Anda di halaman 1dari 2

Laporan praktikum

Lava lamp

1. Tujuan
Untuk mengetahui prinsip Archimedes yang bekerja dan mengetahui pembuatan
lava lamp dan cara kerja lampu sederhana

2. Kajian teori
Prinsip Archimedes adalah hukum fisika tentang bagaimana cairan berinteraksi
dengan benda padat di tengah-tengah mereka. Hukum Archimedes pada dasarnya,
konsep apung; sebuah benda di rendam dalam cairan akan di kenakan gaya ke atas,
sama dengan cairan yang di pindahkan . gaya ke atas ini dapat di kenal sebagai
gaya apung,,dan itu adalah apa yang membuat kapal,orang,dan benda benda
mengapung

3. Alat dan bahan


- Jesscool ( vitamin c)
- Air yang sudah di campur dengan pewarna
- Minyak sayur ( banyak)
- Botol plastic (kosong)

4. Prosedur/ cara kerja


- Masukkan sedikit air yang sudah di campur dengan pewarna ke dalam botol
kosong, masukkan masukkan minyak sebanyak banyak nya ( agar
gelembungnya terlihat)
- Masukkan jesscool
- Beri lampu belajar
- Matikan lampu di ruangan tersebut atau simpan di tempat gelap

5. pembahasan
serbuk soda yang terkena air akan bereaksi dan menghasilkan gelembung
karbondioksida, gelembung karbondioksida ini membuat air pada dasar botol
terangkat ke atas dan pada saat sampai ke permukaan gas karbondioksida akan
terlepas kemudian air yang tadinya di atas akan turun ke dasar botol
6. kesimpulan
dari percobaan lampu lava ternyata membuktikan adanya hubungan antara soda
tablet yang menghasilkan gelembung dengan hukum archimedes ( gaya tekan atas)
dengan elembung pada lapisan minyak goreng yang dihasilkan adalah semakin
banyak soda tablet yang di masukkan maka semakin banyak pula gelembung
karbondioksida yang dihasilkan sehigga lampu lava nya akan semakin meriah

nama kelompok:
1. Khalisa Primadina Putri (16)
2. Eny Prastyawaty (11)
3. Naysila Febriani (25)

Anda mungkin juga menyukai