Anda di halaman 1dari 2

Slide 1

Teori Akomodasi Komunikasi


Berdasarkan penelitian oleh Howard Giles

Slide 2

Teori komunikasi didasarkan pada premis yang menyatakan bahwa saat pembicara
berinteraksi, mereka memodifikasi cara berbicara mereka, pola suara serta gestur mereka
untuk menyesuaikan diri dengan orang lain.

Akomodasi diartikan sebagai kemampuan untuk menyesuaikan diri, memodifikasi atau


meregulasi perilaku seseorang sebagai respons terhadap orang lain.

Slide 3
Psikologi Sosial dan Identitas Sosial

Henri Tajfel dan John Turner (1986) mengembangkan Teori Identitas Sosial, teori ini
mengatakan bahwa konsep diri seseorang terdiri atas identitas personal (misalnya,
karakteristik tubuh, perilaku psikologis) dan identitas sosial (misalnya, afiliasi dengan
kelompok).

Slide 4
Para peneliti dan teoris dalam Identitas Soial menyatakan bahwa individu “termotivasi
untuk bergabung dengan kelompok yang paling menarik baginya dan atau memberikan
keuntungan pada kelompok di mana ia bergabung (in-group).”
Identitas sosial utamanya didasarkan pada perbandingan yang dilakukan individu pada
kelompok dalam (in-group) (kelompok yang merasa dimasuki dan dimiliki individu) dan
kelompok luar (out-group) (kelompok yang individu tidak merasa tergabung di dalamnya).

Slide 5
Asumsi-asumsi Teori Akomodasi Komunikasi
Akomodasi dipengaruhi oleh kondisi personal, situasional serta budaya, kami
mengidentifikasi beberapa asumsi berikut;
- Persamaan dan perbedaan dalam cara bicara da perilaku ada dalam semua
percakapan.
- Pendekatan yang kita gunakan untuk memahami cara bicara dan perilaku orang lain
akan menentukan bagaimana kita mengevaluasi sebuah percakapan.
- Bahasa dan tingkah laku memberikan informasi mengenai status sosial dan
keanggotaan akan suatu kelompok.
- Akomodasi bervariasi derajat kepantasannya dan norma menjadi paduan dari proses
akomodasi.

Slide 6
Asumsi kedua didasarkan pada persepsi dan evaluasi. Akomodasi Komunikasi merupakan
teori yang memperhatikan bagaiamana individu memersepsikan dan mengevaluasi apa yang
terjadi dalam percakapan (Imamura, Zhan, & Harwood, 2011).
- Persepsi (perception) adalah proses mendengar dan menginterpretasi sebuah pesan,
sedangkan
- Evaluasi (evaluation) adalah proses menilai percakapan.

Slide 7
Asumsi ketiga secara spesifik, bahasa dapat menyampaikan status dan keanggotaan atas
sebuah kelompok antara dua orang dalam percakapan. Sedangkan Asumsi keempat dan
terakhir fokus pada norma dan masalah dari kelayakan sosial. Norma (norms) adalah
harapan akan tingkah laku yang harus muncul atau tidak boleh muncul dalam sebuah
percakapan.

Slide 8
Cara Menyesuaikan Diri
Teori Akomodasi Komunikasi menunjukkan bahwa dalam percakapan individu memiliki
pilihan-pilihan. Akomodasi sendiri dapat dilakukan sebagai strategi (disadari) atau sebagai
insting (tidak disadari). Terdapat tiga kategori yaitu Konvergen, Divergen dan Akomodasi
berlebih.

Slide 9
Konvergen : Menyatukan Pikiran
Proses pertama yang diasosiakan dengan CAT diberi istilah konvergen (convergen). Giles,
Nikolas Coupland, dan Justin Coupland (1991) mengartikan konvergen sebagai startegi di
mana individu menyesuaikan diri dengan perilaku komunikatif lawan bicaranya”. Individu
dapat menyesuaikan diri dengan kecepatan, jeda, senyuman, tatapan dan tingkah laku
verbal atau nonverbal lain ketika berbicara.

Anda mungkin juga menyukai