Anda di halaman 1dari 2

Project Pertama

➢ Pengertian identitas nasional


1. Jelaskan pengertian Identitas Nasional!
suatu ciri yang di miliki oleh suatu bangsa yang secara filosofis membedakan bangsa
tersebut dengan bangsa lain. Identitas nasional merupakan sesuatu yang terbuka untuk
diberi makna baru agar tetap relevan dan fungsional dalam kondisi aktual yang
berkembang dalam masyarakat.
2. Jelaskan mengenai latar belakang munculnya Identitas Nasional!
Identitas Nasional merupakan suatu konsep kebangsaan yang tidak pernah ada padanan
sebelumnya. Perlu dirumuskan oleh suku-suku tersebut. Istilah Identitas Nasional secara
terminologis adalah suatu ciri yang dimiliki oleh suatu bangsa yang secara filosofis
membedakan bangsa tersebut dengan bangsa lain. Eksistensi suatu bangsa pada era
globalisasi yang sangat kuat terutama karena pengaruh kekuasaan internasional. Menurut
Berger dalam The Capitalist Revolution, eraglobalisasi dewasa ini, ideology kapitalisme
yang akan menguasai dunia. Kapitalisme telah mengubah masyarakat satu persatu dan
menjadi sistem internasional yang menentukan nasib ekonomi sebagian besar bangsa-
bangsa di dunia, dan secara tidak langsung juga nasib, social, politik dan kebudayaan
➢ Sejarah kelahiran faham nasionalisme Indonesia
1. Sebutkan dan jelaskan sejarah munculnya paham nasionalisme atau kebangsaan!
Secara umum bisa dikelompokkan menjadi dua yaitu:
 Faktor dari dalam antara lain sebagai berikut:
- Seluruh Nusantara telah menjadi kesatuan politik, hukum, pemerintahan, dan berada di
bawah kekuasaan kolonial Belanda. Ironisnya adalah eksploitasi Barat itu justru mampu
menyatukan rakyat menjadi senasib sependeritaan.
- Munculnya kelompok intelektual sebagai dampak sistem pendidikan Barat. Kelompok
inilah yang mampu mempelajari beragam konsep Barat untuk dijadikan ideologi dan
dasar gerakan dalam melawan kolonialisme Barat.
- Beberapa tokoh pergerakan mampu memanfaatkan kenangan kejayaan masa lalu
(Sriwijaya, Majapahit, dan Mataram) untuk dijadikan motivasi dalam bergerak dan
meningkatkan rasa percaya diri rakyat di dalam berjuang menghadapi kolonialisme Barat.
 Faktor dari luar antara lain sebagai berikut.
- Gerakan Nasionalisme Cina
- Kemenangan Jepang atas Rusia
- Partai Kongres India
- Gerakan Turki Muda
- Filipina di bawah Jose Rizal
2. Jelaskan keterkaitan paham nasionalisme yang mewujudkan konsep Identitas Nasional!
Dalam perkembangan zaman, interaksi antar manusia menjadi lebih beragam dan lebih
rumit. Di Indonesia hal ini memunculkan semangat untuk mandiri dan bebas dalam
menentukan masa depannya. Dalam proses perkembangan ini dibutuhkan dibutuhkan
dasar untuk menentukan nasib sendiri atas nama bangsa sendiri. Dasar-dasar tersebut lalu
berubah menjadi ideology bangsa yang kemudian lahirlah konsep seperti nation, state dan
gabungan keduanya menjadi nation-state yang merupakan komponen pembentuk
identitas nasional atau kebangsaan.

Anda mungkin juga menyukai