Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BULUKUMBA

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS UJUNG LOE KECAMATAN UJUNG LOE
Jl : Poros Bira Nomor 39, Tlp (0413)2586216, Kec. Ujung Loe Kab, Bulukumba

KERANGKA ACUAN
PEMBINAAN KELUARGA SADAR GIZI WILAYAH
PUSKESMAS UJUNG LOE

I. PENDAHULUAN

Kadarzi adalah keluarga yang berperilaku gizi seimbang, mampu mengenali dan
mengatasi masalah gizi anggota keluarganya. Yang dimaksud perilaku gizi seimbang
adalah pengetahuan, sikap dan praktek keluarga mengkonsumsi makanan seimbang dan
berperilaku hidup sehat. Kadarzi merupakan suatu gerakan yang terkait dengan program
Kesehatan Keluarga dan Gizi (KKG), yang merupakan bagian dari Usaha Perbaikan
Gizi Keluarga (UPGK). Disebut Kadarzi, jika sikap dan perilaku keluarga dapat secara
mandiri mewujudkan keadaan gizi yang sebaik-baiknya yang tercermin dari pada
konsumsi pangan yang beraneka ragam dan bermutu gizi seimbang.
Dalam keluarga sadar gizi sedikitnya ada seorang anggota keluarga yang dengan
sadar bersedia melakukan perubahan ke arah keluarga yang berperilaku gizi baik dan
benar. Bisa seorang ayah, ibu, anak, atau siapapun yang terhimpun dalam keluarga itu.

II. LATAR BELAKANG


Selama ini telah dilakukan upaya perbaikan gizi mencakup promosi gizi seimbang
termasuk penyuluhan gizi di Posyandu, fortifikasi pangan, pemberian makanan
tambahan termasuk MP-ASI, pemberian suplemen gizi (kapsul Vitamin A dan Tablet
Tambah Darah/TTD), pemantauan dan penanggulangan gizi buruk. Kenyataannya
masih banyak keluarga yang belum berperilaku gizi yang baik sehingga penurunan
masalah gizi berjalan lamban. Masih banyaknya kasus gizi kurang menunjukkan bahwa
asuhan gizi di tingkat keluarga belum memadai.
Masalah lain yang menghambat penerapan perilaku KADARZI adalah adanya
kepercayaan, adat kebiasaan dan mitos negatif pada keluarga. Sebagai contoh masih
banyak keluarga yang mempunyai anggapan negatif dan pantangan terhadap beberapa
jenis makanan yang justru sangat bermanfaat bagi asupan gizi. Oleh sebab itu
diperlukan upaya pemberdayaan melalui pendampingan.
Pendampingan keluarga KADARZI adalah proses mendorong, menyemangati,
membimbing dan memberikan kemudahan oleh kader pendamping kepada keluarga
guna mengatasi masalah gizi yang dialami.
III. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS
a. Tujuan Umum
Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan keluarga sadar gizi dan bagaimana
penerapan keluarga sadar gizi pada masyarakat
b. Tujuan khusus

1. Mampu mengenali tanda-tanda sederhana keadaan kelainan gizi (gizi kurang dan
gizi lebih)
2. Mampu menerapkan susunan hidangan yang baik dan benar, sesuai dengan
Pedoman Umum Gizi Seimbang (PUGS)
3. Mampu mencegah dan mengatasi kejadian, atau mencari rujukan, manakala
terjadi kelainan gizi di dalam keluarga
4. Menghasilkan makanan melalui pekarangan.
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
1. Kegiatan pokok
a. Melaksanakan pelayanan gizi di masyarakat dalam hal ini pembinaan KADARZI
b. Membina dan mengkoordinasikan pelayanan gizi dengan bidan desa,petugas
pustu dan lintas sektor
c. Membuat pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan
d. Melaksanakan evaluasi hasil kegiatan penyuluhan
e. Melaksanakan konsultasi dengan kepala Puskesmas Dan Seksi Program Dinas
Kesehatan.
2. Rincian kegiatan
a. Melakukan konseling keluarga sadar gizi
b. Melakukan pemetaan keluarga sadar gizi
c. Melakukan evaluasi hasil pembinaan KADARZI
V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Sesuai langkah-langkah dan prosedur kegiatan/ SOP
VI. SASARAN
1. Seluruh anggota keluarga
2. Masyarakat ; penentu kebijak, pemda, toma, ormas, swasta/ dunia usaha
3. Petugas teknis dari lintas sektor terkait diberbagai tk. administrasi

VII. JADWA KEGIATAN


Dilaksanakan pada bulan september

Mengetahui,

Kepala puskesmas ujung loe Penanggung jawab Gizi

Rahman Tahir, SE, M. KES Hj. Suwarni Dewi, SKM


NIP. 19630515 198803 1 022 Nip. 19641218 199403 2 00

Anda mungkin juga menyukai