Anda di halaman 1dari 7

Nama : Fitri Anisa Wulandini

Kelas : 3 E Manajemen – Batam Centre


Mata Kuliah : Manajemen Pemasaran

Tugas Individu Manajemen Pemasaran

1. Apa yang dimaksud konsep pemasaran?


Dan jelaskan tujuan utama dari konsep pemasaran?
Jawaban :

Konsep pemasaran adalah konsep yang digunakan untuk memaksimalkan


keuntungan dengan cara memenuhi kebutuhan konsumen, meningkatkan
penjualan, dan mengalahkan competitor.
Tujuan konsep pemasaran yang utama ialah memberi kepuasan kepada
konsumen. Tujuan pemasaran bukan komersial atau mencari laba. Tapi
tujuan pertama ialah memberi kepuasan kepada konsumen, Dengan
adanya tujuan memberi kepuasan ini, maka kegiatan marketing meliputi
berbagai lembaga produsen.

2. Apa yang anda ketahui tentang market share? Jelaskan strategi segmenting,
targeting dan positioning dalam proses pemasaran?
Jawaban :

Berdasarkan kententuan Pasal 1 ayat 13 Undang-Undang Nomor 5 Tahun


1999 merupakan persentase nilai jual beli barang yang dikuasai pelaku
usaha. Market share adalah strategi pemasaran yang mencakup sasaran
pasar yang luas menjadi kumpulan dari beberapa bagian kecil di antara
konsumen. Intinya, market share adalah besarnya bagian pasar yang
dikuasai oleh suatu perusahaan.

1. Segmentasi pasar (Segmenting / Segmentation)


Tahapan segmenting atau segmentation dilakukan dengan membagi
pelanggan menjadi sekelompok orang dengan karakteristik dan kebutuhan
yang sama.

Langkah ini dilakukan agar dapat menyesuaikan pendekatan untuk


memenuhi kebutuhan masing-masing kelompok dengan cara yang lebih
efektif dibanding hanya menggunakan satu pendekatan untuk semua
pelanggan.

Untuk melakukan segmentasi pasar, bisa menggunakan pendekatan,


seperti:

• Demografis. Mendasarkan pada atribut pribadi audiens seperti usia, jenis


kelamin, pendidikan, pekerjaan atau status perkawinan.

• Geografis. Mendasarkan segmentasi pelanggan berdasar negara, wilayah,


kota atau lingkungan tertentu.

• Psikografis. Segmentasi yang didasarkan pada kepribadian, nilai-nilai, atau


gaya hidup tertentu.

• Perilaku. Mendasarkan segmen pasar dengan mengelompokkan orang


berdasarkan cara mereka menggunakan produk, loyalitas akan produk atau
manfaat yang mereka cari.

2. Menentukan target atau sasaran (Targeting)

Tahapan kedua dalam model Segmenting Targeting Positioning adalah


menentukan segmen mana yang akan menjadi target pemasaran.

Untuk melakukan langkah ini harus mampu berpikir secara realistis. harus
mengevaluasi potensi dan daya tarik dari segi komersial pada masing-
masing segmen yang telah dikelompokkan tadi. Dengan begitu kita bisa
melihat kesesuaian antara sumber daya yang dimiliki dengan target segmen
yang dinilai paling potensial membawa keuntungan bagi brand dan
perusahaan.

Untuk mengevaluasi dan memilih target, ada beberapa hal yang harus di
pertimbangkan, seperti:

• Ukuran. Seberapa besar segmentasi pasar tersebut dan potensinya untuk


bertumbuh di masa depan

• Profitabilitas. Segmen mana yang memiliki potensi untuk menghasilkan


keuntungan lebih tinggi bagi produk atau layanan

• Aksesibilitas. Seberapa mudah atau sulit untuk mencapai segmen target


market tersebut dengan pesan pemasaran yang ditargetkan.

• Fokus pada manfaat. Masing-masing segmen membutuhkan manfaat


yang berbeda.

• Perbedaan. Harus ada perbedaan terukur antar segmen.

3. Memposisikan produk (Positioning)

Tahapan positioning dapat diartikan menentukan bagaimana produk atau


brand direpresentasikan dalam benak pelanggan potensial. Tujuannya
tentu agar produk atau brand dilihat lebih unggul dari kompetitor.

Untuk merumuskan positioning:

• Tawarkan solusi. Periksa kembali kebutuhan dan potensi masalah atau


hambatan dari masing-masing segmentasi target pasar tadi. Dengan
mengetahui hambatan atau potensi masalah yang dihadapi pun bisa
merancang pesan yang tepat tentang bagaimana produk atau layananmu
dapat menyelesaikan masalah mereka secara lebih efektif.
• Identifikasi Unique Selling Proposition (USP). penawaran yang bisa
diberikan dan tidak dapat ditemukan pada kompetitor lain.

• Kembangkan kampanye pemasaran yang spesifik pada segmentasi target


pasar. Dipastikan untuk memberi penawaran menarik yang sulit untuk
mereka tolak.

3. Jelaskan apa yang dimaksud strategi marketing? Apa saja yang termasuk
kedalam strategi marketing?
Jawaban :

Strategi pemasaran adalah usaha yang dilakukan untuk menjual produk


lewat pemasaran yang dilakukan perusahaan. Tujuan adanya strategi untuk
pemasaran ini dilakukan tentu agar perusahaan mendapat keuntungan,
setidaknya ada tiga faktor yang merupakan penentu harga jual produk dan
jasa, yakni produksi, pemasaran dan konsumsi.

1. Iklan berbayar
Pada iklan berbayar, perusahaan membayar penyedia ruang iklan agar bisa
menampilkan produknya di ruang tersebut. Harga yang dibayarkan
biasanya ditentukan melalui negosiasi antara marketer dan penyedia ruang
iklan.

2. Pemasaran transaksional
Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi oleh perusahaan terbesar
sekalipun adalah memenuhi target penjualan. Namun, keberadaan strategi
pemasaran transaksional ternyata cukup efektif mengatasi masalah ini.

3. Pemasaran media sosial


Pemasaran media sosial berfokus pada penggunaan situs atau aplikasi social
networking seperti Facebook, Instagram, dan sejenisnya. Mengingat cakupannya
begitu luas, perusahaan dapat membangun brand dalam waktu cepat.

4. Pemasaran interaktif

Metode ini memungkinkan konsumen untuk mendapatkan informasi


terbaru mengenai suatu produk atau layanan. Dengan begitu, permintaan
konsumen atas produk atau layanan tersebut akan meningkat.

5. Pemasaran konten
Jenis strategi pemasaran selanjutnya adalah pemasaran konten. Strategi ini
berfokus untuk menciptakan serta mendistribusikan konten yang bernilai,
relevan, dan konsisten guna menarik konsumen.

6. Search Engine Optimization (SEO)


SEO adalah proses memperoleh traffic dari hasil pencarian organik,
editorial, maupun bebas pada mesin pencari. Strategi ini berkaitan erat
dengan pemasaran konten, bahkan turut menentukan apakah suatu konten
dapat dikatakan berkualitas.

7. Earned media (public relation)


Earned media merupakan publikasi yang bisa didapatkan dengan berbagai
cara yang cenderung mudah, seperti; testimoni media sosial, pembicaraan
dari mulut ke mulut atau bisa disebut word of mouth, membicarakan
produk melalui televisi atau radio, dan sebagainya.

8. Inbound marketing
Inbound marketing adalah strategi sebuah bisnis untuk menarik konsumen
dengan membuat konten yang bernilai dan pengalaman yang disesuaikan
dengan konsumen.
9. Telemarketing
pemasaran dengan cara telemarketing masih dianggap efektif oleh
beberapa perusahaan.

10. Email Marketing


Email marketing adalah prosedur yang dilakukan marketer untuk mencapai
tujuan pemasaran dengan mengirimkan email advertising kepada beberapa
pelanggan atau audiens yang menjadi target bisnis.

11. Program referral


Program referral adalah strategi yang sangat memerlukan peran dari
konsumen dan calon konsumen. Yaitu, dengan mendorong mereka untuk
memberi tahu orang sekitar mereka tentang produk atau jasa tertentu.

12. Conversational marketing


Seperti namanya, conversational marketing merupakan strategi pemasaran
yang mengandalkan conversation atau percakapan. Percakapan
berlangsung secara real time melalui berbagai media seperti chatbot atau
live chat.

4. Didalam strategi pemasaran ada yang disebut istilah marketing mix (bauran
pemasaran) jelaskan apa yang dimaksud bauran pemasaran?
Jawaban :

Model strategi pemasaran dengan beberapa aspek dan konsep di


dalamnya. Beberapa aspek dalam bauran pemasaran ini dikenal dengan
istilah 4P (product, price, promotion, place) yang kemudian seiring dengan
berjalannya waktu berkembang menjadi 7P

5. Jelaskan alternatif dalam menentukan sasaran pasar (target market)?


Jawaban :

1. Memulai dengan Asumsi


2. Mencermati Persaingan Pasar
3. Berkomunikasi dengan Pelanggan
4. Menjelaskan keunggulan produk

Anda mungkin juga menyukai