Anda di halaman 1dari 6

Nama : Anna Ardiyani M

NIM : 952022A11
Nama Matakuliah PPL I (Praktik Pengalaman Lapangan I)

Review pengalaman Mata Kuliah Praktik Pengalaman Lapangan I bertujuan untuk


belajar. memperkuat keterampilan sebagai guru profesional.
Pengalaman belajar yang telah saya pelajari pada mata kuliah
Praktik Pengalaman Lapangan I adalah:

1. Menyusun jadwal kegiatan observasi dan asistensi


mengajar.

Sebelum melaksanakan kegiatan observasi dan


asistensi mengajar saya dan rekan-rekan melaksanakan
penyusunan jadwal, agar semua kegiatan tidak ada yang
terlewat dan sistematis.

2. Observasi lingkungan belajar di sekolah

Observasi lingkungan belajar di sekolah dimaksudkan


untuk mengetahui bagaimana keadaan lingkungan
sekolah baik kelas maupun sarana prasarana lain di
sekolah. Setelah kami melakukan observasi belajar di
sekolah kami mengisi lembar observasi lingkungan
belajar di sekolah.

3. Observasi karakteristik peserta didik

Observasi karakteristik peserta didik dilakukan dalam


rangka untuk menentukan model pembelajaran yang
akan diterapkan. observasi karakteristik peserta didik
dilakukan dengan cara melakukan observasi di berbagai
kelas lalu menuliskannya pada lembar observasi
karakteristik peserta didik yang telah tersedia.
4. Observasi manajemen sekolah bersama kepala sekolah

Observasi manajemen sekolah saya dan rekan-rekan


laksanakan dengan melakukan wawancara dengan
kepala sekolah mengenai semua hal tentang sekolah
baik sarana prasarana, anggota sekolah dan seluruh
sistematika yang ada di sekolah.

5. Asistensi Guru Kelas

kami melakukan asistensi kepada guru kelas baik di


kelas tinggi maupun di kelas rendah, agar kami
mengetahui bagaimana pembelajaran di kelas baik itu
dari segi ruang kelas, sarana prasarana di kelas, RPP
yang digunakan, pelaksanaan pembelajaran yang
dilakukan oleh guru maupun melakukan observasi
apakah terdapat peserta didik istimewa di kelas.

6. Observasi RPP

Kami melakukan observasi kepada RPP dari guru kelas.


RPP guru kelas dilakukan observasi apakah RPP yang
dipergunakan guru kelas dalam proses pembelajaran
sudah baik dan benar sehingga RPP sudah sesuai untuk
dipergunakan dalam proses pembelajaran. Kami belajar
dari Rpp guru supaya dalam menyusun Rpp nantinya
bisa baik dan benar.

7. Penyusunan Perangkat Pembelajaran

Kami melakukan penyusunan perangkat pembelajaran


setelah melakukan berbagai macam observasi baik
observasi karakteristik peserta didik untuk menentukan
model pembelajaran, observasi RPP guru kelas dan lain
sebagainya. Kami melakukan penyusunan perangkat
pembelajaran dengan melihat panduan yang telah
diberikan oleh dosen sebelumnya dan melihat RPP dari
guru yang telah kami observasi. RPP yang telah kami
susun kami konsultasikan dengan guru pamong, guru
model. Setelah RPP kami sudah cukup baik kami
melakukan praktik Pembelajaran terbimbing yang
jadwalnya sudah ditentukan sebelumnya.

8. Praktik Pembelajaran Terbimbing

Kami melakukan Praktik Pembelajaran Terbimbing


dengan ditemani oleh guru model. yang dimana kami
melakukan praktik pembelajaran dengan Perangkat
Pembelajaran yang telah disusun sebelumnya dan
dikonsultasikan dan mendapatkan masukan.

Refleksi pengalaman 1. mengapa topik-topik tersebut penting dipelajari ?


belajar yang dipilih
Pelaksanaan PPL 1 diawali dengan kegiatan orientasi
kegiatan orientasi yang dimaksudkan untuk
mengenalkan mahasiswa PPG berbagai hal terkait
sekolah, di antaranya manajemen pendidikan yang
berlaku di sekolah tersebut, kultur sekolah serta
berbagai kegiatan ekstra kurikuler dan kegiatan non
akademik lainnya yang diterapkan di sekolah mitra
lokasi.

Kegiatan selanjutnya adalah observasi, bertujuan agar


mahasiswa memiliki pemahaman yang utuh tentang
lingkungan akademik dan non akademik di sekolah
tempat PPL I serta mengenal karakteristik peserta
didiknya.

kegiatan asistensi mengajar, mahasiswa membantu


guru pamong melaksanakan tugas keguruan di sekolah,
membuat perangkat pembelajaran, bersama guru
mempelajari pembuatan modul pada IKM di kelas 1,
membantu guru menyiapkan media pembelajaran, dan
melaksanakan pembelajaran di kelas maupun luar
kelas.

Praktik pembelajaran terbimbing, mahasiswa mengajar


dibawah bimbingan guru pamong. mahasiswa
merancang dan menyusun perangkat pembelajaran
dengan didasarkan pada pengetahuan yang diperoleh
dari hasil observasi dan asistensi mengajar.

2. bagaimana saya mempelajari topik-topik pada mata


kuliah tersebut ?

Mahasiswa melaksanakan kegiatan PPL 1 mengikuti


prosedur dari LMS dan bimbingan dari DPL serta guru
pamong. Dalam praktik selama kurang lebih tiga bulan,
mahasiswa melaksanakan rangkaian kegiatan PPL
sambil mengimplementasikan teori yang diperoleh dari
perkuliahan. Mahasiswa juga bertanya dan mempelajari
tugas-tugas keguruan dari para guru di sekolah mitra,
serta mahasiswa juga berdiskusi dengan kelompok
rekan sejawat yang praktik di sekolah lain.

3. apakah strategi yang diimplementasikan dalam


mempelajari topik-topik tersebut penting bagi saya ?
mengapa ?

Strategi yang diimplementasikan dalam mempelajari


topik-topik tersebut penting bagi saya dan kelompok
PPL, karena kegiatan PPL ini bertujuan untuk
menambah pengetahuan dan pengalaman tentang tugas
keguruan jadi dengan bertanya, berdiskusi, dan refleksi
sangat membantu dalam melaksanakan rangkaian
kegiatan PPL 1.
Analisis artefak Berikut tautan video pelaksanaan praktek mengajar terbimbing
pembelajaran siklus 1 saya saat PPL :

https://drive.google.com/file/d/1QrOED2k193TYb96ZxqDMz
YtNSIojYUUV/view?usp=sharing

Pada praktik mengajar terbimbing 1 di kelas 2, meskipun


pembelajaran yang diberikan tidak sempurna, namun
memberikan banyak pelajaran berharga bagi pengalaman
mengajar saya di masa depan. Saya menyadari bahwa
terkadang kurangnya persiapan dan kepercayaan diri dapat
mempengaruhi kualitas pembelajaran. Selain itu, mengajar
juga membutuhkan fleksibilitas untuk mengatasi situasi yang
tidak terduga dan memperhatikan kebutuhan individu setiap
siswa. Pengalaman ini membuat saya lebih siap dan percaya
diri dalam menghadapi tantangan dan berusaha memberikan
pembelajaran terbaik bagi siswa di kelas.

Pembelajaran bermakna Kegiatan PPL 1 yang terdiri dari orientasi, asistensi mengajar,
(good practices) dan praktik terbimbing sebanyak tiga siklus sudah terlaksana
dengan lancar. Peserta didik sangat antusias mengikuti
pembelajaran dari awal sampai akhir. Melalui asistensi
mengajar mahasiswa belajar menyusun dan merancang
pembelajaran yang menyenangkan bagi peserta didik.
Pembelajaran disusun menggunakan media konkrit
dikombinasikan dengan media berbasis TPACK agar peserta
didik tidak merasa jenuh saat proses pembelajaran.
menggunakan model pembelajaran yang disesuaikan dengan
karakteristik muatan pembelajaran.

Pada proses praktik pembelajaran terbimbing mahasiswa


belajar dalam pengelolaan kelas dan pengelolaan waktu dalam
pembelajaran. Mahasiswa belajar merancang pembelajaran
yang menyenangkan dan disesuaikan dengan karakteristik
peserta didik sehingga dalam proses pembelajaran peserta didik
ikut aktif terlibat. Setelah melakukan praktik pembelajaran
terbimbing mahasiswa juga mendapat masukan dan saran dari
guru pamong, masukan dan saran tersebut menjadi perhatian
untuk praktik pembelajaran yang lebih baik kedepannya.

Saran Perbaikan Penyusunan modul ajar kurikulum merdeka sebaiknya menjadi


bagian dari kurikulum pembelajaran pada program studi. Hal
ini penting karena mahasiswa dapat mengembangkan
kemampuan dalam merancang modul ajar yang sesuai dengan
kebutuhan kurikulum merdeka dan situasi di lapangan. Dengan
demikian, mahasiswa akan lebih siap dan terlatih dalam
mengajar di kelas rendah dan tinggi dengan kurikulum 2013
dan kurikulum merdeka. Sebagai pengajar, guru juga perlu
terus mengembangkan pemahaman dan pengetahuannya
tentang kurikulum merdeka agar dapat memberikan bimbingan
yang optimal kepada mahasiswa. Dengan adanya penyusunan
modul ajar kurikulum merdeka, diharapkan mahasiswa dapat
lebih matang dalam mempersiapkan diri untuk PPL 1 dan
memenuhi tuntutan lapangan.

Anda mungkin juga menyukai