Anda di halaman 1dari 4

DOSEN PENGAMPU: MATA KULIAH:

NURHAYATI,S.Pd.I,M.Pd KURIKULUM DAN PEMBELAJARAN

MAKALAH

Kurikulum TPA (Taman Penitipan Anak) Berbasis Muatan Lokal

Kurikulum KB (Kelompok Bermain) Berbasis Muatan Lokal

Kurikulum TK (Taman Kanak-Kanak)/RA (Raudhatul Athfal) Berbasis Muatan Lokal

OLEH

KELOMPOK 10:

SITI WALIANA (12210921460)

SRI AYUNI (12210920544)

FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN

PENDIDIKAN ISLAM ANAK USIA DINI, SEMESTER 3-A

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU

1444 H / 2022 M
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia-
Nya kepada kita semua. Shalawat beserta salam tetap tercurahkan kepada Baginda
Muhammad SAW, yang mana ia telah mengantarkan manusia dari kejahilan dan kebodohan
kepada kebenaran dan yang membawa manusia dari kebathilan menuju kebaikan.

Penulis mengucapkan terimakasih kepada pihak yang terkait dalam penyelesaian


makalah ini, terutama kepada Ibu Nurhayati,S.PD.I,M.PD selaku dosen mata kuliah yang
telah memberikan tema dan bimbingan terkait pengerjaan makalah ini. Begitu juga kepada
pihak yang telah berkontribusi dengan memberikan sumbangan baik materi maupun
pemikirannya. Makalah yang berjudul " Kurikulum TPA (Taman Penitipan Anak) Berbasis
Muatan Lokal, Kurikulum KB (Kelompok Bermain) Berbasis Muatan Lokal, Kurikulum
TK (Taman Kanak-Kanak)/RA (Raudhatul Athfal) Berbasis Muatan Lokal”.

Dalam menyusun makalah ini, tentu masih ada kekurangan yang harus diperbaiki.
Oleh karena itu kami meminta kritik dan saran yang membangun dari pembaca demi
kesempurnaan makalah ini untuk supaya selanjutnya dapat di revisi kembali. Semoga
makalah ini dapat menambah pengetahuan dan mampu memberikan manfaat kepada setiap
pembacanya.

Pekanbaru, Oktober 2023

Penulis

Kelompok 10
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................i

DAFTAR ISI.......................................................................................................................ii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang.........................................................................................................1
B. Rumusan Masalah....................................................................................................2

BAB II PEMBAHSAN

1. Kurikulum TPA (Taman Penitipan Anak) berbasis muatan lokal...........................3


2. Kurikulum KB (kelompok bermain) berbasis muatan lokal ...................................4
3. Kurikulum TK (Taman Kanak-Kanak)/RA (Raudhatul Athfal) Berbasis Muatan Lokal
.................................................................................................................................5

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan..............................................................................................................6
B. Saran........................................................................................................................7

DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................................8
BAB 1

PENDAHULUAN

A.Latar Belakang

Taman Penitipan Anak (TPA) merupakan bentuk layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)
Non-Formal yang terus berkembang jumlahnya. Taman Penitipan Anak telah dikembangkan oleh
Departemen Sosial sejak tahun 1963 sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan pengasuhan,
pembinaan, bimbingan, sosial anak balita selama anak tidak bersama orangtua. Sejak dibentuknya
Direktorat Pendidikan Anak Dini Usia (Dit. PADU) tahun 2000 maka pembinaan untuk pendidikan
menjadi tanggung jawab Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Kebijakan Dit. PAUD untuk
seluruh bentuk layanan PAUD termasuk TPA adalah memberikan layanan yang holistik dan integratif.
Holistik berarti seluruh kebutuhan peserta didik untuk tumbuh dan berkembang (kesehatan, gizi,
pendidikan, pengasuhan dan perlindungan), dilayani dalam lembaga TPA. Integratif berarti semua
lembaga TPA melakukan kerjasama dengan lembaga mitra serta berkoordinasi dengan instansi-
instansi terkait.

Dalam Undang-undang RI nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional pasal
28, bahwa: (1) Pendidikan anak usia dini diselenggarakan sebelum jenjang pendidikan dasar; (2)
Pendidikan anak usia dini dapat diselenggarakan melalui jalur formal, nonformal dan/atau informal;
(3) Pendidikan anak usia dini pada jalur formal berbentuk Taman Kanak-kanak, Raudatul Athfal (RA),
atau bentuk lain yang sederajat; (4) Pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan nonformal
berbentuk kelompok bermain (KB), taman penitipan anak (TPA), atau bentuk lain yang sederajat;
dan (5) Pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan informal berbentuk pendidikan keluarga atau
pendidikan yang diselenggarakan oleh lingkungan. Selain dalam bentuk TK/RA, KB, dan TPA, di
masyarakat berkembang bentuk-bentuk layanan PAUD lainnya yang dikelompokkan dalam bentuk
satuan PAUD sejenis, seperti Pos PAUD/Taman Posyandu, PAUD Berbasis Pendidikan Agama Islam,
PAUD Bina Iman Anak, PAUD Pembinaan Anak Kristen, dll. Guna memberikan acuan kepada
masyarakat, Pemerintah memandang perlu menyediakan petunjuk teknis penyelenggaraan satuan
PAUD. ”Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain” ini dimaksudkan sebagai acuan dalam
penyelenggaraan Kelompok Bermain.

B.Rumusan Masalah

Anda mungkin juga menyukai