Anda di halaman 1dari 3

Rum, da baca ini: ada cara mengekstraksi, jadi bisa tinggal kemas dalam botol

https://aswar59engineer.wordpress.com/2012/07/02/pembuatan-obat-luka-luar-dari-ekstraksidaun-tumbuhan-compositae-dengan-aroma-herbal/
Tanaman Yodium
Tanaman Yodium (Jatropha multifida L)

Tanaman J. multifida L merupakan jenis tanaman tahunan, berbentuk semak berakar


tunggang, tinggi tanaman sekitar 2 meter dengan batang ulat berkayu, pangkalnya membesar,
bergetah dan tampak jelas bekas menempelnya daun. Ketika masih muda batang berwarna
hijau dan setelah tua berwarna putih kehijauan. Jarak tintir berdaun tunggal, berdaun hijau,
ujung runcing, berbentuk hati, pangkal membulat, panjangnya 15-20 cm, lebar 2,5-4 cm
bercangap, pertulangan menjari, tepi rata.Adapun klasifikasi tanaman J. multifida L adalah
sebagai berikut :
Kingdom

: Plantae

Subkingdom : Tracheobionta
Super Divisi : Spermatophyta
Divisi

: Magnoliophyta

Kelas

: Magnoliopsida

Sub Kelas

: Rosidae

Ordo

: Euphorbiales

Famili

: Euphorbiaceae

Genus

: Jatropha

Spesies

: Jatropha multifida Linn

J. multifida L banyak dibudidayakan sebagai tanaman hias karena memiliki bunga yang
sangat indah. Getah batang dan daun J. multifida L berkhasiat sebagai obat luka baru. Buah J.
multifida L biasanya digunakan sebagai obat kumur untuk mencegah dan mengobati

kerusakan gigi. Zat aktif yang terkandung dalam tanaman tersebut antara lain flavonoid,
tanin, saponin dan alkaloid. Zat-zat ini mampu membantu dalam penggumpalan darah,
sehingga luka luar dapat cepat kering.
Ketersediaan tanaman ini cukup melimpah di Indonesia, oleh karena itu perlu adanya
pemanfaatan yang berarti, agar tanaman ini berguna. Kebanyakan orang memang
menggunakan tanaman ini sebagai obat penyembuh luka luar, jadi sangat mungkin tanaman
ini diekstraksi getahnya, dan dijadikan obat penyembuh luka dalam kemasan, yang artinya
kandungan dari obat penyembuh luka ini bebas dari zat kimia.
BETADINE
Betadine adalah nama dari sebuah antiseptik yang tersedia bebas yang digunakan untuk
mengobati luka kecil pada mamalia. Betadine juga digunakan untuk mempersiapkan kulit
sebelum operasi, karena merupakan mikrobisida topikal kuat berspektrum luas yang
mengandung 10% povidon-iodin. Betadine adalah suatu zat kimia (povidon iodin) yang
mempunyai sifat antiseptik (membunuh kuman) baik bakteri gram positif maupun negatif.
Betadine digunakan dalam pengaturan rumah sakit sebagai bagian dari rejimen untuk Postexposure prophylaxis (PEP). Betadine dapat digunakan secara topikal untuk infeksi
permukaan rektum manusia.
Betadine 0,7% digunakan untuk sakit tenggorokan dengan berkumur tenggorokan tanpa
menelannya. Untuk luka pada kuda (kaki, lutut, hocks, pasterns), betadine secara luas
digunakan untuk mencegah adanya infeksi. Hal ini dapat digunakan untuk mensterilkan
sariawan.
https://id.wikipedia.org/wiki/Betadine
Teknik Ekstraksi tanaman Yodium
Prosedur dalam Penelitian ini diawali dengan pengumpulan pohon yodium lengkap (termasuk
akar, batang, ranting, daun, bunga dan buahnya) dideterminasi. Pohon yodium dari daun
keempat sampai ke bagian bawah batang sebelum akar diambil dan diris kecil-kecil dengan
alas kaca setelah itu ditimbang dan dikeringkan dengan cara diangin-anginkan atau dijemur
dibawah sinar matahari secara tidak langsung sampai kering, setelah itu diblender sampai
halus dan ditimbang.

Simplisia yang telah halus tersebut kemudian diekstraksi dengan metode maserasi dengan
pelarut etanol 70%. Setiap 1 x 24 jam filtrat disaring dan pelarut diganti dengan yang baru
sambil sekali-kali diaduk. Penggantian pelarut dilakukan hingga cairan berwarna bening.
Setelah itu ekstrak dikumpulkan dan diuapkan dengan menggunakan rotary evaporator pada
tekanan rendah dengan temperatur 40 o C sampai didapatkan ekstrak etanol yang
kental kemudian diuapkan di waterbath sehingga didapat bobot tetap.
http://dokumen.tips/documents/jurnal-berkala-gina.html

Anda mungkin juga menyukai