Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN HASIL PRAKTIKUM GAYA

LORENTZ

XII MIPA 5
NAMA ANGGOTA KELOMPOK :

 Faiqotuz Zahrah / 11
 Gizza Amelia Zahwa Gunawan / 17
 Imelda Rahma Oktavia / 18
 Joan Dee Naila Ilmi / 19

SMA NEGERI 2 MALANG


2023/2024
PRAKTIKUM GAYA LORENTZ

A. Rumusan Masalah :
1. Bagaimana hubungan gaya lorentz dengan kuat arus ?
2. Bagaimana hubungan gaya lorentz terhadap Medan magnet ?
B. Tujuan :
1. Untuk mengetahui pengaruh gaya Lorentz terhadap medan magnet
2. Untuk mengetahui hubungan gaya Lorentz dengan kuat arus
C. Landasan teori
Gaya Lorentz adalah gaya (dalam bidang fisika) yang ditimbulkan oleh muatan listrik
yang bergerak atau oleh arus listrik yang berada dalam suatu medan magnet. Jika ada sebuah
penghantar yang dialiri arus listrik dan penghantar tersebut berada dalam medan magnetik
maka akan timbul gaya yang disebut dengan nama gaya magnetik atau dikenal juga nama
gaya lorentz. Arah dari gaya lorentz selalu tegak lurus dengan arah kuat arus listrik (l) dan
induksi magnetik yang ada (B). Arah gaya ini akan mengikuti arah maju skrup yang diputar
dari vector arah gerak muatan listrik(v) ke arah medan magnet, B, seperti yang terlihat dalam
rumus berikut :

F = q(v × B)
Di mana :
F = gaya(dalam satuan/unit newton)
B = medan magnet(dalam unit tesla)
Q = muatan listrik(dalam satuan coulomb)
v = arah kecepatanmuatan (dalam unit meterper detik)

Untuk gaya Lorentz yang ditimbulkan oleh arus listrik, dalam suatu medan magnet ,rumusnya
akan terlihat sebagai berikut (lihat arah gaya dalam kaidah tangan kanan) :

Dimana:
F= gaya yang diukur dalam unit satuan newton
I = arus listrik dalam ampere
B = medan magnet dalam satuan tesla
L = panjang kawat listrik yang dialiri listrik dalam satuan meter
D. Alat Bahan :
1. Baterai 3 atau 4 biji
2. Magnet U
3. Aluminium foil 2 beda panjang
4. Penjepit buaya 2

Berikut adalah langkah-langkah percobaan gaya lorentz.:


- Letakkan pita aluminium foil di antara kutub utara-selatan magnet U
- Kemudian hubungkanlah ujung-ujung pita aluminium dengan kutub positif dan
negatif baterai dengan penjepit buaya.
- Amatilah perubahan yang terjadi.

E. Data pengamatan :
1. Perhatikan arah gerak alumunium foil sesaat arus listrik diberikan
2. Ubah arah U-S dan arah arus listrik
3. Gambarkan dengan kaidah tangan kanan nomor 1 - 3 jumlah baterai sama, panjang
aluminium foil sama
4. Jumlah baterai sama nomor 1 - 3, panjang alumunium foil beda
5. Jumlah baterai beda nomor 1 - 3, panjang alumunium foil sama

Baterai 2
No Panjang Alumunium (cm) Naik/Turun (cm)
1. 30 cm Turun 0,5 cm
2. 30 cm Turun 0,7 cm
3. 30 cm Naik 3,2 cm
4. 30 cm Naik 3 cm

Panjang alumunium 14,5 cm


No ∑ Baterai Naik/Turun (cm)
1. 2 Naik 3 cm
2. 3 Naik 3,5 cm
F. Kesimpulan
Adapun kesimpulan yang dapat diambil dari praktikum kali ini adalah :
1. Gaya Lorentz dipengaruhi arah arus
2. Besar simpangan yang dihasilkan kawat bergantung pada jumlah baterai yang digunakan
(tegangan)
3. Semakin besar sumber tegangan, semakin besar pula arus yang mengalir dalam rangkaian.
4. Arah gaya Lorentz (F) selalu tegak lurus terhadap kuat arus (I) dan medan magnetik (B)

Anda mungkin juga menyukai