daunnya meruncing
 Ibu tulang berduri
 Berwarna hijau
 Permukaannya berbulu halus dan rapat (villosus)

Akar:

Sistem dari perakaran tumbuhan takokak ini yaitu perakarang tunggal, untuk akar tunggang ini
kemudian akan bercabang-cabang.

Bunga:

 Bunga lengkap
 Bunganya majemuk campuran
 Berbentuk bintang

Buah dan Biji:

 Golongan buah sejati tunggal


 Buah berbentuk bulat
 Buahnya berwarna hijau jika matang berwarna kuning orange
 Tepi buah licin
 Bijinya pipih
 Berwarna putih kekuningan
Klasifikasi tanaman takokak adalah sebagai berikut

Kingdom : Plantae

Subkingdom : Tracheobionta

Super Divisio : Spermatophyta

Divisio : Mangnoliophyta

Kelas : Mangnoliopsida

Sub Kelas : Asteridae

Ordo : Solanales

Familia : Solanaceae (terung-terungan)

Genus : Solanum

Spesies : Solanum torvum Swartz

Anda mungkin juga menyukai