Anda di halaman 1dari 2

Nama Kelompok : Sofi Wulandari (042010083)

: Elsa Poppy Tesalonika (042010106)

: Kusuma Ambarwati (042010115)

Kelas : Manajemen 5 E

Matkul : Implementasi Renstra Bidang Sumber Daya Manusia

PENGARUH KARAKTERISTIK PEKERJAAN DAN KOMPETENSI KARYAWAN


TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. PERCETAKAN FAJAR MOJOKERTO

Berdasarkan penelitian , maka kesimpulan yang dapat diambil pada penitian ini adalah sabagai berikut :

1. Berdasarkan hasil uji regresi pada table 2 disimpulkan bahwa karakteristik pekerjaan berpengaruh
positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
karakteristik pekerjaan berpengaruh terhadap kinerjakaryawan.Hasil penelitian menunjukan
bahwa presepsi karyawan terhadap karaktersitik pekerjaan yang tinggi berkaitan dengan
penempatan karyawan sesuai dengan kemapuan dan keahlian sehingga mereka dapat
memaksimalkan kemampuan dan keahlian yang dimiliki, karyawan menyadari bahwa tugas dan
pekerjaannya sangat bermanfaat bagi pihak diluar organisasi dan masyarakat pada umumnya,
serta bermanfaat bagi pihak perusahaan, karyawan memahami dengan baik ruang lingkup tugas
dan prosedur pelaksanaan tugas yang dikerjakan, tetapi kebebasan merencanakan pekerjaan,
kebebasan dalam mengambil keputusan terkait dengan pelaksanaan tugas belum diberikan secara
penuh, serta karyawan dengan leluasa mendapatkan informasi dan mengetahui kemajuan dan
prestasi dalam bekerja akan meningkatkan kinerja kerjanya.
2. Berdasarkan hasil uji regresi pada table 2 disimpulkan bahwa kompetensi karyawan berpengaruh
positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitiannya Osei & Ackah (2015) yang menyatakanbahwa
kompetensi kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap hasil kinerja. Perusahaan
menyadari manfaat luar biasa yang mereka nikmati sebagai akibat memiliki kompetensi kerja
yang efektif dan efisien.
3. terdapat pengaruh positif karakteristik pekerjaandan kompetensi karyawan secara simultan
berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan.

Rencana strategis untuk pengembangan kompetensi karyawan :

1. Pelatihan skill secara profesional

Salah satu agenda penting yang sering dilakukan perusahaan untuk mengembangkan dan
meningkatkan kompetensi adalah membuat program pelatihan. Ini membantu meningkatkan
kompetensi individu karyawannya. Selain itu, adanya program pelatihan yang dilakukan secara
profesional berguna untuk menjaga produktivitas dan kinerja perusahaan.
2. Studi Banding

Studi banding dianggap mampu mendorong motivasi karyawan supaya dapat lebih berinovasi
dalam melakukan pekerjaan. Dengan adanya keinginan untuk berinovasi tersebut dapat
meningkatkan kompetensi kerja karyawan. Umumnya, perusahaan yang melakukan kegiatan studi
banding merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri.

3. Menciptakan lingkungan kerja yang menyenangkan


Menciptakan lingkungan kerja yang menyenangkan seperti fasilitas yang memadai dapat
membuat karyawan lebih fokus dalam bekerja. Tentunya suasana yang harmonis antar karyawan
dapat membuat karyawan betah sehingga produktivitas dalam bekerja di kantor semakin
meningkat.

Anda mungkin juga menyukai