Anda di halaman 1dari 46

PROPOSAL KULIAH KERJA PRAKTIK

DI PT. SYNERGY OIL NUSANTARA

Diajukan Dalam Rangka Memenuhi Salah Satu Syarat Akademik Guna Memperoleh
Gelar Ahli Madya (A.Md) dalam Bidang Teknik Industri Agro Diploma III
Politeknik ATI Padang

OLEH : FITRIA RIZELDA


NBP: 2111024

PROGRAM STUDI : TEKNIK INDUSTRI AGRO

KEMENTRIAN PERINDUSTRIAN REPUBLIK INDONESIA BADAN


PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA INDUSTRI
POLITEKNIK ATI PADANG
2023
ii
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER
DAYA MANUSIA INDUSTRI

POLITEKNIK ATI PADANG


Jl. Bungo Pasang Tabing, Padang Sumatera Barat Telp.(0751) 7055053 Fax (0751) 41152

LEMBARAN PENGESAHAN PROPOSAL KKP

Padang, Mei 2023

Mengetahui, Disetujui oleh


Ketua Program Studi Dosen Pembimbing Institusi

Zulhamidi, M.T Gustiarini Rika Putri, S.TP., MP


NIP. 198207272008031001 NIP. 198608192015022001

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal ini
dengan baik guna memenuhi salah satu tugas Kerja Kuliah Praktik. Shalawat dan
salam semoga tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW.
Pada kesempatan ini penulis tidak lupa pula menyampaikan terima kasih
kepada pihak-pihak yang telah membantu proses pembuatan proposal KKP ini.
Terima kasih penulis sampaikan kepada :
1. Ibu Dr. Ester Edwar, M.Pd selaku direktur Politeknik ATI Padang
2. Bapak Zulhamidi, MT selaku Ketua Prodi Teknik Industri Agro Politeknik
ATI Padang.
3. Ibu Gustiarini Rika Putri, S.TP., MP selaku dosen pembimbing Kuliah
Kerja Praktik Politeknik ATI Padang dan dosen pembimbing akademik
Politeknik ATI Padang.
4. Kedua orang tua dan seluruh keluarga yang memberikan semangat dan
doa.
Rencana peaksanaan Kuliah Kerja Praktik ini adalah di PT. SYNERGY OIL
NUSANTARA pada periode awal Agustus – akhir April 2024. Selama
pelaksanaan Kuliah Kerja Praktik, mahasiswa akan dibimbing oleh dosen
pembimbing kampus dan pembimbing lapangan dari pihak industri.
Dalam penyusunan proposal Kuliah Kerja Praktik ini, penulis juga menyadari
pengetahuan dan pengalaman penulis masih sangat terbatas. Tidak ada gading
yang tidak retak, tidak ada sesuatu yang sempurna, begitu juga dengan proposal
Kuliah Kerja Praktik ini. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati penulis
sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dalam rangka
penyempurnaan proposal Kuliah Kerja Praktik ini. Akhir kata semoga proposal
Kuliah Kerja Praktik ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.
Padang, Mei 2023

iv
Penulis

v
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................................................
DAFTAR ISI...........................................................................................................
DAFTAR TABEL...................................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................
BAB I PENDAHULUAN......................................................................................
1.1 Latar Belakang....................................................................................
1.2 Tujuan KKP........................................................................................
1.3 Ruang Lingkup...................................................................................
1.4 Manfaat KKP......................................................................................
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.............................................................................
2.1 Pengenalan..........................................................................................
2.1.1 Organisasi Perusahaan, Tugas Pokok, dan Fungsi....................
2.1.2 Produk dan Bahan Baku............................................................
2.1.3 Supplier dan Customer..............................................................
2.2 Proses Produksi...................................................................................
2.2.1 Teknologi dan Mesin Produksi..................................................
2.2.2 Material Handling.....................................................................
2.2.3 Produktivitas dan Perawatan.....................................................
2.3 K3 dan Ergonomi................................................................................
2.3.1 Stasiun kerja....................................................................................8
2.3.2 Prosedur dan Instruksi Kerja.........................................................9
2.3.3 Waktu Standar.................................................................................9
2.3.4 Sistem Manusia Mesin.................................................................10
2.3.5 Layout dan Efektivitas.................................................................10
2.4 Perencanaan Produksi.......................................................................
2.4.1 Demand Management..............................................................
2.4.2 Mekanisme Pembuatan Rencana Produksi..............................
2.4.3 Input, Process, Output (Prosedur)...........................................
2.4.4 Kapasitas.................................................................................
2.4.5 Jadwal Produksi.......................................................................

vi
2.5 Gudang dan Persediaan.....................................................................
2.5.1 Karakteristik Bahan Baku/ Produk Terkait Penyimpanan......
2.5.2 Media simpan..........................................................................
2.5.3 Kebijakan penyimpanan..........................................................
2.6 Sistem Kualitas.................................................................................
2.6.1 Proses Pengendalian Kualitas..................................................16
2.6.2 Sampling Penerimaan..............................................................17
2.6.3 Sistem Manajemen Kualitas....................................................18
2.7 Sistem Produksi................................................................................
2.7.1 Material Requirement Planning (MRP)..................................20
2.7.2 Continous Improvement dan Total Quality Management.......20
2.7.3 Supply Chain...........................................................................22
2.8 Sistem Informasi...............................................................................
2.8.1 Sofware/ Aplikasi yang Digunakan ........................................23
2.8.2 Ruang Lingkup Sistem Informasi Diperusahaan.....................24
BAB III RENCANA KEGIATAN KKP...............................................................
3.1 Waktu dan Tempat KKP...................................................................
3.2 Matriks Kegiatan ..............................................................................
BAB IV PENUTUP...............................................................................................
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................
LAMPIRAN...........................................................................................................

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Agenda Kegiatan Selama KKP..............................................................


Tabel 3.2 Matriks Kegiatan KKP...........................................................................

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Daftar Riwayat Hidup............................................................................................


Rekapitulasi Nilai...................................................................................................

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kuliah Kerja Praktik (KKP) adalah metode perkuliahan mahasiswa
tingkat akhir yang dilakukan langsung di dunia industri. KKP sangat penting
dan wajib dilaksanankan oleh mahasiswa yang akan menyelesaikan
perkuliahan di kampus, karena dengan melakukan KKP dapat membuka
pola pikir mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang didapatkan di kampus
ketika berada di dunia industri. Khususnya untuk mahasiswa yang berkuliah
di kampus vokasi yang memang persentase praktikum lebih besar dari pada
teori.
Untuk mempersiapkan mahasiswa teknik industri agro sebagai
lulusan yang siap dan mampu bekerja dibidangnya,maka dibuatlah suatu
kurikulum akademik berupa Kuliah Kerja Praktik (KKP). KKP ini
mengharuskan mahasiswa untuk ikut serta dalam semua aktivitas
penelitian di laboratorium. Adapun tujuan dari KKP tersebut adalah agar
adanya keterkaitan (link) yang baik antara dunia 2 pendidikan dengan
dunia usaha/industri dalam bentuk hubungan yang saling membutuhkan,
melengkapi, dan saling mendukung proses pencapaian tujuan
pembangunan nasional.
Penulis melaksanakan KKP di PT. Synergy Oil Nusantara yang
meruapakan industri yang bergerak di bidang industri agro, yaitu
pengolahan pengolahan biji kopi menjadi minuman instan. Penulis memilih
KKP di PT. Synergy Oil Nusantara ini karena industri ini sesuai dengan
background kampus penulis yang berkonsentrasi di bidang industri agro. Di
samping itu, sesuai dengan basic keilmuan dari program studi penulis yaitu
Teknik Industri Agro Politeknik ATI Padang industri ini dapat menjadi
ancuan bagaimana penerapan ilmu ilmu yang dipelajari penulis selama di
bangku perkuliahan. Sehingga penulis dapat mempelajari bagaimana
kondisi nyata dunia industri yang dipelajari secara teoritis di kampus.
Untuk program studi penulis yaitu Teknik Industri Agro, ada delapan

1
aspek blok kompetensi yang akan dipelajari di perusahaan. Delapan block
kompetensi itu antara lain, pengenalan atau introduction, proses produksi,
K3 dan ergonomi, perencanaan produksi, Gudang dan persediaan, sistem
kualitas, sisitem produksi, dan sistem informasi.

1.2 Tujuan KKP


Tujuan dari Kuliah Kerja Praktek ini yaitu:
1. Untuk membekali mahasiswa agar mendapatkan pengalaman secara
langsung dalam berbagai kegiatan di dunia industri dan dapat
menerapkan ilmu yang didapatkan di bangku kuliah sesuai dengan
tuntunan di dunia industri.
2. Melatih kemampuan berinteraksi dengan bawahan, rekan kerja, dan
atasan dalam perusahaan.
3. Membandingkan ilmu yang didapatkan di bangku kuliah dengan
keadaan sebenarnya yang terjadi di lapangan.
4. Mengetahui dan memahami situasi kerja dalam lingkungan instansi atau
perusahaan.
5. Menjalin kerja sama yang baik antara Politeknik ATI Padang dengan
instansi atau perusahaab tempat melaksanakan kuliah kerja praktek.
6. Memupuk sikap etos kerja mahasiswa sebagai calon tenaga kerja, serta
memecahkan berbagai permasalahan yang ditemui di lapangan.

1.3 Ruang Lingkup


Mengingat dalam penelitian ini terdapat beberapa hal yang perlu
dibatasi agar penelitian ini dapat lebih terarah, maka dalam penelitian ini
penulis hanya meneliti mengenai 8 blok kompetensi di jurusan Teknik
Industri Agro yaitu: pengenalan perusahaan, proses produkisi, Gudang dan
persediaan, sistem kualitas, sistem produksi, dan sistem informasi di PT.
Synergy Oil Nusantara.

1.4 Manfaaat KKP


Adapun manfaat yang diperoleh dari pelaksanaan Kuliah Kerja Praktik

2
ini adalah sebagai berikut:
1. Bagi Perguruan Tinggi
Sebagai tambahan referensi khususnya mengenai perkembangan
teknologi informasi dan industri di Indonesia yang dapat digunakan
oleh pihak pihak yang memerlukan serta mampu menghasilakan lulusan
lulusan yang handal dan memiliki pengalaman di bidangnya dan dapat
membina kerja sama yang baik antara lingkungan akademis dengan
lingkungan kerja.
2. Bagi Perusahaan
Hasil analisa dan penelitian yang dilakuakn selama Kuliah Kerja
Praktik dapat menjadi bahan masukan bagi pihak perusahaan untuk
menentukan kebijakan perusahaan di masa yang akan datang khususnya
di bidang proses industri.
3. Bagi Mahasiswa
a. Meningkatkan dan mengembangkan pengetahuan berkaitan dengan
kegiatan industri.
b. Memperoleh bantuan tenaga kerja untuk membantu kegiatan sehari
hari.
c. Ikut serta dalam menyukseskan program pemerintah dan
mencerdaskan kehidupan bangsa.
d. Dapat meningkatkan mitra kerja sama antar lembaga pendidikan
program perindustrian kampus dengan pihak kampus.
e. Mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan yang akan membuka
cakrawala berpikir yang lelbih luas mengenai disiplin ilmu yang
ditekuni selama ini.
f. Mahasiswa dapat mengenalkan dan membiasakan diri terhadap
suasana kerja sebenarnya untuk membangun etos kerja yang baik,
serta sebagai upaya untuk memperluas cakrawala wawasan kerja.
g. Mahasiswa dapat mengetahui secara lebih mendalam gambaran
tentang kondisi nyata dunia kerja sehinga nantinya diharapkan
mampu menerapkan ilmu yang telah didapat dalam aktivitas dunia
kerja.

3
BAB II
TINAJAUN PUSTAKA

2.1 Pengenalan
Pratinjau perusahaan sangat penting cari tahu lebih lanjut tentang proses
produksi perusahaan saat ini. Pengenalan perusahaan, seperti mengetahui
struktur organisasi yang ada dalam perusahaan untuk mengetahui
bagaimana perusahaan bekerja setiap tugas, pengenalan bahan baku yang
digunakan cari tahu bahan baku apa yang digunakan di perusahaan. Dan
juga pendahuluan penting bagi pemasok dan pelanggan untuk mengetahui
dari mana mereka berasal asal bahan baku yang digunakan dan produk
bersama.
2.1.1 Organisasi Perusahaan, Tugas Pokok dan Fungsi
Menurut Hasibuan (2011) 0rganisasi merupakan suatu sistem
perserikatan formal, berstruktur, dan terkoordinasi dari sekelompok
orang yang bekerja sama dalam emncapai tujuan tertentu. Organisasi
adalah wadah yang memungkinkan masyarakat dapat meraih hasil
yang sebelumnya tidak dapat dicapai oleh individu secara sendiri
sendiri. Organisasi merupakan suatu unit terkoordinasi yang terdiri
setidaknya dua orang, berfungsi mencapai satu sasaran tertentu atau
serangkaian sasaran. Secara sederhana organisasi dapat diartikan
sebagai suatu kesatuan yang merupakan wadah atau sarana untuk
mencapai berbagai tujuan atau sasaran organisasi memiliki banyak
komponen yang melandasi di antaranya terdapat orang, tata
hubungan kerja, spesialis pekerjaan, dan kesadaran rasional dari
anggota sesuai dengan kemampuan dan spesialis mereka masing
masing.
Menurut Sukirno (2017) setiap perusahaan memiliki struktur
organisasi yang berbeda. Pada dasarnya organisasi perusahaan dapat
dibedakan menjadi tiga bentuk yaitu:organisasi lini, organisasi lini
dan staf, dan organisasi matriks. Organisasi lini merupakan
organisasi yang secara langsung dikelola oleh karyawan atasnya dan

4
keputusan sepenuhnya ditangani oleh manajemen puncak. Organisasi
lini dan staf adalah gabungan antara irganisasi lini dengan beberapa
bagian dalam perusahaaan yang tidak mempunyai wewenang untuk
menganbil keputusan, tetapi berfungsi sebagai penasehat kepada
bagian lain terutama kepada manajemen puncak. Sedagkan
organisasi matriks adalah organisasi lini yang dilengkapi oleh
berbagai kelompok kerja yang mengurus proyek proyek tertentu
yang terdiri dari manajer dan anggota yang diambil dari berbagai
bagian lain dalam perusahaan.
2.1.2 Produk dan Bahan Baku
Menurut Saleh (2019), produk adalah sekelompok sifat yang
berwujud dan tidak berwujud yang didalamnya yang didalamnya
tercakup warna, harga, kemasan, prestise pabrik, pretise pengecer,
dan pelayanan yang diberikan perusahaan dan pengecer yang dapat
diterima komsumen sebagai kepuasan yang ditawarkan terhadap
keinginan atau kebutuhan komsumen. Sedangkan produk industri
merupakan produk atau barang dengan cara mengolah bahan baku
menjadi produk yang memiliki nilai tambah dan nilai ekonomi tinggi
yang kemudian diperjualbelikan sehingga perusahaan dapat
memperoleh keuntungan.
Aktivitas operasional utama dari perusahaan adalah kegiatan
produksi yang mengolah bahan kabu atau bahan mentah menjadi
produk setengah jadi atau jadi. Untuk kelancaran proses produksi,
perusahaan harus menjaga ketersediaan bahan baku atau bahan
mentahnya. Menurut Hartini (2022), bahan baku terdiri dari bahan
baku dan bahan penolong yang merupakan bahan mentah yang
belum diolah. Bahan baku adalah bahan utama atau komponen
utama dari suatu produk yang digabungkan (diolah) menjadi sebuag
kesatuan berupa produk jadi yang melalui serangkian proses
produksi. Sedangkan bahan bantu atau penolong merupakan bahan
pelengkap yang melekat pada suatu produk.
2.1.3 Supplier dan Customer

5
Menurut Ferdinan (2022) , supplier atau disebut juga pemasok
secara umum adalah pihak perorangan atau perusahaan yang
memasok atau menjuak bahan mentah ke pihak lain, baik itu ke
perorangan atau perusahaan agar bisa dijadikan produk barang atau
jasa yang matang dengan nilai tambah dan nilai ekonomi yang
tinggi. Sedangkan menurut Pradan (2019), supplier adalah salah satu
bagian dari supply chain yang sangat penting dan berpengaruh
terrhadap kelangsungan hidup suatu perusahaan, perusahaan sebagai
sistem yang menjalankan kegiatan produksi membutuhkan bahan
baku yang tentunya didatangkan dari supplier. Dan menurut
Mahdiana (2019), supplier adalah pihak yang menyediakan produk
dalam bentuk obat obatan maupun barang barang kemudian akan
dipasok pada perusahaan maupun organisasi organisasi lainnya.
Menurut Hidayat (2021), definisi customer (pelanggan)
merupakan orang atau badan yang menggunakan produk atau jasa
pelayanan. Customer dikategorikan menjadi dua, customer interna
dalam hal ini adalah setiap orang yang ikut menangani proses
penyediaan dan pelayanan organisasi. Sedangkan custumer eksternal
merupakan organisasi atau orang yang menggunakan produk dari
institusi. Ada empat tipe dan karakteristik customer di antaranya:
supportif, emotif, directif dan reflectif.

2.2 Proses Produksi


Menurut Iskandar (2019), proses produki adalah kegiatan untuk
menciptakan atau menanbah kegunaan suatu barang atau jasa dengan
menggunakan faktor faktor seperti tenega kerja, mesin, bahan baku dan
dana agar lebih bermanfaat bagi kebutuhan manusia.
2.2.1 Tekonologi dan Mesin Produksi
Menurut Siahaan (2022), lingkungan teknologi adalah
lingkungan eksternal perusahaan yang merujuk pada perkembangan
dan perubahan teknologi. Perubahan teknologi ini menimbulkan
ancaman dan peluang bagi perusashaan. Penggunaan teknologi

6
mesin seperti mesin komputer dapat menciptakan proses produksi
yang lebih singkat, dimana kegiatan yang dilakukan dapat berjalan
dengan cepat.
Menurut Kusmindari (2019), mesin mesin yang dipakai dalam
proses produksi adalah mesin mesin yang bersifat umum yang dapat
digunakan untuk menghasilkan produk yang memiliki variasa, bisa
bekerja secara otomatis dengan didampangi oleh seorang operator
yang memiliki kemampuan dan ketrampilan tinggi dalam pengerjaan
produk tersebut.
2.2.2 Material Handling
Material handling atau penanganan bahan adalah kegiatan
mengangkat, mengangkut dan meletakkan bahan bahan, barang
barang dalam proses di pabrik, dimulai dari bahan baku diterima
sampai produk yang akandikeluarkan dari pabrik. Material handling
adlah penanganan material dalam jumlah yang tepat dari material
yang sesuai dengan kondisi yang baik pad atempat yang cocok, pada
waktu yang tepat dalam posisi yang benar, dalam urutan yang sesuai
dan biaya yang murah menggunakan metode yang benar. Jadi
menurut Arif (2017), material handling atau desain aliran
perpindahan bahan ini berperan penting dalam suatu perencanaan
layout atau tata letak fasilitas produksi.
Menurut Nur (2017), material handling adalah kegiatan
menyeluruh yang langsung mempengaruhi setiap bagian dari pabrik
yang membutuhkan perencaan yang hati hati dan teliti agar dapat
menjamin kelancaran aliran bahan bahan sehingga proses produksi
dapat berjalan dengan lancar.
2.2.3 Produktivitas dan Perawatan
Produktivitas menurut Tjutju Yuniarsih dan Suwatno (2011),
produktifitas berkaitan dengan bagaimana menghasilkan atau
meningkatkan hasil barang dan jasas setinggi mungkin dengan
memanfaatkan segala sumber daya secara efisien. Sedangkan
menurut Basu Swastha dan Ibnu Sukotjo (1995) produktivitas adalah

7
sebuah konsep yang menggambarkan hubungan antara hasil (jumlah
barang dan jasa) dengan sumber (jumlah tenaga kerja, modal, tanah,
energi, dan sebagainya) yang dipakai untuk menghasilkan hasil
produk.
Menurut Arsyad (2018), perawatan merupakan kegiatan
meliputi pemeliharaan, perbaikan, penggantian, pembersihan,
penyetelan, pengukuran dan pemeriksaan fasilitas yang dirawat.
Perawatan berawal dari keinginan manusia untuk memperoleh
kenyamanan terhadap fasilitas yang dimiliki sehingga dapat
memenuhi kebutuhan manusia. Di samping itu, perawatan bermula
karena adanya keinginan manusia untuk memiliki sistem yang lebih
teratur, rapi, bersih dan terukur.
Masih dalam pendapat yang sama, menurt Arshad (2018)
menyatakan bahwa perawatan terdiri dari dua kegiatan yaitu
perawatan (maintenance) merupakan kegiatan untuk mencegah
kerusakan dan perbaikan sebagai tindakan menilangkan dan
memperbaiki penyebab kerusakan. Pemilihan program perawatan
akan mempengaruhi kelangsungan produktivitas produksi pabrik
sehingga perlu dipertimbangkan secara cermat mengenai bentuk
perawatan yang akan digunakan terutama berkaitan dengan
kebutuhan produksi, waktu, biaya, keterandlan tenaga perawatan dan
kondisi pelaratan yang dikerjakan.

2.3 K3 dan Ergonomi


Menurut Soeprapto (2021), dalam bidang K3 dan ergonomi selalu
berkaitan dan tidak terlepas dari istilah keselamatan kerja dan kesehatan
kerja. Setiap karyawan di industry atau bahkah mahasiswa K3, teknik industry
atau kedokteran pasti sudah tidak asing bahwa keselamatan dan kesehatan ini
merupakan hal yang harus diutamakan saat bekerja atau dalam suatu sistem kerja.
2.3.1 Stasiun Kerja
Stasiun kerja (work station) adalah area, tempat atau lokasi
dimana aktivitas produksi akan diselenggarakan untuk merubah
bahan baku menjadi sebuah produk yang memiliki nilai tambah.

8
Menurut Stephens dan Meyers (2013) hubungan antara
perancangan stasiun kerja dengan ilmu ergonomi dinyatakan dalam
aturan rancang pekerjaan atau stasiun kerja sehingga sesuai dengan
pekerjanya dibandingkan dengan memaksa fisik atau mental pekerja
untuk disesuaikan dengan pekerjaannya. Dalam perancangan stasiun
kerja, informasi yang harus disertakan adalah meja kerja, mesin,
fasilitas kerja, peralatan kerja, material yang masuk stasiun kerja,
material yang keluar dari stasiun kerja, ruang operator, akses untuk
peralatan kerja, penempatan barang reject dan waste, dan skala
gambar rancangan.
2.3.2 Prosedur dan Instruksi Kerja
Menurut Nurmandi (2019), instruksi kerja adalah bagian dari
dokumen mutu atau dokumen implementasi yang terdiri atas manual
mutu, prosedur, instruksi kerja dan form pengolahan. Prosedur kerja
adalah pedoman kerja yang berisi mekanisame dan urutan atau prose
kerja dari suatu kegiatan atau aktivitas pada satu unit dalam rangka
menunjang penerapan sistem manajemen mutu
Instruksi kerja adalah dokumen mekanisme kerja yang mengatur
secara rinci dan jelas urutan suatu aktivitas yang hanya melibatkan
satu fungsi saja sebagai pendukung prosedur mutu atau prosedur
kerja. Apabila prosedur kerja menjelaskan tata cara suatu aktivitas
atau pekerjaan yang cangkupannya lebih luas, maka instruksi kerja
merupakan suatu dokumen yang menjelaskan pekerjaan secara rinci
atau detail dan pada umumnya instruksi kerja hanya melibatkan satu
unit kerja saja.
2.3.3 Waktu Standar
Menurut Faisol (2019), waktu standar adalah waktu yang
seharusnya dipakai oleh rata rata pekerja yang bekerja pada kondisi
normal untuk memproduksi satu unit item. Waktu standar untuk
beberapa part terdapat suatu kelonggaran atau allowance untuk
beristirahat, delay yang tidak dapat dihindari, dan lain lain.
Menurut Veza (2017) menyatakan bahwa dalam beroperasi

9
penting ketika menentukan produktivitas jam kerja biasa agar
kegiatan operasi berjalan lancar . Waktu kerja adalah salah satu
faktor yang paling penting dan perlu diperhatikan dalam sistem
produksi. Waktu kerja mempengaruhi penentuan. Selain
produktivitas kerja, dapat menjadi tolak ukur untuk menentukan cara
kerja yang tepat yang terbaik untuk menyelesaikan pekerjaan.
Sehingga jam kerjanya sebanding metode kerja terbaik yang ada
membutuhkan waktu atau waktu normal. Sebuah standar sebagai
titik referensi untuk menentukan cara terbaik untuk bekerja. waktu
normal diperoleh dari pengukuran waktu kerja. Sebuah metode untuk
digunakan analisis waktu standar dan produktivitas karyawan
menggunakan pengukuran waktu langsung dengan metode sampling
kerja
2.3.4 Sistem Manusia dan Mesin
Menurut Wignjosoebroto (2003), metode kerja manusia-mesin
adalah suatu sistem yang memanfaatkan manusia sebagai pengendali
mesin dalam bekerja. Manusia sangat membutuhkan informasi
mengenai kegiatan mesin atau proses produksi yang sedang
berlangsung. Sehingga dalam hal ini informasi memegang peranan
penting untuk meningkatkan efisiensi kerja. Sistem manusia-mesin
adalah kombinasi antara satu atau beberapa manusia dengan satu
atau beberapa mesin dimana salah satunya saling berinteraksi untuk
menghasilkan keluaran-keluaran berdasarkan masukan masukan
yang diperoleh. Dan yang dimaksud dengan mesin dalam hal ini
mempunyai arti yang luas, yaitu mencakup semua obyek fisik seperti
peralatan, perlengkapan, fasilitas dan benda-benda yang digunakan
manusia dalam melaksanakan pekerjaannya.
2.3.5 Layout dan Efektifitas
Menurut Renden dan Heizer (2001) tata letak atau merupakan
salah satu keputusan yang menentukan efisiensi operasi perusahaan
dalam jangka panjang. Tata letak atau layout mempunyai berbagai
implikasi strategi karena tata letak menentukan daya saing

10
perusahaan dalam hal kapasitas, proses, fleksibilitas, dan biaya serta
mutu kehidupan kerja.
Secara garis besar tujuan adalah untuk mengoptimal akan
susunan atau tata letak fasilitas produksi dalam proses
produksinya agar berjalan dengan efektif dan efisien. Menurut
Gitosudarmo (2002) tujuan layout adalah sebagai berikut:
1. Memaksimalakan pemanfaatan peralatan pabrik.
2. Meminimumkan kebutuhan tenaga kerja.
3. Mengusahakan agar aliran bahan dan produk menjadi lancar.
4. Meminimumkan hambatan pada kesehatan.
Suatu perusahaan sebagian besar akan menghadapi masalah tata
letak (layout). Suatu penataan layout dapat dilakukan perusahaan
untuk mengopimalkan pengelolaan faktor–faktor produksi, yaitu
penyusunan layout fasilitas yang efisien. Layout atau tata letak yang
terencana dengan baik dan terkoordinir diharapkan dapat menjaga
kelancaran proses produksi, mengoptimalkan susunan mesim-mesin,
juga akan menjaga kelangsungan hidup atau keberhasilan suatu
perusahaan.

2.4 Perencanaa Produksi


2.4.1 Demand Management
Jay Heizer dan Barry Render (2011), Demand forecasting
diperlukan untuk pemenuhan order customer lebih lama dari lead
time produksi, perlu waktu untuk menambah /mengurangi kapasitas
(mesin, labor, supplier, warehouse), untuk perencanaan budget
keuangan.
Supplier harus mempunyai pengalaman yang cukup mengenai
produk yang ditawarkan agar konsumen tertarik adalah
seseorang/perusahaan yang secara kontinu menjual barang,
penawaran (supply) adalah sejumlah barang yang dijual atau
ditawarkan pada suatu harga dan waktu tertentu. Sedangkan
permintaan (demand) adalah sejumlah barang yang dibeli atau

11
diminta pada suatu harga dan waktu tertentu.
Untuk proses tingkat penawaran akan dipengaruhi oleh beberapa
faktor, antara lain:
1. Biaya produksi dan teknologi yang digunakan.
2. Tujuan dari suatu perusahaan.
3. Pajak.
4. Ketersediaan dan harga barang pengganti atau pelengkap.
5. Prediksi atau perkiraan harga di masa depan.
Sedangkan pada tingkat permintaan akan dipengaruhi oleh
beberapa faktor, antara lain oleh :
1. Perilaku atau selera konsumen.
2. Ketersediaan dan harga barang sejenis pengganti dan
pelengkap.
3. Pendapatan atau penghasilan konsumen.
4. Perkiraan harga di masa depan.
5. Banyaknya atau intensitas kebutuhan konsumen.
2.4.2 Mekanisme Pembuatan Rencana Produksi
Menurut Sukaria (2009) perencanaan produksi adalah
perencanaan mengenai faktor produksi yang diperlukan untuk
memproduksi produk pada suatu periode tertentu dimasa yang akan
data yang sesuai dengan yang diperkirakan. Perencanaan dan
pengendalian adalah dua fungsi manajemen yang tidak dapat
dipisahkan dalam setiap bidang kegiatan termasuk kegiatan
produksi. Perencanaan adalah langkah pertama dalam proses
manajemen yang meliputi penetapan tujuan dan sasaran yang ingin
dicapai dan keputusan tentang bagaimana cara untuk mencapai
tujuan dan sasaran tersebut.
Menurut Sinulingga (2013) perencanaan produksi meliputi:
1. Mempersiapkan rencana produksi mulai dari tingkat agregat
untuk seluruh pabrik yang meliputi perkiraan permintaan pasar
dan proyeksi penjualan.
2. Membuat jadwal penyelesaian setiap produk yang diproduksi.

12
3. Merencanakan produksi dan pengadaan komponen yang
dibutuhkan dari luar (bought-out items) dan bahan baku.
4. Menjadwalkan proses operasi setiap orderpada stasiun kerja
terkait.
5. Menyampaikan jadwal penyelesaian setiap order kepada para
pemesan.
2.4.3 Input, Process, Output (Prosedur)
Menurut Azhar Susanto (2013) mengatakan bahwa sesuatu
dapat disebut sebagai sistem jika mempunyai ciri ciri salah satunya
yaitu memiliki input, proses dan output. Ciri lainnya dari suatu
sistem adalah melihat dari sudut fungsi dasarnya yaitu input, proses
dan output. Fungsi ini juga menunjukkan bahwa sistem sebagai
proses tidak bisa berdiri sendiri, harus ada input dan output. Input
adalah segala sesuatu yang masuk ke dalam suatu sistem sehingga
emmicu sistem untuk melakukan proses operasi. Proses merupakan
perubahan dari input menjadi output dengan menggunakan mesin,
orang atau komputer.
2.4.4 Kapasitas
Menurut Freddy Rangkuti (2005) kapasitas adalah tingkat
kemampuan berproduksi secara optimum dari sebuah fasilitas
biasanya dinyatakan sebagai jumlah output pada satu periode waktu
tertentu. Sedangkan menurut Morgan (2006) kapasitas adalah sifat
yang memungkinkan sebuah organisasi atau sistem untuk bertahan
hidup, tumbuh, diversifikasi, dan menjadi lebih kompleks; kapasitas
adalah kemampuan kolektif, yaitu kombinasi dari atribut yang
memungkinkan sistem untuk melakukan, memberi nilai, membangun
hubungan, dan untuk memperbaharui diri, atau dengan kata lain
merupakan cara dan kemampuan yang memungkinkan sistem:
individu, kelompok, organisasi, kelompok organisasi dapat
melakukan sesuatu dengan niat dari waktu ke waktu secara efektif.
2.4.5 Jadwal Produksi
Penjadwalan adalah proses pengorganisasian, pemilihan dan

13
penggunaan waktu sumber daya untuk melaksanakan semua kegiatan
yang diperlukan untuk menghasilkan output yang diinginkan pada
waktu yang tepat, sedangkan waktu dan hubungan antara aktivitas
dengan sumber daya dibatasi.
Penjadwalan merupakan alat yang penting dalam dunia
manufaktur dan rekayasa, di mana hal ini dapat memiliki dampak
besar pada produktivitas dari suatu proses. Dalam dunia manufaktur,
tujuan dari penjadwalan tersebut adalah untuk meminimalkan waktu
produksi dan biaya, dengan menjelaskan fasilitas produksi ketika
membuat, yang staf, dan di mana peralatan. Penjadwalan produksi
juga bertujuan untuk memaksimalkan efisiensi operasi dan
mengurangi biaya.
Menurut Anonymous (2011) perusahaan menggunakan
penjadwalan maju mundur dan untuk mengalokasikan sumber daya
tanaman dan mesin, sumber daya rencana manusia, proses rencana
produksi dan pembelian bahan. Penjadwalan maju adalah
perencanaan tugas dari tanggal sumber daya menjadi tersedia untuk
menentukan tanggal pengiriman atau tanggal jatuh tempo.
Mundurnya penjadwalan perencanaan tugas dari tanggal jatuh tempo
dibutuhkan untuk menentukan tanggal mulai dan / atau perubahan
dalam kapasitas yang diperlukan.

2.5 Gudang dan Persediaan


2.5.1 Karakteristik Bahan Baku/ Produk Terkait Penyimpanan
Kualitas bahan baku menjadi hal yang sangat penting untuk
dipertimbangkan,sehingga perusahaan wajib memiliki standarisasi
kualitas produk. Ahyari dalam penelitian Shildah Rohmawati (2016)
menyatakan bahwa “kualitas bahan baku yaitu suatu bentuk
pengendalian terhadapbaik buruknya kualitas produk perusahaan
akan ditentukan oleh baik buruknya kualitas bahan baku yang
dipergunakan”.
Menurut Rangkuti (2004) Persediaan merupakan suatu aktivatas

14
yang meliputi barang-barang milik perusahaan dengan maksud untuk
dijual dalam suatu periode usaha tertentu, atau persediaan barang-
barang yang masih dalam pengerjaan/ proses produksi, ataupun
persediaan bahan baku yang menunggu dalam suatu proses produksi.
2.5.2 Media Simpan
Menurut Warman (2012), gudang adalah bangunan yang
digunakan untuk menyimpan barang. Menurut Hadiguna dan
Setiawan (2008), macam– macam gudang menurut
karakterisitik material yang akan disimpan sebagai berikut:
1. Penyimpanan bahan baku
Gudang akan menyimpan setiap material yang
dibutuhkan atau digunakan untuk proses produksi. Lokasi
gudang umumnya berada di dalam bangunan pabrik,
sehingga perusahaan dapat menghemat biaya gudang karena
tidak memerlukan bangunan khusus untuk dijadikan gudang.
2. Penyimpanan barang setengah jadi
Dalam industri manufaktur, kita sering menemui bahwa
benda kerja harus melalui beberapa macam operasi dalam
pengerjaanya. Prosedur demikian sering pula harus terhenti
karna dari suatu operasi berikutnya waktu pengerjaan tidak
lah sama. Akibatnya, barang atau material harus menunggu
sampai atau operator berikutnya siap mengerjakanya.
3. Penyimpanan produksi jadi
Gudang ini disebut pula gudang dengan fungsi
menyimpan produk- produk yang telah jadi atau telah selesai
dikerjakan. Didalam penggudangan ini ada produk yang
tahan lama dan sebaliknya. Dan bentuik gudang ini
tergantung pada variasi yang berbeda-beda, seperti:
lingkaran,persegi dan lain-lain.
2.5.3 Kebijakan Penyimpanan
Bakri, Intiyati & Widartika, (2018), prinsip penting dalam
penyimpanan bahan makanan adalah 5T, yaitu:

15
1. Tepat tempat: bahan makanan ditempatkan sesuai
karakteristiknya, bahan makanan kering pada ruangan
penyimpanan kering dan bahan makanan segar ditempatkan
pada ruangan penyimpanan basah dengan suhu yang tepat.
2. Tepat waktu: lama penyimpanan harus tepat sesuai jenis
bahan makanan.
3. Tepat mutu: dengan penyimpanan tidak menurunkan mutu
makanan.
4. Tepat jumlah: dengan penyimpanan tidak terjadi
penyusutan jumlah akibat rusak atau hilang.
5. Tepat nilai: akibat penyimpanan tidak terjadi penurunan
nilai harga bahan makanan.

2.6 Sistem Kualitas


2.6.1 Proses Pengendalian Kualitas
Pengendalian merupakan suatu unsur manajemen untuk melihat
apakah kegiatan yang dilakukan sesuai dengan rencana dan
digunakan dalam menentukan rencana kerja yang akan datang.
Pengendalian dilakukan melalui beberapa tahap tahap yang telah
direncanakan atau disusun sebelumnya, menurut Amirullah (2017),
proses pengendalian dapat dilakukan melalui tahap tahap sebagai
berikut:
1. Menentukan standar standar atau dasar untuk melakukan kontrol.
2. Mengukur pelaksanaan kerja.
3. Membandingkan pelaksanaan dengan standar dan menentukan
deviasi.
4. Melakukan tindakan tindakan perbaikan jika terdapat
penyimpangan (deviasi) agar pelaksanaan dan tujuan sesuai
dengan rencana.
Adapun tahapan proses pengendalian menurut Supriyono
(2015) adalah sebagai berikut:
1. Menentukan objek objek yang akan diawasi.

16
2. Menetapkan standar sebagai alat ukur pengawasan atau yang
menggambarkan pekerjaan yang dikehendaki.
3. Menentukan prosedur, waktu dan teknik yang digunakan.
4. Membandingkan antara hasil kerja dengan standar untuk
mengetahui apakah ada perbedaan melakukan tindakan tindakan
perbaikan (korektif) terhadap suatu penyimpangan.
2.6.2 Sampling Penerimaan
Menurut Besterfield Acceptance Sampling merupakan proses
pembuatan keputusan yang berdasarkan pada unit-unit sampel dari
sejumlah produk yang dihasilkan perusahaan atau yang dikirim oleh
pemasok. Acceptance Sampling dapat dilakukan untuk data atribut
dan data variabel. Acceptance Sampling untuk data atribut dilakukan
apabila inspeksi mengklasifikasikan produk sebagi produk yang baik
dan produk yang cacat tanpa ada pengklasifikasian tingkat kesalahan
atau cacat produk tersebut.
Dalam Acceptance Sampling untuk data variabel, karakteristik
kualitas ditunjukkan dalam setiap sampel. Oleh karenanya, dalam
Acceptance Sampling untuk data variabel dilakukan pula perhitungan
rata-rata sampel dan penyimpangan atau deviasi standar sampel
tersebut.
Penerimaan sampel dapat dilakukan untuk data atribut data
variable. Acceptance Sampling untuk data atribut dilakukan apabila
inspeksi mengklasifikasikan sebagai produk baik dan produk cacat
tanpa ada pengklasifikasian tingkat kesalahan/cacat produk.
Penerimaan sampel untuk data variabel, karakteristik kualitas
ditunjukkan dalam setiap sample, sehingga dilakukan pula
perhitungan rata-tata sampel dan penyimpangan atau deviasi standar.
Teknik pengambilan sampel dalam penerimaan sampel yaitu Sampel
tunggal, sampel ganda dan sampel banyak. Sedangkan syarat
pengambilan produk sebagai sampel adalah produk harus homogen,
produk yang diambil sebagai sample harus sebanyak mungkin,
sampel yang diambil harus dilakukan secara acak.

17
Untuk pengambilan sampel prosedur yang dilakukan:
1. Sejumlah produk yang sama N unit
2. Ambil sample secara acak sebanyak n unit
3. Apabila ditemukan kesalahan d sebanyak maksimum c unit,
maka sample diterima.
4. Apabila ditemukan kesalahan d melebihi c unit, maka sample
ditolak, yang berarti seluruh produk yang homogen yang
dihasilkan tersebut juga ditolak.
2.6.3 Sistem Manajemen Kualitas
Sistem manajemen mutu menurut Vincent Gaspersz adalah :
“Sekumpulan prosedur terdokumentasi dan Praktik-Praktik standar
untuk manajemen sistem yang menjamin kesesuaian dari suatu
proses dan produk (barang/jasa) terhadap kebutuhan atau persyaratan
tertentu. Kebutuhan atau persyaratan itu ditentukan oleh pelanggan
atau organisasi”.
Sistem manajemen mutu mendefinisikan bagaimana organisasi
menerapkan Praktik-Praktik mutu secara konsisten untuk memenuhi
kebutuhan pelanggan dan pasar. Terdapat beberapa karakteristik
umum dari sistem manajemen mutu :
1. Sistem manajemen mutu mencakup suatu lingkup yang luas dari
aktivitas-aktivitas dalam organisasi modern. Kualitas atau mutu
dapat didefinisikan melalui lima pendekatan utama :
a. Trancendent Quality adalah suatu kondisi ideal menuju
keunggulan,
b. Product Basec Quality adalah suatu atribut produk yang
memenuhi kualitas,
c. User Based Quality adalah kesesuaian atau ketepatan dalam
penggunaan produk (barang dan/atau jasa),
d. Manufacturing Based Quality adalah kesesuaian terhadap
persyaratan-persyaratan standar, dan
e. Value Based Quality adalah derajat keunggulan pada tingkst
harga yang kompetitif.

18
2. Sistem manajemen mutu berfokus pada konsistensi dari proses
kerja. Hal ini sering mencakup beberapa tingkat dokumentasi
terhadap standar-standar kerja.
3. Sistem manajemen mutu berlandaskan pada pencegahan
kesalahaan sehingga bersifat pro aktif, bukan pada deteksi
kesalahan yang bersifat reakttif.
4. Sistem manajemen mutu mencakup elemen-elemen : tujuan
(objectives), pelanggan (costumers), hasil-hasil (out puts),
proses-proses (processes), masukan-masukan (inputs),
pemasok (suppliers), dan pengukuran untuk umpan balik dan
umpan maju (measurements for feedback and feed forward).
Dalam akronim bahasa Inggirs dapat disingkat menjadi :
SIPOCOM,- suppliers, inputs, processes, outputs, costumers,
obcetives, measurements.

2.7 Sistem Produksi


Sistem Produksi adalah satu rangkaian operasi yang mengolah atau
memproses input berupa bahan mentah (raw material), bahan setengah jadi
(intermediate product), part, komponen dan/atau rakitan (subassembly)
untuk menghasilkan output bernilai tambah (value added product) atau
produk akhir (finished good) dengan mempergunakan sumber daya
(resource) dari elemen teknologi (mesin, peralatan, fasilitas produksi dan
energi) dan elemen organisasi (tenaga kerja, manajemen, informasi dan
modal). Sistem Produksi meliputi aktivitas perancangan (design), pengadaan
(procure), pembuatan (produce), penyimpanan (storage), pengiriman
(deliver) dan pelayanan (service).
Sistem Produksi diimplementasikan untuk memastikan bahwa produk
yang dihasilkan dapat memenuhi kebutuhan pasar pada waktu yang tepat,
tempat yang tepat dan jumlah yang tepat. Berdasarkan sudut pandang sistem
dorong/tarik (push/pull view) di mana saat pesanan datang (customer order
decoupling points) menjadi titik acuan pelaksanaan proses produksinya akan
mempengaruhi waktu ancang (lead time) yang diperlukan untuk memenuhi

19
kebutuhan pasar tersebut.

2.7.1 Material Requirement Planning (MRP)


Material requirement planning (MRP) adalah metode
penjadwalan untuk purchased planned orders dan manufactured
planned orders. Planned manufacturing orders kemudian diajukan
untuk dianalisis lanjutan berkenaan dengan ketersediaan kasitas dan
keseimbangan menggunakan perencanaan kebutuhan kapasitas
(Capacity Requirement Planning = CRP). Menurut Nasution (2008)
Material Requrement Planning (MRP) adalah prosedur logis, aturan
keputusan dan teknik pencatatan terkomputerisasi yang dirancang.
MPS (Master Production Schedulling) menjadi kebutuhan bersih
untuk semua item. Dalam penerapannya, metode Material
Requirement Planning (MRP) mempertimbangkan adanya tenggang
waktu (lead time) pemesanan maupun proses produksi suatu
komponen. Sehingga kapan komponen harus dipesan atau diproduksi
bisa ditetapkan.
2.7.2 Continous Improvement dan Total Quality Management
Continuous Improvement atau dengan kata lain Kaizen

merupakan perbaikan atau peningkatan yang dilakukan secara terus

menerus. Perbaikan dilakukan oleh semua orang, termasuk manajer

dan karyawan. Menurut Smadi (2009), Kaizen adalah salah satu cara

berpikir, manajemen dan sebagai suatu filosofi yang digunakan tidak

hanya dalam lingkup manajemen tetapi juga dalam kehidupan

sehari-hari di Jepang. Dengan demikian Kaizen berarti

perkembangan yang kontinu dan bertahap yang meningkatkan value,

intensification dan improvement.

Tujuan dari Continous Improvement ini adalah untuk

20
meningkatkan kualitas dari produk-produk dengan meningkatkan

kualitas dari proses yang menghasilkan produk tersebut. hal-hal

seperti organisasi tanpa batas dan pemberdayaan telah memiliki

hubungan yang erat dengan Continous Improvement.

Continous Improvement sering digambarkan sebagai :

1. Cara berpikir (tentang pelanggan, pembinaan dan penilaian).

2. Pendekatan terpadu untuk mengerjakan pekerjaan

(pemberdayaan, keterlibatan langsung, kerja sama).

3. Kumpulan peralatan dan teknik.

4. Kumpulan keyakinan tentang manusia.

5. Pengetahuan manajerial dan bisnis.

Untuk menerapkan Continuous Improvement perlu ditempuh

empat tahap dasar, yaitu:

1. Perusahaan harus mampu mendefinisikan proses manajemen

yang bermanfaat dan berguna yang bukan hanya generic,

melainkan juga mampu menjelaskan aliran pekerjaan yang jelas,

deskripsi kerja langkah demi langkah, pedoman & identifikasi

yang jelas, sumberdaya, informasi, metode yang akan

digunakan, dan mekanisme saling membantu satu sama lain;

2. Perlunya persamaan persepsi antara Unit IT dan Unit Pengguna

dengan berkolaborasi dalam menentukan teknologi yang bukan

hanya mutakhir namun juga dapat diadopsi oleh unit pengguna;

3. Menggunakan sumber daya yang sudah ada dalam organisasi

dengan mengekplorasi lebih dalam dan membagi pengetahuan

21
tersebut kepada seluruh personal;

4. Memaafkan kesalahan manusia karena dapat ditingkatkan

melalui manajemen, coaching, training, dan pengalaman yang

berkesinambungan dalam dunia kerja.

Pada dasarnya Manajemen Kualitas (Quality Management) atau

Manajemen Kualitas Terpadu (Total Quality Management = TQM)

didefinisikan sebagai suatu cara meningkatkan performance / kinerja

secara terus-menerus (continuous performance improvement) pada

setiap level operasi atau proses, dalam setiap era fungsional dari

suatu organisasi, dengan menggunakan semua sumber daya manusia

dan modal yang tersedia.

2.7.3 Supply Chain


Menurut Samper et al., (2022) secara sederhana, konsep supply
chain management adalah stategi yang berhubungan dengan kegiatan
produksi, shipping dan distribusi produk dari perusahaan kepada
pelanggannya. Konsep ini berhubungan dengan peningkatan skala
produktivitas, kualitas efisien operasional perusahaan.
Menurut Revaldiwansyah dan Ernawati (2021), Supply chain
atau disebut juga rantai pasok adalah sebuah jaringan perusahaan
yang bekerja sama dalam membuat produk dan mengirimnya kepada
komsumen.
Sedangkan menurut Muhammad Arif (2018), supply chain
management adalah perencanaan, desain dan kontrol akan aliran
informasi dan barang sepanjang supply chain yang bertujuan untuk
memenuhi persyaratan kebutuhan dari pelanggaran secara efisien
untuk masa sekarang dan masa yang akan datang. Supply chain
management merupakan konsep atau mekanisme untuk
meningkatkan produktifitas total perusahaan melalui optimalisasi
waktu, lokasi dan aliran kuantitas bahan.

22
2.8 Sistem Informasi
2.8.1 Sofware/ Aplikasi yang Digunakan
Menurut Pressman (2010), “Software engineering encompasses
process, methods, and tools that enable complex computer-based
systems to be built in a timely manner with quality”, jika
diterjemahkan berarti rekayasa perangkat lunak mencakup proses,
metode, dan alat-alat yang memungkinkan sistem berbasis komputer
yang kompleks dibangun secara tepat waktu dan berkualitas.
Tujuan mempelajari software engineering yaitu untuk dapat
menciptakan sebuah perangkat lunak yang mampu bekerja secara lebih
efektif, memiliki kecepatan tinggi, serta memudahkan user di dalam
menyelesaikan pekerjaannya.
1. Database Management System (DBMS)
Menurut Laudon, K.C. & Laudon, Jane.P. (2012), database
management system (DBMS) adalah perangkat lunak yang
memungkinkan sebuah organisasi untuk memusatkan data,
mengelola secara efisien, dan memberikan akses ke data yang
disimpan oleh program aplikasi. Menurut Hall, J.A. (2011),
database management system (DBMS) adalah perangkat lunak
sistem khusus yang diprogram untuk mengetahui elemen
datasetiap pengguna berwenang untuk mengakses.
2. MYSQL
Beberapa pengertian MySQL menurut para ahli:
a. Menurut Raharjo (2011), “MySQL merupakan RDBMS
(server database) yang mengelola database dengan cepat
menampung dalam jumlah sangat besar dan dapat di
akses oleh banyak user”.
b. Menurut Kadir (2008), “MySQL adalah sebuah software
open source yang digunakan untuk membuat sebuah
database.” Berdasarkan pendapat yang dikemukakan di
atas dapat ditarik kesimpulan bahwa MySQL adalah

23
suatu software atau program yang digunakan untuk
membuat sebuah database yang bersifat open source.
2.8.2 Ruang Lingkup Sistem Informasi Diperusahaan
1. Data
Tugas dari sistem informasi manajemen adalah mengumpulkan
data lalu diolah sehingga data-data tersebut menjadi sebuah informasi
yang berguna bagi pihak yang membutuhkan.Data adalah fakta mentah
yang masih belum memiliki manfaat atau manfaatnya tidak
optimal.Belum menjadi informasi yang berguna bagi perusahaan. Agar
data bisa memiliki manfaat yang optimal dan berguna, maka data perlu
diolah oleh sistem informasi manajemen.
Menurut Pearlson, K.E. & Saunders, C.S. (2010), data adalah
seperangkat spesifik, fakta-fakta objektif atau pengamatan, seperti
“persediaan mengandung 45 unit”. Berdiri sendiri, fakta-fakta tersebut
telah ada makna intrinsik, tetapi dapat dengan mudah ditangkap,
dikirim dan disimpan secara elektronik. Data yang dimaksud dalam
sistem informasi manajemen terdiri darifakta dan angka mengenai
perusahaan.Baik data yang berasal dariinternal ataupun data yang
berasal dari eksternal perusahaan.
2. Sistem
Menurut O'brien (2005), yang dialih bahasakan oleh Dewi
Fitriansari dan Deni Arnos Kwary, Sistem adalah sekelompok
komponen yang saling berhubungan, bekerja sama untuk mencapai
tujuan bersama dengan menerima input serta menghasilkan output
dalam transformasi yang teratur.
3. Informasi
Adapun pengertian Informasi menurut para ahli antara lain :
a. Menurut Sutarman (2009), “Informasi adalah sekumpulan
fakta (data) yang diorganisasikan dengan cara tertentu
sehingga mereka mempunyai arti bagi si penerima”.
b. Menurut McLeod (2001), “Informasi adalah data yangtelah
diolah menjadi bentuk yang memiliki arti bagi si penerima
dan bermanfaat bagi pengambilan keputusan saat ini atau
mendatang ”.

24
c. Menurut Laudon (diakses pada tanggal 23 Juni
2013.http://carapedia.com/pengertian_definisi_informasi_menuru
t_para_ ahli_info504.html), “Informasi adalah data yang sudah
dibentuk ke dalam sebuah formulir bentukyang bermanfaat dan
dapat digunakan untuk manusia.
4. Manajemen
Pada proses maupun aktivitas yang dijalankan untuk
mengelola perusahaan merupakan tempat ruang lingkup
manajemen. Kegiatan yang dilakukan seperti melakukan
perencanaan, mengkoordinasikan, mengawasi, dan
mengendalikan operasional perusahaan agar tujuan
perusahaan tercapai.

25
BAB III
RENCANA KEGIATAN KKP

3.1 Waktu dan Tempat KKP


Berdasarkan kalender akademik Politeknik ATI Padang Semester
(Ganjil/ Genap) tahun ajaran 2023/ 2024, maka untuk pelaksanaan Kuliah
Kerja Praktik ini berlangsung selama 8 bulan (240 hari) terhitung dari bulan
Agustus 2023- April 2024 di PT. Synergy Oil Nusantara. Akan tetapi semua
keputusan yang diambil mengenai jadwal dimulai dan berakhirnya Kuliah
Kerja Praktik ini seluruhnya diberikan kepada pihak perusahaan. Namun
besar harapan kepada perusahaan agar dapat mempertimbangkan mengenai
usulan yang telah diberikan.

3.2 Matriks Kegiatan


Kegiatan Kuliah Kerja Praktik ini bersifat pembelajaran praktik bagi
mahasiswa untuk melengkapi pengetahuan tentang proses industri yang
telah dipelajari di kampus dan kenyataan yang ada di perusahaan sehingga
akan diperoleh link dan match antara hal hal teoritis dengan penerapannya.
Berikut ini disajikan tabel dan matriks rencana kegiatan. semua jadwal
terkait perencanaan Kuliah Kerja Praktik ini berupa usulan dan bersifat
sementara. Semua keputusan mengenai penjadwalan kegiatan diserahkan
kepada PT. Synergy Oil Nusantara dalam mengambil kebijakan terhadap
jadwal kegiatan yang telah diusulkan.

Tabel 3.1 Agenda kegiatan selama KKP


Bulan ke- Materi Keterangan
Mengetahui profil umum perusahaan
Organisasi
1 seperti struktur perusahaan, strutur
Perusahaan
bisnis, dan simulasi proses bisnis.
Mengetahui produk yang dihasilkan,
Produk dan
bahan baku yang digunakan baik yang
Bahan Baku
utama, penolong, dan packaging.

26
Mengetahui strategi supply chain atau
rantai pasok pada perusahaan, dan
Supplier dan
pihak yang terlibat atau terkait serta
Customer
target customer atau konsumen dari
hasil produksi tersebut.
Mengetahui bagaimana proses
produksi pada perusahaan, bagaimana
teknologi dan mesin produksi yang
2 Proses Produksi digunakan, material handling yang
digunakan, bagaimana produktivitas
dan perawatannya, serta prosedur dan
form yang terkait.
Mengetahui penerapan K3 pada
perusahaan, penerapan ergonomi pada
lingkungan kerja, stasiun kerja,
3 K3 dan Ergonomi
prosedur dan instruksi kerja, waktu
standar, sistem manusia dan mesin
serta layout dan efektifitas.
Menegtahui bagaimana tentang
perencanaan produksi pada
perusahaan, menegtahui demand atau
Perencanaan permintaan pada manajemen
4
Produksi perencanaan, mekanisme pembuatan
rencana produksi, input, proses,
output, kapasitas, dan jadwal produksi
serta prosedur dan fom terkait.
Mengetahui karakteristik bahan baku/
produk terkait penyimpanannya,
Gudang dan media simpan yang digunakan untuk
5
Persediaan penyimpanannya dan kebijakan
penyimpanan yang berlaku pada
perusahaan.

27
Menegtahui bagaimana penerapan
pengendalian kualitas yang diterapkan
6 Sistem Kualitas perusahaan, sampling penerimaan,
sistem manajemen kualitas serta
prosedur dan form yang terkait.
Mengetahui dan memahami Material
Requirement Improvement (MRP),
7 Sistem Produksi Continous Improvement dan Total
Quality Management, serta Supply
Chain pada perusahaan.
Mengetahui software atau aplikasi
8 Sistem Informasi yang digunakan, ruang lingkup sistem
informasi pada perusahaan.

Adapun matriks kegiatan yang dilakukan pada Kuliah Kerja Praktik


adalah sebagai berikut:

Tabel 3.2 Matriks kegiatan KKP

Bulan

Jenis Kegiatan I II III IV V VI VII VIII


Orientasi Lingkup Kerja
Pengenalan organisasi perusahaan
Produk dan Bahan baku
Proses produksi
K3 dan Ergonomi
Perencanaan produksi
Gudang dan persediaan
Sistem kualitas
Sistem informasi
Laporan

28
BAB IV
PENUTUP

KKP (Kuliah Kerja Praktik) merupakan suatu perwujudan dari pendidikan


sistem ganda. Maksud dari pendidikan ganda adalah pendidikan yang dilakukan
di dua tempat yaitu di instansi atau lembaga pendidikan dan lembaga yang ada
dimasyarakat. Lembaga masyarakat itu berupa Industri, Instansi, Badan Usaha
atau Perusahaan (milik Pemerintah atau Swasta). Adapun tujuan Kuliah Kerja
Praktik (KKP) ini adalah agar mahasiswa mampu memahami dan melakukan
pekerjaan yang ada pada suatu industri dan mahasiswa dapat menemukan suatu
masalah yang ada di tempat pelaksanaan Kuliah kerja Praktik (KKP) dan
membantu memberikan beberapa solusi atau saran sesuai dengan keilmuan dan
kemampuan yang dimiliki.
Demikian proposal ini penulis buat, besar harapan penulis agar pihak
perusahaan berkenan untuk membantu dan memberikan tempat untuk kelancaran
kegiatan Kuliah Kerja Praktik (KKP) serta penulis juga berharap agar perusahaan
berkenan memberikan bimbingannya selama kegiatan Kuliah Kerja Praktik (KKP)
berlangsung. Penulis akan berusaha agar selama kegiatan Kuliah Kerja Praktik
(KKP) berlangsung akan menaati semua aturan yang berlaku di PT. Synergy Oil
Nusantara dengan sebaik baiknya. Demikian harapan penulis, atas perhatian pihak
perusahaan penulis ucapkan terimakasih.

29
DAFTAR PUSTAKA

Al Smadi, S. (2009). Kaizen strategy and the drive for competitiveness:


challenges and opportunities. Competitiveness Review: An
International Business Journal, 19(3), 203-211.
Amirullah, R. A., & Kusumadewi, R. (2017) ANALISIS IMPLEMENTASI
TOTAL QUAITY MANAGEMENT (TQM) DAN
PENGENDALIAN INTERNAL DALAM MENINGKATKAN
EFISIENSI.
Arif, M. (2017). Perancangan Tata Letak Pabrik. Deepublish.
Arif, M. (2018). Supply Chain Management. Deepublish.
Arsyad, M., & Sultan, A. Z. (2018). Manajemen perawatan. Deepublish.
Azhar, S. (2013). Sistem Informasi Akuntansi, Struktur Pengendalian Resiko
Pengembangan. Edisi perdana. Lingga Jaya: Bandung. Faisol, A.
(2019). Dasar–Dasar Pengindraan Jauh Dan Aplikasinya Pada
Bidang Pertanian. Deepublish.
Bakri, B., & Intiyati, A. (2018). Widartika. Sistem Penyelenggaraan Makanan
Institusi. Jakarta.
Fradinata, E. (2022). Pesanan Pembelian Dalam Rantai Pasok. Syiah Kuala
University Press.
Freddy Rangkuti. (2005). Analisis SWOT : Teknik Membedah Kasus Bisnis.
Jakarta: PT.Gramedia.
Gitosudarmo, I. (2002). Manajemen Operasi. Edisi Kedua. Yogyakarta: BPFE
Fakultas Ekonomi UGM.
Heizer, Jay Dan Render, Barry. 2011. Manajemen Operasi: Keberlangsungan
Dan Rantai Pasokan. Jakarta.
Harahap, S. F., & Tirtayasa, S. (2020). Pengaruh Motivasi, Disiplin, Dan
Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Di PT. Angkasa Pura
II (Persero) Kantor Cabang Kualanamu. Maneggio: Jurnal Ilmiah
Magister Manajemen, 3(1), 120-135.
Hartini, S. E., & Acai Sudirman, S. E. (2022). Manajemen Pemasaran (Era
Revolusi Industri 4.0). Media Sains Indonesia.

30
Hidayat, A. A. (2021). Model Self Assessment Mutu Pendidikan Keperawatan;
Strategi Kinerja Organisasi Excellence. Health Books Publishing.
Kadir, Abdul. (2008).Tuntunan Praktis Belajar Database Menggunakan MySQL.
Yogyakarta: C.V. Andi Offset.
Kusmindari, C. D., Alfian, A., & Hardini, S. (2019). Production planning and
inventory control. Deepublish.
Laudon, K. C., Laudon, J. P., & Ramos, A. N. (2012). Sistemas de información
gerencial (Vol. 12, p. 68). Naucalpan de Juárez: Pearson
Educación.
Mahdiana, D. (2019). Sistem Penunjang Keputusan Pemilihan Supplier Terbaik
Dengan Metode Analytical Hierarchy Process Pada Klinik
AMC. IDEALIS: InDonEsiA JournaL Information System, 2(6),
182-186.
Morgan, P. (2006). The Concept of Capacity. Brussel: Europian Centre for
Development Policy Management.
Nur, R., & Suyuti, M. A. (2017). Pengantar Sistem Manufaktur. Deepublish.
Nurmandi, A., Muttaqin, A., Akbar, B., Fernandez, D., Arofiati, F., ND, M. F., ...
& Sulistyaningsih, T. (2019). Pedoman SPMI PTMA. Majelis
Diktilitbang PP Muhammadiyah.
O’Brien, James A. (2005). Pengantar Sistem Informasi Akuntansi : Perspektif
Bisnis dan Manajerial, Terjemahan. 12th edition. Jakarta: Salemba
Empat.
Pandia, A., Sinulingga, S., & Siregar, I. (2013). Perencanaan Jadwal Induk
Produksi pada PT. Xyz. Jurnal Teknik Industri USU, 2(1), 219317.
Pradan, B. (2019). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK
MENENTUKAN SUPPLIER TERBAIK PADA PT. MITRA
UTAMA ALKESMED MENGGUNAKAN METODE
TOPSIS. E-Jurnal Manaj. Univ. Udayana, 4(3), 1-21.
Pressman, R. S. (2010). A practitioner’s approach. Software Engineering, 2, 41-
42.
Render, B., & Heizer, J. (2001). Prinsip-prinsip manajemen operasi. Jakarta:
Salemba Empat.

31
Raharjo, Budi. (2011). Belajar Otodidak Membuat Database Menggunakan
MySQL.Bandung. : Informatika.
Rangkuti, F. (2004). Manajemen Pemasaran.
Rangkuti, F. (2005). Marketing analysis made easy. Gramedia Pustaka Utama.
Raymond, M. J. (2001). Sistem Informasi Edisi 7 Jilid 2. Prenhallindo. Jakarta.
Revaldiwansyah, M. B., & Ernawati, D. (2021). Analisis Pengukuran Kinerja
Supply Chain Management Dengan Menggunakan Metode Supply
Chain Operation Referance (Scor) Berbasis Anp Dan Omax (Studi
Kasus Pada PT. Karya Giri Palma). Juminten, 2(3), 1-12.
Riinawati, R. (2021). Pengantar Teori Manajemen Komunikasi dan Organisasi.
Rohmawati, S. (2016). PENGENDALIAN BAHAN BAKU BARE CORE
DALAM MENJAMIN KONTINUITAS PRODUKSI PADA PT.
PAPAN JAYA DI LUMAJANG.
Saleh, H. M. Y., & Miah Said, S. E. (2019). Konsep dan Strategi Pemasaran:
Marketing Concepts and Strategies (Vol. 1). Sah Media.
Samper, I. C., McMahon, C. J., Schenkel, M. S., Clark, K. M., Khamcharoen, W.,
Anderson, L. B., ... & Henry, C. S. (2022). Electrochemical
immunoassay for the detection of SARS-CoV-2 nucleocapsid
protein in nasopharyngeal samples. Analytical chemistry, 94(11),
4712-4719.
Setiawan, I. G. A. N., & Nyoman, G. A. (2008). Penerapan pengajaran
kontekstual berbasis masalah untuk meningkatkan hasil belajar
biologi siswa kelas x2 sma laboratorium singaraja. Jurnal
Penelitian dan Pengembangan Pendidikan, 2(1), 42-59.
Siahaan, S. D. N., Putriku, A. E., & Saragih, L. S. (2022). Pengenalan Bisnis
Teori dan Praktik. Merdeka Kreasi Group.
Soeprapto, E. F., Cahyadi, M. D., & Nizaora, M. D. (2021). Pengantar Budaya
K3. CV Literasi Nusantara Abadi.
Stephens, M. P., & Meyers, F. E. (2013). Manufacturing facilities design and
material handling. Purdue University Press.
Sukaria. (2009). Perencanaan & Pengendalian Produksi. Yogyakarta: GrahaIlmu.
Sukirno, S. (2017). Pengantar bisnis. Prenada Media.

32
Supriyono, H., Ariwibowo, S., & Irsyadi, F. Y. A. (2015). Rancang-Bangun
Pengering Panili Otomatis Berbasis Mikrokontroler.
Sutarman, (2009). Pengantar Teknologi Informasi. Jakarta: Bumi Aksara.
Swastha, B., & Sukotjo, I. (1995). Introduction to Modern Business.
Tjutju Yuniarsih, S. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia. Alfabeta,
Bandung.
Veza, O. (2017). Analisis waktu standar pelayanan dan produktivitas pegawai
menggunakan metode work sampling. Batam. STT Ibnu Sina.
Program Studi Teknik Informatika, 1(1), 9-17.
Warman, J. (2012). Manajemen Pergudangan, Edisi Ketujuh. Jakarta: PT. Pusaka
Sinar Harapan.
Wignjosoebroto, S., Rahman, A., & Endrianta, Y. (2016). Perancangan tata letak
fasilitas produksi dengan metode systematic layout planning (Studi
kasus relokasi dan relayout pabrik PT. BI–Surabaya). J. Tek. ITS.

33
LAMPIRAN

I. Daftar Riwayat Hidup


a. Infromasi Pribadi

Nama : Fitria Rizelda


Tempat, Tanggal Lahir : Pekan Kamis, 25 Januari 2002
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Kebangsaan : Indonesia
Alamat : Kapecong Jorong Halalang
Kecamatan Kamang Magek
No. HP : +6282386046627
E-mail : fitriarizalda@gmail.com
No. HP Orang Tua : +6285271142510
Asal Perguruan Tinggi : Politeknik ATI Padang
Program Studi : Teknik Industri Agro
NO. BP : 2111024
Total SKS (Dilampirkan) : 66 SKS
Nama Perusahaan : PT. SYNERGY OIL NUSANTARA
Alamat Perusahaan : Jl Kabil Raya, Teluk Tering, Nongsa
Batam

34
b. Latar Belakang Pendidikan
No Tingat/ Tahun Nama Sekolah
1 D III/ 2021- sekarang Politeknik ATI Padang
2 SMA/ 2018- 2021 SMA N 1 Tilatang Kamang
3 SMP/ 2016- 2018 SMP N 1 Tilatang Kamang
4 SD/ 2010- 2016 SD N 19 Halalang
5 TK/ 2009 TK Darussalam Babukik

II. Rekapitulasi Nilai


POLITEKNIK ATI PADANG
TEKNIK INDUSTRI AGRO

HISTORI NILAI

No Bp : 2111024
Nama : Fitria Rizelda

Semester : Ganjil 2021/2022


No Kode Nama Matakuliah SKS Nilai Bobot Mutu Ket.
1 TIAA1004 Bahasa Dasar 0 B 3.00 0 Lulus
Pemograman
2 TIAA1201 Pendidikan Agama 2 A- 3.75 7.5 Lulus
3 TIAA1202 Pendidikan 2 A 4.00 8 Lulus
Pancasila
4 TIAA1203 Pengantar Industri 2 A 4.00 8 Lulus
Agro
5 TIAB1102 Bahasa Inggris 1 A- 3.75 3.75 Lulus
Teknik
6 TIAB1103 Praktikum Bahasa 1 A- 3.75 3.75 Lulus
Inggris Teknik
7 TIAB1105 Praktikum Fisika 1 A- 3.75 3.75 Lulus
Dasar
8 TIAB1107 Praktikum Dasar - 1 B 3.00 3 Lulus
Dasar Komputer
9 TIAB1108 Menggambar 1 B 3.00 3 Lulus
Teknik
10 TIAB1204 Fisika Dasar 2 B+ 3.50 7 Lulus
11 TIAB1206 Dasar - Dasar 2 B+ 3.50 7 Lulus
Komputer
12 TIAB1209 Praktikum 2 B 3.00 6 Lulus
Menggambar
Teknik

35
13 TIAB1210 Mikrobiologi 2 A 4.00 8 Lulus
14 TIAB1301 Kalkulus 3 C+ 2.50 7.5 Lulus
15 TIAE1001 Meeting and 0 B+ 3.50 0 Lulus
Presentation
16 TIAE1013 Dasar - Dasar 0 A 4.00 0 Lulus
Industri 4.0
Total SKS = 22 Total Mutu = 76.25 IP : 3.46
Semester : Genap 2021/2022
No Kode Nama Matakuliah SKS Nilai Bobot Mutu Ket.
1 TIAA2205 Bahasa Indonesia 2 B+ 3.50 7 Lulus
2 TIAA2206 Pendidikan 2 A- 3.75 7.5 Lulus
Kewarganegaraan
3 TIAB2113 Praktikum Kimia 1 D 1.00 1 Lulus
Dasar
4 TIAB2115 Praktikum Bahan 1 A- 3.75 3.75 Lulus
dan Produk Industri
Agro
5 TIAB2211 Pengantar Teknik 2 B 3.00 6 Lulus
Industri
6 TIAB2212 Kimia Dasar 2 B 3.00 6 Lulus
7 TIAB2214 Bahan dan Produk 2 B+ 3.50 7 Lulus
Industri Agro
8 TIAB2216 Statistik Industri 2 B+ 3.50 7 Lulus
9 TIAB2217 Praktikum Statistik 2 B 3.00 6 Lulus
Industri
10 TIAB2218 Pemrograman dan 2 C 2.00 4 Lulus
Database
11 TIAB2219 Praktikum 2 B+ 3.50 7 Lulus
Pemrograman dan
Database
12 TIAC2101 Penerapan K3 1 A 4.00 4 Lulus
13 TIAC2102 Praktikum 1 B 3.00 3 Lulus
Penerapan K3
14 TIAE2002 Reporting 0 B+ 3.50 0 Lulus
Total SKS = 22 Total Mutu = 69.25 IP : 3.14
Semester : Ganjil 2022/2023
No Kode Nama Matakuliah SKS Nilai Bobot Mutu Ket.
1 TIAB3121 Praktikum Mesin 1 A- 3.75 3.75 Lulus
dan Utilitas Industri
Agro
2 TIAB3123 Praktikum 1 B 3.00 3 Lulus
Penyelidikan
Operasional
3 TIAB3220 Mesin dan Utilitas 2 C+ 2.50 5 Lulus
Industri Agro
4 TIAB3222 Penyelidikan 2 C 2.00 4 Lulus
Operasional
5 TIAB3320 Ekonomi Teknik 3 C+ 2.50 7.5 Lulus
6 TIAC3104 Praktikum 1 B- 2.75 2.75 Lulus
Ergonomi Terapan
7 TIAC3106 Praktikum Satuan 1 B 3.00 3 Lulus

36
Operasi dan Proses
Industri Agro
8 TIAC3107 Sistem Kontrol dan 1 C+ 2.50 2.5 Lulus
Otomasi
9 TIAC3203 Ergonomi Terapan 2 C 2.00 4 Lulus
10 TIAC3205 Satuan Operasi dan 2 C 2.00 4 Lulus
Proses Industri
Agro
11 TIAC3208 Praktikum Sistem 2 B+ 3.50 7 Lulus
Kontrol dan
Otomasi
12 TIAC3209 Perencanaan dan 2 B- 2.75 5.5 Lulus
Pengendalian
Produksi
13 TIAC3210 Praktikum 2 B- 2.75 5.5 Lulus
Perencanaan dan
Pengendalian
Produksi
14 TIAE3003 Job Vacancy and 0 B+ 3.50 0 Lulus
Interview
Total SKS = 22 Total Mutu = 57.5 IP = 2.61

Total SKS : 66
Total Mutu : 203
Indeks : 3.07
Prestasi
Kumulatif
Padang, 04-May-
2023,

Ketua Program Studi

(Zulhamidi, ST, MT)

37

Anda mungkin juga menyukai