Anda di halaman 1dari 1

Anniza Yulia Safitri | 239022485145 | PGSD 001

Understanding By
Design
Keterkaitannya dengan Ketercapaian
Tujuan Pembelajaran

Understanding by Design (UbD) dimaknai sebagai sebuah desain untuk


sebuah pemahaman secara mendalam dengan alur yang disebut
dengan backward design atau desain mundur yang bertujuan untuk
mengingat tugas yang harus diselesaikan agar guru dapat
merencanakan kegiatan untuk mencapainya atau bisa disebut pelatihan
terencana. Mulai dengan hasil akhir yang diinginkan (sasaran atau
standar) kemudian diturunkan berdasarkan bukti pembelajaran
(diperoleh melalui penilaian berdasarkan tujuan dan standar), dan
selanjutnya baru perencanaan pengalaman belajar dan pembelajaran
(Wiggins & McTighe, 2005).

MENENTUKAN TUJUAN PEMBELAJARAN


Penulisan tujuan pembelajaran
mencakup 2 komponen utama, yaitu :
Kompetensi
Lingkup Materi

MENENTUKAN ASESMEN
Asesmen As Learning
Asesmen For Learning
Asesmen Of Learning

MENENTUKAN KEGIATAN PEMBELAJARAN


Menentukan kegiatan pembelajaran
dengan menggunakan pendekatan
yang sesuai.
Memilih model, strategi, dan metode
yang akan digunakan dalam proses
pembelajaran

Keterkaitan UbD dengan Ketercapaian Tujuan Pembelajaran


Karena dengan menggunakan Prinsip UbD perencanaan pembelajaran
menuntut pendidik untuk terlebih dahulu menentukan tujuan akhir
pembelajaran dengan perspektif “berpihak pada siswa”. Artinya,
rancangan pembelajaran yang dirangkai oleh pendidik akan
mengutamakan pertumbuhan dan kebutuhan siswa dalam setiap
pembelajaran. Selama ini, rancangan pembelajaran selalu
dititikberatkan pada materi dan metode pembelajaran tanpa
memedulikan akan seperti apa output siswa kelak. Jika guru memiliki
pola pikir Understanding by Design, rancangan pembelajaran yang
dibuat akan fokus pada proses dan pertumbuhan siswa yang ingin
dijadikan target output.

Anda mungkin juga menyukai