Anda di halaman 1dari 4

Perkenalan

Perkenalkan nama saya Sarwo Edi Wibowo

Saya akan mengamati coaching dari teman saya Bu Tri Puji Rahayu dan Bu Ari Kusuma

Sebagai Coach : Tri Puji Rahayu

Sebagai Coachee: Ari Kusuma

Tujuan

Assalamualaikum Bu Ari

Wa’alaikumsalam Bu Puji

Bagaimana kabar hari ini

Alhamdulillah sehat

Alhamduillah

Oh Ya bu pada pertemuan kali ini mau menyampaikan tentang apa nih?

Ini bu murid-murid di kelas saya minat pada pelajaran Bahasa Jawa itu kurang

Trus pinginnya Bu Ari seperti apa?

Saya pengennya murid-murid saya itu semangat dan antusias dalam pelajaran Bahasa Jawa. Padahal
selaku orang Jawa, itu harus kita kuasai kan. Karena Bahasa Jawa adalah Bahasa ibu yang sarat akan
budaya.

Oh. Berarti nanti Bu ari pengennya anak-anak itu semangat dan antusias dalam pelajaran Bahasa
Jawa

Tapi kan Bu Ari Bahasa Jawa itu materinya cukup banyak, kira-kira materi tentang apa?

Tentang baca tulis aksara jawa bu

O..ok

Berarti kita hari ini akan membahas tentang kurangnya semangat dan antusisme murid dalam
pembelajaran Bahasa Jawa materi baca tulis aksara Jawa ya…

Benar sekali buk

Kalau diukur keberhasilannya seperti apa nanti?

Murid-murid kelas saya suka dulu saat materi aksara jawa dan selanjutnya mereka paham dan bisa
baca Aksara jawa dengan lancar

Identifikasi

Okay hari ini kita punya waktu ngobrol nih sekitar waktu 20-30 menit ya Bu ari

Ok bu siap

Kalau dari 1-10, keadaan murid- murid di kelas ibu ini pada posisi berapa bu?
Kalau saat ini masih di 3 ya bu

Berarti cukup rendah ya bu?

Iya

Pengennya nanti sampai di level berapa bu,targetnya?

Target saya dari 3 sampai ke 7 lah minimal, syukur-syukur sampai 8 atau gak 9

Kekuatan apa yang bisa membuat Bu Ari yakin akan hal ini bisa teratasi?

 Karena memang saya punya tekad agar murid-murid saya ini bukan hanya paham aksara
jawa, tapi mereka bisa mengimplementasikan aksara jawa tersebut ketika mereka besar
nantinya
 Saya juga mempunyai beberapa strategi yang bisa saya terapkan tentunya dalam
pembelajaran Bahasa Jawa

Peluang yang akan diambil dari kekuatan yang dimiliki Bu Ari nanti apa saja kira-kira?

 Murid saya bisa aktif dalam pembelajaran, karena mereka pada dasarnya aktif
 Murid saya juga kreatif kalua diajak untuk membuat media pembelajaran

Hambatan apa yang akan dihadapi?

Anak-anak akan kesulitan saat membedakan aksara jawa dan juga menggabungkan hurufnya ya buk
mungkin

Selain itu kan aksara jawa juga ada pasangannya gitu ya

Apa solusinya?

Pembelajaran yang menyenangkan seperti menggunakan permainan mungkin. Karena anak SD pada
dasarnya membutuhkan pembelajaran yang menyenangkan. Dengan permainan tersebut juga bisa
melibatkan siswa untuk berperan aktif. Dengan begitu, siswa akan memperoleh pengalaman belajar
yang menyenangkan, sadar, dan terarah.

Rencana Aksi

Kira-kira apa rencana Bu Ari untuk mengatasi masalah tentang kurangnya semangat dan antusisme
murid dalam pembelajaran Bahasa Jawa materi baca tulis aksara Jawa?

Lumayan banyak sih bu

1, Dengan bernyanyi aksara jawa dan menghafalkan setiap larik

2. Menggunakan kartu

3. Menggunakan gambar dengan digabungkan huruf yang ada

Adakah kiranya prioritas yang akan diambil dulu?

Menggunakan kartu mungkin ya bu

Strategi apa yang akan ibu ambil?


Dalam pembelajaran aksara jawa nanti saya akan menggunakan permainan. Seperti flash card gitu.

 Murid nanti akan buat kartu dengan warna yang bermacam-macam, dan memberi warna
sama aksara dengan yang mirip
Jadi mereka bisa menulis dan langsung bisa mengamati huruf, tentunya bekerja sama dalam
satu kelompok
 Dalam satu kelompok tersebut akan mencoba menggabungkan 2 huruf dengan warna yang
berbeda untuk menemukan kata yang baru
Mereka juga bisa menemukan arti kata yang baru, atau mungkin bahkan tidak ada kata dari
gabungan huruf itu dalam Bahasa jawa. Di situlah saya sebagai guru akan memberikan
pengarahan jika memang kata itu bisa dipakai atau tidak.

Bagaimana jangka waktu dari strategi tadi?

Saya rasa lumayan efektif njeh, dengan pembelajaran yang anak bisa terlibat sendiri pasti akan
terkesan dan membekas dalam pikiran

Ukuran keberhasilan dari stategi tadi apa Bu Ari?

Mereka bisa membaca aksara jawa yang mereka gabung

Mereka juga bisa menemukan arti kata yang baru dan mengetahui makna kata tersebut

Dalam perjalanan pasti ada gangguan, Bagaimana ibu akan mengantisipasi gangguan itu?

Pasti itu bu, saya akan mengidentifikasi dulu seperti apa masalahnya.

Jika hanya tentang tidak bawa alat untuk membuat kartu saya akan menyiapkan alat yang akan
mereka gunakan untuk membuat kartu

Jika mereka tidak semangat untuk belajar, maka saya akan menyampaikan bahwa aksara jawa ini
adalah salah satu budaya yang harus kita lestarikan. Dan mereka punya andil di dalamnya. Sehingga
menimbulkan rasa memiliki dan tanggung jawab. Begitu bu puji.

Baik berarti sudah ada plan-plan ke depan ya bu

Betul sekali

Tanggung jawab

Kapan strategi tadi akan direalisasikan?

Minggu depan mungkin saat ada mapel Bahasa Jawa

Siapa saja yang akan membantu ibuk dalam hal ini?

Pertama Murid-murid saya tentunya

Kedua orang tua atau wali murid

Yang ketiga teman sejawat

Wujud bantuannya kira2 seperti apa yang ibu inginkan?

 Nanti untuk murid-murid saya tentunya dalam pembuatan kartu harus aktif
 Wali murid bisa mengulangnya di rumah, agar ada Kerjasama antara anak dan orang tua. Di
sini juga ada bonding untuk kebersamaan mereka
 Untuk rekan sejawat saya minta sebagai pengamat dalam pembelajaran saya mungkin
seperti supervisor gt ya bu sebelum sama pak kepala sekolah dan juga untuk dokumentasi

Refleksi

Okay,,,

Berarti ibuk akan melakukan aksinya minggu depan dalam mapel Bahasa jawa, dengan
menggunakan strategi flash card dalam peningkatan semangat dan antusias murid dalam
pembelajaran Bahasa jawa. Dengan melibatkan murid orang tua dan juga rekan sejawat betul begitu
ya bu?

Njeh buk leres

Saya tunggu cerita aksi ibu dan keberhasilannya dipertemuan yang akan datang.

Wah, waktunya sdh hampir habis ini bu Ari

Maklum kalau ibuk-ibuk ngobrol kadang sampai kemana-mana

Belum mbahas dapur juga ini buk, nanti masak apa.

Iya buk

Umpan Balik

Kira-kira apa saja yang kita dapat hari ini Bu Ari?

Alhamdulillah sudah tercerahkan tentang pembelajaran Bahasa Jawa

1. Saya akan menggunakan permainan flash card dalam materi aksara jawa
2. Anak membuat langsung flash card tersebut
3. Anak juga membuat kata baru sendiri dari kartu mereka
4. Saya membutuhkan mereka aktif dalam pembelajaran, butuh orang tua juga agar mereka
belajar di rumah, dan butuh teman sejawat untuk menjadi supervisor dan juga dokumentasi

Terima kasih atas bantuan ibuk, semoga rencana yang sudah kita bahas tadi dapat terlaksana.

Ok, semoga berjalan dengan baik rencananya,

Sampai ketemu pada coaching yang akan datang ya.

Assalamualaikum Bu Ari.

Wa’alaikum salam bu puji. Terima kasih

Sama-sama

Anda mungkin juga menyukai