Anda di halaman 1dari 6

1.

Jelaskan tahapan dalam perekrutan Sumber Daya Manusia dalam organisasi


Jawab :
Berikut ini empat tahapan rekrutmen pegawai yang dilakuka menurut Dubois dan Rothwell
dalam Sinambela (2016:126) :
1. Memperjelas posisi untuk diisi melalui perekrutan
Pengusaha beroperasi berdasarkan filosofi perekrutan yang berbeda. Ada konsep bahwa
untuk memperoleh sumber daya manusia yang berkualitas, perlu dilakukan rekrutmen terus-
menerus, apapun lowongan yang ada. Selain itu, terdapat kesadaran bahwa rekrutmen harus
sangat selektif dan hanya diperlukan untuk mengisi lowongan. Dalam hal ini, manajer
memerlukan kehati-hatian dan kompetensi dalam pengambilan keputusan untuk memastikan
bahwa keputusan didasarkan pada visi organisasi dan kebutuhan pengembangan sumber daya
manusia
2. Memeriksa dan memperbaharui uraian pekerjaan, serta spesifikasi pekerjaan untuk
posisi yang dibutuhkan
Meninjau dan memperbarui deskripsi pekerjaan dan deskripsi pekerjaan untuk posisi yang
dicari Proses deskripsi pekerjaan yang berhasil membantu pelamar memahami posisi
tersebut. Deskripsi pekerjaan akan mencantumkan kualifikasi yang dibutuhkan. Tanpa
deskripsi dan spesifikasi pekerjaan, manajer SDM tidak dapat meninjau lamaran yang ada.
3. Mengidenifikasi sumber-sumber dari pelamar yang memenuhi syarat
Perekrutan adalah fase yang terkait dengan langkah ini. Dalam arti luas, pelamar dapat
berasal baik dari dalam (internal) maupun dari luar (eksternal) organisasi. Tentu saja, sumber
aplikasi ini harus dipertimbangkan sesuai dengan kebutuhan dan tujuan organisasi Anda.
4. Memilih cara komunikasi yang paling efektif untuk menarik pelamar yang memenuhi
syarat
Organisasi pemasaran biasanya terlibat dalam langkah ini.Personil sumber daya manusia
harus berkomunikasi secara dekat dengan sumber informasi pelamar, seperti bursa kerja,
kunjungan kampus, hari terbuka rekrutmen, presentasi kepada kelompok sasaran, magang,
dan program bersama antara lembaga dan organisasi pendidikan.
Sumber : File_10-Bab-II-Landasan-Teori.pdf (bsi.ac.id)
2. Jelaskan tingkatan teori kebutuhan (motivasi) Maslow
Jawab :
1. Kebutuhan Dasar atau Fisiologi
Kebutuhan tingkat dasar pertama ini mengacu pada kebutuhan fisik setiap individu (baik
kebutuhan biologis maupun fisik). Agar manusia dapat bertahan hidup dan mencapai
kebutuhan tingkat berikutnya, kebutuhan dasar ini harus dipenuhi terlebih dahulu.
Kebutuhan fisiologis adalah kebutuhan manusia akan oksigen, air, makanan, suhu tubuh
normal, tidur, homeostatis, hasrat seksual, dll.
2. Kebutuhan Akan Rasa Aman
Kebutuhan dasar yang kedua adalah kebutuhan akan rasa aman setiap saat. Ketika seseorang
berhasil memenuhi kebutuhan tingkat pertama, ia dapat melanjutkan ke kebutuhan tingkat
berikutnya. Abraham Maslow menjelaskan bahwa kebutuhan akan rasa aman meliputi
keamanan fisik dan emosional. Harap dicatat bahwa tergantung pada kelompok usia anak
Anda, tingkat kebutuhan ini mungkin lebih tinggi. Hal ini disebabkan rentang perhatian anak
yang masih rendah sehingga dukungan terhadap lansia sangat diperlukan.
3. Kebutuhan Sosial (Rasa Cinta, Kasih Sayang, serta Hak Kepemilikan)
Kebutuhan tingkat ketiga adalah kebutuhan yang berkaitan dengan aspek sosial yang ada
dalam masyarakat, seperti ingin merasakan cinta dan kasih sayang atau memiliki kepemilikan
atas sesuatu. Pada tataran ini, Abraham Maslow mengutarakan pendapatnya tentang alasan
orang mencari cinta. Abraham Maslow menjelaskan latar belakang aspek ini didasari oleh
kesepian, isolasi, depresi, stres, dan kecemasan berlebihan.
4. Kebutuhan Mendapatkan Penghargaan
Tingkat berikutnya, tingkat keempat, adalah keinginan untuk mendapatkan pengakuan.
Penghargaan yang disebutkan pada tingkat kebutuhan ini belum tentu berupa penghargaan
berupa piala atau hadiah. Kata syukur di sini berarti menghargai diri sendiri. Ya, setiap
individu berhak mendapatkan martabat itu. Harga diri bisa datang dari diri kita sendiri atau
dari orang lain. Ketika kebutuhan terpenuhi pada tingkat ini, otomatis muncul keinginan
untuk merasakan rasa hormat dari orang lain, merasakan kepercayaan, dan menstabilkan diri.
Sumber : Teori Kebutuhan Maslow: Pengertian, Konsep & Pembagiannya (gramedia.com)

5. Jelaskan tentang jenis-jenis gaya kepemimpinan dalam manajemen


Jawab :
1. Gaya kepemimpinan transformasional,
Yaitu yang mampu menjelaskan kepada para anggota, mendelegasikan tugas dan
memiliki ekspektasi tinggi terhadap anggotanya
2. Gaya kepemimpinan demokratis
Yaitu yang mampu mengajak anggotanya untuk mengambil keputusan,
mengutamakan diskusi dan menganggap setara para anggota
3. Gaya kepemimpinan suportif
Yaitu yang mampu menyediakan kebutuhan anggota, terlibat Bersama dengan
anggotanya dalam memecahkan masalah, melakukan pendekatan personal kepada
anggotanya. Dan mementingkan hubungan dengan anggota dibandingkan dengan
pencapaian target
4. Gaya kepemimpinan transaksional
Yaitu yang menekankan pada aturan kerja, memberikan apresiasi dan sanksi pada
setiap bentuk kinerja anggota, sangat berorientasi pada pencapaian target
5. Gaya kepemimpinan Laissez-Faire
Yaitu yang memberikan kebebeasan pada tiap anggotanya, menyerahkan keputusan
pada anggota.
6. Gaya kepemimpinan karismatik
Yaitu yang mampu memberikan pengaruh melalui inspirasi, memiliki visi yang kuat
untuk mengajak anggotanya, mempunya peran penting dalam organisasi
7. Gaya kepemimpinan otokratis
Yaitu yang memiliki kekuasan penuh dalam memimpin, bersifat otoriter dan jarang
melakukan komunikasi dua arah dengan anggotanya
Sumber : Ada 7 Macam Gaya Kepemimpinan, Ikuti Tes Untuk Mengetahuinya
(quipper.com)

6. Jelaskan konsep bauran komunikasi pemasaran (marketing communication mix)


Jawab :
1. Advertising/iklan, Elemen terpenting dalam bauran pemasaran biasanya adalah
iklan. Iklan berfungsi untuk mengkomunikasi produk secara langsung yang
dikemas secara menarik.
2. Personal selling, yaitu metode penjualan dengan menggunakan komunikasi secara
langsung (lisan) antara penjual dan calon pelanggan.
3. Sales promotion, yaitu upaya pemasaran media maupun non-media yntuk
meningkatkann minat dari konsumen dan memperbaiki kualitas produk.
4. Public relation, yaitu membangun hubungan baik dengan konsumen untuk
mendapatkan citra yang baik.
5. Direct marketing, yaitu pemasaran yang dilakukan secara langsung pada
konsumen untuk mendapat respon segera dan membangun hubungan baik dengan
konsumen.
6. Word of mouth, yaitu cara komunikasi pemasaran dari mulut ke mulut untuk
memberikan rekomendasi atau pengalaman yang baik saat mereka menggunakan
produk atau jasa.
7. Online marketing, yaitu bentuk komunikasi pemasaran secara online
menggunakan media internet.
Sumber : What is a Marketing Communication Mix? (thetotalentrepreneurs.com)

7. Jelaskan tentang konsep segmentation, targeting dan positioning (STP) serta berikan
contoh tentang pemasaran ceruk (niche)
Jawab :
Konsep segmentation, targeting dan positioning (STP)
1. Segmenting (segmentasi pasar),
Tahap segmentasi atau segmentasi dilakukan dengan membagi konsumen menjadi
kelompok-kelompok orang yang memiliki karakteristik dan kebutuhan yang sama.
Langkah ini dilakukan agar dapat menyesuaikan pendekatan dengan kebutuhan
setiap kelompok dengan lebih efektif dibandingkan menggunakan satu pendekatan
untuk semua pelanggan, Adapun pendekatannya dapat dikelompokan pada :
- Demografis, yaitu berdasarkan usia, jenis kelamin, pekerjaan, dan lainnya.
- Geografis, yaitu berdasarkan pada negara, wilayah atau lingkungan.
- Psikografis, yaitu berdasarkan kepribadian, nilai dan gaya hidup
- Perilaku, yaitu bagaimana cara konsumen mencari manfaat pada produk.
2. Targeting (menentukan target atau sasaran),
Tahap targeting adalah bagaimana perusahaan dapat melakukan evaluasi
berbagai segmen untuk menjadi target pasar. Adapun caranya dengan
melakukan evaluasi segmen pasar dan memilih segmen pasar.

3. Positioning (memposisikan produk),


Tahap positioning adalah bagaimana suatu produk ditampilkan kepada
konsumen dan membedakannya dari produk pesaing. Upaya untuk
mengidentifikasi, mengembangkan, dan mengkomunikasikan keunggulan unik
dan kompetitif. Ini termasuk citra merek, manfaat yang dijanjikan, dan
keunggulan kompetitif. Dengan demikian, produk dan jasa mereka
dipersepsikan lebih baik dan istimewa di mata konsumen dibandingkan dengan
produk dan jasa pesaingnya.
Sumber : Mengenal Segmenting, Targeting, dan Positioning (STP) Marketing - BEM
FE UNIMUS

Pemasaran ceruk (niche),


Niche marketing merupakan upaya untuk mempromosikan dan menjual suatu produk
kepada khalayak sasaran pasar yang lebih sempit (niche market). Perusahaan
menyesuaikan bauran pemasaran dan strategi pemasaran mereka dengan keinginan
dan kebutuhan spesifik pasar mereka.
Contoh pemasaran ceruk :
- Peralatan Khusus untuk Fotografi Macro: Sebuah toko fotografi dapat
menargetkan fotografer yang khusus tertarik pada fotografi makro dengan
menyediakan peralatan dan aksesori khusus untuk memenuhi kebutuhan
fotografi ini, seperti lensa makro, alat pencahayaan khusus, dan tripod yang
stabil.
- Kursus Online Bahasa Jepang: Sebuah platform pembelajaran online dapat
menawarkan kursus khusus untuk belajar bahasa Jepang, menyediakan konten
yang disesuaikan dengan kebutuh konsumen yang ingin memiliki kemampuan
berbahasa Jepang.
Sumber : Niche Market: Pengertian Ceruk Pasar dan Contohnya » Katalisnet
8. Jelaskan komponen yang ada dlaam bauran pemasaran (marketing mix)
Jawab :
1. Produk (product)
Produk adalah barang atau jasa yang dapat diberikan kepada konsumen. Produk yang
berkualitas tinggi dan berdaya saing memberikan kesan yang baik kepada konsumen dan
membuat mereka tertarik untuk menggunakan produk yang ditawarkan
2. Harga (Price)
Harga menjadi elemen penting dalam bauran pemasaran. Karena harga merupakan kriteria
terpenting kedua setelah manfaat produk yang ditawarkan.
3. Lokasi (Place)
Aspek ini mengacu pada posisi strategis suatu perusahaan dan mencakup semua kebutuhan
yang mempengaruhi kegiatan usaha, seperti produksi, pengadaan, pemasaran, dan
manajemen.
4. Promosi (Promotion)
Dalam pengertian yang lebih spesifik, promosi adalah yang memperkenalkan dan
memasarkan suatu produk atau jasa kepada calon konsumen dan membuat mereka tertarik
untuk membeli atau menggunakannya.
5. Orang (People)
Merujuk pada sumber daya manusia yang terlibat dalam seluruh aktivitas bisnis mulai dari
pengadaan hingga produksi dan pemasaran akhir.
6. Proses (Process)
Mengacu pada kemampuan perusahaan dalam menghasilkan produk yang berkualitas dan
memberikan layanan yang memuaskan pelanggan.
7. Bukti Fisik (Physical Evidence)
Aspek ini mengacu pada penampilan fisik perusahaan, termasuk penampilan fasilitas,
penampilan produk, penampilan staf, dan desain tambahan lainnya.
8. Pendapat Masyarakat (People Opinion)
Dalam konsep bauran pemasaran modern, opini masyarakat merupakan faktor yang sangat
penting dan harus diperhitungkan.
9. Kekuatan Politik (Political Power)
Aspek ini mengacu pada kemampuan perusahaan untuk berpartisipasi dalam politik
nasional dan internasional yang berdampak signifikan terhadap kelangsungan bisnis.
Sumber : Pengertian Marketing Mix 4P, 7P, 8P, 9P, Fungsi, Tujuan Serta Contoh nya
(duniaperiklanan.id)

9. Gambarkan dan jelaskan tentang daur hidup produk (product life cycle)
10. Jelaskan tentang teori perilaku konsumen

Anda mungkin juga menyukai