Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Mata Pelajaran : Bahasa Inggris


Kelas/Semester : VII/Ganjil

Penyusun

SITTI MASYITHAH ADNAN, S.Pd


SMPN 1 RIO PAKAVA

PROGRAM STUDI BAHASA INGGRIS


PROGRAM PENDIDIKAN GURU DALAM JABATAN
UNIVERSITAS TADULAKO
2022
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMPN 1 RIO PAKAVA


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : VII/Ganjil
Materi Pokok : What Time is It?
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Alokasi Waktu : 4 JP (4x40 menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
KI 3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata.
KI 4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN


KOMPETENSI
3.3 Mengidentifikasi fungsi sosial, 3.3.1 Menyebutkan (C1) unsur
struktur teks, dan unsur kebahasaan kebahasaan teks interaksi
teks interaksi transaksional lisan dan transaksional lisan tulis yang
tulis yang melibatkan tindakan melibatkan tindakan memberi dan
memberi dan meminta informasi terkait meminta informasi terkait waktu
nama hari, bulan, nama waktu dalam dalam bentuk angka.
hari, waktu dalam bentuk angka, 3.3.2 Menganalisis (C4) unsur kebahasaan
tanggal, dan tahun, sesuai dengan teks interaksi transaksional lisan dan
konteks penggunaannya. (Perhatikan tulis yang melibatkan tindakan
kosa kata terkait angka kardinal dan memberi dan meminta informasi
ordinal). (C1) terkait waktu dalam bentuk angka
dan penyebutannya secara verbal.
4.3 Menyusun teks interaksi transaksional 4.3.1 Membuat (P5) teks interaksi
lisan dan tulis sangat pendek dan transaksional lisan dan tulis sangat
sederhana yang melibatkan tindakan pendek dan sederhana yang
memberi dan meminta informasi terkait
melibatkan tindakan memberi dan
nama hari, bulan, nama waktu dalam meminta informasi terkait waktu.
hari, waktu dalam bentuk angka, 4.3.2 Melakukan (P5) dialog role play
tanggal, dan tahun, dengan fungsi dengan teman sejawat terkait
sosial, struktur teks, dan unsur meminta dan memberi informasi
kebahasaan yang benar dan sesuai mengenai waktu dalam kegiatan
konteks. (P4) sehari-hari.

C. Tujuan Pembelajaran

Adapun tujuan dari kegiatan pembelajaran menggunakan media audio visual dan gambar:

3.3.1 Melalui pengamatan video telling time, peserta didik dapat menuliskan (C1) unsur
kebahasaan teks interaksi transaksional lisan tulis yang melibatkan tindakan
memberi dan meminta informasi terkait waktu.
3.3.2 Melalui diskusi dan pengamatan video telling time yang menunjukkan waktu,
peserta didik dapat menelaah (C4) cara menyatakan waktu (jam) dalam bahasa
Inggris dengan menggunakan o’clock, half to, half past, quarter to, dan quarter
past.
4.3.1 Peserta didik mampu membuat (P5) teks interaksi transaksional lisan dan tulis
pendek dan sederhana yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi
terkait waktu.
4.3.2 Peserta didik dapat memainkan (P5) peran dengan teman sejawat terkait meminta
dan memberi informasi mengenai waktu dalam kegiatan sehari-hari.

D. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK)

 Dapat dipercaya (trustworties).


 Berani (courage).
 Tekun (diligent).
 Tanggung jawab (responsible).
 Peduli lingkungan dan sosial.

E. Materi Pembelajaran

1. Materi Pembelajaran Reguler


Teks interaksi transaksional lisan dan tulisan yang melibatkan tindakan memberi dan
meminta informasi terkait nama hari, tahun, nama waktu dalam hari, waktu dalam
bentuk angka, tanggal, dan tahun.
• Fungsi sosial
Menyebutkan/menanyakan waktu dari keadaan/ peristiwa/ kegiatan
• Struktur teks
Menanyakan/menyebutkan waktu: "What time is it?” , “It is nine o’clock.” , “What
time do you usually wake up?”” ‘ “at 5 a.m.” , dan sebagainya.

 Unsur kebahasaan

 Pernyataan dan pertanyaan terkait waktu dalam bentuk angka.


 Angka Kardinal, antara lain One, Two, Three, dan sebagainya.
 Membuat tulisan tentang waktu (lisan): at one, at two fifteen, at ten to seven, at a
quarter past eight.
 Waktu (tulis): 01:00; 02:15; 06:50; 08:15
 Artikel the untuk menyebut waktu dalam hari, in the morning, in the afternoon, in
the evening
 Preposisi untuk at (jam, at noon, at night)
 Ucapan, tekanan kata, intonasi, ejaan, tanda baca, dan tulisan tangan

• Topik
Waktu kejadian/peristiwa/kegiatan terkait kehidupan di sekolah, rumah, dan
lingkungan sekitar peserta didik yang dapat menumbuhkan perilaku yang termuat di
KI. Untuk materi lebih lengkap ada di video dibawah ini
https:youtu.be Zj Yv-IAdLM dan https://kampunginggrispare.info/telling-time-in-
english/
2. Materi Pembelajaran Pengayaan
Teks interaksi transaksional lisan dan tulisan yang melibatkan tindakan memberi dan
meminta informasi terkait waktu dalam bentuk angka dengan fungsi sosial, struktur teks,
dan unsur kebahasaan.
3. Materi Pembelajaran Remedial
Fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan, pernyataan dan pertanyaan terkait
teks interaksi transaksional lisan dan tulis.

F. Pendekatan, Model, dan Metode Pembelajaran

 Pendekatan : Scientific Approach.


 Model : Problem Based Learning.
 Metode : Tanya jawab, role play, diskusi, dan latihan.
G. Media dan Bahan Ajar

 Media : Video, Worksheet atau lembar kerja peserta didik dan Lembar penilaian, Kamus
Bahasa Inggris – Indonesia.

 Alat/Bahan : Hp, Laptop, Kertas, gunting, lem, pengggaris, spidol atau pena.

H. Sumber Belajar

 Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Bahasa Inggris, When English Rings a Bell, SMP/MTs
Kelas VII, Halaman 38.
 Youtube :
https://www.youtube.com/watch?v=VQVq4xXLhWY

Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi kegiatan Alokasi waktu

Pertemuan 1 Pendahuluan

1. Guru melakukan pembukaan dengan salam


pembuka dan peserta didik menjawab salam
setelah itu Guru beserta peserta didik berdoa
untuk memulai pembelajaran
2. Guru Memeriksa kehadiran, kerapian dan 10 Menit
kelengkapan bahan belajar peserta didik sebagai
sikap disiplin
3. Guru menyiapkan fisik dan psikis peserta didik
dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
4. Peserta didik bertanya jawab dengan guru
berkaitan dengan materi sebelumnya dengan
mengajukan pertanyaan seperti: Do you still
remember what we have learnt last week? What
we have talked about?
5. Peserta didik dan guru mendiskusikan
kompetensi yang sudah dipelajari dan
dikembangkan sebelumnya dan mengaitkan
dengan kompetensi yang akan dipelajari dan
dikembangkan.
6. Peserta didik memperhatikan penjelasan guru
tentang kompetensi yang akan dicapai dan
manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari.
7. Peserta didik memperhatikan penjelasan guru
tentang tujuan dan garis besar cakupan materi
dan kegiatan yang akan dilakukan.
8. Peserta didik memperhatikan penjelasan guru
tentang lingkup dan teknik penilaian yang akan
digunakan.
Inti Orientasi peserta didik pada masalah

1. Guru menyajikan masalah nyata kepada peserta


didik. Dengan menyajikan gambar dan video
tentang Materi “TELLING TIME’’ untuk
diamati peserta didik.
2. Peserta didik diberi kesempatan oleh guru untuk
bertanya terkait gambar dan video pembelajaran
yang telah diamati. 60 menit
3. Setelah mengamati gambar dan video, peserta
didik diarahkan untuk menyelesaikan masalah
yang berkaitan dengan waktu dengan
menuliskan apa unsur kebahasaan dalam teks
interaksi transaksional lisan dan tulisan yang
melibatkan tindakan memberi dan meminta
informasi terkait waktu.
Mengorganisasikan peserta didik
1. Guru membagi peserta didik menjadi kelompok
yang terdiri dari 4-5 orang.
2. Guru membagikan LKPD kepada setiap
kelompok untuk dikerjakan.
3. Peserta didik diberi penjelasan oleh guru tentang
LKPD yang akan dikerjakan.
4. Bersama kelompoknya diberi kesempatan oleh
guru untuk saling berdiskusi atau menanggapi
untuk memecahkan masalah yang diberikan.
5. Guru memastikan peserta didik untuk
memahami tugas yang diberikan.
6. Peserta didik secara berkelompok mengerjakan
LKPD yang telah diberikan.

Membimbing Peyelidikan
1. Guru mendorong peserta didik untuk
mengumpulkan data dan informasi dari berbagai
referensi atau sumber, untuk mendapatkan
penjelasan dan pemecahan masalah.
Penutup 1. Peserta didik bersama guru merefleksikan 10 menit
kegiatan dan target yang dicapai.
2. Peserta didik bersama guru membuat kesimpulan.
3. Guru menyampaikan informasi rencana kegiatan
pembelajaran untuk pertemuan berikutnya.
4. Guru bersama peserta didik berdoa untuk
mengakhiri pembelajaran.
5. Guru menutup pembelajaran dengan salam.

Kegiatan Pertemuan ke 2 Alokasi waktu

Pendahuluan 1. Guru membuka kegiatan pembelajaran dengan


salam dan doa yang dipimpin oleh salah satu
peserta didik
2. Guru Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai
sikap disiplin (disiplin)
3. Guru memberikan penjelasan mengenai kegiatan
hari ini melalui media yang sudah di siapkan
4. Guru memberikan motivasi kepada peserta didik 10 Menit
tentang materi yang akan dipelajari dalam
kehidupan sehari – hari.
5. Guru memperlihatkan gambar yang menunjukkan
waktu dan meminta peserta didik untuk
menyebutkan nya.
inti Mengembangkan dan menyajikan

1. Peserta didik dengan bimbingan guru kembali


berkelompok sesuai dengan pembagian yang telah
ditetapkan dipertemuan sebelumnya.
2. Guru mengecek kembali pekerjaan peserta didik.
3. Peserta didik telah memecahkan masalah yang
60 Menit
diberikan dan menuliskan hasil penyelidikannya.
4. Peserta didik dengan bimbingan guru
mempresentasikan hasil pekerjaanya secara lisan
dengan melakukan dialog role play yang melibatkan
tindakan memberi dan meminta informasi terkait
waktu.

Menganalisis dan mengevaluasi

1. Peserta didik dan yang lainnya dengan bimbingan


guru memberikan pertanyaan atau tanggapan.
2. Peserta didik dan guru memberikan apresiasi kepada
peserta didik yang telah berpartisipasi menyajikan
hasil pekerjaannya secara lisan.
3. Guru memberikan penguatan terhadap hasil yang
telah disajikan oleh peserta didik.
5. Guru memberikan tes evaluasi mandiri kepada
peserta didik terkait teks interaksi transaksional lisan
dan tulisan yang melibatkan tindakan memberi dan
meminta informasi tentang waktu

Penutup 1. Peserta didik bersama sama guru merefleksikan


kegiatan dan target yang dicapai
2. Peserta didik bersama guru membuat kesimpulan
10 Menit
3. Guru menyampaikan informasi rencana kegiatan
pembelajaran untuk pertemuan berikutnya
4. Guru bersama peserta didik berdoa untuk mengakhiri
pembelajaran
5. Guru menutup pembelajaran dengan salam
Mengetahui, Rio Pakava, .... September 2022
Kepala SMPN 1 Rio Pakava Guru Mata Pelajaran

S U N A R T I, S.Pd Sitti Masyithah Adnan, S.Pd


NIP. 19710714 200903 2 002 Nip. 19930811 201908 2 001

Anda mungkin juga menyukai