Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN PRINGSEWU

SEKRETARIAT DAERAH
Komplek Perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Pringsewu
PRINGSEWU-LAMPUNG

KEPUTUSAN SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PRINGSEWU


NOMOR : 800/ /KPTS/D.03/2023

TENTANG

TIM PELAKSANA PENYUSUN SINKRONISASI PROGRAM PEMANFAATAN


RUANG KABUPATEN PRINGSEWU
SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PRINGSEWU,

Menimbang : a. bahwa Tim Pelaksana Penyusun Sinkronisasi


Program Pemanfaatan Ruang dibentuk dalam
rangka Penyelenggaraan Penataan Ruang;

b. bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 77


Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala
Badan Pertanahan Nasional Nomor 13 Tahun 2021
tentang Pelaksanaan Sinkronisasi Program
Pemanfaatan Ruang;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana


dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu
menetapkan Keputusan Sekretaris Daerah tentang
Tim Pelaksana Penyusun Sinkronisasi Program
Pemanfaatan Ruang Kabupaten Pringsewu;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang


Penataan Ruang sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2023 tentang
Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan;

2. Undang-Undang Nomor 48 Tahun 2008 tentang


Pembentukan Kabupaten Pringsewu di Provinsi
Lampung;

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang


Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah
beberapakali terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan
Penguatan Sektor Keuangan;

4. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2021


tentang Penyelenggaraan Penataan Ruang;

5. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala


Badan Pertanahan Nasional Nomor 11 Tahun 2021
tentang Tata Cara Penyusun, Peninjauan Kembali,
Revisi, dan Penerbitan Persetujuan Substansi
Rencana Tata Ruag Wilayah Provinsi, Kabupaten,
Kota, dan Rencana Detail Tata Ruang;

6. Peraturan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala


Badan Pertanahan Nasional Nomor 13 Tahun 2021
tentang Pelaksanaan Kesesuaian Kegiatan
Pemanfaatan Ruang dan Sinkronisasi Program
Pemanfaatan Ruang;

MEMUTUSKAN:

Menetapkan :
KESATU : Tim Pelaksana Penyusun Sinkronisasi Program
Pemanfaatan Ruang Kabupaten Pringsewu dengan
susunan keanggotaan sebagaimana tercantum dalam
Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari
Keputusan ini.

KEDUA : Tim Pelaksana sebagaimana dimaksud pada diktum


kesatu memiliki tugas menyiapkan data dan informasi
program pemanfaatan Ruang yang akan direncanakan
oleh Perangkat Daerah masing-masing.

KETIGA : Tim Pelaksana sebagaimana dimaksud pada diktum


kesatu dalam melaksanakan tugasnya, melaporkan hasil
pelaksanaannya kepada Sekretaris Daerah melalui Ketua
Tim Pelaksana Penyusun Sinkronisasi Program
Pemanfaatan Ruang.

KEEMPAT : Keputusan ini disampaikan kepada masing - masing


yang bersangkutan untuk diketahui dan dilaksanakan
dengan penuh tanggung jawab.

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pringsewu
pada tanggal

SEKRETARIS DAERAH
KABUPATEN PRINGSEWU,

HERI ISWAHYUDI

Tembusan :
1. Penjabat Bupati Pringsewu (sebagai laporan);
2. Inspektur Kabupaten Pringsewu;
3. Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pringsewu.

LAMPIRAN : KEPUTUSAN SEKRETARIS DAERAH


NOMOR : 800/ /KPTS/D.03/2023
TANGGAL :

TIM PELAKSANA PENYUSUN SINKRONISASI PROGRAM PEMANFAATAN


RUANG KABUPATEN PRINGSEWU

I. Ketua : Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat


Kabupaten Pringsewu.

II. Wakil Ketua : Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah


Kabupaten Pringsewu.

III. Sekretaris : Kepala Bidang Penataan Ruang Dinas Pekerjaan Umum


dan Perumahan Rakyat Kabupaten Pringsewu.
IV. Anggota : 1. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten
Pringsewu;
2. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten
Pringsewu;
3. Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah,
Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten
Pringsewu;
4. Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten
Pringsewu;
5. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pringsewu;
6. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu;
7. Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Pringsewu;
8. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah
Kabupaten Pringsewu;
9. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten
Pringsewu;
10. Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata
Kabupaten Pringsewu;
11. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon
Kabupaten Pringsewu;
12. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten
Pringsewu; dan
13. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu.

SEKRETARIS DAERAH
KABUPATEN PRINGSEWU,

HERI ISWAHYUDI

Anda mungkin juga menyukai