Anda di halaman 1dari 2

Refleksi Visi Guru Penggerak

Pertanyaan #1
1
Tanggapan diperlukan

Apa pelajaran yang diperoleh selama melakukan aktifitas di modul 1.3?


Pelajaran yang saya peroleh setelah melakukan aktifitas di Modul 1.3 Visi Guru Penggerak
adalah Visi seorang guru yaitu menjadikan siswa didik yang berkemampuan di bidang ilmu
pengetahuan, berkarakter dan berakhlak baik dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan misi
guru yaitu menerapkan hidup disiplin dengan mendidik siswa untuk bertanggung jawab
terhadap tugas-tugasnya. Dengan kita mengetahui visi guru kita juga dapat mendiskripsikan
visi Calon Guru Penggerak (CGP) yang sudah ditetapkan yakni mewujudkan murid mandiri,
beretika dan bersahaja. Visi ini dibuat tentu disesuaikan dengan sumber daya yang dimiliki
dan mengacu pada Profil Pelajar Pancasila. Disini saya menggunakan model DEAL dalam
membuat refleksi modul 1.3.

Dalam modul 1.3 tentang Visi Guru Penggerak saya mempelajari Inquiri Apresiatif (IA)
dengan model BAGJA. Pada tahapan Ruang Elaborasi saya dan CGP diminta untuk
merumuskan visi yang sesuai dengan profil pelajar pancasila dengan membuat prakarsa
perubahan yang sesuai dengan kondisi sekolahan masing-masing. Kami bersama fasilitator
bersama-sama di Ruang Kolaborasi berdiskusi tentang prakarsa perubahan yang akan
dilakukan dengan memberikan umpan balik maupun masukan positif dalam LMS. Setelah
tahapan itu dilanjutkan dengan tahapan Koneksi Antra Materi dimana CGP diminta untuk
mengaitkan materi Visi Guru Penggerak ini dengan materi-materi seblumnya. Dan pada kahir
tahap dilakukan Aksi Nyata dengan membuat Visi Guru Penggerak dimana harus sesuai
dengan nilai-nilai guru penggerak, filosofi Ki Hadjar Dewantara dan juga kondisi lingkungan
sekitar untuk mewujudkan visi yang akan dirancang.

Awal saya memperoleh modul 1.3 tentang visi guru penggerak ini sangatlah membingungkan
buat saya. Dengan usaha saya memmahami lagi apa yang diharapakan walaupun tertatih tatih
dalam mempelajari modul pelrhan-perlahan saya dapat mengerti apa yang saya buat dan saya
lakukan untuk membuat prakarsa perubahan melalui BAGJA dengan menganalisa
pengalaman dengan membandingkan rencana yang telah dibuat sebelumnya apakah sesuai
dengan petunujuk karena disitu saya juga mengamati, meniru serta modifikasi untuk
mencapai visi prakarsa perubahan yang saya buat.

Pertanyaan #2
2
Tanggapan diperlukan

Apa yang akan dilakukan untuk perbaikan dalam melaksanakan kegiatan fasilitasi CGP?
Dalam perbaikan dimasa mendatang setelah saya mempelajari modul 1.3 ini saya harus
menentukan prakarsa perubahan terlebih dahulu dengan membuat pertanyaan positif beserta
tindakan yang harus saya lakukan terhadap pertanyaan yang sudah saya buat agar visi
tersebut dapat terwujud. Tak lupa juga saya berkolaborasi sering melakukan diskusi dengan
warga sekolah agar apa yang menjadi cita-cita sekolah dapat diwujudkan dengan bentuk visi
sekolah sehingga berdampak pada murid.

Anda mungkin juga menyukai