Anda di halaman 1dari 10

STUDI KELAYAKAN BISNIS

LAPORAN OBSERVASI PADA USAHA LADU ARAI PINANG MUTIA


PARIAMAN

Disusun Oleh:
Kelompok II

1. MUHAMMAD RAFI JONDESKI (2010622010982)


2. APTIYA ROSA NANDA (2010622010993)
3. TRYSIA ALFRADIANIS (2010622011030)
4. INDAH WARVAH YUNISA (2010622011008)

DOSEN PENGAMPU
SULASTRI, SE.M.Si

PROGRAM STUDI AKUNTANSI


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS SUMATERA BARAT
PARIAMAN
2023
BAB I

PEMBAHASAN

A. GAMBARAN USAHA LADU ARAI PINANG MUTIA


Salah satu usaha ladu arai pinang yang ada di Pariaman yaitu Ladu
Arai Pinang Mutia. Ladu Arai Pinang Mutia berdiri pada tahun 2011
berlokasi di Jalan Batang Kabung, Kecamatan Paraiaman Timur, Kota
Pariaman, Sumatera Barat, kode pos 25517. Ladu Arai Pinang mutia ini
termasuk salah satu pelopor usaha ladu arai pinang yang ada di Kota
Pariaman. Usaha yang dikelola oleh Bapak Almasri dan istrinya. Pada
awalnya istri Bapak Almasri hanya mencoba-coba membuat ladu, Bapak
Almasri dan Istrinya mencoba membuat hingga mendapatkan komposisi
yang pas dan berlanjut hingga sekarang, lalu mereka memulai usaha ladu
kecil kecilan dari kedai ke kedai, seiring berjalanya waktu sampai saat ini,
usaha ladu Bapak Almasri sekarang banyak dikenal dan di minati, sampai
luar daerah karena Bapak Almasri mempromosikan usaha ladunya di
sosial media, sehigga lebih banyak lagi peminat ladu yang berlangganan
dengan usaha ladu Bapak Almasri.

B. LEGALITAS USAHA LADU ARAI PINANG MUTIA


Usaha Ladu Arai Pinang Mutia ini sudah memiliki label halal dan
memiliki izin usaha yang lengkap. Yaitu (P-IRT NO. 20613770 10070 - 20)
dan (No. LP.POM-MUI : 13120009730215). Usaha ini juga mengikuti
berbagai pelatihan yang diadakan Dinas Koperindag Kota Pariaman .

C. ASPEK MANAJEMEN DAN SDM


1. Analisis Kebutuhan Kerja
Bisnis makanan ringan “Ladu Arai Pinang Mutia” ini
membutuhkan tenaga kerja dalam bidang pengadonan bahan olah ladu,
bidang pencetakan ladu, bidang memotong dan bidang penggorengan
.

1
Dari semua bidang total karyawan pada saat ini yaitu 10 orang
karyawan.

 POAC (Planning,organizing, actuanting, controling)


1. Perencanaan (Planning)
Perencanaan yang dilakukan oleh usaha ladu mutia ini yaitu
bagaimana ladu ini bisa diminati banyak orang dari kalangan manapun,
memiliki banyak pelanggan, ladu yang terasa gurih dan enak saat
dimakan serta meningkatkan cita rasa yang mengugah selera dalam
memakan ladu, sehingga ladu Mutia bisa diterima dan disukai banyak
masyarakat.
2. Pengorganisasian (Organizing)
Dalam usaha ladu mutia ini, tidak memiliki struktur organisasi
dalam proses pembuatan ladu, akan tetapi karyawan bapak Almasri
memiliki tugas masing - masing dalam pembuatan ladu. Yaitu bagian
membuat adonan ada 2 orang, bagian mencetak ada 3 orang, bagian
memotong ada 3 orang dan bagian menggoreng ada 2 orang .
3. Pelaksanaan (Actuanting)
Dalam usaha “Ladu Arai Pinang Mutia” dibuat sebuah pelaksanaan
kegiatan proses pembuatan ladu yang berlangsung sesuai dengan apa
yang diharapkan. Pelaksanaan usaha ini yaitu meliputi hari kerja dan
jam kerja. Ladu Arai Pinang Mutia ini memproduksi ladu setiap 4/5
kali dalam seminggu.
Kalau untuk proses penjualanya, usaha ladu arai pinang ini tidak
membutuhkan karyawan karena di promosikan dan di jualkan sendiri
oleh Bapak Almasri dan istrinya.
4. Pengawasan (controling)
Dalam proses pembuatan ladu ini pengawasan dilakukan sendiri
oleh bapak Almasri, yang mana bapak Almasri langsung mengawasi
karyawannya dalam proses pembuatan ladu ,sehingga mengurangi
kesalahan dalam proses pembuatan ladu.

2
Kesimpulan Kelayakan Aspek Manajemen dan Sumber Daya
Manusia, bisa disimpulkan kalau aktivitas dalam usaha ini berjalan
dengan sistematis serta jelas.

D. ASPEK PEMASARAN
1. Analisis Potensi Pasar
Aspek pasar dan pemasaran bertujuan untuk mengetahui berapa
besar pasar yang hendak dimasuki, struktur, serta kesempatan pasar
yang ada, prospek pasar di masa yang akan datang, dan bagaimana
strategi pemasaran yang mesti dilakukan, aspek pasar serta pemasaran
menyajikan tentang kesempatan pasar, pertumbuhan permintaan
produk di masa mendatang, kendala-kendala yang dialami seperti
keberadaan pesaing, dan sebagian strategi yang dilakukan dalam
pemasaran. Dari segi potensi pasar prospek usaha Ladu Arai Pinang
Mutia terkategori menjanjikan sebab penggemar setia ladu lumayan
banyak, kecepatan dikala proses pemesanan, usaha ladu arai pinang
hingga hendak mempunyai tempat tertentu di hati pelanggan.
2. Analisis Strategi Pemasaran Untuk Mencapai Market Share.
a) STP Marketing.
 Segmentasi
Segmentasi pasar merupakan aktivitas membagi suatu pasar jadi
kelompok-elompok pembeli yang berbeda yang mempunyai
kebutuhan, ciri, ataupun perilaku yang berbeda yang bisa jadi
memerlukan produk ataupun bauran pemasaran yang berbeda.
Untuk Usaha ladu arai pinang mutia ini mengambil segmen variable
psikografi dimana lebih berfokus pada sikap atau minat pelanggan,
maksudnya disini adalah cara memanfaatkan psikologi manusia
seperti keinginan, nilai ketertarikan, tujuan dan pilihan pemebeli
untuk dijadikan sebagai parameter segementasi ,jadi segmen pasar
ini yang digunakan usaha ladu mutia ini.
 Targeting

3
Dalam usaha ladu mutia,target pasar yang dicapai yaitu disemua
kalangan karena peminat ladu di Pariaman sangat banyak mulai dari
kalangan anak - anak sampai orang dewasa
 Positioning
Dalam hal positioning produk ladu arai ini akan kita posisikan
sebagi produk yang telah popoler dengan harga terjangkau dengan
harga murah dan bisa dijadikan oleh-oleh khas daerah.
b) Strategi Pemasaran
 Produk
Produk yang ditawarkan dalam usaha ini kepada konsumen
memiliki berbagai macam rasa yang dimiliki, yaitu:
- Ladu arai pinang
- Ladu sala
- Ladu coklat
 Harga (price)
Adapun produk yang di tawarkan mempunyai harga yang
bermacam- macam tergantung dari rasa yang diinginkan oleh
konsumen, sebab macam berbagai dari rasa tersebut tidak sama.
Adapun catatan harga yang di tetapkan adalah sebagai berikut:
- Ladu arai pinang
Berat 1/4 = Rp 11.000
Berat ½ = Rp 22.000
- Ladu sala
Berat ¼ = Rp 13.000
Berat ½ = Rp 26.000
- Ladu coklat
2 ons = Rp 11.000
1kg = 55.000
 Tempat (Place)
Penentuan posisi letak di Batang Kabung, Kecamatan
Pariaman Timur, Kota Pariaman, Sumatera Barat, kode pos 25517.
Posisi usaha kurang strategis karena letaknya tidak di dekat jalan

4
raya dan masih usaha di rumah, namun karena usaha ladu mutia ini
sudah mempromosikan di sosial media dan juga sudah membuat
rute lokasi di google maps, maka konsumen bisa dengan mudah
menemukan letak usaha ladu ini.
 Promosi (Promotion)
- Word of Mouth( dari mulut ke mulut).
- Pemasaran lewat online melalui internet, yakni bisa
berbentuk pengiklanan di sosial media, whatsapp, website
dan lainnya.

E. ASPEK KEUANGAN
Modal awal usaha Ladu Arai Pinang Mutia ini berasal dari dana
pribadi. Dari dulu hingga sekarang Bapak Almasri tidak meminjam dana
dari siapapun, karena memang sudah ada modal sendiri. Namun sangat
disayangkan tidak adanya sistem pembukuan dari setiap transaksi dan
penghasilan dari hasil usaha masih bercampur dengan uang pribadi.
Walaupun begitu bapak Almasri masih bisa mengingat berapa keuntungan
yang didapat setiap hari.

F. ASPEK EKONOMI,SOSIAL DAN LINGKUNGAN


Saat ini karyawan usaha ladu arai pinang Mutia memiliki karyawan
sebanyak 10 orang , yang mana karyawan yang 10 tersebut merupakan
warga sekitar ,dengan begitu usaha ini telah membantu masyarakat sekitar
untuk mendapatkan pekerjaan sehingga bisa mendapatkan penghasilan,
serta mengurangi pengangguran didaerah tersebut. Upah yang diberikan
per 1 kg perhari Rp. 3.000 , dengan menghasilkan 80 kg ladu perharinya.

G. ASPEK TEKNOLOGI
1. Analisis Kesiapan Teknologi Dalam Produksi
Teknologi yang digunakan dalam aktivitas produksi yaitu teknologi
yang masih cukup sederhana contohnya peralatan dapur pada
umumnya, seperti mesin adonan tepung, alat masak dengan kuali

5
besar, dan mencetak ladu dengan cara manual, namun dengan
demikian teknologi tersebut mampu untuk menghasilakan output yang
banyak.
2. Analisis Kesiapan Teknologi Dalam Promosi
Pemasaran lewat online melalui internet, yakni bisa berbentuk
pengiklanan di sosial media, whatsapp, website ataupun yang lainnya,
yang berbentuk promosi, serta ladu Mutia ini juga sudah masuk dalam
google maps, sehingga pembeli bisa tau tempat Ladu Mutia ini
berada, dengan cara mengaksesnya dari google maps.

H. ASPEK TEKNIS
Aspek teknis merupakan suatu aspek yang berkaitan dengan proses
pembangunan fisik usaha secara teknis dan pengoperasiannya . Dalam
aspek teknis meliputi penentuan lokasi usaha, perolehan bahan baku
produksi, serta pemilihan mesin dan jenis teknologi yang digunakan untuk
menunjang proses produksi.
1. Analisis Lokasi Bisnis
Dalam bisnis ini lokasi usaha berada di Jalan Batang Kabung,
Kecamatan Paraiaman Timur, Kota Pariaman, Sumatera Barat, kode
pos 25517.
2. Analisis Layout Usaha
Penentuan tata ruang usaha “ladu arai pinang mutia” yaitu adalah
seperti usaha rumahan, penjualan produk didalam rumah dan bagian
proses produksi berada di samping rumah yang langsung terhubung
dengan rumah. Tata ruang disusun dengan serapi mungkin dan
linkungan yang bersih.

I. ASPEK ANALISIS SWOT


1. Kekuatan (Strength)
 Penyajian instan
 Harga bahan baku murah meriah.
 Varian rasa yang bermacam- macam, serta rasa yang lezat.

6
 Mudah dijalankan.
 Harga per produk lumayan terjangkau untuk seluruh kalangan.
 Perlengkapan usaha yang gampang didapat
 Pemerintah ikut serta dalam proses promosi seperti pameran usaha
2. Kelemahan( Weakness)
 Tingkat Pesaing lumayan banyak.
 Permintaan terhadap produk yang naik- turun( tidak stabil).
3. Peluang( Opportunity)
 Ladu arai pinang disukai banyak orang
 Pembeli menikmati tiga varian rasa
 Cocok untuk seluruh usia
 Memiliki pelanggan setia
4. Ancaman( Treat)
Pesaingnya lumayan banyak, tetapi usaha ladu arai mutia ini bisa
mengatasinya, karena selalu mendengarkam saran dari pelanggan dan
meningkatkan kualitas cita rasa ladu yang enak.

7
PENUTUP

KESIMPULAN

Ladu arai pinang merupakan salah satu usaha kecil


menengah (UKM) yang masih terus berkembang di kota Pariaman.
Asal mula ladu dibuat oleh masyarakat Kota Pariaman pada acara
perkawinan. Pada saat itu, nama makanan ini adalah arai pinang
yang dibuat menggunakan cetakan daun pinang. Kini ladu dicetak
menggunakan piring khusus dengan tampilan seperti bunga. Dalam
melakukan kegiatan produksi, usaha Ladu Arai Pinang
menggunakan bahan baku utama yaitu tepung beras, telur, kapur
sirih, garam, minyak goreng dan kapuah tuah.
Salah satu usaha ladu arai pinang yang ada di Pariaman
yaitu Ladu Arai Pinang Mutia. Ladu Arai Pinang Mutia berdiri pada
tahun 2011 berlokasi di Jalan Batang Kabung, Kecamatan
Paraiaman Timur, Kota Pariaman, Sumatera Barat, kode pos 25517
.
SARAN
Pembukuan dan struktur organisasi yang jelas sangat
diperlukan dalam menjalankan sebuah usaha agar usaha yang
dijalankan lebih terstruktur. Untuk itu saran yang dapat kami berikan
diantaranya agar usaha Ladu Arai Mutia dapat membuat pembukuan
yang rinci mengenai mengenai usahanya serta memisahkan uang
pribadi dengan uang hasil usaha, sehingga dapat mengetahui laba
rugi dari hasil usaha dan menghindari kemungkinan-kemungkinan
buruk yang terjadi kedepannya. Saran lainnya yaitu mendirikan
tempat usaha yang startegis yang dapat dilihat dan mudah di jangkau
konsumen.

8
9

Anda mungkin juga menyukai