Anda di halaman 1dari 3

KUNJUNGAN BAYI BALITA DENGAN MASALAH

KERANGKA GIZI
ACUAN No. Dokumen : 103/KAK/PKM.PMP/II/2022
KEGIATAN
No. Revisi : 1
(KAK)
Tanggal Terbit : 5 Februari 2022

A. Pendahuluan

Masalah gizi dapat terjadi pada setiap siklus kehidupan, dimulai sejak
janin. hingga menjadi bayi, anak, dewasa sampai usia lanjut. Saat ini
Indonesia menghadapi masalah gizi ganda yaitu gizi kurang dalam bentuk
kurang energy protein, kurang vitamin A, Anemia dan gangguan akibat
kurang Iodium dan gizi lebih berkaitan dengan timbulnya penyakit
degenerative seperti Diabetes Mellitus, jantung, hipertensi, dan lain-lain.
Masalah gizi kurang merupakan salah satu faktor penyebab kematian bayi.
Keadaan tersebut secara langsung disebabkan oleh asupan gizi yang
kurang mencukupi gizi balita. Oleh sebab itu untuk membantu mencukupi
kebutuhan gizi masyarakat tentang anak balita, pemerintah
mengembangkan program Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

B. Latar Belakang

Salah satu sasaran dari 4 sasaran pembangunan kesehatan dalam


Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2010-2014
adalah menurunkan p[revalensi gizi kurang menjadi 15% dan menurunkan
prevalensi pendek menjadi 32%. Hasil Riskesdas 2010 menunjukkan
prevalensi BBLR sebesar 11,1%, balita gizi kurang sebesar 17,9% dan balita
pendek sebesar 35,6%. (Riskesdas, 2007). Pendekatan yang dilakukan
untuk mencapai sasaran tersebut adalah melalui upaya pencegahan dan
pemulihan gizi kurang pada balita salah satunya adalah dengan Pemberian
Makanan Tambahan (PMT) pada balita gizi kurang.

C. Tujuan Umum dan Tujuan Khusus


Tujuan Umum
Untuk mengatasi kekurangan gizi yang terjadi pada kelompok usia balita
2

Untuk menanggulangi dan mencegah terjadinya gizi buruk dan gizi kurang
sekaligus mempertahankan status gizi baik pada anak.
Tujuan Khusus
1. Menanggulangi kasus gizi buruk
2. Mencegah terjadinya gizi buruk pada balita dengan status gizi kurang
3. Mempertahankan status gizi baik pada balita

D. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


1. Kegiatan Pokok
Pemberian PMT pada balita denghan gizi kurang selama 90 hari.
2. Rincian Kegiatan
Langkah-langkah Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada balita
adalah sebagai berikut :
 Petugas gizi Puskesmas mengirimkan data balita gizi kurang dan gizi
buruk setelah dilakukan validasi terlebih dahulu ke dinas kesehatan
kabupaten Garut
 Data balita gizi kurang dan gizi buruk yang masuk ke dinas
kesehatan kabupaten Garut dilakukan validasi ulang.
 Jika data balita gizi kurang dan gizi buruk sudah valid dan benar
maka akan diusulkan untuk mendapatkan PMT
 Dilakukan crosscek antara data balita gizi kurang dan gizi buruk
dengan ketersediaan PMT yang ada, kemudian dilakukan prioritas
bagi balita penerima PMT
 Setelah itu dibuat surat alokasi tiap puskesmas, dan puskesmas
mengambil PMT ke dinas kesehatan sesuai alokasi.
 Puskesmas memberikan PMT kepada sasaran sesuai alokasi balita
terpilih

E. Cara Melaksanakan Kegiatan


Pemberian PMT dilaksanakan dengan cara bekerjasama dengan
berkoordinasi dengan dinas kesehatan Garut, bidan desa, pembina
posyandu dan kader posyandu.

F. Sasaran

Sasaran pemberian PMT adalah balita gizi kurang dan balita gizi
buruk yang ada di wilayah kerja.
3

G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

Bulan
No Nama Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 Kunjungan Bayi Balita X X X X
dengan Masalah Gizi

H. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


Pelaksanaan Kegiatan Evaluasi kegiatan diakukan terhadap :

a. Kenaikan berat badan balita


b. Status gizi balita
Laporan evaluasi disampaikan kepada Kepala Puskesmas Pameungpeuk
Kabupaten Garut.

I. Pencatatan, Pelaporan dan Evaluasi Kegiatan


Pencatatan dilakukan selama kegiatan berlangsung meliputi :
- Data cakupan penerima PMT
- Data status gizi balita penerima PMT

Evaluasi dilakukan setelah pelaksanaan kegiatan kepada pimpinan


dan dilaporkan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Garut.

Mengetahui, Garut, 05 Februari 2022


Kepala UPT Puskesmas Koordinator Pelayanan
Pameungpeuk Gizi

Hj Tuti Sutiamah,SST,Bd,SKM
NIP. 19680512 198903 2 005 Silvi Maudi Agustiani,AMd.Gz
NIP. 19980806 202203 2 018

Anda mungkin juga menyukai