Anda di halaman 1dari 17

MATERI

“ANALISIS BUKU GURU DAN BUKU SISWA KELAS 5”


Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Pembelajran IPA SD
Dosen Pengampuh : Prof. Dr. H. Abdul Haris Panai, S.Pd, M.Pd

Disusun Oleh :
Kelompok 7
1. Priscya Ayu Lestari (151421011)
2. Rivandi Mokoginta (151421035)
3. Sri Wulandari Ningsih (151421054)

JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
TAHUN 2023

i
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah S.W.T., Tuhan Yang Maha Esa, pada
akhirnya makalah yang Penyusun buat dalam rangka memenuhi tugas mata kuliah
Pembelajran IPA SD telah terselesaikan. Makalah ini disusun dengan mengacu pada
beberapa sumber artikel dan jurnal. Oleh sebab itu, sudah semestinya Penyusun
mengucapkan terimakasih yang tidak terhingga kepada :
1. Bapak Prof. Dr. H. Abdul Haris Panai, S.Pd, M.Pd selaku dosen pengampuh mata
kuliah Pembelajran IPA SD.
2. Teman-teman pada Program Studi S1 PGSD kelas 4B terutama kepada teman-
teman kelompok 7, yang selalu memberikan motivasi dan beberapa masukan-
masukan dalam penyusunan makalah ini.
Penyusun menyadari bahwa penulisan makalah ini jauh dari kata sempurna.
Namun, harapan Penyusun semoga karya yang sederhana ini ada setitik manfaatnya,
terutama untuk Penyusun dan teman-teman yang telah membaca makalah ini. Amin
ya Rabbal ‘alamin…

Gorontalo, Maret 2023

Kelompok 7

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..................................................................................................i

DAFTAR ISI................................................................................................................ii

BAB I PENDAHULUAN...........................................................................................1

A. Latar Belakang...........................................................................................................1
B. Rumusan Masalah......................................................................................................2
C. Tujuan.........................................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN.............................................................................................3

A. Pengertian Pendidikan - Analisis dan Tujuan Menganalisis Buku........................3


1. Pengertian Pendidikan...........................................................................................3
2. Pengertian Kurikulum.............................................................................................4
3. Pengertian Buku Guru dan Fungsinya....................................................................5
4. Pengertian Buku Siswa dan Fungsinya...................................................................5
5. Pengertian Analisis.................................................................................................6
6. Tujuan Menganalisis Buku......................................................................................6
B. Identitas Buku Guru dan Buku Siswa......................................................................7
1. Identitas Buku Guru...............................................................................................7
2. Identitas Buku Siswa...............................................................................................8
C. Hasil Analisis Buku Guru dan Buku Siswa..............................................................8
BAB III PENUTUP...................................................................................................13

A. Kesimpulan...............................................................................................................13
B. Saran.........................................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA................................................................................................14
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pengetahuan dan ilmu merupakan hal yang penting bagi umat manusia.
Pengetahuan bahkan lebih berharga dibandingkan dengan harta sekalipun.
Pengetahuan bisa membawa manusia pergi kemana saja. Tanpa pengetahuan,
manusia tidak akan mampu bertahan di dunia ini. Seseorang yang tidak memiliki
pengetahuan tentunya tidak bisa mengetahui apa-apa dan tidak akan bisa
beradaptasi. Ilmu pengetahuan dapat diperoleh melalui belajar banyak hal dan
melalui pengalaman. Belajar adalah cara paling sederhana untuk memperoleh
pengetahuan. Manusia tentunya telah diharuskan untuk belajar sejak usia dini.
Sejak anak-anak, orang tua mulai memasukkan anaknya ke sekolah dengan tujuan
agar anaknya bisa memperoleh ilmu pengetahuan yang nantinya akan berguna
baginya kelak. Anak memperoleh ilmu dari gurunya, dimana ilmu tersebut juga
guru tersebut dapatkan dari guru sebelumnya dan pengalamannya.
Salah satu bidang pengetahuan yang paling besar adalah sains atau di
Indonesia dikenal dengan sebutan pelajaran IPA. Pelajaran IPA mencoba
menjelaskan kejadian-kejadain yang ada di muka bumi dan yang berhubungan
dengan mahluk hidup. Pembelajaran IPA tentunya juga mulai diajarkan kepada
anak-anak mulai dari sekolah dasar. Hal ini menggambarkan betapa pentingnya
pelajaran IPA ini kedepannya. Untuk memudahkan pembelajaran IPA ini,
kemudian dibuatlah buku yang akan menjelaskan pelajaran IPA ini secara
mendalam. Buku IPA dari tahun-ketahun selalu berubah diakrenakan
menyesuaikan dengan kebutuhan zaman. Saat ini, di kurikulum 2013 telah
menggunakan buku tematik yang menggabungkan berbagai mata pelajaran ke
dalam satu tema, termasuk pelajaran IPA. Karenanya, pelajaran IPA akan sedikit
susah untuk dikenali karena telah menyatu dengan pelajaran-pelajaran lain.
Terlebih lagi bagi siswa di kelas rendah, dimana pelajaran IPA belum terlalu
diutamakan, sehingga biasanya kandungan pelajaran IPA akan lebih sedikit.
B. Rumusan Masalah
1. Apa Pengertian pendidikan?
2. Apa Pengertian kurikulum?
3. Apa Pengertian buku guru dan fungsinya?
4. Apa Pengertian buku siswa dan fungsinya?
5. Apa Pengertian Analisis?
6. Apa Tujuan menganalisis buku?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui Pengertian pendidikan
2. Untuk mengetahui Pengertian kurikulum
3. Untuk mengetahui Pengertian buku guru dan fungsinya
4. Untuk mengetahui Pengertian buku siswa dan fungsinya
5. Untuk mengetahui Pengertian Analisis
6. Untuk mengetahui Tujuan menganalisis buku

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Pendidikan - Analisis dan Tujuan Menganalisis Buku


1. Pengertian Pendidikan
Bapak Pendidikan Nasional Indonesia Ki Hajar Dewantara
mendefinisikan bahwa arti Pendidikan: “Pendidikan yaitu tuntutan didalam
hidup tumbuhnya anak-anak, adapun maksudnya, pendidikan menuntun
segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak itu, agar mereka sebagai
manusia dan sebagai anggota masyarakat dapatlah mencapai keselamatan dan
kebahagian setinggi-tingginya”. Pendidikan merupakan adalah sebuah proses
humanime yang selanjutnya dikenal dengan istilah memanusiakan manusia.
Oleh karena itu kita seharusnya bias menghormati hak asasi setiap manusia.
Murid dengan kata lain siswa bagaimanapu bukan sebuah manusia mesin yang
dapat diatur sekehendaknya, melainkan mereka adalah generasi yang perlu
kita bantu dan memberi kepedulian dalam setiap reaksi perubahannya menuju
pendewasaan supaya dapat membentuk insan yang swantrata, berpikir kritis
seta memiliki sikap akhlak yang baik. Untuk itu pendidikan tidak saja
membentuk insan yang berbeda dengan sosok lainnya yang dapat beraktifitas
menyantap dan meneguk, berpakaian serta memiliki rumah untuk tinggal
hidup, ihwal inilah disebut dengan istilah memanusiakan manusia (Ab
Marisyah1, Firman2, 2019).
Dalam Perundang-undangan tentang Sistem Pendidikan No.20 tahun
2003, mengatakan bahwa Pendidikan merupakan “usaha sadar dan terencana
untuk mewujudkan suasana belajar dan pembelajaran agar peserta didik secara
aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan sepiritual
keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia serta
keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat”. Definisi dari Kamus
Bahasa Indonesia (KBBI) kata pendidikan berasal dari kata ‘didik’ serta

3
mendapatkan imbuhan ‘pe’ dan akhiran ‘an’, sehingga kata ini memiliki
pengertian sebuah metode, cara maupum tindakan membimbing. Dapat
didefinisi pengajaran ialah sebuah cara perubahan etika serta prilaku oleh
individu atau sosial dalam upaya mewujudkan kemandirian dalam rangka
mematangkan atau mendewasakan manusia melalui upaya pendidikan,
pembelajaran, bimbingan serta pembinaan.
Definisi pendidikan dalam arti luas adalah Hidup. Artinya bahwa
pendidikan adalah seluruh pengetahuan Belajar yang terjadi sepanjang hayat
dalam semua tempat serta situasi yang memberikan pengaruh positif pada
Pertumbuhan setiap makhluk individu. Bahwa pendidikan berlangsung selama
sepanjang hayat (long life Education).
2. Pengertian Kurikulum
Dalam Undang-undang Nomor 20 tahun 2003 dikemukakan bahwa
kurikulum adalah seperangkat rencana dan peraturan maengenai isi dan bahan
pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman dalam pelaksanaan
proses belajar mengajar. Secara etimologi kurikulum berasal dari bahsa
Yunani yaitu curir dan currere yang merupakan istilah bagi temoat berpacu
dan berlari dari sebuah perlombaan yang telah dibentuk semacam rute pacuan
dan harus dilalui oleh para competitor. Dengan kata lain, rute tersebut harus
dipatuhi dan dilalui oleh para Kompetitor sebuah perlombaan.
Kurikulum dapat diartikan secara sempit dan secara luas. Secara
sempit kurikulum diartikan sejumlah mata pelajaran yang harus diikuti atau
diambil siswauntuk dapat menamatkan pendidikannya, Pada lembaga tertentu,
sedangkan secara luas kurikulum diartikan dengan semua pengalaman belajar
yang diberikan sekolah kepada siswa selama mengikuti pendidikan pada
jenjang pendidikan tertentu. Usaha-usaha untuk memberikan pengalaman
belajar kepada siswa dapat berlangsung di dalam kelas maupun di luar kelas
baik yang dirancang secara tertulis maupun tidak, asal ditujukan untuk
membentuk lulusan yang berkualitas. (Pd, Sri Astuti M : 2018)

4
Kurikulum merupakan suetu komponen yang sangat penting dan
menentukan penyelenggaraan pendidikan. Kurikulum berfungsi sebai alat
untuk pencapaian tujuan pendidikan, Apabila tujuan pendidikan berubah maka
maka secara otomatis kurikulum juga harus dirubah. Bagi peserta didik,
kurikulum berguna sebagai alat untuk mengembangkan segenap potensi-
potensi yang dimilikinya ke arah yang lebih baik di bawah bimbingan guru di
sekolah. Dan bagi guru, kurikulum berfungsi sebagai pedoman dan acuan
dalam penyelenggaraan pembelajaran di sekolah. Kualitas proses pendidikan
antara lain ditentukan oleh kurikulum dan efektifitas pelaksanaannya.
3. Pengertian Buku Guru dan Fungsinya
Buku Guru adalah panduan bagi guru dalam melaksanakan
pembelajaran di kelas Buku Guru berasi langkah-langkah pembelajaran yang
didesain menggunakan pendekatan saintifik sesuai dengan tuntutan kurikulum
2013. Berikut ini fungsi buku guru :
a. Sebagai petunjuk penggunaan buku siswa
b. Sebagai acuan kegiatan pembelajaran di kelas
c. Penjelasan tentang metode dan pendekatan pembelajaran yang digunakan
dalam proses pembelajaran.

5
4. Pengertian Buku Siswa dan Fungsinya
Buku Siswa adalah buku yang diperuntukkan bagi siswa yang
dipergunakan sebagai panduan aktivitas pembelajaran untuk memudahkan
siswa dalam menguasa kompetensi tertentu. Buks Siswa bukan sekedar bahan
bacaan, tetapi juga digunakan untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam
proses pembelajaran (activities based learning) isinya dirancang dan dilengkapi
dengan contoh-contoh lembar kegiatan dengan tujuan agar dapat
terselenggaranya pembelajaran kontekstual, artinya siswa dapat mempelajari
sesuatu yang relevar dengan kehidupan yang dialaminya. Buku Sewa disusun
untuk memfasilitasi siswa mendapat perigalaman belajar yang bermakna. Fungsi
buku siswa adalah :
a. Panduan bagi Siswa dalam Melaksanakan Kegiatan-kegiatan Pembelajaran
b. Penghubung antara guru, sekolah dan orang tua
c. Lembar Kerja Siswa
d. Hasil Kerja Siswa dapat Dimanfaatkan dalam Penilaian
e. Media Komunikasi antara Guru dan Siswa
f. Sebagai Kenang-kenangan Rekam Jejak Belajar Siswa.
5. Pengertian Analisis
Menurut kamus besar bahasa Indonesia” Analisis adalah penguraian
suatu pokok atas berbagai bagiannya dan penelaahan bagian itu sendiri serta
hubungan antara bagian untuk memperoleh pengertian yang tepat dan
pemahaman arti keseluruhan Menurut nana sudjana (2016:27) Analisis adalah
usaha memilah suatu integritas menjadi unsur-unsur atau bagian-bagian
sehingga jelas hirarkinya dan atau susunannya. Menurut Abdul Majid
(2013:54) Analisis adalah ( kemampuan menguraikan) adalah menguraikan
satuan menjadi unit-unit terpisah, membagi satuan menjadi sub-sub atau
bagian, membedakan antara dua yang sama, memilih dan mengenai perbedaan
( diantara beberapa yang dalam satu kesatuan)”

6
Dari beberapa pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa analisis
adalah suatu kegiatan untuk menemukan temuan baru terhadap objek yg akan
diteliti ataupun diamati oleh peneliti dengan menemukan bukti-bukti yg akurat
pada objek tersebut.
6. Tujuan Menganalisis Buku
Menganalisis buku adalah salah satu cara agar kita mengetahui sejauh
mana kwalitas buku yang kita pakai pada sistem pembelajaran. Buku memiliki
peranan penting bagi guru dan siswa selain sebagai bahan acuan pembelajaran
dan sebagai sarana untuk membantu belajar siswa. Buku pula membantu
siswa untuk memahami materi yang akan mereka pelajari dengan membaca
dan memahaminya. Buku teks yang baik haruslah menarik dan mampu
meransang minat siswa untuk termotivasi belajar. Dengan buku yang menarik
siswa akan mau belajar dan tertarik untuk memahami materi pembelajaran.
B. Identitas Buku Guru dan Buku Siswa
1. Identitas Buku Guru
Judul Buku : Tema 1 Organ Gerak Hewan dan Manusia Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013 Buku Guru SD/MI Kelas V
Nama Penulis : Maryanto
Penerbit : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Tahun Terbit : 2017
Jumlah Halaman: 264
Kelebihan Buku : Buku ini disusun untuk memudahkan guru dalam
melaksanakan pembelajaran tematik terpadu yaitu terdapat jaringan tema yang
memberi gambaran kepada guru tentang suatu tema yang melingkupi
beberapa kompetensi dasar (KD) dan indikator dari berbagai mata pelajaran,
terdapat kegiatan pembelajaran tematik terpadu untuk menggambarkan
kegiatan pembelajaran yang menyatu dan mengalir, terdapat pengalaman
belajar yang bermakna untuk membangun sikap dan perilaku positif,
penguasaan konsep, keterampilan berpikir saintifik, berpikir tingkat tinggi,

7
kemampuan menyelesaikan masalah, inkuiri, kreativitas, dan pribadi reflektif,
terdapat berbagai teknik penilaian peserta didik, terdapat informasi yang
menjadi acuan kegiatan remedial dan pengayaan, terdapat kegiatan interaksi
guru dan orang tua yang memberikan kesempatan kepada orang tua untuk ikut
berpartisipasi aktif melalui kegiatan belajar peserta didik di rumah, dan
terdapat petunjuk penggunaan buku peserta didik.
Kekurangan Buku: Buku ini disusun dengan baik, dan tidak memiliki
kekurangan.

2. Identitas Buku Siswa


Judul Buku : Tema 1 Organ Gerak Hewan dan Manusia Buku Tematik
Terpadu Kurikulum 2013 Buku Siswa SD/MI Kelas V
Nama Penulis : Maryanto
Penerbit : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Tahun Terbit : 2017
Jumlah Halaman : 210
Kelebihan Buku: Buku ini merupakan panduan sekaligus buku aktivitas yang
akan memudahkan para siswa terlibat aktif dalam pembelajaran, dilengkapi
dengan penjelasan lebih rinci tentang isi dan penggunaan buku sebagaimana
dituangkan dalam buku guru, struktur penulisan buku memfasilitasi
pengalaman belajar bermakna yang diterjemahkan melalui subjudul Ayo
Berdiskusi, Ayo membaca, Ayo Menulis, dan Ayo Mengamati, dan kerja
sama dengan orang tua, buku ini dapat digunakan oleh orang tua secara
mandiri untuk mendukung aktivitas belajar siswa di rumah, buku ini berbasis
kegiatan sehingga memungkinkan bagi para siswa dan guru untuk melengkapi
materi dari berbagai sumber, setiap kegiatan dapat disesuaikan dengan kondisi
siswa, guru, sekolah, dan lingkungan.
Kekurangan Buku: Buku ini disusun berdasarkan tema, sehingga peserta didik
kesulitan mengetahui mata pelajaran yang akan dipelajari.

8
C. Hasil Analisis Buku Guru dan Buku Siswa
1. Analisis Buku Guru
a. Pada buku guru terdapat jaringan tema yang memberi gambaran kepada
guru tentang suatu tema yang melingkupi beberapa kompetensi dasar (KD)
dan indikator dari berbagai mata pelajaran.
b. Pada buku guru terdapat kegiatan pembelajaran tematik terpadu untuk
menggambarkan kegiatan pembelajaran yang menyatu dan mengalir.
c. Pada buku guru terdapat pengalaman belajar yang bermakna untuk
membangun sikap dan perilaku positif, penguasaan konsep, keterampilan
berpikir saintifik, berpikir tingkat tinggi, kemampuan menyelesaikan
masalah, inkuiri, kreativitas, dan pribadi reflektif.
d. Pada buku guru terdapat berbagai teknik penilaian peserta didik.
e. Pada buku guru terdapat informasi yang menjadi acuan kegiatan remedial
dan pengayaan.
f. Pada buku guru terdapat kegiatan interaksi guru dan orang tua yang
memberikan kesempatan kepada orang tua untuk ikut berpartisipasi aktif
melalui kegiatan belajar peserta didik di rumah.
g. Pada buku guru terdapat petunjuk penggunaan buku peserta didik.
2. Analisis Buku Siswa Tema 1 Organ Gerak Hewan dan Manusia
a. Subtema 1 Organ Gerak Hewan
1. Pembelajaran 1
Pada pembelajaran ini peserta didik membaca bacaan tentang organ
gerak hewan dan manusia, menentukan ide pokok setiap paragraf dalam
bacaan, menulis dan mengembangkan ide pokok menjadi sebuah
paragraf, dan berdiskusi menyebutkan pengertian, fungsi, dan cara
menentukan ide pokok bacaan. Konsep IPA pada pembelajaran ini
adalah peserta didik terangsang untuk ingin tahu dan mempelajari lebih
lanjut tentang organ gerak hewan dan manusia serta memiliki kepekaan
dan kepedulian terhadap organ gerak.

9
2. Pembelajaran 2
Pada pembelajaran ini peserta didik mengamati gambar cerita
tentang kelinci, menceritakan gambar tentang kelinci, mengamati rangka
organ gerak kelinci, burung, katak, ikan, dan kadal, membaca bacaan
gerakan ikan dalam air, dan membuat model kerangka dari kertas
karton. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik
mempelajari rangka organ gerak hewan dan gerakan ikan dalam air.
3. Pembelajaran 5
Pada pembelajaran ini peserta didik menentukan perbedaan hewan
vertebrata dan avertebrata, menentukan ide pokok dari bacaan, membuat
model hewan avertebrata dari plastisin, dan membuat gambar ilustrasi
sesuai teks baca. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik
mempelajari perbedaan hewan vertebrata dan avertebrata.
4. Pembelajaran 6
Pada pembelajaran ini peserta didik menyusun cerita dengan
menentukan ide pokok terlebih dahulu, menemukan ide pokok masing-
masing paragraf, menggali informasi dari bacaan untuk dituangkan ke
dalam bentuk gambar cerita, dan menyebutkan organ gerak hewan
vertebrata dan hewan avertebrata. Konsep IPA pada pembelajaran ini
adalah peserta didik menyebutkan organ gerak hewan vertebrata dan
hewan avertebrata.
b. Subtema 2 Manusia dan Lingkungan
1. Pembelajaran 1
Pada pembelajaran ini peserta didik mengamati gambar yang
berkaitan dengan aktivitas yang memanfaatkan kerja organ gerak
manusia, membaca bacaan tentang kegiatan bersepeda dan manfaatnya,
menentukan ide pokok setiap paragraf dalam bacaan dan menulis dan
mengembangkan ide pokok menjadi sebuah paragraf. Konsep IPA pada

10
pembelajaran ini adalah peserta didik mengamati gambar yang berkaitan
dengan aktivitas yang memanfaatkan kerja organ gerak manusia.
2. Pembelajaran 2
Pada pembelajaran ini peserta didik mengamati gambar tulang
sebagai salah satu organ gerak manusia, menyebutkan dan menunjukkan
berbagai jenis tulang sebagai organ gerak pada manusia, diskusi untuk
memahami fungsi masing-masing tulang pada manusia, mengolah
informasi dari bacaan dan menentukan ide pokok dari setiap paragraf,
dan berkreasi membuat sampul buku. Konsep IPA pada pembelajaran
ini adalah peserta didik mempelajari tulang sebagai organ gerak pada
manusia.
3. Pembelajaran 5
Pada pembelajaran ini peserta didik mengidentifikasi manfaat
fungsi dan macam-macam otot manusia, menentukan ide pokok dari
masing-masing paragraf, dan membuat model sederhana dengan bahan
styrofoam. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik
mengidentifikasi manfaat fungsi dan macam-macam otot manusia.
4. Pembelajaran 6
Pada pembelajaran ini peserta didik menyebutkan macam-macam
gerak otot, menemukan ide pokok masing-masing paragraf, membuat
karya cover sesuai bacaan, dan membuat model sederhana dengan bahan
Styrofoam. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik
menyebutkan macam-macam gerak otot.
c. Subtema 3 Lingkungan dan Manfaatnya
1. Pembelajaran 2
Pada pembelajaran ini peserta didik mengamati gambar berbagai
kelainan tulang sebagai salah satu organ gerak manusia, mengolah
informasi dari bacaan dan menentukan ide pokok dari setiap paragraf,
menyebutkan dan menunjukkan berbagai jenis tulang sebagai organ

11
gerak pada manusia, dan membuat model penderita kelainan tulang.
Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik mempelajari
kelainan tulang sebagai organ gerak pada manusia dan jenis tulangnya.
2. Pembelajaran 5
Pada pembelajaran ini peserta didik mengidentifikasi macam-
macam kelainan, gangguan, atau penyakit pada otot, menentukan ide
pokok dari masing-masing paragraf, dan membuat komik. Konsep IPA
pada pembelajaran ini adalah peserta didik mengientifikasi macam-
macam kelainan, gangguan, atau penyakit pada otot.
3. Pembelajaran 6
Pada pembelajaran ini peserta didik menyebutkan macam-macam
gerak otot, menemukan ide pokok masing-masing paragraf,
menggambar gambar cerita, dan menggambar komik sesuai teks.
Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah peserta didik peserta didik
menyebutkan macam-macam gerak otot.
d. Subtema 4 Kegiatan Berbasis Proyek
1. Pembelajaran 2
Pada pembelajaran ini peserta didik menggambar komik, membuat
bacaan berdasarkan komik, mengamati gambar komik, dam membuat
boneka gerak. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah dengan
membuat boneka gerak, peserta didik dapat mengetahui cara kerja organ
gerak dengan tanggung jawab.
2. Pembelajaran 5
Pada pembelajaran ini peserta didik melakukan simulasi dokter cilik
dan membuat komik. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah dengan
simulasi dokter cilik, peserta didik dapat menjelaskan cara menjaga dan
merawat kesehatan otot dan tulang sebagai organ gerak mansua dengan
percaya diri.
3. Pembelajaran 6

12
Pada pembelajaran ini peserta didik membuat brosur dan presentasi
melalui pertunjukan boneka. Konsep IPA pada pembelajaran ini adalah
dengan pertunjukan boneka, peserta didik dapat mempresentasikan cara
menjaga dan merawat organ gerak manusia dengan percaya diri.

BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Analisis adalah suatu kegiatan untuk menemukan temuan baru terhadap
objek yg akan diteliti ataupun diamati oleh peneliti dengan menemukan bukti-
bukti yg akurat pada objek tersebut. Menganalisis buku adalah salah satu cara agar
kita mengetahui sejauh mana kwalitas buku yang kita pakai pada sistem
pembelajaran. Buku memiliki peranan penting bagi guru dan siswa selain sebagai
bahan acuan pembelajaran dan sebagai sarana untuk membantu belajar siswa.
Buku pula membantu siswa untuk memahami materi yang akan mereka pelajari
dengan membaca dan memahaminya. Buku teks yang baik haruslah menarik dan
mampu meransang minat siswa untuk termotivasi belajar. Dengan buku yang
menarik siswa akan mau belajar dan tertarik untuk memahami materi
pembelajaran.
B. Saran
Semoga dengan adanya makalah ini kita dapat menambah wawasan dan
pengetahuan serta keterampilan baik mengenai “Analisis Buku Guru dan Siswa
Kurikulum 2013 Kelas 5 Sikap: Komunikatif”. Penyusun menyadari makalah ini
masih banyak kekurangan sehingga penyusun memohon saran dan kritik dari
pembaca agar dapat lebih baik kedepannya.

13
DAFTAR PUSTAKA

Ahmad, J. (2018). Desain penelitian analisis isi (Content analysis). Research Gate,
5(9), 1-20.
Jeflin, H., & Afriansyah, H. (2020). Pengertian Kurikulum, Proses Administrasi
Kurikulum Dan Peran Guru Dalam Administrasi Kurikulum.
Kholil, A. (2020). DAMPAK PENDAMPINGAN KEPALA SEKOLAH SECARA
BERKELANJUTAN TERHADAP KEMAMPUAN GURU DALAM
MEMAHAMI BUKU GURU DAN BUKU SISWA. Jurnal Inovasi
Pembelajaran Karakter, 5(1).
Nuraeni, S. R. (2019). PENGARUH KEMAMPUAN MENGANALISIS BUKU
GURU TERHADAP KEMAMPUAN MENYUSUN RENCANA
PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (Doctoral dissertation, FKIP UNPAS).

Pristiwanti, D., Badariah, B., Hidayat, S., & Dewi, R. S. (2022). Pengertian
Pendidikan. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 7911-7915.

14

Anda mungkin juga menyukai