Anda di halaman 1dari 4

Membuat Pupuk Organik Cair dari Buah-Buahan Busuk

Buah-buahan adalah bahan organic yang mengandung banyak air. Oleh karenanya, akan sangat
tepat jika dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan pupuk organic cair.

Berikut adalah cara sederhana untuk membuat pupuk organik cair menggunakan bahan dari
buah-buahan busuk.

Alat dan bahan:

1. Buah-buahan yang sudah busuk


2. Gula merah; berperan sebagau activator dan stimulator yang merangsang pembentukan
enzim.
3. Air bersih
4. Botol bekas
5. Saringan

Langkah Kerja

1. Menyiapkan buah-buahan busuk, kemudian menghancurkannya hingga menjadi potongan


kecil.
2. Potongan buah dimasukkan kedalam botol yang sudah disiapkan.
3. Iris gula merah lalu cairkan.
4. Masukkan gula merah cair ke dalam botol berisi buah-buahan busuk.
5. Aduk hingga tercampur merata, lalu
6. Tutup botol rapat-rapat, simpan di tempat yang teduh.
7. Setelah dua minggu, pupuk organic cair sudah dapat diaplikasikan pada tanaman.

Untuk merangsang pertumbuhan batang, akar dan buah, larutkan 10 cc pupuk kompos cair dan
dicampur dengan 1 liter air. Sedangkan untuk merangsang perakaran dibutuhkan 30 cc dengan 1
liter air.

Kelebihan Pupuk Organik:

 Manfaat yang akan dirasakan oleh petani adalah meningkatnya produktivitas dari lahan
pertanian. Karena dengan meningkatnya kadar kandungan bahan organik dan unsur hara
yang ada dalam tanah, maka dengan sendirinya akan memperbaiki sifat, kimia dan
biologi tadi tanah atau lahan pertanian.
 Manfaat lain yang dirasakan yaitu semakin mudahnya melakukan pengolahan lahan
karena tanah semakin baik
 Harga pupuk organik lebih murah dan sangat mudah didapat dari alam
 Pupuk organik mengandung unsur mikro yang lebih lengkap dibandingkan dengan pupuk
kimia
 Pupuk organik akan memberikan kehidupan badi mikroorganisme tanah
 Kelebihan lain dari pupuk organik yaitu mempunyai kemampuan dalam memobilisasi
atau menjembatani hara yang ada di tanah sehingga akan membentuk partikel ion yang
mudah diserap oleh tanaman
 Mempunyai kemampuan dalam melepas hara tanah dengan sangat perlahan dan terus
menerus, seihngga akan membantu mencegah terjadinya kelebihan suplai hara yang
membuat tanaman keracuanan
 Mampu menjaga kelembaban dari tanah, sehingga akan mengurangi tekanan atau
tegangan struktur tanah pada tanaman
 Mampu membantu mencegah erosi lapisan atas tanah Mampu menjaga dan merawat
tingkat kesuburan tanah
 Memberi manfaat  untuk kesehatan manusia, karena banyak kandungan nutrisi dan lebih
lengkap dan lebih banyak
 Pemberian pupuk organik pada tanah berpasir mengakibatkan daya ikat tanah meningkat.
Beberapa ahli menyebutkan bahwa pemberian pupuk organik akan meningkatkan
populasi musuh alami patogen sehingga akan menekan aktivitas saprofitik patogen.

  Kekurangan Pupuk Organik:

 Pupuk organik, terutama pupuk kandang, masih sering mengandung biji-bijian


tanaman pengganggu.
 Biji-bijian yang termakan ternak tidak akan tercerna sehingga dapat tumbuh
mengganggu tanaman.
 Pupuk organik sering menjadi faktor pembawa hama penyakit karena mengandung
larva atau telur serangga sehingga tanaman dapat diserang.
 Kandungan unsur hara dalam pupuk organik sulit diprediksi
 Respon tanaman terhadap pupuk organik lebih lambat, karena pupuk organik bersifat
slow release.
 Penerapan hasil bioteknologi, seperti pupuk mikroba, masih jarang digunakan.
Sehingga penambahan jumlah mikroorganisme dalam tanah kurang optimal. Jika
pupuk organik (kompos) yang diberikan masih mentah maka bahan organik akan
diserang oleh mikroba sehingga unsur hara tanaman menjadi berkurang karena
“dimakan” oleh mikroba-mikroba dari kompos mentah.  

 .
DOKUMENTASI

Buah-buahan busuk

Gula Merah
Botol

Pupuk Organik Cair Dari Buah-Buahan Busuk

Anda mungkin juga menyukai