Anda di halaman 1dari 1

Berita Indonesia Dunia Viral Liputa

IKLAN

Bagaimana cerita
kehidupan Casanova
menjadikannya sebuah
legenda
24 November 2016

LEEMAGE

Nama Venesia Abad-16 ini disamakan dengan


petualangan seks. Tetapi tulisan Casanova
mengungkapkan karakter yang lebih rumit, tulis
Hephzibah Anderson.

Casanova adalah nama seorang pria nakal.


Casanova adalah seorang ahli tentang perempuan,
petualang seks, lama sebelum ada telepon seluler
yang menjadi semacam bar untuk para lajang.
Tetapi seorang Casanova tidak bisa dipercaya, jenis
pria yang akan mengatakan apapun untuk merayu
dan meniduri wanita.

GETTY IMAGES

Giacomo Girolamo Casanova lahir di Venesia di tahun


1725, ketika kota itu menjadi pusat kejahatan, judi,
penghibur dan karnaval.

Karena itulah kita cenderung melupakan Casanova


adalah juga seseorang yang menikmati minuman
dan makanan di Eropa Tengah di sekitar Abad ke-
18, yang pensiun untuk menuliskan petualangan
seksualnya secara grafis.

Tetapi ini hanyalah setengah dari ceritanya. Mitos


yang melahirkan kata benda tersebut, ternyata
bukan ciptaannya. Tambahan lagi warisan yang
benar-benar dapat dipandang sebagai miliknya
langsung terkait dengan cara kita menceritakan
kehidupan dan percintaan kita di abad ke-21.

IKLAN

Giacomo Girolamo Casanova lahir di Venesia di


tahun 1725, ketika kota itu menjadi pusat kejahatan,
judi, penghibur dan karnaval. Memang beralasan
jika pemuda kaya berkeliaran melakukan Grand
Tours dan kegiatan ini tidak ada hubungannya
dengan St Mark's Basilica.

Orang tua Casanova dari lingkungan teater. Pada


umur sembilan tahun, dia dikirim ke Padua di mana
dia tinggal dengan gurunya. Anak perempuan
gurunya memberikan pengalaman erotik pertama
Casanova.

Dia lulus Universitas Padua pada umur 17 tahun


dengan gelar sarjana hukum, selain juga
mempelajari kimia, matematika dan kedokteran,
disamping filsafat dan perjudian.

Semakin nakal

HERITAGE IMAGES

Kembali ke Venesia dari Padua, Casanova bekerja


untuk seorang bangsawan Venesia.

Setelah kembali ke
Venesia, dia menjadi
bagian dari gereja dan
kehilangan
keperjakaannya lewat
dua perempuan.

Kesenangan berjudi
terus berlanjut dan
utang terus bertambah Investigasi:
sehingga akhirnya dia Skandal Adopsi
dipenjara. Tidak lama
Investigasi untuk
kemudian skandal menyibak tabir adopsi
membuatnya ilegal dari Indonesia ke
diberhentikan sebagai Belanda di masa lalu
pembantu kardinal.
Episode

Dia kemudian masuk


militer di usia 21 tahun,
sebelum memutuskan menjadi penjudi profesional.
Lalu dia menjadi pemain biola.

Jalan hidupnya kemudian ditentukan saat dirinya


menyelamatkan seorang bangsawan Venesia dan
menjadi pengikutnya.

Dia kemudian mengembara di Eropa, mengabdi dari


satu orang ke orang lainnya, berhenti di Paris,
Praha, Wina, Madrid dan Moskow.

Pada saat yang sama, ia terus berjudi dan


melakukan sejumlah petualangan seks. Dia
menekuni Kabbalah, Freemasonry dan astrologi,
menarik perhatian polisi dan menjalani pemeriksaan
lama.

Pada umur 30 tahun dia ditangkap dan dihukum


lima tahun penjara tanpa diadili dan disel di atas
istana Doge. Tempat ini tak memungkinkan untuk
melarikan diri, namun dia berhasil melarikan diri ke
Perancis di mana dia ikut mengorganisir loterai
nasional dan menjadi mata-mata.

Apakah berhubungan seks dengan robot sama


dengan zina?

Sejarah pelawak ternyata mengejutkan

Setiap kali utang dan petualangannya terungkap, dia


pindah.

Dari Perancis ke Belanda, Inggris, Belgia, Rusia dan


Spanyol. Keributan yang melibatkan jenazah,
membuat seorang pria lumpuh, berduel dengan
menggunakan pistol karena seorang aktris Italia, dia
selamat dari pembunuhan.

Saat mencapai usia 50-an, dia kehilangan


ketampanan dan uang. Dia kembali ke Venesia dan
menjadi pegawai di unit pemeriksaan polisi.

Tetapi Casanova juga menghasilkan sejumlah karya


intelektual dengan membuat traktat matematik,
disamping novel fiksi sains dan menerjemahkan Iliad
ke dialek Venesia. Dia mengkaji Voltaire, Benjamin
Franklin dan Catherine the Great, selain tokoh-tokoh
lain masa itu.

Pada tahun 1885, saat ia jatuh miskin, dia diusir


kembali dari Venesia (yang pertamakali karena
menerbitkan satire tentang bangsawan), dia menjadi
pustakawan bangsawan Bohemia di Castle Dux
yang sekarang dikenal sebagai Republik Ceko.

Dia kesepian dan hanya ditemani anjing jenis fox


terrier-nya di tengah pusat kekuasaan, kebudayaan
dan intelektual, dan mengakhiri kehidupan
percintaan yang dilakukan sebelumnya. Tetapi
disinilah dia menghasilkan memoir 12 jilid, Histoire
de ma vie.

WIKIPEDIA

Casanova menulis memoir 12 jilid ketika menjadi


pustakawan di Castle Dux yang sekarang dikenal
sebagai Republik Ceko.

Dia memulai projek ini pada tahun 1789 atas


nasehat dokter untuk mengatasi depresi.

Seperti dikatakannya lewat sebuah surat kepada


seorang teman beberapa tahun sesudahnya, dia
menulis selama 13 jam per hari sambil tertawa
keras, "Menyenangkan mengingat kegembiraan
yang dialami! Menghibur diri saya karena saya tidak
mengarang."

Karya ini berakhir di tengah-tengah saat Casanova,


49 tahun, mengunjungi Trieste.

Dia memberikan beberapa bagian tulisan ke teman-


temannya dan gagal membakarnya sebelum
meninggal dunia di tahun 1798, tidak terdapat bukti
Casanova bermaksud menerbitkannya.

Selain isinya yang eksplisit, panjangnya karya ini


disamping rinci membuatnya tidak bisa diterbitkan.
Akhirnya beredar pada tahun 1821, setelah para
editor menyuntingnya.

Tetapi Vatican tetap memasukkannya ke Index of


Prohibited Book, atau buku yang dilarang.. Sampai
akhir abad 19, Bibliothèque Nationale Perancis
masih menyimpan sejumlah edisi tulisan itu di lemari
khusus buku-buku nakal L'Enfer (Hell).

Revolusi seks
Tentu saja ini membuat legendanya terus hidup.
Sama seperti Justin Bieber, Casanova memiliki
Casanovists, kelompok yang sebagian besar
pengamat amatir yang pekerjaan sehari-harinya di
dunia iklan atau asuransi.

Kathleen Gonzalez adalah seorang penulis dan guru


bahasa Inggris di California yang 'tersihir' saat
mengkaji buku gondola Venesia, yang saat melintasi
Grand Canal seringkali menunjuk ke 'rumah
Casanova'.

Dia kemudian menulis buku panduan Venesia-nya


Casanova. Tetapi berbeda dengan Casanova, para
pendukungnya sangat memperhatikan rincian.

Tetapi sama seperti sejumlah bagian dari


legendanya, ketidaktepatannya dipertanyakan ahli
sejarah yang setelah mengkaji memoirnya
menemukan sebagian besar pengakuannya tidak
bisa dipercaya.

Ini adalah bagian dari pengkajian kembali yang lebih


umum, mengubah mitos yang seperti dikatakan
penulis riwayat hidup Ian Kelly sebagai "sebuah
kecelakaan penerbitan".

Karena Histoire de ma vie tebal, yang diterbitkan


pada awalnya adalah erotika, yang
disalahterjemahkan dari bahasa Perancis ke
Jerman, dan kemudian dari Perancis ke Jerman lalu
ke bahasa Inggris.

"Ini sebenarnya bagian kecil dari yang


diperhatikannya," kata Kelly. "Pada hampir semua
aktivitas seksual, Anda mendapatkan lebih banyak
rincian terkait makanan, bukannya posisi. Dia
kemungkinan akan marah karena dirinya menjadi
'terkenal'.

Telanjang bersama di sauna, 'bentuk


pergaulan' di beberapa negara

Anak-anak di Myanmar yang menjalani hidup


sebagai biksu

Ironisnya, versi lengkap memoir yang akhirnya


diterbitkan dalam bahasa Perancis dan kemudian
Inggris di tahun 1960-an kurang begitu menarik.

Sementara, Histoire de ma vie menjadi dokumen


penting bagi sejarawan sosial, dan setelah
dilengkapi penelitian baru yang menggambarkan
abad ke-18 sebagai revolusi seks yang sebenarnya,
membuka jalan perubahan Casanova dari orang tak
berguna menjadi pembaharu Enlightenment,
gerakan intelektual Eropa pada abad itu.

Dan di tahun 2010, Bibliothèque Nationale membeli


naskah aslinya seharga US$9,6 juta atau Rp128
miliar.

Dan kehidupannya akan dipentaskan pada bulan


Maret 2017 sebagai bagian produksi Northern Ballet
berdasarkan biografi Kelly. Hal ini menjadi
bertambah penting karena Casanova sendiri
menyatakan diri sebagai penari dan memang suka
menari.

Hal ini memberikan kita pemahaman baru, kata


Kelly, menandai kelahiran otobiografi modern.

Meskipun kita harus berhenti membicarakan bagian


yang menggairahkan, kita juga seharusnya tidak
meremehkannya.

"Ini menunjukkan bagian dalam selain sisi luar


seseorang, dan salah satu kuncinya adalah
seksualitas seseorang. Yang membuatnya menarik
adalah cacat kemanusiaannya, termasuk
kesediannya sangat terbuka terkait kehidupan cinta
dan seksnya. Dia banyak menulis tentang
kegagalan seks, dia bukan hanya penulis non-fiksi
tentang ejakulasi dini, kehilangan ereksi. Ya Tuhan,
bukankah ini yang membuatnya melegenda! Ini
sangat berani dan kenyataan kehidupan seperti kita
jalani, yang sangat menyentuh".

Itulah yang Anda dapatkan, kesetiaan pada rincian


dan catatan tanpa sensor, Histoire de ma vie bukan
hanya mendahului otobiografi modern, tetapi juga
semua informasi terbaru media sosial yang
membuat Anda berteriak 'terlalu banyak informasi'.

Versi bahasa Inggris tulisan ini bisa Anda baca di


How Casanova's provocative memoir created a
legend di BBC Culture.

Berita terkait
Sejarah pelawak ternyata
mengejutkan
7 November 2016

Telanjang bersama di sauna,


'bentuk pergaulan' di beberapa
negara
8 November 2016

Apakah berhubungan seks


dengan robot sama dengan
zina?
17 November 2016

Anak-anak di Myanmar yang


menjalani hidup sebagai biksu
16 November 2016

Berita Utama
Kendaraan listrik disebut 'solusi palsu' untuk
perbaiki kualitas udara di Indonesia
5 jam yang lalu

Lima momen penting ketika hak-hak perempuan


Afghanistan dihancurkan Taliban
48 menit yang lalu

Kisah tragis pencetak gol Spanyol usai kalahkan


Inggris di Piala Dunia Wanita
3 jam yang lalu

Majalah

Raksasa properti China Evergrande mengajukan


perlindungan kebangkrutan di Amerika

18 Agustus 2023

Pesawat jet pribadi jatuh di jalan tol Malaysia, 10


orang tewas

18 Agustus 2023

Kisah tragis pejuang kemerdekaan berjuluk 'Mulan'


Indonesia

16 Agustus 2023

PDIP sebut food estate ‘kejahatan lingkungan’ –


manuver politik atau peduli isu lingkungan?

17 Agustus 2023

Kisah ratusan tentara India yang membelot ke pihak


Indonesia dalam Pertempuran Surabaya

16 Agustus 2023

Ancaman 'hilangnya' hutan mangrove di Kalimantan


yang 'dibakar jadi arang ekspor'

15 Agustus 2023

Peran tentara India pada Pertempuran Surabaya


1945

15 Agustus 2023

Mengapa Jakarta disebut ‘sudah kiamat’ dan apa


solusi agar kualitas udara membaik?

16 Agustus 2023

Neymar pindah ke Al Hilal, antiklimaks bagi sang


bintang Brasil?

18 Agustus 2023

Paling banyak dibaca

Alasan Anda dapat mempercayai BBC News

Peraturan Penggunaan Cookies

Mengenai BBC Hubungi BBC

Kebijakan tentang Privasi Do not share or sell my


info

© 2023 BBC. BBC tidak bertanggung jawab atas konten


dari situs eksternal. Baca tentang peraturan baru terkait
link eksternal.

Anda mungkin juga menyukai