Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN

PEMBELAJARAN
Oleh: SRI YANTO

Nama Mata Pelajaran : IPA


Kelas / Semester : 6 /1
Tema/Materi Pembelajaran : 5 / MAGNET
Tujuan Materi Pembelajaran : Dengan melakukan percobaan, siswa mampu
menjelaskan sifat-sifat magnet secara tepat.
Indikator Pembelajaran : Mengidentifikasi sifat-sifat magnet
Alokasi waktu : 10 menit

A. PENDAHULUAN
1. Melakukan pembukaan dengan Salam dan dilanjutkan dengan membaca doa
2. Mengaitkan materi sebelumnya dengan materi yang akan dipelajari dan diharapkan
dikaitkan dengan pengalaman peserta didik
3. Menginformasikan tujuan pembelajaran dan gambaran tentang manfaat magnet
yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
B. KEGIATAN INTI
□ Peserta didik diminta mengamati berbagai gambar cendera mata yang terbuat dari
bahan magnet pada media gambar peraga.
□ Peserta didik diminta mencermati tujuan percobaan, yaitu mengidentifikasi sifat-
sifat magnet.
□ Peserta didik secara berkelompok diminta mengamati alat dan bahan yang sudah
disiapkan
□ Peserta didik kemudian melakukan percobaan tentang sifat-sifat magnet
berdasarkan petunjuk kegiatan dalam LKPD dan menuliskan hasil percobaan.
□ Peserta didik menyimpulkan hasil percobaan dan mempresentasikan hasilnya.
C. PENUTUP
□ Guru memberikan pengutan dan kesimpulan akhir dari percobaan magnet
□ Guru beserta peserta didik melakukan refleksi pembelajaran hari ini
□ Guru menutup pembelajaran dengan berdoa bersama

C. PENILAIAN (ASSESMEN)
Penilaian dilakukan berdasarkan hasil karya/projek dengan rubrik penilaian pada
lampiran.

Mengetahui
Kepala Sekolah, Guru Kelas VI

SARIP HIDAYAT, S.Pd SRI YANTO, S.Pd


NIP. 196604191986031001 NIP. 198608232020121008
LAMPIRAN

RUBRIK PENILAIAN
Laporan hasil percobaan dinilai dengan daftar periksa.
No Indikator Ya Tidak Catatan
1 Siswa dapat menuliskan
tujuan percobaandengan
benar
2 Siswa dapat menuliskan alat
dan bahan secara lengkap
3 Siswa dapat
menuliskanlangkah-langkah
percobaan dengan runtut
4 Siswa dapat menuliskan
hasil percobaan dengan
benar
5 Siswa dapat menuliskan
kesimpulan dengan benar

Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)


Menemukan Sifat-sifat Magnet

Satuan Pendidikan : SDN PONDOK KELAPA 05


Kelas/Semester : VI (Enam)
Tema : Wirausaha (Tema 5)
Subtema : Kerjasama Berbuah Kesuksesan (Sub Tema 1)
Pembelajaran :3
Muatan Pembelajaran : IPA

Tujuan Percobaan
1. Setelah melakukan percobaan tentang sifat-sifat magnet sesuai LKPD, siswa
mampu menyajikan laporan hasil percobaan tentang sifat-sifat magnet secara benar.

INDIKATOR
1. Mengidentifikasi sifat – sifat magnet dalam kehidupan sehari - hari.
2. Menjelaskan sifat-sifatmagnet.
3. Membuat laporan hasilpercobaan tentang sifat-sifatmagnet dan penerapannya
dalam kehidupan sehari - hari.
4. Menyajikan hasil percobaan tentang sifat - sifat magnet.
Informasi Pendukung
Sebelum melakukan percobaan, coba bacalah materi berikut ini !
MAGNET

Magnet adalah benda yang dibuat dari besi atau baja yang dapat menarik benda
- benda dari bahan tertentu.
Magnet memiliki kutub utara dan kutub selatan. Gaya magnet terkuat berada di
kedua kutubnya.Benda yang dapat ditarik oleh magnet disebut benda magnetis.
Benda yang ditarik magnet biasanya terbuat dari besi, baja, atau bahan yang
mengandung keduanya.
Benda yang tidak dapat ditarik oleh magnet disebut benda tidak magnetis. Benda
yang tidak ditarik magnet biasanya dibuat dari karet, kayu, atau plastik.

Alat dan bahan


□ Sepasang magnet □ Pensil
□ Peniti □ Pulpen
□ Penjepit kertas □ Kertas
Langkah - langkah
□ Dekatkan kutub yang sama dari kedua magnet.
□ Dekatkan kutub yang berbeda dari kedua magnet.
□ Dekatkan magnet dengan penjepit kertas.
□ Dekatkan magnet dengan kertas.
□ Dekatkan magnet dengan pensil.
□ Dekatkan magnet dengan peniti.
□ Dekatkan magnet dengan pulpen.
□ Letakkan satu magnet di atas kertas dan letakkan yang lainnya di bawah kertas
tepat di bawah magnet yang pertama. Geser magnet yang dibagian bawah.
Setelah melakukan percobaan, cobalah jawab pertanyaan berikut ini !
1. Apa yang terjadi setelah magnet yang sekutub di dekatkan ?
2. Bagaiman a pula ketika magnet yang beda kutub didekatkan ?
3. Ketika kamu dekatkan magnet dengan penjepit kertas, apa yang terjadi ?
4. Apa juga yang terjadi ketika magnet didekatkan dengan kertas, pensil, dan
pulpen?
5. Dari percobaan diatas, apa yang dapat kamu temukan tentang sifat-sifat magnet?

Anda mungkin juga menyukai