Anda di halaman 1dari 1

RESUME

MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA

A) Konsep dan definisi manajemen sumber daya manusia


Manajemen SDM dalam proyek adalah proses mengorganisasikan dan
mengelola atau menempatkan orang-orang yang terlibat dalam proyek,
sehingga orang tersebut dapat dimanfaatkan potensinya secara efektif dan
efisien. SDM dalam sebuah proyek antara lain termasuk sponsor, pelanggan,
anggota tim proyek, staf pendukung (jika ada), supplier, dan lainnya. SDM
juga yang menentukan keberhasilan dan kegagalan dan proyek.
Tahapan Manajemen SDM terdiri dari: Perencanaan SDM, Akuisisi Tim
Proyek, Membangun Tim Proyek, dan Mengelola Tim Proyek.

B) Kunci utama dalam pengelolaan sumber daya manusia


Kunci dalam pengelolaan SDM seperti bidang berikut ini:
1. Teori motivasi
2. Pengaruh dan kekuasaan (power)
3. Keefektifan

C) Perencanaan organisasional
Perencanaan adalah proses menentukan dengan tepat apa yang akan
dilakukan organisasi untuk mencapai tujuannya. Perencanaan dalam istilah
resmi dapat didefinisikan sebagai perkembangan sistematis dari program
tindakan yang ditujukan pada pencapaian tujuan bisnis yang telah disepakati
dengan proses analisa, evaluasi, seleksi diantara kesempatan-kesempatan
yang diprediksi terlebih dahulu.
Perencanaan organisasional mempunyai dua maksud, yaitu:
1. Tujuan perlindungan (protective), untuk meminimasi resiko dengan
mengurangi ketidakpastian.
2. Tujuan kesepakatan (affirmative), untuk meningkatkan tingkat
keberhasilan organisasional.

Anda mungkin juga menyukai