Anda di halaman 1dari 2

Penulis Rosy Dewi Arianti Saptoyo | Editor Arum Sutrisni Putri KOMPAS.

com - Biografi adalah riwayat


hidup yang ditulis oleh orang lain. Riwayat yang dituliskan mencakup perjalanan hidup, perjuangan,
masalah, dan pemikiran yang dilalui oleh seseorang. Penulisan biografi dapat berbentuk hanya beberapa
baris kalimat, bahkan dalam bentuk buku. Biografi yang hanya menjelaskan tentang fakta-fakta dari
kehidupan seseorang serta peran pentingnya adalah biografi singkat. Jika kamu ingin menulis biografi
singkat seseorang, simak contoh teks biografi singkat berikut! Contoh teks biografi 1 Biografi Singkat
Maradona Diego Armando Maradona merupakan pemain sepak bola asal Argentina. Ia lahir pada 30
Oktober 1960. Ia mendapat julukan “Tangan Tuhan” karena gol yang ia cetak pada Piala Dunia 1986
ketika melawan Inggris. Maradona merupakan pemain sepak bola berbakat. Setelah pensiun sebagai
pemain, ia berkarir sebagai pelatih tim sepak bola. Beberapa yang pernah ia latih antara lain tim nasional
Argentina, klub bola Al Wasl, Textil Mandiyu, Dorados, Racing Club, dan Fujairah. Sampai saat
kematiannya pada 25 November 2020, ia menjabat sebagai pelatih tim Gimnasia La Plata. Baca juga:
Perbedaan Biografi dan Autobiografi Contoh teks biografi 2 Biografi Singkat Gus Dur K.H. Abdurrahman
Wahid atau akrab disapa Gus Dur merupakan sosok yang dikenang sebagai presiden paling humoris. Ia
lahir pada 4 Agustus 1940 di Jombang, Jawa Timur. Ia berasal dari keluarga santri yang merupakan
pendiri Nahdlatul Ulama. Gus Dur sempat berkuliah di Universitas Al-Azhar dan Universitas Baghdad.
Semasa muda, ia menulis di beberapa media seperti Kompas, Tempo, dan Majalah Horizon. Puncak
karirnya, pada tahun 1999 sampai 2001 ia menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia. Ia dikenal
sebagai presiden yang cerdas, menjunjung tinggi hak asasi manusia dan keberagaman. Contoh teks
biografi 3 Biografi Singkat Cut Nyak Dien Cut Nyak Dien adalah wanita yang lahir pada 1848 di
Kabupaten Aceh Besar. Ia dinobatkan sebagai pahlawan nasional perempuan yang berasal dari Aceh.
Pada usia 12 tahun, ia menikah dengan Ibrahim Lamnga. Ia dan suaminya berjuang mengusir Belanda
ketika wilayah VI Mukim diserang. Suaminya gugur di medan perang pada 29 Juni 1878. Karena
kematian suaminya itu, Cut Nyak Dien bertekad untuk mengalahkan Belanda. Ia memimpin pasukan
kecil yang melancarkan perlawanan terhadap Belanda di daerah pedalaman Meulaboh. Pasukan Cut
Nyak Dien terus bertempur hingga dipukul mundur pada 1901. Cut Nyak Dien ditangkap dan diasingkan
di Sumedang sampai nafas terakhirnya. Baca juga: Teks Biografi: Ciri-ciri, Struktur dan Unsur Kebahasaan
Contoh teks biografi 4 Biografi Singkat Mohammad Hatta Mohammad Hatta lahir pada 12 Agustus 1902
di daerah Sumatera Barat, tepatnya di kota Bukit Tinggi. Hatta menjadi wakit presiden pertama di
Indoensia. Ia banyak membantu Soekarno dan para pendiri bangsa dalam mencapai kemerdekaan. Ia
adalah sebagai sosok yang gemar membaca. Ia juga dikenal sebagai Bapak Koperasi Indonesia. Hatta
menggalakkan konsep ekonomi yang bertopang pada semangat gotong-royong masyarakat. Koperasi
menjadi pilar ekonomi di tingkat paling kecil, seperti desa. Desa yang berdaya, baik dari segi ekonomi
dan pangan, akan membuat suatu bangsa menjadi lebih kuat. Dapatkan update berita pilihan dan
breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News
Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi
Telegram terlebih dulu di ponsel.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Contoh Teks Biografi Singkat", Klik untuk baca:
https://www.kompas.com/skola/read/2020/11/27/110000669/contoh-teks-biografi-singkat.
Penulis : Rosy Dewi Arianti Saptoyo

Editor : Arum Sutrisni Putri

Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https://kmp.im/plus6

Download aplikasi: https://kmp.im/app6

Anda mungkin juga menyukai