Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

DINAS KESEHATAN
UPTD KESEHATAN PUSKESMAS BENAI
Jln. Agussalim kecamatan benai
E-mail:pkmbenai@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPTD KESEHATAN PUSKESMAS BENAI


NOMOR: 800/ BLUD UPTD PKM-BNI/024.1
TENTANG
KODE ETIK PERILAKU PEGAWAI BLUD UPTD
PUSKESMAS BENAI KEPALA BLUD UPTD PUSKESMAS
BENAI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka melaksanakan tugas pokok dan fungsi Puskesmas
memberikan pelayanan Kesehatan yang aman, bermutu, anti diskriminasi
sesuai dengan standar pelayanan, diperlukan pegawai yang berintegritas
dan menjunjung tinggi prinsip pelaksanaan tugas pelayanan yang baik
(Good Governance);
b. bahwa untuk mewujudkan prinsip-prinsip penyelenggaraan pelayanan
yang baik sebagaimana dimaksud pada huruf a, diperlukan kode etik bagi
pegawai di lingkungan Puskesmas;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a
dan huruf b, perlu menetapkan keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Benai tentang Kode Etik Perilaku Pegawai di UPTD Puskesmas Benai.
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144);
2. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai
Negeri Sipil (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor
74, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5135;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2019
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2022
Tentang Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium
Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri Dokter, Dan
Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi.

5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


HK.01.07/MENKES/165/2023 Tentang Standar Akreditasi Pusat
Kesehatan Masyarakat.

6. Peraturan Bupati Kuantan Singingi Nomor 43 tentang Penegakan Disiplin


Aparatursipil Negara Di lingkungan pemerintah Kabupaten Kuantan
Singingi

MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
KESATU : Kode etik perilaku pegawai UPTD Puskesmas Benai.
KEDUA : Kode etik pegawai UPTD Puskesmas Benai adalah pedoman tertulis
yang berisi norma, atau etika yang mengatur perilaku maupun
ucapan mengenai hal-hal yang diwajibkan, dilarang atau tidak patut
dilakukan oleh pegawai dalam rangka pelaksanaan tugas, fungsi,
wewenang, kewajiban, dan tanggung jawab maupun dalam
pergaulan sehari-hari.
KETIGA : Kode Etik pegawai UPTD Puskesmas Benai sebagaimana tercantum
dalam lampiran yang bagian tidak terpisahkan dari Keputusan
Kepala UTPD Puskesmas Benai ini.
KEEMPAT : Evaluasi terhadap pelaksanaan kode etik perilaku pegawai dilakukan
sekurang-kurangnya setahun sekali.
KELIMA : Evaluasi dilakukan dengan metode penilaian kinerja dan perilaku
pegawai yang didasarkan baik perilaku yang sesuai dengan tata nilai
maupun perilaku yang sesuai dengan kode etik.
KEENAM : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan ketentuan bila
ada kekeliruan akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Benai
Pada Tanggal 11 Januari 2023
Kepala UPTD Kesehatan
Puskesmas Benai

Ns. ADAM SMET, S. Kep


Pembina
NIP.19750111 199501 1 001
LAMPIRAN I
KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS BENAI
KOTA SEMARANG TENTANG KODE ETIK
PEGAWAI UPTD PUSKESMAS BENAI
NOMOR : 079/SK/III/2023
TANGGAL : 20 MARET 2023

KODE ETIK PERILAKU PEGAWAI UPTD PUSKESMAS BENAI

KETENTUAN UMUM
1. Kode etik adalah pedoman sikap, perilaku , perbuatan, tulisan dan ucapan pegawai
di lingkungan UPTD Puskesmas Benai dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi
serta pergaulan hidup sehari-hari.
2. Dilema Etik adalah situasi yang terjadi ketika seseorang harus memilih antara dua
pilihan dimana kedua pilihan secara moral benar tetapi bertentangan.
3. Terlapor adalah pegawai yang diduga melakukan pelanggaran kode etik.
4. Pelapor adalah seseorang yang memberikan laporan atau informasi terkait tindakan
yang tidak sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
5. Memberitahukan kepada pejabat yang berwenang tentang telah atau sedang adanya
peristiwa pelanggaran Kode Etik.
6. Pengadu adalah seseorang memberitahukan disertai permintaan untuk menindak
pegawai yang diduga melakukan pelanggaran perilaku etika Puskesmas.

MAKSUD DAN TUJUAN


1. Maksud Kode Etik ini adalah sebagai pedoman dalam berperilaku/ Kode Etik bagi
pegawai.
2. Tujuan ditetapkannya Kode Etik ini:
a. Mendorong dalam pelaksanaan tugas sesuai peraturan.
b. Meningkatkan disiplin dalam pelaksanaan tugas.
c. Menjamin kelancaran dan pelaksanaan tugas dan selalu menjaga suasana
kerja yang kondusif.
d. Meningkatkan kualitas kerja dan perilaku
e. Meningkatkan kualitas kerja dan perilaku yang professional.
f. Meningkatkan kerjasama pegawai.
RUANG LINGKUP
1. Setiap pegawai melaksankan tugasnya secara professional
dengan mudah mengutamakan keluhuran budi keunggulan
kualitas, menggunakan kemampuan secara arif, bijaksana,
jujur, bertanggungjawab dan berintegrasi tinggi serta bebas
dari korupsi, kolusi dan nepotisme.
2. Setiap pegawai melaksanakan tugasnya tanpa diskriminasi,
dengan mewujudkan kesetaraan perlakuan, menghargai hak
asasi manusia dan peduli pada masyarakat dan
lingkungannya.
3. Setiap pegawai melaksanakan tugasnya dengan teliti dan cermat.
4. Setiap pegawai melayani dengan sikap hormat, sopan dan tanpa
tekanan.
5. Setiap pegawai wajib meningkatkan kompetensinya. Setiap
pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan
peraturan perundangan , kode etik profesi dan standar
pelayanan yang berlaku.
6. Setiap pegawai mematuhi tata tertib, disiplin dan menerapkan
Tata Nilai Puskesmas.
7. Setiap pegawai memegang teguh kode etik dan selalu
menjaga citra dan nama baik UPTD Puskesmas Benai.

SANKSI PELANGGARAN KODE ETIK


1. Pegawai yang melanggar kode etik di lingkungan UPTD
Puskesmas Benai dikenai sanksi moral yang dibuat secara
tertulis dinyatakan oleh Kepala Puskesmas melalui Pelaksana
Tata Usaha.
2. Jenis hukuman disiplin ringan berupa teguran lisan, teguran
tertulis dan peringatan keras.
3. Teguran tertulis dilanjutkan atau dilaporkan ke bagian
kepegawaian Dinas Kesehatan untuk ditindaklanjuti.

Ditetapkan di Benai
Pada Tanggal 11 Januari 2023
Kepala UPTD Kesehatan
Puskesmas Benai

Ns. ADAM SMET, S. Kep


Pembina
NIP.19750111 199501 1 001

Anda mungkin juga menyukai