Anda di halaman 1dari 1

Untuk memacu kreativitas anak dalam bidang seni sebagai seorang guru dapat diberikan melalui

kegiatan-kegiatan seperti berikut :

1. Menggambar

Menggambar merupakan cara yang digunakan agar anak dapat mengekspresikan apa yang dia pikirkan
kedalam suatu gambar.

Menggambar bertujuan agar anak dapat :

a. Mengembangkan ekspresi melalui media gambar.

b. Mengembangkan imajinasi, fantasi dan kreasi.

c. Melatih otot tangan/jari, koordinasi otot dan mata.

d. Memupuk perasaan estetika, melatih pengamatan.

e. Memupuk potensi menggambar.

Dalam hal ini hendaknya guru memperhatikan sikap duduk anak dan cara anak memegang alat tulis.
Serta tidak terlalu memberi banyak petunjuk dan contoh, atau memegang tangan anak dan
menggerakkan pensilnya menurut kehendak guru.

2. Ekspresi gerak menurut irama

Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan ekspresi diri antara musik dan gerak, menembangkan
rasa keindahan, mengembangkan imajinasi dan inisiatif.

Dari berbagai kegiatan tersebut banyak fungsi yang didapat dalam setiap kegiatan pengembangan
Kreativitas, salah satunya adalah fungsi pengembangan kreativitas terhadap perkembangan estetika.
Selain kegiatan berekspresi yang sifatnya mencipta, anak sebaiknya di biasakan dan dilatih untuk
menghayati bermacam-macam keindahan. Dengan demikian anak akan senantiasa menyerap pengaruh
indah yang didengar, dilihat dan dihayati. Ini berarti perasaan estetis atau perasaan keindahan anak
akan terbina dan dapat dikembangkan

Anda mungkin juga menyukai