Anda di halaman 1dari 3

Nama : Arsylla Siti Zulaikha

Kelas : X TJA 6

No Absen : 03

1. Diskusi merupakan cara untuk memecahkan permasalahan dengan proses berpikir


bersama-sama sehingga menghasilkan penyelesaian atau penjelasan secara mufakat.
Diskusi dilakukan dengan cara para anggota mengutarakan pendapatnya tentang masalah
yang dibahas, kemudian dipikirkan bersama-sama, sehingga menghasilkan suatu
kesimpulan secara mufakat.
Diskusi bertujuan mencari jalan keluar suatu masalah dan penyamaan pemikiran, sehingga
dihasilkan kesimpulan melalui jalan mufakat. Selain itu, diskusi bertujuan untuk
menghasilkan pemikiran pemikiran dan memperoleh informasi yang rinci melalui pendapat
yang diutarakan oleh peserta diskusi.
2. Persamaan
- Ada moderator
- Ada peserta kegiatan
- Adanya kegiatan mengemukakan gagasan
- Gagasan yang dikemukakan tidak boleh lewat dari topik
- Ada kegiatan tanya jawab
- Berbahasa dengan baik, benar dan komunikatif
Perbedaan
a) diskusi
- tujuannya adalah untuk mencari penyelesaian topik secara bersama
- pendapat disampaikan untuk memperoleh informasi yang lebih rinci
- semuanya dalam satu pihak
- moderator bertugas untuk pengontrol diskusi
- hasilnya didapat dari mufakat
- Adanya keterbukaan tanya jawab
b) Debat
- Tujuannya adalah untuk mendapatkan kemenangan
- Pendapat diutarakan untuk menguatkan pendapatnya dan menjatuhkan
pendapat pihak lain
- Ada pihak affirmatif dan negatif
- moderator hanya sebagai penengah
- hasilnya didapat dari pengambilan suara
- terbatasnya tanya jawab
3. asalah untuk perdebatan dalam diskusi akan lain dengan masalah dalam perbincangan biasa.
Lebih-lebih dalam situasi formal, jalannya diskusi dibatasi oleh waktu. Oleh karena itu, untuk
memperoleh pemecahan masalah yang baik, tidak diganggu oleh ketergesa-gesaan, hendaknya
masalah diskusi disesuaikan dengan situasi dan waktu yang tersedia.
4. Tujuan Debat
Melatih keberanian untuk menyampaikan pendapat di depan umum.
Melatih kemampuan merespons suatu permasalahan.
Melatih sikap serta pemikiran yang kritis dalam memahami konsep dari materi diperdebatkan.
Melatih Gunawan bisa mematahkan argumentasi dari lawan debat.
Tujuan Diskusi
Untuk saling bertukar pikiran dan ide antar sesama peserta diskusi.
Melatih kemampuan berbicara di depan umum dengan cara menyampaikan dan menanggapi
pendapat orang lain dengan keterangan yang relevan.
Melatih kemampuan berpikir para peserta diskusi sehingga memiliki wawasan yang lebih luas.
5. Contoh Teks Diskusi tentang Teknologi
- Isu
Pesatnya kemajuan teknologi di era globalisasi ini sudah mendunia, baik dalam bidang teknologi
hingga bidang ilmu kesehatan dan pendidikan. Kemajuan teknologi ini digunakan oleh sebagian
orang untuk menciptakan karya atau menghasilkan karya. Dengan berbagai cara dan media yang
mereka gunakan akhirnya di zaman modern ini sudah banyak berkembang pembuatan film dan
pengunggahan video melalui media sosial atau sering kita sebut Youtube.
- Argumentasi mendukung
Masyarakat tentu sudah mengetahui berbagai film serta media sosial yang digunakan untuk
melihat atau mengunggah video. Memang, banyak orang yang sangat menyukai film dan
Youtube, tetapi banyak juga yang tidak menyukai kedua hal tersebut. Mereka berdalih dengan
melihat film, mereka bisa mempermudah belajar bahasa asing, menambah wawasan,
menambah motivasi. Selain itu film juga merupakan satu di antara media massa.
- Argumen menentang
Di sisi lain, juga banyak orang yang kurang menyukai keberadaan industri perfilman dan
Youtube. Mereka beranggapan bahwa kedua hal tersebut banyak yang mengandung unsur
pornografi atauunsur yang negatif bagi generasi muda. Selain itu. kedua hal tersebut bisa
menjerumuskan dan menghabiskan waktu generasi muda dengan sia-sia, serta karakter asli
generasi muda Indonesia juga akan makin tergerus dengan adanya pengaruh dari media sosial
tersebut.
– Kesimpulan
Oleh karena itu, generasi muda Indonesia harus kita bina dan kita perbaiki agar menghasilkan
generasi yang lebih unggul di masa depan. Agar keinginan itu terwujud peran orang tua serta
guru di sekolah menjadi satu di antara kunci kemajuan generasi muda.

Contoh teks debat singkat tentang belajar online.


- Tim afirmasi
Saya sepakat bila tahun 2022, kegiatan belajar mengajar online diperpanjang. Tren kasus Covid-
19 memang menampakkan penurunan, Namun beberapa hari ke belakang, varian baru Corona
(Omicron) menjangkit masyarakat di luar negeri.Selain itu, ditakutkan pada liburan akhir tahun
akan terjadi lonjakan kasus. Hal ini tentu membahayakan keselamatan siswa dan tenaga
pengajar. Maka, saya sepakat bila belajar onliIne diperpanjang.
- Tim oposisi
Saya tidak sepakat bila tahun 2021, kegiatan belajar mengajar online diperpanjang. Sudah
empat semester, pelajar tidak mendapat pembelajaran tatap muka. Hal ini dapat berpengaruh
pada perkembangan siswa.Interaksi sosial mereka jadi kurang berkembang, terutama pada anak
di tingkat pendidikan PAUD, TK, dan SD. Mereka kehilangan proses belajar dan bermain bersama
teman. Sebaiknya kelas tatap muka segera diadakan.

Anda mungkin juga menyukai