Anda di halaman 1dari 38

RTI

PRODUK INOVASI
RTI
PRODUK INOVASI
DAN LAYANAN
DAN LAYANAN

KATALIS HYDROTREATED BIODIESEL I LAYANAN LABORATURIUM I PERTAEOR I DEMULSIFIER


SMOOTH FLUID I SPREEZE I PERTAFLOW I PERTAFOAM I PERTASURF I SOLVENT I NRE I DLL
Tahun 2017, RTC (Research Technology Center) Pertamina mulai terbentuk untuk mendukung
kemajuan inovasi dan sebagai ujung tombak research Pertamina. Beberapa tahun kemudian
RTC berganti nama menjadi RTI (Research Technology Innovation). RTI Pertamina memiliki
fasilitas riset dan pengujian yang telah terakreditasi ISO 17025 dan ISO 17043 dalam proses akreditasi.

“ENERGI INOVASI
UNTUK BANGSA
MANDIRI “
Table Of Content
KATALIS Page 1 - 8 NRE & Fuels Page 22 - 26
Katalis Hydrotreated Biodiesel Biodiesel B30
Katalis PK 110 HS (NHT) Biodiesel B40
Katalis PK 210 HS GME
Katalis ARHDM Battery Cells FLP
Katalis Ultra Low Sulfur Diesel
Katalis Isomerisasi UPSTREAM Page 27 - 30
Katalis FCC PertaEOR
PertfloSIM
Material & Chemical Page 9 - 15
PertaGASTECH
Pertadem
Antifoam
LAYANAN LABORATURIUM Page 31 - 32
Pertasurf
Pertaflow
Spreeze
Corrossion Inhibitor

RTI
Petrochemicals & Solvent Page 16 - 21
Smooth Fluid PRODUK INOVASI
Low Aromatic White Spirit (LAWS)
SBP - XX
DAN LAYANAN
Created By:
Pertasol Innovation, Strategy, Portofolio dan Management
EXDO - 4
SAMBUTAN DIREKSI
Riset dan Inovasi menjadi sebuah tantangan sekaligus jawaban bagi Pertamina
di masa depan. Melalui kegiatan ini Pertamina akan selalu memiliki peluang
untuk bersaing, membentuk ekosistem bisnis energi yang baru, serta mening-
katkan kinerja operasional melalui produk-produk yang lebih efisien. Riset
yang dilakukan oleh Fungsi Research, Technology & Innvovation (RTI) berori-
entasi pada percepatan komersialisasi. Oleh karenanya RTI harus mampu
melihat berbagai faktor dan tren yang mempengaruhi industri energi di dunia,
serta memahami perilaku pasar yang akan disasar.
Sampai saat ini, RTI telah menghasilkan berbagai produk baru yang prospektif.
Sebagian hasil tersebut telah dikomersialisasi seperti aplikasi PertaEOR,
PertafloSIM, Corrosion Inhibitor, Smooth Fluid 05, Pertamina Demulsifier, dan
masih banyak lagi.
Saat ini RTI juga tengah menyiapkan produk baru yang akan memperkuat
posisi Pertamina menjadi perusahaan energi kelas dunia. Sebagian di antaran-
ya seperti pengembangan ekosistem energi berbasis baterai, katalis bahan
bakar nabati, hingga mengkonversi karbon dioksida menjadi produk bernilai
tambah. Tentu saja produk-produk itu tak hanya memperkuat Pertamina, tapi

Iman Rachman
juga diharapkan memberikan manfaat bagi masyarakat untuk Indonesia yang
lebih baik.
Direktur Strategi Portofolio & Pengembangan Usaha
Dikutip dari RTI Annual Report 2020
SAMBUTAN MANAJEMEN
Dunia kini semakin menujukkan berbagai perubahan-perubahan yang cepat. Perubahan itu tidak
hanya terjadi pada produk yang digunakan manusia saja, akan tetapi produk-produk yang
digunakan itu turut mengubah tatanan kehidupan yang ada. Di sinilah perlunya kewaspadaan
terhadap perubahan yang akan terjadi pada ekosistem industri energi. Kewaspadaan itu musti
dicurahkan dalam kegiatan yang mampu meningkatkan sikap percaya diri demi menghadapi
masa depan. Ikhtiarnya adalah riset dan inovasi. Sejarah dunia korporasi energi menunjukkan
bahwa kemampuan beradaptasi dengan perkembangan zaman merupakan syarat survivability
sebuah perusahaan. Hal ini ditunjukkan pada perubahan dari tahun ke tahun di top 50 energy
companies. Orsted misalnya, sebuah perusahaan energi baru, berhasil menjadi salah satu
perusahaan dengan valuasi yang terbaik.
Untuk mencapai itu, riset dan inovasi berperan penting agar sebuah entitas bisnis mampu meng-
hadapi perubahan zaman. Bahkan bukan tidak mungkin hasil riset dan inovasi mampu mencip-
takan pasar dan ekosistem baru dalam bisnis energi. Saat ini di bawah Fungsi Research &
Technology Innovation (RTI), Pertamina berfokus melakukan berbagai kegiatan invention menjadi
innovation untuk menjaga keberlangsungan bisnis di masa depan. Pengembangan baterai,
misalnya, sudah berjalan cukup jauh, bahkan pada persiapan skema bisnis hingga pabriknya.Tak
hanya di bidang energi, inovasi di bidang petrokimia juga terus digenjot untuk menjawab kebutu-
han pasar akan produk-produk kimia yang lebih spesifik. Sektor petrokimia sendiri diprediksi
berpotensi memberikan kontribusi hingga 10% dari seluruh pendapatan Pertamina di 2030.
Karenanya produk, kajian, metode, hingga pengembangan bisnis baru di bawah RTI harus menja-
di solusi yang kemudian menjadi lokomotif bisnis Pertamina. Untuk mencapai itu, syarat utaman-

Oki Muraza
ya adalah inovasi yang dilakukan cermat dengan memperhatikan kebutuhan pasar serta tren
perubahan industri energi dunia.
Kesimpulannya, kesiapan teknologi dan inovasi adalah enabler dan kunci yang mendorong
SVP Research & Technology Innovation Pertamina menjadi world class energy company!
Dikutip dari RTI Annual Report 2020
KATALIS
“Potensi katalis domestik cukup besar, terutama
untuk segmen industri di oleochemical, oil & gas
(refinery) dan syngas. PT Pertamina berkontri-
busi langsung terhadap perekonomian Nasional
dengan mengurangi ketergantungan impor kata-
lis terhadap kebutuhan operasional Industri
Nasional. Formulasi katalis yang dikembangkan
oleh PT Pertamina sudah ada yang dapat
dikomersialkan”

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 1 rtc.service@pertamina.com
KATALIS HYDROTREATED
BIO DIESEL
Mengkonversi Menjadi 100% Bahan Bakar Nabati
Katalis Hydrotreated Biodiesel (HBD) digunakan untuk
memproduksi bahan bakar nabati (BBN). Katalis ini
berhasil mengkonversi refined, bleached, deodorized
palm oil (RBDPO) menjadi 100% diesel nabati atau yang
kemudian disebut sebagai D-100. BBN D-100 yang
dihasilkan dengan Katalis HBD memiliki kualitas yang
setara dengan Diesel Racing dengan cetane number
70-90.
Kandungan sulfur dari D-100 yang dihasilkan katalis
HBD juga rendah yakni hanya 10 part per million.
Kelebihan Katalis HBD lainnya adalah mudah
diaplikasikan di seluruh Refinery Unit Pertamina. Hanya
dengan modifikasi minor, Katalis PK 220 HBD mampu
bekerja dengan peralatan kilang yang sudah ada.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 2
KATALIS PK 110 HS NHT
Katalis naphta hydrotreating (NHT) yang digunakan
untuk mengolah sour naphta menjadi sweet naphta
dengan kondisi sbb:
1. HDS Tinggi
2. HDN Tinggi
3. Single Promotor
4. Harga Bersaing
5. Lifetime panjang

Pengembangan katalis dengan berbagai formula dan


plant trial bertujuan untuk kemandirian teknologi katalis
dan pemenuhan kebutuhan kilang.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 3 rtc.service@pertamina.com
KATALIS PK 210 HS
Katalis yang digunakan untuk mengolah sour kerosene
menjadi avtur dengan kondisi sbb:
1. HDS Super Tinggi
2. HDN Tinggi
3. Triple Promotor
4. Harga Bersaing
5. Lifetime lebih panjang
6. Kemampuan Color Stabilization Tinggi
7. Kemampuan Konversi Acidity Tinggi
8. Remove naptahlenes

Secara kualitas, Katalis PK 210 HS mampu menurunkan


kadar sulfur, nitrogen, mercaptane, dan menghilangkan
napthalena pada kondisi temperatur reaksi lebih rendah.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 4
KATALIS ARHDM
Katalis ARHDM berfungsi untuk mem-
bersihkan feed RCC sehingga mem-
perpanjang lifetime katalis. Kebutu-
han katalis ARHDM merupakan salah
satu yang terbesar dengan kebutuhan
rata- rata 450 Ton/tahun.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 5 rtc.service@pertamina.com
KATALIS ISOMERISASI
Pengembangan Katalis Isomerisasi dengan berbagai
formula dan Plant Trial dilakukan untuk mengukur
performa & lifetime katalis yang dilakukan di pilot plant
RTC.
Katalis isomerisasi tidak hanya digunakan untuk mengo-
lah umpan minyak konvensional, namun juga dapat
digunakan untuk mengolah minyak nabati (bio diesel, bio
avtur maupun bio gasoline). Di samping itu, katalis juga
dapat digunakan untuk upgrading bahan bakar di
daerah sub tropis dan juga untuk upgrading kualitas
pada pelumas.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 6
KATALIS ULTRA LOW
SULFUR DIESEL
Merupakan katalis ultra low sulfur diesel (ULSD) untuk
Mengolah Minyak bersulfur & bernitrogen tinggi
dengan spesifikasi sebagai berikut:
1. HDS Tinggi
2. HDN Tinggi
3. Double Promotor
4. Harga Bersaing
5. Life time Panjang
6. Kemampuan Color Stabilization Tinggi
7. Sangat baik untuk umpan yang memiliki sulfur
dalam cincin poly aromat
8. Untuk unit bertekanan tinggi

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 7 rtc.service@pertamina.com
KATALIS FCC
Katalis yang digunakan pada unit FCC, salah satu jenis
unit proses yang ada di dalam sebuah kompleks pengo-
lahan minyak bumi. Tujuan utama dari unit FCC adalah
untuk mengkonversi fraksi hidrokarbon dengan titik
didih tinggi yaitu gas oil menjadi produk bernilai tinggi
seperti bensin, etilen dan propilen. Gas oil merupakan
fraksi minyak bumi yang memiliki titik didih antara
330ºC - 550ºC. Unit FCC menggunakan katalis berben-
tuk bola-bola mikro yang berperilaku seperti cairan
ketika diaerasi dengan gas.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 8
MATERIAL &
CHEMICAL
“Proses yang terjadi dalam pengolahan minyak
bumi untuk menjadi produk bernilai tinggi, meli-
batkan proses – proses yang membutuhkan ting-
kat kestabilan persediaan yang tinggi untuk
mencapai efisiensi operasi dalam memenuhi
skala ekonomi. Dalam pengoptimalan pengen-
dalian material tersebut, dibutuhkan beberapa
metode yang di bangun terkait tercapainya pen-
gendalian material yang ekonomis.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 9 rtc.service@pertamina.com
PERTADEM SERIES
(DEMULSIFIER)
Pertadem adalah surfaktan yang berfungsi memisahkan
air pada minyak serta membantu proses pengurangan
kadar garam pada minyak. Produk ini bisa didesain
tailor-made sesuai kebutuhan dan kondisi lapangan.
Sejak proses formulasi hingga diproduksi, Pertadem
dikembangkan oleh tenaga ahli yang kompeten. Proses
itu dilakukan secara bersinergi melibatkan Pertamina
dan Anak Perusahaan. Hasilnya, Pertadem mampu
mengurangi tingkat basic sediment and water (BS&W)
sedikitnya 0,5% per volume atau lebih rendah lagi.
Kelebihan lainnya, Pertadem memiliki performa yang
lebih baik dibanding produk eksisting. Secara harga,
Pertadem juga lebih bersaing karena diproduksi secara
mandiri oleh RTI Pertamina.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 10
ANTIFOAM
PERTAFOAM
Bekerja Optimal pada Dosis Minimum
Antifoam AFRD 03 merupakan produk hasil riset RTI yang berfungsi
untuk mengurangi dan menghambat pembentukan busa (foam)
dalam proses industri. Komponen bahan baku AFRD03 memanfaat-
kan intermediate streams Refinery Unit VI Balongan bernama Go
Foam yang telah teruji di RU II Dumai.
Antifoam AFRD 03 bertipe silicon-based yang berarti bisa
diaplikasikan pada unit proses baik pada temperatur tinggi maupun
rendah. Tingkat kontaminasi silikon yang dihasilkan AFRD 03 juga
sangat rendah pada produk di unit proses karena bersifat high
molecular weight.
Kelebihan lain dari Antifoam AFRD yakni memiliki tingkat odor yang
rendah, bekerja optimal pada dosis minimum, stabil pada tempera-
tur tinggi dan rendah, serta molekulnya mampu menyebar dengan
sangat baik ketika diaplikasikan.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 11 rtc.service@pertamina.com
PERTASURF

Multifunctional Surfactant - 3 Fungsi dalam 1 Produk


Pertasurf atau Pertamina Surfaktan merupakan produk dengan tiga fungsi sekaligus. Fungsi pertama sebagai
aqueous film forming foam (AFFF) atau sebagai foam pemadam kebakaran dari sumber hidrokarbon.
Pertasurf terbuat dari bahan alami yang ramah lingkungan, highly biodegradable, tidak mengandung racun, dan
tidak mengakibatkan iritasi. Karena memiliki tiga fungsi sekaligus, Pertasurf akan memudahkan dalam proses
pengadaan serta efisien untuk penyimpanan di Gudang.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 12
PERTAFLOW

Anti Corrosion Solution


Pertaflow merupakan Pour Point Depressant (PPD) yang digunakan untuk memungkinkan penggunaan hasil
olahan berbasis minyak bumi pada suhu yang lebih rendah. Suhu terendah di mana bahan bakar atau minyak
akan dituangkan dan masih bisa mengalir disebut pour point (titik tuang).
Penggunaan Pertaflow akan menekan titik pour point tersebut agar lebih rendah. Penekanan pour point bergan-
tung pada karakteristik base oil dan konsentrasi polimer.
Informasi lebih lanjut, hubungi:
Page 13 rtc.service@pertamina.com
SPREEZE PENETRANT

Anti Corrosion Solution


Pertamina SPREEZE merupakan produk pelumas anti karat serba guna dari Pertamina dengan formula zat aktif
khusus yang telah dipatenkan. Produk ini digunakan untuk memudahkan pelepasan baut dan mur berkarat, melindungi
moisture pada peralatan elektronik,dan mencegah karat dengan melapisi permukaan logam. Produk ini sangat
direkomendasikan untuk kegiatan maintenance dan perbaikan pada otomotif, marine, industri dan rumah tangga.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 14
CORROSSION
INHIBITOR
Corrosion inhibitor bertujuan untuk mengurangi laju korosi sehingga
dapat meningkatkan efisiensi kilang dan mengurangi biaya operasion-
al kilang. Dua jenis produk corrosion inhibitor yang sudah berhasil
diformulasikan :
1. Filming Amine, yang merupakan inhibitor korosi kimia yang
dirancang khusus untuk melindungi bahan logam dari serangan asam
2. Neutralizing Amine, yang merupakan inhibitor korosi kimiawi yang
diformulasikan dari senyawa amine yang berfungsi untuk mengontrol
pH kadar air dalam minyak mentah atau bahan baku.
Untuk mendapatkan kinerja optimum formulasi filming amine bersifat
tailor-made. Filming amine dan neutralizing amine yang sudah
berhasil diformulasikan adalah untuk RU IV Cilacap, RU VI Balongan,
RU VII Kasim dan TPPI.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 15 rtc.service@pertamina.com
PETROCHEMICALS &
SOLVENT
“Solvent hasil riset Research & Technology Inno-
vation Pertamina bekerjasama dengan RU IV
CIlacap fungsi process & product inprovement,
terdiri dari SBPX dan Pertasol CA. Solvent ramah
lingkungan telah diuji coba di RU IV Pertamina”

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 16
SMOOTH FLUID
NON AQUAOUS BASE FLUID FOR DRILLING FLUID

Kerap Cetak Rekor Pengeboran


Pada saat uji coba penggunaan SF-05, PT Pertamina Hulu Mahakam
telah berhasil memecahkan 2 kali rekor di WK Mahakam. Pertama,
pada bulan November 2019 menyelesaikan pengeboran sepanjang
2.132 meter selama 24 jam di Lapangan Tunu dengan menggunakan Rig
Maera (rekor sebelumnya 1.600 meter pada tahun 2019). Kedua, pada
bulan September 2020 menyelesaikan pengeboran selama 13,5 hari
dengan Total Depth/TD 2.774 meter pada sumur B-G-4.G1 di Lapangan
Bekapai (rekor sebelumnya 16,5 hari pada tahun 2019).
Sebelumnya SF-05 juga turut berkontribusi pada kegiatan pengeboran
PT Pertamina Internasional EP (PIEP) di Algeria. PIEP berhasil melaku-
kan pengeboran hingga TD 3.667 dalam waktu 27 hari, yang berdampak
penghematan total waktu pengeboran overall menjadi 43 hari (lebih
cepat 23 hari). Efisiensi waktu tersebut diestimasi menghemat biaya
operasional sebesar 40% dari yang dianggarkan di awal.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 17 rtc.service@pertamina.com
Law Aromatic White
Spirit (LAWS)
Senyawa hidrokarbon yang membentuk Solvent LAWS
merupakan campuran dari Paraffins, Cycloparaffins,
dan Aromatic Hydrocarbon. Sifat yang menonjol adalah
produk ini tidak korosif, stabil, dan berwarna jernih.
LAWS cukup banyak digunakan untuk aplikasi industri
seperti bahan baku resin, cat, thinner, varnish, tinta
cetak, bahan pembersih, dan pencetakan tekstil.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 18
SBP-XX (SPECIAL
BOILING POINT) SOLVENT
SBP-XX merupakan Solvent dengan komposisi senyawa
Hydrocarbon Aliphatic, Naphtenic, dan sedikit senyawa
Aromatic. Karakteristik kritikal dari produk ini adalah
density, boiling range, dan odour. Solvent ini mudah
terbakar, tetapi mempunyai sifat toxicity yang kecil
dikarenakan kandungan Benzene yang rendah. Produk
ini banyak digunakan untuk aplikasi adhesive dan
pelarut karet, cat, thinner, tinta cetak, farmasi dan
kosmetika.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 19 rtc.service@pertamina.com
PERTASOL
Diproduksi di kilang Pusdiklat Cepu, Jawa Tengah.
Pertasol adalah Solvent yang dihasilkan dari Hydrocar-
bon Naphta yang dibentuk dari komponen Paraffin,
Cycloparaffin / Naphtaenic, dan Aromatic pada unit
distilasi Atmospheric dengan Paraffinic dan Crude yang
bersifat Asphaltic sebagai bahan dasarnya. Terdapat 3
jenis produk yang diproduksi :
1. Pertasol CA
2. Pertasol CB
3. Pertasol CC

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 20
EXDO - 4
Merupakan Rubber Processing Oil ramah lingkungan
sebagai bahan baku untuk produksi ban kendaraan
bermotor. EXDO-4 pertama kali diluncurkan pada tahun
2014 sebagai TRAE (treated residual aromatic extract)
solvent base dengan konten profit PAH (Policyclic
Aromatic Hydrocarbon) kurang dari 1 ppm dan total
PAH kurang dari 10 ppm, sebuah standar kualifikasi
keselamatan yang ditetapkan oleh Uni-Eropa.
EXDO-4 bersifat non-karsiogenik dan ramah lingkungan.
EXDO-4 diproduksi oleh kilang RU IV Cilacap Pertamina
untuk memenuhi kebutuhan industri berupa Rubber
Processing Oil (minyak proses campuran untuk karet).

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 21 rtc.service@pertamina.com
NRE & FUELS
“Pertamina mengambangkan lithium-ion battery
(LiB) untuk aplikasi kendaraan listrik dan peny-
impan energi listrik dari pembangkit energi
terbarukan. Produk baterai yang telah dikem-
bangkan adalah battery cell lithium ferro phos-
phate (LFP) dan nickel cobalt aluminum (NCA).”

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 22
BIODIESEL B30
Biodiesel dengan komposisi 30% FAME dan bahan
bakar diesel sisanya. Pertamina memiliki formulasi
terbaik untuk B30, dapat menangkap peluang pasar, dan
mengurangi polusi lingkungan. Sebagai pemenuhan
regulasi KLHK No.P20 /2016, implementasi B30 di
tahun 2020 dan Euro 4 di tahun 2021. Hasil penelitian
sebagai materi usulan perbaikan karakteristik bahan
bakar (B0 dan B100) untuk program Biodiesel B30

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 23 rtc.service@pertamina.com
BIODIESEL B40
Biodiesel B40 adalah bahan bakar minyak
(BBM) yang komposisinya terdiri dari cam-
puran B30 sebanyak 40 persen bahan bakar
nabati dan 10 persen kandungan D100. B40
ini nantinya akan digunakan sebagai bahan
bakar untuk kendaraan bermotor.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 24
GASOLINE - METHANOL -
ETHANOL(GME) BLENDING / A20
Bahan Bakar Gasoline - Methanol - Ethanol
(GME) Blending / A20. Pengurangan import
Gasoline, balancing trade deficit, dan upaya
pemenuhan mandate Pemerintah untuk
implementasi ethanol

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 25 rtc.service@pertamina.com
BATTERY CELLS LFP 18650
Merupakan produk lithium ion battery (LIB) cell type
Lithium Ferro Phosphate (LFP) dengan tegangan 3.2
Volt dan Capacity 1000 - 1400 mAh dengan bentuk
cyllinder ukuran 18650 (diameter 18 mm, tinggi 65
mm). Produk ini hasil formulasi pengembangan bersa-
ma dengan Universitas Negeri Sebelas Maret, Surakar-
ta pada tahun 2018-2019 dan (dapat) diproduksi di
fasilitas produksi Lithium Ion Battery di UNS Surakarta
hingga kapasitas 400 cells per hari.
LIB Cells type LFP ini dapat digunakan untuk elektronik
atau dirangkai menjadi battery module dan battery pack
untuk keperluan penerangan maupun menggerakan
sepeda listrik, sepeda motor listrik atau untuk keperlu-
an penyimpan energy pada Uninteruptible Power
System (UPS).

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 26
UPSTREAM
“RTI memiliki berbagai produk baik yang sudah
siap maupun yang sudah dikomersialisasi.
Adapun produk yang dikembangkan termasuk
pada optimalisasi produk bahan bakar, optimal-
isasi operasional di hulu dan pengolahan”

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 27 rtc.service@pertamina.com
PertaEOR
RTI telah menghasilkan produk aplikasi untuk menentukan metode
EOR yang paling cepat dan tepat. Di antara metode yang mampu
dianalisa oleh PertaEOR adalah thermal recovery, gas injection,
chemical injection, huff and puff, dan carbon dioxide injection. Selain
itu, aplikasi ini juga bisa memprediksi recovery produksi dari suatu
metode yang diterapkan di lapangan.
Analisa PertaEOR mampu mendeteksi metode EOR hanya dalam
beberapa minggu saja. Dengan demikian, hasil analisa tersebut bisa
mempercepat keputusan di level manajemen. Pemanfaatan PertaE-
OR juga lebih murah dan mampu menghemat biaya sekitar US$
7.000 per bulan.
PertaEOR akan terus dikembangkan lebih lanjut agar mampu
menganalisa lebih komprehensif. Rencananya, PertaEOR akan
didesain agar mampu menghitung skala keekonomian dari suatu
metode EOR termasuk juga perhitungan non-statistik, misalnya
memperhitungkan kondisi sosial di sekitar lapangan.
Informasi lebih lanjut, hubungi:
rtc.service@pertamina.com Page 28
PERTAFLOSIM
Software PertafloSIM adalah software simulasi yang
dapat digunakan sebagai alat kerja engineer-engineer
untuk mengetahui kondisi optimal pipa, troubleshoot-
ing, debottlenecking, dan back pressure, serta men-
gevaluasi kinerja sumur produksi.
Manfaat:
Mengetahui kondisi operasi yang optimal, menjadi alat
kerja engineer di lingkungan Pertamina, aplikasi yang
dapat dikembangkan sesuai kebutuhan (bukan black
box), mengurangi beban biaya operasi produksi
(efisiensi), memecahkan masalah operasi (trouble-
shooting), continous learning membangun SDM unggul,
dan mendapatkan fitur-fitur berupa special feature
(PVT Analysis Black Oil & PVT Analysis Black Composi-
tional), surface model (Gas Transmission, Gas Distribu-
tion Network, Multiphase Black Oil dan Multiphase
Compositional), dan subsurface model (IPR & Well
Model).
Informasi lebih lanjut, hubungi:
Page 29 rtc.service@pertamina.com
PERTAGASTECH
Rancang bangun Adsorben yang dilengkapi dengan
membran untuk menangkap 3 (tiga) macam gas Hg, As,
dan H2S yang diaplikasikan untuk kegiatan eksplorasi
dan monitoring lapangan geothermal.
Manfaat:
Mengganti metode lama yang mahal dan menjadi lebih
efisien, sebagai pengganti jarum emas yang mahal.

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 30
Chemical SMOOTH FLUID
NON AQUAOUS BASE FLUID FOR DRILLING FLUID
& Physical
Analysis
Lab

Pilot
Plant
Lab
Instrument
Analysis
Lab

Informasi lebih lanjut, hubungi:


Page 31 rtc.service@pertamina.com
LAYANAN LABORATURIUM
Geoscience Overview Laboratory Services Research & Technology
& Drilling Innovation, Pertamina
Lab Fasilitas pengujian dibutuhkan untuk memastikan
suatu inovasi bisa berhasil diimplementasikan di
lapangan. Adanya fasilitas pengujian juga dapat
meminimalisir risiko kegagalan suatu produk sebe-
lum dimanfaatkan baik untuk di hulu, pengolahan,
maupun industri lainnya.
Laboratorium Pertamina RTI ini selalu dikembang-
kan dan terpelihara sesuai standar internasional
demi menjaga kualitas riset, inovasi, dan layanan
yang diberikan laboratorium RTI.
EOR
Lab

Informasi lebih lanjut, hubungi:


rtc.service@pertamina.com Page 32
Laboraturium Kantor
Jalan Raya Bekasi No. 20, Sopo Del Tower, Lt 50 & 51
RT 1/ RW 2, Jl. Mega Kuningan Barat III
Rawa Terate, Cakung, No. 3, Kuningan,
Jakarta Timur, Kecamatan Setiabudi,
13920 Jakarta Selatan,
12950

Anda mungkin juga menyukai