Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SDN 4 Dua Pitue Kelas/Semester : III / 1


Mata Pelajaran : IPA Alokasi Waktu : ………. menit
Materi : Ciri-ciri makhluk hidup

A. Standar Kompetensi
1. Memahami ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup, serta hal-hal yang mempengaruhi perubahan
pada makhluk hidup
B. Kompetensi Dasar
1.1 Mengidentifikasi ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup
C. Indikator

Indikator Nilai Karakter

1.1.1 Membedakan antara makhluk hidup dan tak Religus, rasa ingin tahu, peduli, kerja

hidup keras

1.1.2 Menjelaskan kebutuhan makhluk hidup Jujur, kerja keras, tanggung jawab,
disiplin, mandiri

D. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat:
1. Menjelaskan persamaan dan perbedaan antar makhluk hidup
2. Menjelaskan kebutuhan pokok makhluk hidup

E. Materi Pembelajaran
Ciri-ciri makhluk hidup
F. Metode Pembelajaran
Metode
1. Ceramah
2. Pengamatan
3. Diskusi
4. Tanya jawab
Model
1. Direct Learning
G. Sumber Belajar
1. Guru
a. Amrullah, dkk. 2018. BSE IPA untuk Kelas III SD/MI. Jakarta: Pusat Perbukuan Depdiknas
(halaman 15-21)
b. Rositawaty, S. dan Muharam, Aris. 2008 Senang Belajar Ilmu Pengetahuan Alam 3 untuk
Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah Kelas III. Jakarta: Pysat Perbukuan Depdiknas (halaman 4-
15)
2. Peserta Didik
a. Buku siswa BSE IPA SD/MI
b. LKPD
1. Media Belajar yang digunakan berupa :
a. LKPD

H. Langkah-langkah Kegiatan

Kegiatan Pendahuluan
(7 Menit)
- Guru memberikan salam kepada siswa dan menanyakan kabar mereka pada hari ini
- Salah seorang siswa diminta guru untuk memimpin do’a untuk mengawali kegiatan pembelajaran
pada hari ini.
- Menyanyikan lagu “Indonesia raya” bersama-sama, dilanjutkan lagu Nasional “Tanah Airku”
- Guru melakukan presiensi kepada siswa untuk mengetahui jumlah siswa yang hadir
- Meminta siswa untuk menjelaskan apa saja yang mereka pelajari pada saja yang mereka pelajari
saat kelas II khusunya pelajaran IPA
Kegiatan Inti
(5 Menit)
- Guru menjelaskan materi mengenai ciri makhluk hidup pada charta yang ditampilkan
- Memberikan latihan soal mengenai ciri makhluk hidup yang ada disekitar sekolah
- Guru membimbing siswa dalam mengerjakan latihan soal dan pengembangan nilai karakter
- Melakukan diskusi kelas dengan meminta perwakilan siswa untuk memberikan jawaban dari
latihan soal yang diberikan
- Guru memantapkan jawaban siswa dengan menjelaskan kebutuhan makhluk hidup
Kegiatan Penutup
(3 Menit)
- Guru memberikan penghargaan kepada siswa yang memiliki karakter yang baik
- Guru membimbing siswa untuk menyimpulkan materi pelajaran yang telah diberikan
- Guru memberikan tugas rumah berupa latihan soal

I. Penilaian Hasil Pembelajaran

Sikap : Lembar pengamatan, - Pengetahuan : LK peserta didik, - Ketrampilan: Kinerja


& Praktek

……………… , ……………….20…

Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

MEIVING SP.d,. MP.d MEIVING


NIP. 20022005202504 6 207 NIM. 2020203884206006

Anda mungkin juga menyukai