Anda di halaman 1dari 1

Mengatasi anak 

tantrum memang bisa rumit. Jika penanganannya salah tidak menutup


kemungkinan di kemudian hari anak akan melakukan hal serupa aatau menjadi kebiasaan buruk di
masa mendatang. Berikut beberapa langkah yang bisa para orang tua lakukan jika si kecil tantrum.

1.    Alihkan perhatian anak, dapat dengan memindahkan anak ke tempat atau kamar lain,
menawarkan pilihan mainan lain yang lebih aman, menyanyikan lagu, atau menunjukkan hal lain
yang menarik.

2.    Berikan pilihan untuk hal kecil, agar anak memiliki rasa mampu mengendalikan situasi.

3.    Tidak memberi toleransi dan segera menghentikan perilaku yang menyakiti, seperti memukul,
menendang, melempar, atau menggigit. Sepakati bersama dalam keluarga, apa yang perlu dilakukan
ketika anak menunjukkan perilaku menyakiti, misalnya time out atau mengambil mainan
kesayangannya, lalu terapkan hal tersebut.

4.    Usahakan tetap tenang dan tidak membentak atau memukul anak.

5.    Pastikan lingkungan sekitar anak aman, atau apabila tantrum terjadi di tempat umum atau di
jalan, lebih baik anak segera digendong atau digandeng sambil diingatkan tentang bahaya yang
mungkin terjadi.

6.    Jangan segera menuruti keinginan anak. Jika Ibu tahu bahwa si Kecil tantrum untuk menarik
perhatian anda agar keinginannya dituruti, jangan menyerah. Pegang ia sambil katakan bahwa Anda
menyayanginya, tapi tidak akan menuruti keinginannya.

Anda mungkin juga menyukai