Anda di halaman 1dari 3

SURAT GUGATAN

Malang, 01 Februari 2023

Perihal : Surat Gugatan Wanprestasi

Lampiran : Surat Kuasa Khusus

Kepada Yang Terhormat:

Ketua Pengadilan Negeri Malang

Di –

Malang

Dengan Hormat,

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Akbar Ramadhan, S.H., M.Kn., M.Hum selaku Pengacara/Penasehat Hukum


berkantor di Jl. Saxophone No. 03 Malang, Jawa Timur. Beradasarkan Surat Kuasa
khusus tertanggal 15 Februari 2023, bertindak untuk dan atas nama serta mewakili:

1. Nama : Samsul
Umur : 40 Tahun
Pekerjaan : Swasta
Alamat : Jl. Blimbing Indah Megah No. 15, Blimbing, Kota Malang

Yang selanjutnya disebut dengan PENGGUGAT

Dengan ini mengajukan gigaton melawaan:

Nama : Joko Widodo


Umur : 40 Tahun
Pekerjaan : Swasta
Alamat : Jl. Blimbing Indah Megah No. 11, Blimbing, Kota Malang
Yang selanjutnya disebut dengan TERGUGAT
Adapun mengenai duduk perkaranya sebagai berikut:
1. Bahwa pada tanggal 16 Oktober 2022 antara TERGUGAT Joko Widodo
dengan PENGGUGAT telah mengadakan perjanjian terkait dengan hutang-
piutang, dimana TERGUGAT sebagai seorang teman dari PENGGUGAT.
2. Bahwa pada hari dan tanggal 16 Oktober 2022 TERGUGAT yaitu Joko Widodo
meminjam uang sebesar Rp. 500.000.000,- (Lima Ratus Juta Rupiah) kepada
PENGGUGAT yaitu Samsul
3. Hutang tersebut dijaminkan dengan 1 (Satu) buah sebidang tanah dan 1
(Satu) buah rumah diatas tanah tersebut bersertipikat Hak Milik dari Joko
Widodo
4. Hutan tersebut harus dibayarkan pada jatuh tempo tertanggal 16 Januari
2023, akan tetapi pada saat jatuh tempo TERGUGAT tidak segera
membayarkan hutang yang telah ia pinjam
5. PENGGUGAT telah memberikan somasi sebanyak 5 kali kepada TERGUGAT
akan tetapi tidak mendapatkan tanggapan dari TERGUGAT
6. Bahwa tidak adanya itikad baik dalam pengembalian hutang dari TERGUGAT
dalam memenuhi kewajibannya secara nyata telah menunjukan bahwa
TERGUGAT telah ingkar janji atau telah melakukan wanprestasi dalam
melunasi hutangnya yang telah menimbulkan kerugian bagi pihak
PENGGUGAT
7. Bahwa adapaun kerugian-kerugian dari PENGGUGAT yang diakibatkan oleh
perbuatan wanprestasi yang telah dilakukan oleh TERGUGAT adalah sejumlah
Rp. 500.000.000,- (Lima Ratus Juta Rupiah)
Maka, berdasarkan hal-hal yang terurai pada posita di atas, dapat kiranya
pengadilan menjatuhkan putusan sebagai berikut:

PRIMAIR

1. Mengabulkan Gugatan Penggugat untuk seluruhnya


2. Menyatakan Tergugat telah melakukan perbuatan wanprestasi
3. Menyatakan Tergugat wajib membayar utang beserta bunga yang telah ia
pinjam dari PENGGUGAT

SUBSIDAIR

Dalam peradilan yang baik mohon keadilan yang seadul-adilnya ( Ex Aequo Et Bono)

Hormat Kami

Kuasa Hukum Penggugat

(Akbar Ramadhan, S.H., M.Kn., M.Hum.)

Anda mungkin juga menyukai