Anda di halaman 1dari 13

YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA JAWA TIMUR


(YPLP DASMEN PGRI JAWA TIMUR)
SMA PGRI TEGALDLIMO – BANYUWANGI
Jln. P. Diponegoro Tegaldlimo 68484 Banyuwangi – Telp. 081358224094
Email: smapgritegaldlimo@yahoo.co.id

UJIAN SATUAN PENDIDIKAN (USP)


TAHUN AJARAN 2022/2023
NAMA : NO UJIAN :
KELAS : XII IPA WAKTU : 90 Menit
MATA PELAJARAN : FISIKA

A. Jawablah pertanyaan dibawah dengan tepat

Tips Memilih Teko Listrik Yang Aman Bagi Keluarga


Teko listrik atau thermopot merupakan peralatan
berbentuk teko yang dapat merebus air dengan
menggunakan daya listrik. Kehadiran teko listrik ini
semakin mempermudah aktivitas di dapur. Kamu tidak
perlu lagi merebus air secara manual di atas kompor. Alat
elektronik dapur ini menjanjikan tingkat kepraktisan lebih
baik dari kompor gas. Beberapa produk teko listrik ini
bahkan dapat menjernihkan air yang kotor sekalipun.
Ketel listrik modern juga memiliki pengaturan
temperatur. Pengaturan temperatur ini sangat bermanfaat
bagi mereka yang terbiasa meminum minuman dengan temperatur tertentu. Selain itu, ketel
listrik biasanya juga memiliki filter untuk menyaring substansi – substansi yang tidak diinginkan
pada air yang direbus. Kelebihan lain dari teko listrik adalah mudah dibawa dan bisa dipakai di
mana saja.
 Perhatikan kapasitas teko listrik
Teko listrik yang ada di pasaran memiliki kapasitas yang berbeda, biasanya mulai dari 1
liter sampai 2 liter. Namun, kebanyakan orang memilih untuk menggunakan teko listrik yang
berkapasitas 1,5 liter. Jika sehari – hari kamu hanya akan merebus air untuk 1 atau 2 cangkir
teh atau kopi, maka ketel listrik yang cocok untuk kamu adalah ketel listrik ukuran 1 liter.
Namun, jika kamu perlu merebus air untuk beberapa teman atau menyiapkan sup, ketel listrik
dengan kapasitas yang lebih besar akan kamu butuhkan.
 Perhatikan waktu merebusnya
Selain kapasitasnya, kamu juga perlu memperhatikan seberapa cepat teko listrik tersebut
merebus air. Pasalnya, alasan orang menggunakan teko listrik adalah karena kemampuannya
yang bisa menghasilkan air panas dalam waktu singkat. Sebagian besar teko listrik
membutuhkan waktu 3 – 4 menit untuk merebus air. Kamu juga perlu berhati – hati pada
beberapa model teko listrik yang rentan terhadap peningkatan skala, hal ini dapat mengurangi
kinerjanya.
 Pilih teko listrik yang dapat menjaga air tetap hangat
Fitur penting dan praktis lainnya adalah kemampuan teko listrik untuk menjaga agar air
tetap hangat setelah mendidih. Beberapa model akan mampu menjaga air pada suhu yang
diinginkan selama 30 menit sampai 1 jam.

1. Jika ada sebuah teko listrik yang memiliki hambatan 12 Ω menggunakan sumber tegangan
120 V alat ini digunakan untuk memanaskan 2 liter air dari suhu 15 o C menjadi 80o C
dengan kalor jenis air 4200 J/Kg oC, maka waktu yang diperlukan adalah…
a. 4 menit d. 7,6 menit
b. 5,4 menit e. 8,4 menit
c. 6 menit

2. Berdasarkan spesifikasi yang dimiliki teko listrik pada soal nomor 1, apakah sesuai teko
tersebut aman bagi keluarga untuk digunakan dari segi kapasitas dan waktu yang dijabarkan
pada artikel tersebut? Jelaskan alasnnya!
3. Kondisi apakah yang menyebakan semakin mendesaknya pengembangan sumber energi
alternatif atau Baru dan Terbarukan (EBT) ini agar dapat digunakan secara lebih luas?
a. Terus meningkatkan produksi batu bara
b. Terus meningkatkan komsumsi listrik
c. Terus meningkatkan produksi gas bumi
d. Terus meningkatkan komsumsi energi alternatif
e. Terus meningkatkan jumlah pembangkit listrik
4. Manakah pernyataan yang menggambarkan keadaan yang dijelaskan pada info grafik?
JAWABAN
PERNYATAAN
B S
Subsidi listrik terbesar diberikan tahun 2012
Penerima subsidi daya 900 VA lebih banyak dari daya 450 VA pada
tahun 2018
Pada tahun 2017 penerima subsidi listrik lebih sedikit dari pada tahun
2018
Pemberian subsidi listrik cenderung menurun dari tahun ke tahun
Sesuai APBN 2015 subsidi listrik pada tahun 2015 mengalami
penurunan dari sebelumnya

5. Telah dilakukan percobaan pengukuran rangkaian listrik oleh siswa kelas XII IPA SMA
Tunas Pelita Binjai. Percobaan yang dilakukan adalah mengukur tegangan dan arus,
diperoleh data pada gambar diatas. Berdasarkan data di atas analisis hasil percobaan
pengukuran hubungan antara tegangan dan arus listrik dengan menggunakan resistor 50 ohm
saat tegangan 3 volt.
Pernyataan manakah yang benar atau salah dari hasil analisis diatas?
JAWABAN
PERNYATAAN
B S
Hambatan yang dihasilkan Ketika tegangan 3,2 volt dari arus 0,05 ampere
adalah 65,6 ohm
Nilai hambatan jauh dari kecocokan hambatan sebenarnya
Pada percobaan tersebut dimiliki kecocokan yang sangat mendekati
hambatan sebenarnya
Hambatan rata – rata 60,91 ohm
Persentase nilai rata – rata hambatan sebesar 60 %

Melihat secara kasat mata penerapan hukum Kirchoff ini cukup sulit. Pasalnya ia tidak
berbentuk komponen, tapi merupakan sebuah rumus untuk menjalankan rangkaian listrik.
Salah satu komponen listrik yang terasa menggunakan hukum Kirchoff adalah rangkaian
parallel dan juga seri.
Kalau lampu disusun dengan menggunakan rangkaian seri maka lampu yang paling dekat
dengan sumber listrik akan menyala lebih terang. Sementara lampu yang jauh dari sumber
listrik akan menyala redup. Kalau disusun dengan rangkaian parallel, maka semua lampu
akan punya intensitas keterangan yang kurang lebih sama, meskipun jarak dengan sumber
listrik berbeda – beda. Salah satunya adalah Ketika di dalam rumah.
Coba perhatikan nyala lampu rumah anda, Ketika semua lampu mati dan hanya satu
lampu yang menyala maka tegangan dan juga arus di dalam rangkaian tersebut terfokus pada
satu lampu saja. Hal ini membuktikan hukum Kirchoff 1 dan 2 berjalan. Hukum Kirchoff 1
dan 2 sedang melakukan perhitungan nilai tegangan dan arus yang optimal, sehingga lampu
di rumah anda bisa menyala dengan terang dan juga maksimal. Hal yang sama juga terjadi
pada setiap rangkaian listrik entah itu dalam bentuk lampu atau perangkat listrik yang
lainnya.
6. Jika suatu rangkaian listrik ditunjukkan seperti gambar di atas, maka arus yang mengalir
pada rangkaian tersebut adalah….

Global Positioning System (GPS) dan Teori Relativitas

Teknologi GPS adalah contoh penerapan teori relativitas. GPS merupakan sebuah
perangkat yang menyediakan layanan posisi, navigasi, dan waktu bagi pengguna. Satelit-
satelit GPS mengorbit bumi dengan konfigurasi tertentu pada jarak 20000 km diatas
permukaan bumi dan kelajuan 14000 km/jam. Agar waktu yang dikirim satelit ke bumi
sangat akurat maka yang dikirim adalah gelombang yang dihasilkan oleh jam atom dengan
kelajuan 3 x 108 km/jam. Kecepatan orbit satelit serta faktor gravitasi bumi menyebabkan
sistem GPS mengalami relativitas. Pada sistem GPS terjadi penyimpangan waktu yang
diakibatkan oleh gerak relatif satelit terhadap bumi maupun akibat gravitasi bumi. Gerak
relatif satelit mengakibatkan waktu di satelit tertinggal dibanding waktu di bumi, sedangkan
gravitasi bumi membuat waktu satelit bergerak lebih cepat dibanding waktu di bumi.
Dengan akumulasi selisih waktu akibat kedua faktor tersebut sebesar 38,2 μs dalam setiap
hari . Oleh karena itu, sistem GPS perlu melakukan koreksi-koreksi yang berkaitan dengan
efek relativistik dalam upaya mencapai tingkat akurasi yang tinggi.

7. Besarnya penyimpangan waktu GPS setiap hari akibat gerak relatif satelit adalah sebesar ….
Μs
8. Perhatikan ilustrasi berikut!
LAKALANTAS DI TIKUNGAN
Pada pagi tadi di sebuah tikungan jalan raya di kota A yang memiliki jari – jari
120 m dengan sudut kemiringan 37o (tg 37o = 4/3) terjadi LAKALANTAS yang
menyebabkan seluruh penumpang Bus mengalami luka – luka. Menurut keterangan
Kapolres setempat kejadian seperti ini sudah sering terjadi, kuat dugaan Bus memasuki
tikungan dengan kecepatan yang cukup tinggi padahal rambu jalan sudah terpampang
cukup besar di muka tikungan. Dalam kesempatan tersebut Kapolres juga menghimbau
agar seluruh supir lebih berkonsentrasi saat memasuki tikungan tersebut.
Berkaitan dengan ilustrasi diatas, kecepatan maksimum yang seharusnya agar bus
tidak slip saat memasuki tikungan dan upaya yang dapat dilakukan terhadap jalan untuk
membantu mengurangi LAKALANTAS di tikungan tersebut adalah…(g = 10 m/s2)

9. Cermati artikel berikut!


UPAYA MANUSIA MENCIPTAKAN MATAHARI BUATAN
Matahari sumber utama energi pemberi kehidupan di Bumi sebetulnya merupakan sebuah
reaktor fusi nuklir raksasa. Sejak 6 milyar tahun matahari memancarkan energinya ke
seluruh semesta. Dilansir dari NASA Space Place, Matahari mendapat energi dari reaksi fusi
nuklir yang melepaskan energi besar sambil menciptakan reaksi berantai sehingga reaksi
fusi terus terjadi tanpa berhenti. Dalam proses tersebut inti atom unsur Hidrogen melebur
menjadi inti Helium dengan proses sebagai berikut :

Reaksi berantai diatas menyebabkan energi yang dilepaskan fusi menumpuk memberikan
suhu yang tinggi pada inti Matahari hingga 27 juta Fahrenheit, yang kemudian dipancarkan
bersama dengan cahaya dan menyebabkan panasnya bisa sampai hingga ke Bumi. Besarnya
energi yang dihasilkan oleh matahari tersebut melatar belakangi para ilmuwan Tiongkok
membuat percobaan fusi nuklir dalam upaya mencari sumber energi alternatif yang ramah
lingkungan. Pada Januari 2016, Tim peneliti Hefei Institute of Physical Science di Chinese
Academy of Science, dengan menggunakan alat fusi nuklir bernama Experimental
Advanced Superconducting Tokamak (EAST), berhasil menciptakan plasma bersuhu tinggi,
sekitar 50 juta derajat Celsius dan denyut plasma itu bisa ditahan selama 10 detik -- yang
kemudian dijuluki sebagai "Matahari buatan"--.
Jawaban
Pernyataan
B S
Reaksi fusi merupakan reaksi penggabungan inti-inti ringan menjadi inti
yang lebih berat serta menghasilkan sejumlah energi
2
Inti atom H hasil dari penggabungan inti atom hidrogen disebut triton
1

Suhu “matahari buatan” yang dibuat ilmuwan tiongkok 3,3 kali lipat lebih
panas dari suhu matahari sesungguhnya.
Reaksi fusi terjadi pada lapisan inti matahari

Total energi yang dihasilkan dari reaksi fusi tersebut adalah 12,86 MeV

10. Berikut ini adalah skema percobaan untuk menyelidiki tumbukan foton dan elektron yang
dilakukan oleh Arthur Holy Compton serta beberapa pernyataan terkait percobaan tersebut:
a. A merupakan gelombang foton datang berupa sinar X monokromatik
b. Pada saat A menumbuk B, seluruh energi dari A berpindah ke B
c. C merupakan elektron terhambur yang memperoleh energi kinetik dari hasil
tumbukan A dan B
d. Panjang gelombang foton A lebih besar dari D

Pernyataan yang benar adalah….

11. Perhatikan infografis berikut.

Berdasarkan infografis tersebut, pasangkan pernyataan dengan jenis gelombang


elektromagnetik yang sesuai.

12. Cermati soal di bawah ini!


Rangkaian Sistem Kelistrikan Mobil

Mobil menjadi salah satu kendaraan yang paling sering digunakan dewasa ini. Sebagai
kendaraan favorit mobil dilengkapi dengan fitur tambahan yang dapat dinikmati penumpang
seperti radio dan air conditioner. Bahkan beberapa mobil juga dilengkapi dengan televisi.
Untuk menyalakan fitur- fiturnya, mobil memerlukan sumber energi listrik. Namun lebih
dari sekedar menyalakan fitur-fiturnya, sistem kelistrikan mobil memegang peranan sangat
penting untuk menjalankan mobil itu sendiri. Kelistrikan mobil digunakan pada steker untuk
memberikan percikan api (sistem pengapian), mengendalikan pemicu mesin dan mengisi
aki. Kelistrikan juga digunakan untuk menyalakan lampu dan fitur-fitur tambahan seperti air
conditioner dan radio. Sistem kelistrikan mobil dirangkai secara seri dan paralel. Secara
sederhana rangkaian lampu mobil terlihat pada gambar 1.

Dari bacaan stimulus di atas. Pada gambar no1 bagaimana rangkaian sistem lampu pada
mobil? Jelaskan ciri rangkaian lampu pada mobil jika salah satu mobil mati!

13. Perhatikan infografis berikut!


Pada informasi poster di atas, besaran fisika yang diatur powerbank agar dapat dibawa
bebas ke dalam pesawat adalah …

14. Cermati informasi berikut!


PRAKIRAAN CUACA DAN APLIKASINYA
Andi merupakan seorang siswa SMA yang tinggal di daerah Jakarta Barat dan bersekolah
di daerah Jakarta Selatan. Untuk berjaga-jaga sebelum pergi ke sekolah, ia mengunduh data
prakiraan cuaca dari BMKG untuk daerah Jakarta berikut ini.

Berdasarkan data historis yang dikumpulkan Andi selama ini, maka 90% prakiraan cuaca
yang diberikan oleh BMKG sesuai dengan kondisi yang sebenarnya terjadi kemudian.Pada
hari itu Andi tidak membawa payung, dan karena jarak rumah dan sekolahnya cukup jauh,
Andi tidak pernah menunggu hujan reda agar cepat sampai dirumah. Bila ia pergi ke sekolah
pada dini hari dan pulang pada siang hari, maka peluang Andi basah terkena air hujan pada
saat perjalanan pergi atau pulang sekolah adalah …

15. Perhatikan infografis berikut:

Jelaskan empat macam gas rumah kaca pada infografis diatas, beserta upaya yang dapat
kita lakukan untuk mengurangi emisinya dalam pemanasan global!
16. Perhatikan soal berikut!

Bunyi Hukum Hooke


Hukum hooke dengan elastisitas sama-sama berhubungan. Karena pada dasarnya hukum
hooke adalah sebuah hukum yang membahas mengenai elastisitas sebuah benda. Satu hal
yang perlu Anda ingat adalah, tidak semua benda yang elastis terbuat dari karet. Karena
setiap benda yang memenuhi karakteristik tertentu sudah bisa disebut sebagai benda elastis.
Bunyi dari hukum hooke adalah:

“Jika gaya tarik yang diberikan pada sebuah pegas tidak melampaui batas elastis bahan
maka pertambahan panjang pegas berbanding lurus atau sebanding dengan gaya tariknya”.

Seperti namanya, hukum hooke diciptakan oleh seorang bernama Robert Hooke. Dimana
Hooke sedang melakukan penelitian mengenai gaya yang bekerja pada benda elastis, pegas,
dan benda yang lain agar benda tersebut bisa kembali ke ukuran awalnya serta tidak
melebihi batas elastisitasnya. Jadi bisa disimpulkan jika hukum hooke adalah hukum yang
membahas mengenai jumlah gaya maksimum yang bisa diberikan pada benda dengan sifat
elastis.

Dua benda yang kerap kali dijadikan percobaan dalam pembuktian hukum elastisitas dan
hukum hooke adalah permen karet dan karet gelang. Dimana jika karet gelang ketika di tarik
sepanjang mungkin bisa kembali ke bentuk semula. Sedangkan jika permen karet di tarik
panjang maka tidak bisa kembali ke bentuk semula. Ini karena karet bersifat elastis dan
permen karet bersifat plastis.

Pada percobaan karet gelang dan permen karet diatas, maka hukum hooke hanya bekerja di
karet gelang saja. Ini karena hukum hooke hanya berlaku sampai batas elastisitas sebuah
benda tercapai. Pada permen karet yang ditarik tadi karena tidak elastis maka tidak
berpengaruh hukum hooke di dalamnya. Dari percobaan itu dapat disimpulkan persamaan
Hukum Hooke …

17. Cermati uraian berikut!


CARA KERJA MESIN PENDINGIN

Mesin pendingin merupakan peralatan yang prinsip kerjanya berkebalikan dengan mesin
kalor. Pada mesin pendingin terjadi aliran kalor dari reservoir bersuhu rendah ke reservoir
bersuhu tinggi dengan melakukan usaha pada sistem. Contohnya, pada lemari es (kulkas)
dan pendingin ruangan (AC). Berikut ini adalah bagan cara kerja mesin pendingin serta tabel
nilai temperatur reservoir suhu tinggi dan rendah untuk lima buah mesin pendingin berbeda :

Mesin Pendingin Reservoir Suhu Tinggi (T1) Reservoir Suhu Rendah (T2)
K 600 400
L 500 400
M 500 300
N 400 300
O 400 200
Mesin pendingin yang memiliki nilai koefisien performansi terbesar adalah …
18. Sebuah pesawat yang sedang terbang mendatar dengan laju 300 m.s-1 pada ketinggian 80
meter menjatuhkan bom (g = 10 m.s-2). Bom tersebut tepat mencapai sasaran pada jarak
mendatar adalah
A. 800 meter
B. 1.000 meter
C. 1.200 meter
D. 1.400 meter
E. 1.600 meter

19. Sebuah mobil balap A tengah mengejar mobil balap B yang melaju 60 m.s-1 dengan
konstan. Mobil balap A tertinggal sejauh 600 m dari mobil balap B di lintasan lurus. Saat
itu, mobil balap B melaju dengan kecepatan konstan 30 m.s-1. Waktu yang diperlukan untuk
bisa menyusul mobil balap B yaitu ….
A. 36 sekon
B. 30 sekon
C. 24 sekon
D. 20 sekon
E. 12 sekon

20. Berikut adalah beberapa zat radioaktif yang berguna dalam kehidupan sehari-hari.
1. N-15 (deuterium)
2. I-131 (Iodium)
3. C-14 (Karbon)
4. Co-60 (kobalt)
Radioaktif yang bermanfaat di bidang kedokteran yaitu
A. 2 dan 4
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 1 dan 2
E. 3 dan 4

21. Perhatikan informasi berikut!


RADAR

Radar (yang dalam bahasa Inggris merupakan singkatan dari Radio Detection and Ranging,
yang berarti deteksi dan penjarakan radio) adalah suatu sistem gelombang elektromagnetik
yang berguna untuk mendeteksi, mengukur jarak dan membuat map benda-benda seperti
pesawat terbang, berbagai kendaraan bermotor dan informasi cuaca (hujan). Ada tiga
komponen utama yang tersusun di dalam sistem radar, yaitu antena, transmitter (pemancar
sinyal) dan receiver (penerima sinyal) .
Radar bekerja dengan menghasilkan energi sendiri berupa gelombang mikro yang memiliki
keunggulan tersendiri. Konsep radar adalah mengukur jarak dari sensor ke target. Ukuran
jarak tersebut didapat dengan cara mengukur waktu yang dibutuhkan gelombang
elektromagnetik selama penjalarannya mulai dari sensor ke target dan kembali lagi ke
sensor. Radar punya kelebihan lain yang tidak dimiliki oleh mata, yakni kemampuannya
untuk “menembus” kegelapan ,kabut ,awan, salju ataupun bahan-bahan tertentu lainnya.
Satu hal yang paling penting dan patut dicatat adalah kesanggupan Radar untuk menentukan
jarak yang tepat dari suatu target.

Berilah tanda “v” pada kolom benar atau salah sesuai narasi diatas !
Jawaban
Pernyataan
B S
Frekuensi gelombang elektromagnetik yang digunakan untuk radar adalah pada rentang
frekuensi 300 MHz – 30 GHz
Gelombang mikro digunakan untuk radar karena memiliki kemampuan dalam melakukan
penetrasi terhadap atmosfer di semua kondisi
Pantulan dan pancaran gelombang mikro dari objek material bumi memiliki keterkaitan
langsung terhadap spektrum tampak dan termal sehingga dapat mengubah/mempengaruhi
perolehan informasi yang didapat.
Receiver radar menerima gelombang pantul 0,2 s setelah gelombang sinyal dipancarkan. Jika
cepat rambat gelombang di tempat tersebut adalah 3 x 108 m/s, jarak benda yang dideteksi
radar adalah 3 x 107 m
22. Cermati artikel berikut!
LAMA TAK DIGUNAKAN, BAN KENDARAAN JADI KEMPES

Work From Home (WFH) atau


kerja dari rumah, membuat
kendaraan (mobil ataupun
motor) menjadi jarang terpakai.
Ketika mendadak mau
digunakan, kita wajib periksa
tekanan ban terlebih dahulu,
karena kendaraan yang jarang
dipakai tekanan angin pada
bannya kerap berkurang dan menyebabkannya menjadi kempes. Mengapa demikian? Hal
tersebut terjadi karena temperatur udara didalam ban menjadi rendah saat tidak digunakan.

Berdasarkan artikel diatas, pernyataan berikut ini yang benar adalah ….


A. Semakin tinggi temperatur udara dalam ban, semakin rendah tekanan udara dalam ban
tersebut
B. Memberi alas kardus antara ban dengan lantai akan mempercepat pengurangan tekanan
angin dalam ban
C. Kempesnya ban kendaraan ketika lama tidak digunakan disebabkan tekanan udara
didalam ban rendah dibandingkan tekanan udara di luar
D. Volume udara dalam ban akan bertambah ketika tekanan dalam ban meningkat
E. Penggunaan nitrogen sebagai pengganti udara dalam ban akan membuat temperatur
dalam ban lebih cepat meningkat

23. Bacalah artikel berikut!


GELOMBANG STASIONER PADA GITAR AKUSTIK

Gitar akustik merupakan alat musik yang terdiri atas dawai/senar


yang terentang dengan ketegangan tertentu dan sebuah kolom
resonansi. Pada saat senar gitar dipetik, akan tercipta gelombang
sepanjang lintasan dawai, apabila gelombang sudah mencapai ujung
dawai yang diikat, gelombang akan dipantulkan kembali.
Gelombang hasil perpaduan gelombang datang dan gelombang
pantul tersebut dikenal sebagai gelombang stasioner, yang terdiri
atas perut dan simpul dengan panjang gelombang tertentu.
Bunyi yang dihasilkan oleh senar gitar tidaklah terlalu kuat, untuk itu, diperlukan kolom
udara sebagai bagian dari body gitar yang berfungsi sebagai penguat mekanis. Udara dalam
kolom udara ikut bergetar dengan frekuensi yang sama dengan frekuensi getaran dawai.
Peristiwa ini disebut dengan resonansi.

Pernyataan berikut ini berkaitan dengan karakteristik gelombang stasioner pada senar gitar.
Berikanlah tanda “v” pada kolom Benar atau Salah untuk setiap pernyataan!
Jawaban
Pernyataan
B S
Ketika senar gitar dipetik, akan dihasilkan gelombang stasioner ujung terikat
Pada nada dasar, di sepanjang senar terbentuk 2 simpul dan 1 perut
Simpangan gelombang pada senar gitar memenuhi persamaan:y = 2A.coskx.sinθt
Panjang gelombang nada atas pertama sama dengan panjang senar
Jika panjang senar 60 cm dan cepat rambat bunyi diudara adalah 340 m/s maka frekuensi
nada harmonik ketiga adalah 800 Hz
24. Perhatikan ilustrasi berikut!
PROSES TERJADINYA PELANGI

Secara sederhana, pelangi terjadi akibat adanya pertemuan antara cahaya matahari dan sisa-
sisa air hujan yang masih ada di atmosfer. Meskipun pelangi dapat terjadi pada saat hujan
dan terdapat cahaya matahari, akan tetapi posisi pengamat juga menentukan. Seorang
pengamat harus berada diantara air hujan dan sinar mataharinya, dimana matahari
diproyeksikan harus berada di belakang pengamat agar pelangi bisa disaksikan pada saat itu.
Perhatikan bagan proses terbentuknya pelangi berikut ini :

Pasangankanlah setiap proses pada ilustrasi yang dilambangkan dengan angka pada lajur kiri
dengan istilah proses yang tepat pada lajur sebelah kanan!

Dispersi
1

Refleksi
2

Interferensi

3
Refraksi
25. Perhatikan infografis berikut!

Sebuah kapal memancarkan sonar dengan jarak jangkaun maksimal 5 km. Untuk
menghindari pelacakan sonar oleh kapal, sebuah kapal selam memasang Anechoic Tiles
pada seluruh permukaan kapal. Agar terhindar dari pelacakan kapal tersebut, maka kapal
selam harus berada pada jarak lebih dari….meter

Anda mungkin juga menyukai