Anda di halaman 1dari 2

Nama : Hanifah Hadi Nur

NIM : 858904935

Pokjar : Kalisat

Makul : Pendidikan Seni di SD

SOAL

1. Apa yang anda ketahui tentang pemanfaatan teknologi rekayasa dalam penciptaan karya
seni?
2. Apa yang anda ketahui tentang : a. repetisi; b. sekuens; c. interval; d. inversi; e. tempo; f.
pola ritmik; g. akor; h. resonansi; i. artikulasi; j. ekshalasi?
3. Seperti apa karakteristik lagu anak SD?
4. apa yang anda ketahui tentang proses tari: kerja studio?
5. Apa yang anda ketahui tentang: a. auditif; b. kinestetik; c. dramatari; d. abstrak; e.
representasional, f. konsep gerak; g. eksplorasi; h. torso; i. sumber tema; j.backdrop?

JAWABAN
1. Pemanfaatan teknologi rekayasa dalam penciptaan karya seni dapat dilihat pada
keteknikan dan dampak pembelajaran. Dampak keteknikan lebih mendorong keyakinan
mencipta melalui kecakapan mengurai bahan dan menyusun alat sesuai dengan sistem
kinerjanya. Sedangkan dampak pembelajaran teknologi rekayasa adalah keuletan
menguraikan masalah, dan menyusun kembali permasalahan mencipta karya seni.
2. – Repetisi adalah membuat motif baru dengan mengulang motif sebelumnya
 Sekuens adalah pengulangan suatu motif pada tingkat yang lebih tinggi atau
rendah dari motif asli
 Interval adalah jarak antara nada yang satu ke nada yang lain yang diukur tinggi
rendahnya
 Inversi adalah pembalikan, menunjukkan alur melodi naik, maka untuk
mengembangkannya dapat dibuat dengan merubah alur melodi menjadi turun
 Tempo adalah tanda yang wajib digunakan untuk menunjukkan cepat atau
lambatnya sebuah lagu yang harus dinyanyikan.
 Pola ritmik adalah pola-pola panjang pendeknya not-not yang ada dalam
aransemen baik itu pada melodi ataupun pada birama dasarnya
 Akor adalah kumpulan tiga nada atau lebih yang bila dimainkan secara bersamaan
terdengar harmonis.
 Resonansi merupakan pemanfaatan rongga-rongga kepala, leher dan dada.
 Artikulasi adalah pengucapan kata-kata dan kalimat music secara nyata dan jelas
 Ekshalasi adalah aliran arus pernafasan keluar dari organisme. Tujuan ekshalasi
adalah untuk menghilangkan sisa metabolisme, terutama karbon dioksida dari tubuh
dari pertukaran gas.
3. Penciptaan nyanyian untuk anak SD dapat dilakukan apabila kepekan terhadap dunia
anak serta penguasaan teknik komposisi dikuasai dengan baik. Nyanyian anak SD
membutuhkan lirik yang sesuai dengan dunia anak. Keselarasan antara ide musical dan
lirik vocal perlu diperhatikan dalam penciptaan nyanyian anak SD
4. Kerja studio : kerja studio atau biasa disebut kerja mandiri adalah tahapan ketika anda
sebagai penata tari melakukan eksplorasi, improvisasi, evaluasi, dan forming sampai pada
penyusunan gerak-gerak yang kemudian menjadi suatu bentuk tari yang utuh.
5. - Auditif adalah sumber yang berasal dari apa yang didengar
 Kinestetik adalah sumber garapan yang berasal dari gerak, yang diperoleh dari
melihat pertunjukan tari, gerak sehari-jari
 Dramatari adalah salah satu tipe tari yang mengungkapkan suatu cerita
didalamnya. Ada beberapa tokoh yang mempunyai arti, punya peranan yang
bersifat kausal
 Abstrak adalah suatu tipe tari yang pengungkapan dan garapannya tidak
diekspresikan secara jelas
 Representasional adalah mode penyajian dalam sebuah pertunjukan tari dimana
karya seni tersebut diungkapkan secara jelas
 Konsep gerak dalm menciptakan karya tari menggunakan berbagai jenis dan gaya
gerak tari sebagai pijakan
 Eksplorasi adalah proses penjajagan atau penemuan gerak dari pengalaman
menanggapi obyek dari luar diri
 Torso adalah gerak badan penari saat menari sesuai dengan eksplorasi dari tema
yang dipilih oleh penari
 Sumber tema dapat dipakai untuk materi tari adalah binatang, alam, kegiatan
sehari-hari dan suasana hati.
 Backdrop adalah dekor atau latar belakang yang berwarna putih, hitam dan bau-
abu

Anda mungkin juga menyukai