Anda di halaman 1dari 3

1 Latar Belakang Krisis finalsial Asia yang terjadi sejak tahun

1997 menyebabkan ekonomi Indonesia melemah. Keadaan


memburuk. Adanya sistem monopoli di bidang perdagangan,
jasa, dan usaha. Pada masa orde baru, orang-orang dekat
dengan pemerintah akan mudah mendapatkan fasilitas dan
kesempatan bahkan mampu berbuat apa saja demi
keberhasilan usahanya. Terjadi krisis moneter. Krisis tersebut
membawa dampak yang luas bagi kehidupan manusia dan
bidang usaha. Banyak perusahaan yang ditutup sehingga
terjadi PHK dimana-mana dan menyebabkan amgka
pengangguran meningkat tajam serta muncul kemiskinan
dimana-mana dan krisis perbankan. KKN semakin merajarela,
ketidak adilan dalam bidang hukum, pemerintahan orde baru
yang otoriter (tidak demokrasi) dan tertutup, besarnya
peranan militer dalam orde baru, adanya 5 paket UU serta
memunculkan demonstrasi yang digerakkan oleh mahsiswa.
Tuntutan utama kaum demonstran adalah perbaikan ekonomi
dan reformasi total. Demonstrasi besar-besaran dilakukan di
Jakarta pada tanggal 12 Mei 1998. Pada saat itu terjadi
peristiwa Trisakti, yaitu meninggalnya empat mahasiswa
Universitas Trisakti akibat bentrok dengan aparat keamanan.
Empat mahasiswa tersebut adalah Elang Mulya Lesmana, Hery
Hariyanto, Hendriawan, dan Hafidhin Royan. Keempat
mahasiswa yang gugur tersebut kemudian diberi gelar sebagai
" Pahlawan reforması" Menanggapi aksi reformasi tersebut,
presiden soeharto berjanji akan mereshuffle cabinet
pembangunan VII menjadi Kabinet Reformasi. Selain itu juga
akan membentuk Komite Reformasi yang bertugas
menyelesaikan UU Pemilu. UU Kepartaian, UU Susduk MPR.
DPR, dan DPRD. UU Antimonopoli, dan UU Antikorupsi. Dalam
perkembangannya, komite reformasi belum bisa terbentuk
karenan empat belas menteri menolak untuk diikutsertakan
dalam Kabinet Reformasi. Adanya penolakan tersebut
menyebabkan presiden Soeharto mundur dari jabatannya.
Akhirnya pada tanggal 21 Mei 1998 presiden Soeharto
mengundurkan diri dari jabatannya sebagai presiden RI dan
menyerahkan jabatannya kepada wakil presiden B.J.
Habibie. Peristiwa ini menandai dimulainya orde reformasi.
1.2 Permasalahan
1. Apa pengertian dan tujuan reformasi?
2. Bagaiman sistematika pelaksanaan UUD 1945 Pada masa
Orde Reformasi sampai
sekarang?
3. Bagaimana sistem pemerintahan pada masa orde
reformasi?
Tujuan 1.3
1. Untuk mengetahui pengertian dan tujuan reformasi
2. Memahami pelaksanaan UU 1945 pada masa Orde
reformasi 3. Mengetahui sisitem pemerintahan yang dianut
pada masa orde reformasi
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Pengertian dan Tujuan Reformasi
Reformasi merupakan suatu perubahan yang bertujuan untuk
memperbaiki kerusakan- kerusakan yang diwariskan oleh
Orde Baru atau merombak segala tatanan politi, ekonomi.
social dan budaya yang berbau Orde baru. Atau membangun
kembali, menyusun kembali. Dalam rangka menanggapi
tuntutan reformasi dari masyarakat dan agar dapat
mewijudkan tujuan dari reformasi tersebut maka B.J.Habibie
mengeluarkan beberapa kebijakan.
antaranya: 1. kebijakan dalam bidang politik

Anda mungkin juga menyukai