Anda di halaman 1dari 2

Penerapan pada konteks bisnis, terkait dengan tujuan komunikasi dapat diuraikan sebagai

berikut:
1. Informasi:
Tujuan komunikasi bisnis yang paling mendasar adalah untuk menyampaikan informasi.
Komunikasi dalam bisnis dapat melibatkan penyampaian informasi tentang:
 produk atau layanan yang akan diperjualbelikan
 strategi bisnis: Strategi bisnis adalah serangkaian tindakan yang disusun untuk
mencapai tujuan dan sasaran perusahaan. Dalam menyusunnya, perusahaan harus bisa
mengambil kebijakan dan pedoman yang matang. Hal ini sangat penting karena
dengan demikian, perusahaan mampu membangun keunggulan dalam persaingan
bisnis.
 target pasar: Target pasar merupakan sekelompok orang yang menjadi target
penjualan produk Anda. Umumnya target pasar akan memiliki karakteristik yang
sama baik dari sisi kebiasaan, demografi, dan lainnya.
 penawaran harga, dan lain sebagainya
2. Hubungan (relasi):
Komunikasi bisnis juga dapat digunakan untuk membangun dan memelihara hubungan yang
baik antara perusahaan dengan pelanggan, karyawan, mitra bisnis, atau pihak lain yang
terkait dengan bisnis hal ini sesuai dengan cara pandang perusahaan terkait stakeholder
perspektif baik secara internal maupun ekternal perusahaan.
Melalui komunikasi yang efektif, perusahaan dapat memperkuat kepercayaan dan
membangun hubungan yang berkelanjutan dengan pemangku kepentingan.
3. Persuasi:
Tujuan komunikasi bisnis yang lain adalah untuk mempengaruhi atau membujuk orang lain
untuk melakukan tindakan tertentu. Komunikasi persuasif dalam bisnis dapat dilakukan
untuk mempromosikan produk atau layanan, memperluas pasar, atau mempengaruhi
keputusan pembelian pelanggan.
Persuasi bisa anda gunakan untuk mengembangkan bisnis menjadi lebih baik. Berikut ini
adalah langkah-langkah untuk meningkatkan kemampuan persuasi secara efektif kepada
pelanggan:
 Pesan yang Berulang
Dalam melakukan persuasi, terus lakukan pengulangan terhadap pesan yang ingin
disampaikan. Penyampaian pesan yang terus dilakukan dan dilihat secara berulang maka
secara tidak sadar pesan tersebut akan masuk ke dalam pikiran bawah sadar target
audiens anda.
 Gunakan Pesan yang Mudah Dimengerti
Buatlah pesan yang sesuai dengan keinginan audiens dan gunakan bahasa yang sesuai
target audiens dan hindari penggunaan kalimat atau jargon yang sulit untuk dipahami.
 Personalisasikan Pesan
Teknik berikutnya adalah dengan mempersonalisasikan pesan yang ingin disampaikan.
Pahami latar belakang dari target audiens, tentunya penyampaian pesan untuk calon
investor akan berbeda dengan pesan yang ditujukan untuk mitra ataupun konsumen.
 Gunakan Teman atau Penasihat
Anda juga bisa menggunakan teman atau penasihat, biasanya orang memiliki
kecenderungan untuk lebih percaya terhadap orang baru ketika orang tersebut dikenalkan
oleh orang terdekatnya. Dengan referensi ini, anda akan terlihat lebih kredibel di mata
pelanggan.
 Tentukan Saluran yang Tepat
Saluran atau channel yang digunakan untuk menyampaikan pesan juga patut untuk
dipertimbangkan dengan baik, dengan melihat latar belakang audiens dan juga budget
yang anda miliki. Media sosial bisa menjadi salah satu saluran untuk menyampaikan
pesan anda dengan biaya dan risiko minimal, namun memiliki potensi besar dalam
menyalurkan pesan kepada orang yang tepat sasaran.

4. Kekuasaan:
Komunikasi bisnis juga dapat digunakan untuk mempertahankan atau memperoleh
kekuasaan.
Hal ini dapat dilakukan melalui negosiasi, pengaruh, atau pengambilan keputusan yang
strategis. Dalam Bisnis kekuasaan Pemerintah dapat mempengaruhi stabilitas bisnis
perusahaan yang diharapkan dapat bertumbuh positif untuk dapat menimbulkan iklim yang
positif dalam dunia bisnis.
5. Pengambilan keputusan:
Tujuan komunikasi bisnis yang penting adalah untuk membantu dalam pengambilan
keputusan.Melalui komunikasi yang efektif, manajer atau karyawan, maupun para pemegang
modal dapat mendapatkan informasi yang dibutuhkan untuk membuat keputusan yang tepat.
6. Ekspresi diri:
Komunikasi bisnis juga dapat digunakan sebagai sarana ekspresi diri. Dalam konteks bisnis,
ini dapat dilakukan melalui presentasi, penulisan, atau komunikasi visual lainnya untuk
mengekspresikan ide, pendapat, atau gagasan, dan kreatifitas.

Sumber: BMP EKMA4159 Materi Inisiasi I


https://www.lancar.id/blog/tips-bisnis/persuasi-pelajari-hal-ini-untuk-meningkatkan-bisnis-anda/
https://www.dikasihinfo.com/pendidikan/9808480071/terjawab-dimbleby-dan-burton-198516-
menyebutkan-bahwa-tujuan-komunikasi-manusia-adalah-a-informasi?page=3

Anda mungkin juga menyukai