Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : MI Ma’arif Setono


Mata Pelajaran : FIKIH
Materi Pokok : Mandi Wajib Setelah Haid
Kelas / Semester : 4/1
Alokasi Waktu : 2 x 30 Menit

A. Kompetensi Inti / KI
KI 1: Menerima dan menjalankan pemikiran agama yang dianutnya.
KI 2: Menunjukkan sikap jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan
tetangganya.
KI 3: Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar,
melihat, membaca) dan menanya menurut rasa ingin tahu perihal dirinya,
makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah dan di sekolah.
KI 4: Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang terang dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat,
dan dalam tindakan yang mencerminkan sikap anak beriman dan
berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

3.1 Memahami mandi wajib 3.1.1 Menjelaskan pengertian haid


setelah haid 3.1.2 Menyebutkan batas waktu haid
3.1.3 Menyebutkan kewajiban wanita
yang sudah haid
C. Tujuan Pembelajaran
1. Meyakini perintah bersuci dan haid
2. Mengamalkan perintah bersuci dan haid
3. Memahami mandi wajib setelah haid
4. Mensimulasikan mandi wajib setelah haid
D. Materi Pembelajaran
1. Ketentuan Haid
2. Kewajiban wanita yang sudah haid
E. Model, Pendekatan dan Metode Pembelajaran
Model : Cooperative Learning
Pendekatan Pembelajaran : Saintifik
Metode Pembelajaran : Diskusi, tanya jawab dan praktik
F. Media/Alat/Bahan Pembelajaran
1. Lembaran kertas kosong.
2. Papan tulis.
G. Sumber Belajar
3. Buku pegangan guru pelajaran Fiqih kelas 4 semester 1
4. Google
 Nilai Karakter yang diharapkan: Religius, Nasionalis, dan Kerja Sama.
H. Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Diskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu

Kegiatan a. Guru masuk kelas dan mengucapkan salam. 15 Menit


Pendahuluan b. Guru mengajak semua siswa untuk berdo’a
bersama-sama.
c. Guru dan siswa mengulas pembelajaran
sebelumnya.
d. Guru memberikan apresiasi.
e. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
yang akan dicapai.
Kegiatan a. Guru menjelaskan materi yang akan 30 Menit
Inti disampaikan.
b. Siswa memperhatikan penjelasan guru.
c. Guru membagi siswa kea dalam 4 kelompok.
d. Siswa berkumpul dengan teman satu
kelompoknya.
e. Guru menjelaskan teknis berdiskusi.
 Siswa mendiskusikan materi yang telah
disampaikan guru.
 Siswa membuat peta konsep atau
ringkasan materi.
 Siswa menjelaskan hasil diskusinya ke
depan.
f. Guru memberikan waktu siswa untuk
berdiskusi.
g. Siswa berdiskusi dengan dengan teman satu
kelompok.
h. Guru memberikan kesempatan bertanya
kepada siswa.
i. Guru meminta perwakilan masing-masing
kelompok untuk menjelaskan hasil
diskusinya.
j. Siswa maju ke depan kelas untuk
menjelaskan hasil diskusinya ke semua
siswa.
k. Siswa yang tidak maju memperhatikan teman
yang maju.
l. Guru memberikan apresiasi.
m. Guru dan siswa menyimpulkan bersama-
sama materi pertemuan hari ini.
Kegiatan a. Guru dan siswa melakukan refleksi dan 15 Menit
Penutup penugasan.
b. Guru menyampaikan kisis-kisi materi
pembelajaran berikutnya.
c. Guru menutup pembelajaran.
d. Guru mengajak siswa untuk berdoa bersama-
sama.

I. Penilaian, Proses dan Hasil Pembelajaran


1. Teknik Penilaian:
a. Aspek Pengetahuan : Tulis dan lisan
b. Aspek Sikap : Pengamatan dan observasi
c. Aspek Keterampilan : Praktik
2. Bentuk Penilaian:
a. Pengetahuan : Soal latihan halaman 21 dan 22
b. Sikap : Lembar pengamatan sikap spiritual
c. Keterampilan : Rubrik penilaian
3. Remidial:
a. Pembelajaran remedial dilakukan bagi siswa yang capaian KD-nya belum
tuntas.
b. Remedial dilakukan dengan cara siswa mengerjakan soal isian singkat.
4. Pengayaan:
Bagi siswa yang sudah mencapai nilai ketuntasan diberi pembelajaran
pengayaan dengan cara mengerjakan soal yang tingkat kesulitannya lebih
tinggi dari soal sebelumnya.

Mengetahui, Ponorogo, September 2022

Kepala MI Ma’arif Setono Guru Kelas 3

Muhammad Mansur, S.Pd.I Mardiyah Munfarida, S.Pd.I


Lampiran 1

Materi Pembelajaran

Ketentuan Haid

1. Pengertian Haid
Haid adalah peristiwa atau kejadian yang hanya dialami oleh perempuan
yang normal secara biologis. Kata haid secara bahasa berarti mengalir, sedangkan
menurut istilah kata haid berarti darah yang keluar dari rahim wanita sehat yang
terjadi secara alamiah pada waktu-waktu tertentu bukan karena melahirkan atau
penyakit. Nama lain dari haid adalah menstruasi, datang bulan dan berhalangan.
Dan tidak semua darah yang keluar dari rahim wanita disebut haid ada juga yang
disebut nifas (darah yang keluar dari Rahim wanita setelah melahirkan) dan ada
juga darah istihadah (darah yang disebabkan oleh penyakit).
2. Batas Waktu Haid
Seorang wanita bisa mulai mengeluarkan haid pada saat usia 8-10 tahun, dan
paling lambat adalah usia 16 tahun. Dan berhentinya siklus haid pada setiap wanita
berbeda-beda ada yang berhenti di usia 50, 60 bahkan ada yang sampai 70 tahun.
Menurut pendapat imam Syafi’i, darah haid keluar paling sedikit selama 1 hari 1
malam, paling lama 15 hari 15 malam, namun pada umumnya selama 6 atau 7 hari.
3. Mengenal Haid dalam Islam
Untuk mengetahui ciri-ciri datangnya haid yaitu sebagai berikut:
a. Munculnya jerawat pada wajah beberpa hari menjelang haid yang pertama.
b. Perubahan bentuk fisik.
c. Peregangan otot seputar panggul.
d. Keputiahan.
4. Sebab Datangnya Haid
Haid terjadi karena sel telur pada seorang wanita yang telah matang tidak
dibuahi oleh sperma. Kemudia sel tersebut luruh dan mengalir melalui alat
kemaluan bersamaan dengan peluruhan pemblu darah pada dinding rahim.
5. Mengatasi Gelisah Menjelang dan Selama Haid
Untuk mengatasi gelisah atau perasaan tidak nyaman selama haid dapat dilakukan
beberapa hal berikut:
a. Minum susu.
b. Olahraga.
c. Tertawa.
d. Berbagi perasaan.
e. Lakukan hobi.
f. Tidur.

Kewajiban Wanita Yang Sudah Haid

Adapun kewajiban-kewajiban bagi orang yang telah baligh diantaranya yaitu sebagai
berikut;

1. Shalat (fardhu atau 5 waktu).


2. Puasa wajib (Ramadhan).
3. Berperilaku sesuai ajaran Islam.
Lampiran 2

Aspek Pengetahuan

Soal

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar.

1. Apa yang dimaksud haid atau menstruasi?


Jawab:…………………………………………………………………………..
2. Terangkan penyebab terjadinya haid?
Jawab:…………………………………………………………………………..
3. Bagaimana Allah menjelaskan tentang haid, tunjukkan ayatnya?
Jawab:…………………………………………………………………………..
4. Bagaimana tanda-tanda orang yang akan haid?
Jawab:…………………………………………………………………………..
5. Bagaimana mengatasi kegelisahan saat akan haid?
Jawab:…………………………………………………………………………..

Jodohkan pertanyaan-pertanyaan pada kolom sebelah kiri dengan jawaban


kolom sebelah kanan.

1. Darah kotor yang keluar setiap bulan bagi perempuan


2. Salah satu kewajiban setelah baligh
3. Seseorang yang telah dikenai beban agama
4. Darah yang keluar setelah melahirkan
5. Makna haid secara bahasa
6. Tanda seorang perempuan sudah baligh
7. Kewajiban menutup aurat bagi seorang perempuan
8. Istilah lain dari haid
9. Seorang yang telah haid berarti telah
10. Menghilangkan hadas besar

Jawaban:

Essai

1. Kata haid secara bahasa berarti mengalir, sedangkan menurut istilah kata haid
berarti darah yang keluar dari rahim wanita sehat yang terjadi secara alamiah
pada waktu-waktu tertentu bukan karena melahirkan atau penyakit.
2. Haid terjadi karena sel telur pada seorang wanita yang telah matang tidak
dibuahi oleh sperma. Kemudia sel tersebut luruh dan mengalir melalui alat
kemaluan bersamaan dengan peluruhan pemblu darah pada dinding rahim.
3. QS Al-Baqarah ayat 222
4. a. Munculnya jerawat pada wajah beberpa hari menjelang haid yang pertama.
b. Perubahan bentuk fisik.
c. Peregangan otot seputar panggul.
d. Keputiahan.

5. Minum susu, olahraga, tertawa, berbagi perasaan, lakukan hobi, dan tidur.

Mencocokkan

1. h (haid)

2. b (menutup aurat)

3. j (baligh)

4. g (nifas)

5. c (mengali)

6. a (haid)

7. f (QS Al-Ahzab 59)


8. d (menstruasi)

9. i (mukallaf)

10. e (mandi wajib)

Pedoman Penilaian :

Jumlah skor
Nilai= Skor maksimal x100

Kriteria Nilai

A = 80 – 100 = Baik Sekali C = 60 – 69 = Cukup

B = 70 – 79 = Baik D = <60 = Kurang


Lampiran 3

ASPEK SPIRITUAL/SIKAP

Lembar Pengamatan Sikap


Kelas :…………………

Hari/Tanggal :…………………
Mata Pelajaran :………………....

Semester :…………………
Perubahan Tingkah Laku
Santun Peduli Tanggung Jawab Kejujuran
No Nama K C B SB K C B K C B SB K C B SB
1 2 3 4 1 2 3 1 2 3 4 1 2 3 4
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
17.
18.
19.
20.
21.
22.
23.
24.
25.
26.
27.
Keterangan:
Kurang (K) 1
Cukup (C) 2
Baik (B) 3
Sangat Baik (SB) 4
Pedoman Penilaian :
Jumlah skor
Nilai= Skor maksimal x100

Kriteria Nilai
A = 80 – 100 = Baik Sekali C = 60 – 69 = Cukup

B = 70 – 79 = Baik D = <60 = Kurang


Lampiran 4

ASPEK KETERAMPILAN
Keterampilan yang dinilai yaitu: Proses Scientific

No Aspek yang dinilai Kriteria Skor

1. Mengamati  Pengamatan dilakukan dengan 3


sangat cermat
 Pengamatan dilakukan cermat 2
 Pengamatan dilakukan kurang 1
cermat 0
 Tidak melakukan pengamatan
2. Menanya  Pertanyaan sangat relevan dengan 3
materi
 Pertanyaan relevan dengan materi 2
 Pertanyaan tidak relevan 1
dengan materi
 Tidak pernah bertanya
0

3. Mengeksplorasi  Data lengkap, teroganisir, dan 3


(Mengumpulkan ditulis dengan rapi
informasi)
 Data lengkap, terorganisir, 2
tetapi tidak ditulis dengan rapi
 Data lengkap, tidak
1
terorganisir, tetapi ditulis dengan
rapi
0
 Data tidak lengkap, tidak
terorganisir, dan tidak ditulis
dengan rapi
4. Mengasosiasi  Data diolah dengan benar sesuai 3
(Mengolah data) dengan urutan yang sudah
ditentukan 2
 Data diolah dengan benar tetapi
tidak sesuai dengan urutan yang
sudah ditentukan
1
 Data tidak diolah dengan benar 0
 Data tidak diolah
5. Mengkomunikasikan  Mampu berdiskusi dengan teman 3
satukelompok
 Mampu berdiskusi 2
dengan salah seorang
anggota kelompok
1
 Kurang mampu berdiskusi 0
 Tidak berdiskusi

Pedoman Penilaian :
Jumlah skor
Nilai= Skor maksimal x100

Kriteria Nilai
A = 80 – 100 = Baik Sekali C = 60 – 69 = Cukup

B = 70 – 79 = Baik D = <60 = Kurang

Anda mungkin juga menyukai