Anda di halaman 1dari 18

MAKALAH

Dampak Radiasi Terhadap Kesehatan Mata

Disusun Oleh :

Faza Khairunnisa Yusran

KELAS XI IPA

SEKOLAH PUTRI DARUL ISTIQAMAH

2022
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, yang atas rahmat-Nya

dan karunianya kami dapat menyelesaikan makalah ini pada waktunya. Adapun

judul makalah ini adalah “Dampak Radiasi Terhadap Kesehatan Mata”.

Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-

besarnya kepada bapak ibu guru yang telah membimbing kami selama pengerjaan

makalah ini, Penulis juga berterima kasih kepada teman-teman yang berkontribusi

di dalam pembuatan makalah ini. Penulis makalah ini berharap dapat memberikan

manfaat kepada para pembaca.

Mungkin dalam pembuatan makalah ini terdapat kesalahan yang kami

tidak ketahui. Maka dari itu kami mohon saran dan kritik dari teman-teman

maupun guru, demi tercapainya makalah yang sempurna

Maros, Juni 2022

Penulis

i
DAFTAR ISI

PRAKATA i

DAFTAR ISI ii

BAB I 1

PENDAHULUAN 1
1.1. Latar Belakang 1
1.2 Rumusan Masalah 2
1.3 Tujuan 2
1.4 Manfaat 3

BAB II 4

PEMBAHASAN 4
2.1 Pengertian Sinar Radiasi 4
2.2 Dampak Penggunaan Gadget Berlebihan 5
2.3 Solusi Agar Sinar Radiasi Tidak Membahayakan Mata 7

BAB III 10

PENUTUP 10
3.1 Kesimpulan 10
3.2 Saran 10

DAFTAR PUSTAKA 11

ii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Handphone merupakan salah satu alat komunikasi yang tidak pernah

ditinggalkan pada zaman ini. Pada masa ini teknologi informasi telah menjadi

fasilitas utama bagi kegiatan sehari – hari untuk berbagai sektor kehidupan.

Teknologi sering diartikan sebagai alat penyampaian data seperti komputer,

laptop, dan handphone. Hal tersebut juga semakin di dorong dengan murahnya

harga jual barang tersebut, semua orang di semua kalangan pun bisa dikatakan

mempunyai handphone.

Berdasarkan penelitian pada 2010, anak dan remaja menggunakan

handphone rata-rata lebih dari 7 jam setiap harinya. Hal tersebut jika dilakukan

secara terus menerus akan berbahaya, karena pada handphone sendiri memiliki

sinar radiasi. Sinar radiasi adalah energi sinar yang bergerak dalam bentuk

gelombang atau partikel kecil dengan kecepatan tinggi. Hal yang mengejutkan

adalah bahwa handphone memiliki sinar radiasi yang berbahaya untuk paparan

tubuh terutama pada mata. Radiasi adalah energi yang terpancar dari materi

(atom) dalam bentuk partikel atau gelombang. Berdasarkan kemampuan dalam

1
melakukan ionisasi, radiasi dapat dibedakan menjadi radiasi pengion dan radiasi

non pengion.

2
2

Gadget adalah sebuah istilah yang berasal dari bahasa Inggris, yang artinya

perangkat elektronik kecil yang memiliki fungsi khusus. Dalam bahasa Indonesia,

gadget disebut sebagai “acang”. Salah satu hal yang membedakan gadget dengan

perangkat elektronik lainnya adalah unsur “kebaruan”. Artinya, dari hari ke hari

gadget selalu muncul dengan menyajikan teknologi terbaru yang membuat hidup

manusia menjadi lebih praktis.

Akibat dari penggunaan gadget yang berlebihan dapat membuat banyak

remaja menjadi mengabaikan dampak buruk sinar radiasi gadget terhadap

kesehatan mata mereka. saat ini banyak remaja yang terganggu penglihatan akibat

dari penggunaan gadget berlebihan. lalu apakah bahaya dari sinar radiasi? apa

dampaknya terhadap kesehatan mata?. sehubung dengan itu, untuk mengatasi

banyaknya remaja yang terganggu penglihatannya karena sinar radiasi, kami

menulis makalah ini, yang berjudul “Dampak Radiasi Terhadap Kesehatan Mata”.

1.2 Rumusan Masalah

1. Mengapa sinar radiasi berbahaya terhadap kesehatan mata?

2. Apa saja dampak jika kita berlebihan menggunakan gadget?

3. Bagaimana cara agar sinar radiasi tidak membahayakan mata?

1.3 Tujuan

Dari rumusan masalah di atas, maka makalah ini bertujuan untuk

mengetahui:
3

1. Untuk mengetahui bahaya sinar radiasi terhadap kesehatan mata

2. Untuk mengetahui dampak jika kita berlebihan menggunakan

gadget

3. Untuk mengetahui solusi agar sinar radiasi tidak membahayakan

mata

1.4 Manfaat

Dapat mengetahui bahaya sinar radiasi terhadap kesehatan mata dan agar

pembaca dapat mencegah penggunaan gadget berlebihan serta dapat mengetahui

dampak sinar radiasi terhadap kesehatan mata


BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Sinar Radiasi

Dalam ilmu fisika, radiasi bisa diartikan sebagai proses dimana energi

bergerak melalui media atau melalui ruang, dan akhirnya diserap oleh benda lain.

Tidak hanya di dunia fisika, istilah radiasi juga sudah menjadi kata yang tak lagi

asing di kedokteran. Penggunaan radiasi dan zat radioaktif digunakan untuk

diagnosis, pengobatan, dan penelitian. Hal ini bisa memungkinkan dokter untuk

menemukan tulang rusak dan untuk menemukan kanker yang mungkin tumbuh

dalam tubuh. Dokter juga menemukan penyakit tertentu dengan menyuntikkan zat

radioaktif dan pemantauan radiasi yang dilepaskan sebagai bergerak melalui

substansi tubuh. Meski demikian, radiasi juga bisa menimbulkan dampak negatif

bagi makhluk hidup terutama manusia.

Mengutip jurnal tentang Pengetahuan Lingkungan: Radiasi karya Taufiq

Rahman, radiasi merupakan fenomena/peristiwa penyebaran energi gelombang

elektromagnetik atau partikel subatom melalui vakum atau media material.

Kemunculan radiasi juga dipengaruhi karena perkembangan teknologi yang terus-

menerus meningkat. Teknologi tersebut menimbulkan munculnya radiasi yang

jika berlebihan, bisa membahayakan manusia itu sendiri.

4
5

Sinar radiasi umumnya dipancarkan oleh sinar dari matahari. Namun saat

ini, sinar radiasi tidak hanya dipancarkan oleh sinar matahari melainkan dari alat

elektronik yang kita gunakan setiap harinya, seperti televisi, laptop, layar

komputer bahkan smartphone. Sinar radiasi dan sinar biru yang dihasilkan oleh

perangkat elektronik seperti smartphone merupakan sinar gelombang pendek yang

dapat menyebabkan keluhan mata menjadi kering, mata perih, gangguan pada

retina, katarak hingga dapat mengganggu penglihatan hingga kebutaan.

2.2 Dampak Penggunaan Gadget Berlebihan

Ada banyak dampak penggunaan gadget berlebihan, Pada bab ini saya

akan membahas beberapa dampak penggunaan gadget berlebihan. Beberapa studi

epidemiologi menyatakan bahwa penggunaan gadget secara berlebihan lebih

rentan mengakibatkan gangguan kesehatan, antara lain seperti sakit kepala,

kelelahan, gangguan konsentrasi, sulit tidur, dan masalah pendengaran.

Penggunaan gadget yang tinggi dapat menyebabkan gangguan tidur sehingga

dapat mengakibatkan timbulnya kecemasan bahkan hingga depresi.

Melansir situs 21st Century Repairs, dampak negatif penggunaan ponsel

pintar dalam durasi yang lama dapat menyebabkan masalah pada mata dan

penglihatan. Beberapa masalah yang bisa ditimbulkan seperti mata lelah,

kemerahan, pandangan kabur, sensasi terbakar di mata, bahkan penurunan

penglihatan akibat terlalu fokus pada layar ponsel. Adapun dampak buruk
6

menggunakan gadget sampai larut malam dapat mengganggu jam biologis Anda,

apalagi bila sudah keasyikan bermain game atau menonton film.

Hal ini dapat membuat Anda melewatkan waktu tidur saat malam hari.

Akibatnya, pola tidur menjadi terganggu dan Anda kehilangan waktu beristirahat

yang cukup. Tidak hanya itu, menurut American Optometric Association, paparan

cahaya biru dari layar pada malam hari dapat menghambat kerja hormon

melatonin. Akibatnya, Anda akan lebih mudah terkena insomnia. Dampak negatif

penggunaan gadget berikutnya adalah membuat Anda menjadi tidak fokus.

Banyaknya informasi yang mudah diakses melalui internet di smartphone dapat

membuat pikiran Anda teralihkan. Akibatnya, Anda menjadi tidak fokus pada

pekerjaan dan aktivitas sehari-hari yang sebenarnya lebih penting. Kondisi ini

juga dapat menimpa para pelajar sehingga membuat mereka tidak fokus belajar

dan sibuk dengan informasi-informasi yang tidak bermanfaat.

Peningkatan frekuensi penggunaan gadget dan perangkat digital lainnya

meningkatkan risiko penyakit mata kering pada anak. Hal tersebut dipicu oleh

penurunan tingkat kedipan selama penggunaan gadget. Akibatnya, mata

kekurangan pelumas, sehingga memicu mata kering yang gatal. Selain itu,

kedipan yang tidak sempurna (ketika kelopak mata atas tidak menyentuh kelopak

mata bawah) membuat penyebaran lapisan air mata tidak merata ke seluruh

permukaan mata. Hal tersebut juga bisa menjadi penyebab mata kering.

Orang yang menghabiskan terlalu banyak waktu untuk melihat layar

gadget, berisiko mengalami rabun jauh di kemudian hari. Rabun jauh merupakan
7

kondisi yang terjadi akibat mata tidak dapat memfokuskan cahaya pada retina

mata. Akibatnya, pengidap kondisi ini tidak dapat melihat benda-benda yang

letaknya jauh, seperti tulisan di papan tulis, rambu lalu lintas, atau marka jalan.

2.3 Solusi Agar Sinar Radiasi Tidak Membahayakan Mata

Ada beberapa solusi agar sinar radiasi tidak membahayakan mata, salah

satunya adalah menggunakan kacamata anti radiasi. Kacamata anti radiasi dapat

digunakan untuk membantu mengurang jumlah sinar yang masuk ke dalam mata.

Namun yang paling penting adalah mengurangi frekuensi penggunaan perangkat

elektronik tersebut. Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga

kesehatan mata, seperti :

● Mengurangi frekuensi penggunaan perangkat tersebut

● Sering mengistirahatkan mata dengan pola 20-20-20. Artinya setiap 20

menit melihat benda dengan jarak 20 kaki selama 20 detik.

● Mengurangi tingkat kecerahan pada layar perangkat tersebut.

● Olahraga secara teratur

Dengan mengubah pola dan kebiasaan dalam menggunakan perangkat

tersebut, dapat membantu menjaga kesehatan mata.

Mengatur pencahayaan ruangan juga merupakan salah satu cara

melindungi mata dari radiasi komputer yang cukup efektif. Cahaya terang yang

berlebihan atau cahaya redup mungkin jadi penyebab ketegangan mata. Atur
8

kondisi ideal pencahayaan interior sehingga mata kamu bisa bekerja tanpa merasa

tegang. Selain itu, kebanyakan sistem pencahayaan di kantor menempatkan titik

lampu pada titik tengah ruangan atau pada beberapa titik yang dipasang secara

simetris dan merata. Teknik ini digunakan untuk menghasilkan sumber cahaya

secara terang dan menyeluruh. Padahal, cahaya langsung dari atas kepala ini dapat

menyebabkan mata cepat lelah karena silau dan dapat menurunkan produktivitas

kerja. Hindari hanya memiliki lampu ruangan dengan penerangan yang langsung

diarahkan ke bawah. Sebaiknya, posisikan layar komputer kamu di samping

jendela, bukan di depan atau di belakangnya.

Menjaga jarak pandang pada monitor juga dapat menjadi salah satu cara

melindungi mata dari radiasi komputer. Setelah seluruh pencahayaan sudah kamu

pastikan, kamu perlu juga untuk menjaga jarak dengan layar monitor. Posisi jarak

pandang optimal untuk melihat layar komputer adalah sekitar 50–66 cm atau

sekitar satu rentangan tangan menurut para peneliti. Hal ini dapat membuat kamu

tidak perlu merasakan mata tegang dan tidak perlu meregangkan leher lagi. Selain

itu, untuk mengatur jarak pandang kamu terhadap monitor, dibutuhkan juga

pengaturan kursi dengan ketinggian yang sesuai agar postur tubuhmu terjaga saat

bekerja dengan komputer. Selain itu, jika kamu menggunakan lampu meja,

pastikan sinar lampu tidak mengarah ke mata ataupun layar komputer.

Cara melindungi mata dari radiasi komputer selanjutnya adalah dengan

beristirahat sejenak. Cobalah beberapa saat untuk mengalihkan mata dari layar

komputer dengan menutup mata dan melakukan pijatan ringan di sekitar mata.

Buatlah mata kamu rileks dan tidak kaku. Untuk mengurangi risiko mata lelah
9

karena terus-menerus berfokus pada layar komputer, kamu perlu mengistirahatkan

mata dengan menerapkan aturan 20-20-20. Aturan tersebut menganjurkan kamu

berpaling dari layar monitor setiap 20 menit sekali dan mengistirahatkan mata

selama 20 detik dengan melihat objek atau benda yang jaraknya sekitar 20 kaki (6

meter).
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Dari hasil penelitian penulis menyimpulkan bahwa penggunaan gadget

berlebihan itu tidak baik untuk kesehatan mata. Hal ini dikarenakan sinar radiasi

sangat berbahaya bagi kesehatan mata kita. Ada banyak dampak berbahaya jika

kita menggunakan gadget secara berlebihan, seperti mata kering dan rabun jauh.

Oleh karena itu kita harus menjaga kesehatan mata kita karena lebih baik menjaga

daripada mengobati.

3.2 Saran

Saran yang dapat diberikan oleh penulis adalah sebagai berikut :

1. Kita harus bisa membatasi penggunaan gadget kita

2. Kita bisa memakai kacamata radiasi untuk mengurangi dampak

negatif sinar radiasi

3. Jika menggunakan gadget, sebaiknya kita menjaga jarak dan

mengatur pencahayaan di ruangan tempat kita menggunakan

gadget

10
DAFTAR PUSTAKA

Abdi, Husnul. 2020. “5 Cara Melindungi Mata dari Radiasi Komputer yang
Efektif”. (Online). https://hot.liputan6.com/read/4211767/5-cara-
melindungi-mata-dari-radiasi-komputer-yang-efektif. Diakses pada 7 Juni
2022

Astrid. 2017. “Radiasi dan Kesehatan”. (online)


https://kesmas.kemkes.go.id/konten/133/0/031717-radiasi-dan-kesehatan.
Diakses pada 6 Juni 2022

Cahyo, Fajar Dwi. 2021. “Dampak sinar biru dan radiasi dari alat elektronik
terhadap kesehatan mata”. (online)
https://www.alodokter.com/komunitas/topic/seberapa-bahaya-sinar-biru-
bagi-mata-#:~:text=Sinar%20radiasi%20dan%20sinar%20biru,dapat
%20mengganggu%20penglihatan%20hingga%20kebutaan. Diakses pada 6
Juni 2022

Fadli, Rizal. 2021. “Adakah Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Mata


Anak?”. (online). https://www.halodoc.com/artikel/adakah-pengaruh-
penggunaan-gadget-terhadap-mata-anak. Diakses pada 7 Juni 2022

Gustaman, Alek Gugi. 2020. ““Atasi BAPER dengan MANTAP” (Atasi Bahaya
Penggunaan Gadget Berlebih dengan Matikan, Alihkan, Simpan, Batasi,
dan Ketahui Dampak)”. (online).
http://rsjlawang.com/news/detail/433/atasi-baper-dengan-mantap-atasi-
bahaya-penggunaan-gadget-berlebih-dengan-matikan-alihkan-simpan-
batasi-dan-ketahui-dampak#:~:text=Beberapa%20studi%20epidemiologi
%20menyatakan%20bahwa,sulit%20tidur%2C%20dan%20masalah
%20pendengaran. Diakses pada 6 Juni 2022

Pengertian Gadget dan Apa itu Gadget. Diakses pada 6 Juni 2022.
Dari:https://umumsetda.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/
pengertian-gadget-dan-apa-itu-gadget-77

Pengertian Radiasi, Jenis-Jenis, dan Bahayanya untuk Makhluk Hidup. Diakses pada 6
Juni 2022. Dari:https://kumparan.com/kabar-harian/1wfqG8arnd4?
utm_source=Desktop&utm_medium=copy-to-clipboard&shareID=xph50tZdCX7n

11
Pertiwi dkk. BAHAYA SINAR RADIASI BAGI KESEHATAN MATA. (online).
chrome-extension://bpmcpldpdmajfigpchkicefoigmkfalc/views/app.html.
Diakses pada 7 Juni 2022

Yani, Indah Fitria. 2022. “Sejumlah Dampak Negatif Penggunaan Gadget Secara
Berlebihan”. (online).
https://hellosehat.com/sehat/informasi-kesehatan/dampak-negatif-
penggunaan-gadget/. Diakses pada 6 Juni 2022

11
13
14

Anda mungkin juga menyukai