Anda di halaman 1dari 57

Buku Panduan Aplikasi Kinerja HRIS Kementerian Perdagangan

Buku Panduan Aplikasi Kinerja


Human Resource Information System
Kementerian Perdagangan

Versi 1.0
24 Januari 2024

i
Buku Panduan Aplikasi Kinerja HRIS Kementerian Perdagangan

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ii

1 Petunjuk Penggunaan Aplikasi 3


1.1 Akses Aplikasi Kinerja pada HRIS Kementerian Perdagangan .................................... 3
1.2 Menu-Menu pada Aplikasi Kinerja ................................................................................................. 4

2 Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Pejabat Pimpinan Tinggi Madya 6


2.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya .. 6
2.2 Membuat Rencana Aksi PPT Madya .............................................................................................. 10
2.3 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik .......................................................................................... 11
2.4 Membuat Persetujuan SKP Pejabat di Bawahnya .................................................................... 12
2.5 Melakukan Evaluasi Kinerja Periodik (Penilaian Periodik) ................................................. 14

3 Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan
Pimpinan Unit Mandiri 16
3.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama
dan Pimpinan Unit Kerja Mandiri .................................................................................................. 16
3.2 Membuat Rencana Aksi PPT Pratama dan Pimpinan Unit Kerja Mandiri....................... 20
3.3 Membagi Peran Hasil Melalui Matrik Peran Hasil .................................................................... 21
3.4 Memberikan Persetujuan SKP Pegawai ASN yang ada di Bawahnya .............................. 23
3.5 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik .......................................................................................... 25
3.6 Melakukan Evaluasi Kinerja Periodik ........................................................................................... 26

4 Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Ketua Tim 29


4.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Ketua Tim ........................................................... 29
4.2 Membuat Rencana Aksi Sebagai Ketua Tim................................................................................ 35
4.3 Membagi Peran Hasil Anggota Tim Melalui Matrik Peran Hasil ......................................... 37
4.4 Memvalidasi SKP Anggota Tim ....................................................................................................... 39
4.5 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik .......................................................................................... 42
4.6 Memvalidasi Realisasi Kinerja Periodik Anggota Tim ............................................................ 44

5 Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Anggota Tim 47


5.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Anggota Tim ...................................................... 47
5.2 Membuat Rencana Aksi Anggota Tim ........................................................................................... 53
5.3 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik Anggota Tim ............................................................... 54

ii
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

BAB 1
PETUNJUK PENGGUNAAN APLIKASI

1.1 Akses Aplikasi Kinerja Pada HRIS Kementerian Perdagangan


Langka-langkah mengakses aplikasi Kinerja adalah sebagai berikut:
a. Anda dapat mengakses aplikasi Kinerja di https://intra.kemendag.go.id/, kemudian login
menggunakan NIP dan Password Intranet Anda.

Gambar 1.1. Landing Page Intranet Kemendag

b. Setelah login Anda akan masuk pada halaman Intranet, selanjutnya pilih menu
Sistem Informasi SDM.

Gambar 1.2. Halaman Muka Intranet Kemendag

3
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Setelah itu, beranjak ke Menu Utama dan pilih aplikasi Kinerja

Gambar 2.3: Halaman Muka HRIS

1.2 Menu-Menu Pada Aplikasi Kinerja


Setelah memilih aplikasi Kinerja, halaman ini akan menampilkan menu-menu aplikasi
kinerja, yaitu:

Gambar 2.4: Halaman Dashboard Aplikasi Kinerja dari Sudut Pandang Pegawai

a. Dashboard
Menu ini akan menampilkan informasi terkait pengelolaan kinerja pegawai ASN di
lingkungan Kemendag;
b. SKP
Pada menu ini terdapat submenu SKP Tahunan dan Persetujuan SKP. Submenu SKP tahun
adalah submenu untuk membuat SKP dan melihat riwayat SKP yang pernah disusun
sebelumnya. Submenu Persetujuan SKP hanya terdapat pada akun aplikasi kinerja Ketua Tim
dan Pejabat Penilai Kinerja. Submenu ini digunakan untuk memvalidasi kesesuaian dan
persetujuan SKP yang disusun oleh pegawai ASN di bawahnya serta memberikan umpan balik
perilaku kerja pegawai ASN dibawahnya.

4
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Penilaian Kinerja
Menu ini digunakan untuk membuat realisasi capaian kinerja baik periodik maupun
tahunan. Selain itu, pada menu ini dapat dilihat hasil penilaian kinerja periodik dan
tahunan yang diberikan oleh pejabat penilai kinerja.
d. Menu Penilai Kinerja
Menu ini hanya terdapat pada akun aplikasi kinerja Ketua Tim dan Pejabat Penilai
Kinerja. Pada akun Ketua Tim, menu ini digunakan untuk memvalidasi capaian kinerja
dari anggota timnya, sedangkan pada akun Pejabat Penilai Kinerja, menu ini digunakan
untuk memberikan penilaian kepada pegawai ASN di bawahnya.

5
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

BAB 2
PERENCANAAN KINERJA DAN EVALUASI KINERJA
PEJABAT PIMPINAN TINGGI MADYA

2.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Madya
Dalam penyusunan SKP, PPT Madya dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik menu SKP dan submenu SKP Tahunan sehingga muncul jabatan dan periode
SKP yang akan disusun. Klik Jabatan dan Periode tersebut untuk memulai membuat
SKP.

Gambar 2.1: Form Dashboard Awal Membuat SKP

Selanjutnya, klik Jabatan dan Periode tersebut untuk memulai membuat SKP.

Gambar 2.2: Tampilan Menu Pembuatan SKP Tahunan

b. Selanjutnya akan muncul halaman yang berisi pernyataan bahwa SKP benar-banar
disusun oleh pegawai yang bersangkutan. Anda diminta untuk memberikan cheklist
dan selanjutnya klik tombol Buat SKP.

6
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 2.3: Pop Up Pernyataan Pembuatan SKP

c. Kemudian akan muncul menu Perjanjian Kerja (SKP) dan Rencana Aksi. Klik menu SKP
kemudian klik tombol Sinkronisasi. Data Rencana Hasil Kerja, Indikator Kinerja Individu,
dan Target Kerja akan tersinkronkan dengan Sasaran, Indikator, dan Target pada Perjanjian
Kinerja (Perkin) yang terdapat dalam aplikasi e-monitoring dari Biro Perencanaan.

Gambar 2.3: Tampilan Awal Sebelum Sinkronisasi

d. Setelah disinkronisasi akan muncul tampilan sebagai berikut, kemudian klik “Sinkronisasi
ke SKP”.

7
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 2.4: Pop Up Proses Sinkronisasi Perjanjian Kinerja


e. Jika terdapat rencana hasil kerja yang belum terakomodir pada perjanjian kerja, Anda
dapat menambahkan rencana hasil kerja dengan cara klik ikon Tambah RHK.
Kemudian isi Rencana Hasil Kerja, Indikator Kinerja Individu dan Target, jika telah
selesai klik Tambah.

Gambar 2.5: Penambahan RHK yang belum terdapat dalam Perjanjian Kinerja (Perkin)

8
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 2.6: Pop Up Proses Penambahan RHK

f. Tentukan Perspekstif dari setiap Indikator Kinerja Individu dengan cara klik
Tentukan Perspektif. Pilih salah satu dari 4 perspektif yang ada, setelah itu klik
Simpan.

Gambar 2.7: Pop Up Penentuan Perspektif

Sebagai panduan dalam menentukan perspektif dapat diketahui pada Peraturan


Menteri PAN RB Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai ASN
disebutkan terdapat 4 perspektif, yaitu:
1) Perspektif penerima layanan, yang merefleksikan kemampuan organisasi dalam
memenuhi keinginan dan harapan penerima layanan/ pemangku kepentingan;
2) Perspektif proses bisnis, yang merefleksikan perbaikan proses untuk
menghasilkan keluaran yang memiliki nilai tambah bagi pemangku kepentingan;
3) Perspektif penguatan internal, yang merefleksikan kemampuan organisasi/ unit
kerja untuk mengembangkan sumber daya yang dimiliki organisasi sebagai
pengungkit untuk pencapaian tujuan organisasi. Perspektif ini penting sebagai
9
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

bentuk investasi untuk keberhasilan jangka panjang; dan


4) Perspektif anggaran, yang merefleksikan kinerja dalam rangka efektivitas dan
efisiensi penggunaan anggaran. Perspektif ini harus ada dalam setiap rencana SKP
pejabat pimpinan tinggi atau pimpinan unit kerja mandiri
g. Ulangi semua proses sampai setiap Perspektif telah dipilih, kemudian klik tombol
Submit untuk Validasi.

2.2 Membuat Rencana Aksi PPT Madya


Setelah SKP dibuat langkah selanjutnya adalah membuat rencana aksi yang disepakati
melalui dialog kinerja antara Pimpinan dan Pegawai. langkah-langkah membuat rencana
aksi dalam aplikasi kinerja adalah sebagai berikut:
a. klik Menu Rencana Aksi.

Gambar 2.8: Tampilan Pembuatan Rencana Aksi

b. klik tombol Tambah Rencana Aksi. Lengkapi isian Rencana Aksi, pilih target waktu
dan akhiri dengan klik Tambah

Gambar 2.9: Pop Up Penambahan Rencana Aksi

10
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

2.3 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik


Setelah membuat Rencana Aksi, PPT Madya dapat melakukan Realisasi Periodik yang
merupakan bagian dari evaluasi kinerja. Langkah-langkah Melakukan Realisasi Kinerja
Periodik adalah sebagai berikut:
a. Realisasi periodik pada aplikasi kinerja dilakukan dengan memilih menu Penilaian
Kinerja lalu pilih Periodik. Selanjutnya akan muncul daftar Realisasi Periodik Bulanan,
selanjutnya pilih bulan yang akan direalisasikan dan klik tombol Lakukan Realisasi

Gambar 2.10: Tampilan dashboard Memilih Periode Bulan Realisasi

b. Selanjutnya setelah memilih bulan yang akan direalisasikan, akan muncul SKP kemudian
klik Realisasi untuk melakukan realisasi.

Gambar 2.11: Tampilan Rencana Hasil Kerja yang akan direalisasikan

c. Selanjutnya akan muncul Pop Up sperti gambar di bawah ini. Ceklist rencana aksi yang
dilaksanakan/dicapai pada periode tersebut, sampaikan bukti dukung capaian kinerja
melalui link/tautan yang dapat berupa cloud, serta narasikan perkembangan capaian
target kerja pada kolom Realsiasi Berdasarkan Bukti Dukung, kemudian klik Simpan.

11
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 2.12: Tampilan Rencana Hasil Kerja yang akan direalisasikan

2.4 Membuat Persetujuan SKP Pejabat di Bawahnya


Sebagai Pejabat Penilai Kinerja, PPT Madya harus memastikan bahwa SKP yang disusun
oleh pejabat yang dibawahnya sesuai dengan ekspektasinya. Dalam rangka untuk
memastikan hal tersebut PPT Pratama perlu melakukan validasi SKP yang telah disusun
pejabat di bawahnya dan memberikan ekspektasi perilaku kerja berdasarkan core value
BerAkhlak yang harus ditampilkan oleh pejabat di bawahanya. Langkah-langkah dalam
meberikan persetujuan terhadap SKP Pejabat di Bawahnya adalah sebagai berikut:
a. Pilih menu SKP lalu pilih Persetujuan SKP, kemudian pilih salah satu pejabat tersebut
lalu klik tombol Persetujuan

Gambar 2.13: Tampilan Daftar Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama untuk Persetujuan SKP
12
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Selanjutnya akan muncul tampilan SKP yang telah dibuat oleh Pejabat Pimpinan Tinggi
Pratama yang terdiri bagian Hasil Kerja dan Perilaku Kerja.

Gambar 2.14: Tampilan reviu Rencana Hasil Kerja

b. Mereviu Hasil Kerja


Pada proses ini, PPT Madya melakukan reviu terhadap seluruh Rencana Hasil Kerja,
Indikator Kinerja Utama, dan Target pada SKP Pejabat di bawahnya. Jika berdasarkan
hasil reviu, PPT Madya ingin melakukan penyesuaian terhadap Rencana Hasil Kerja,
Indikator Kinerja Utama, dan Target pada SKP yang bukan berasal Perjanjian Kerja,
PPT Madya dapat langsung melakukan perubahan dengan klik ikon “ ”.
c. Memberikan Ekspektasi khusus atas perilaku kerja berdasarkan Core Value BerAkhlak
PPT Madya dapat memberikan Ekspektasi khusus atas Perilaku Kerja yang harus
ditampilkan oleh Pejabat di bawahnya dalam melaksanakan tugas sehari-hari, dengan
cara klik Ekspektasi Pimpinan lalu isi Ekspektasi khusus atas perilaku kerja
kemudian klik Simpan.

Gambar 2.15: Tampilan Pemberian Ekpsektasi Pimpinan

d. Setelah melakukan reviu pada Hasil Kerja dan memberikan Ekspektasi Perilaku Kerja,
kembali ke bagian atas dan klik menu Persetujuan untuk memberikan persetujuan
atas SKP Pejabat di bawahnya. Setelah proses ini, Pejabat di bawahnya dapat mencetak
Dokumen SKP untuk selanjutnya ditetapkan.
13
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

2.5 Melakukan Evaluasi Kinerja Periodik (Penilaian Periodik)


Evaluasi Kinerja Periodik Pegawai merupakan proses Pejabat Penilai Kinerja
mengevaluasi capaian hasil kerja dan perilaku kerja Pegawai dalam suatu periode
(bulanan) dengan cara memberikan umpan balik berkelanjutan terhadap capaian hasil
kerja dan perilaku kerja serta memberikan rating atas hasil kerja dan perilaku kerja.
Langkah-langkah evaluasi kinerja periodik (Penilaian Periodik) adalah sebagai berikut:
a. Pilih Menu Penilai Kinerja lalu pilih Periodik, selanjutnya akan muncul daftar
pegawai yang akan dievaluasi. Pegawai yang telah melakukan realisasi capaian
kinerjanya akan tampil dengan keterangan status Nilai. Klik status tersebut.

Gambar 2.16: Tampilan Monitoring Progres Realisasi Periodik Pegawai

Selanjutnya akan muncul tampilan Realisasi Periodik dari pegawai yanga akan dinilai
Rencana Hasil Kerja, Perspektif Indikator Kinerja Individu, Target, Rencana Aksi,
Realisasi Berdasarkan Bukti Dukung, Bukti Dukung, dan Umpan Balik.

Gambar 2.17: Tampilan Pemberian Umpan Balik Berkelanjutan pada hasil Kerja

b. Lakukan reviu menyeluruh terhadap realisasi beserta bukti dukung yang dilampirkan.
Berikan Umpan Balik Berkelanjutan pada setiap realisasi capaian hasil kerja pegawai
14
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

dibawahnya. Umpan balik berkelanjutan merupakan tanggapan atau respon yang


diberikan oleh pejabat penilai kinerja terhadap hasil atau perkembangan kinerja serta
perilaku kerja pegawai. Umpan Balik berkelanjutan wajib diberikan sebagai bentuk
pembinaan kinerja dan dasar pemantauan kinerja selanjutnya.
c. Berikan umpan balik berkelanjutan terhadap perilaku kerja pegawai dalam
melaksanakan tugas sehari-hari melalui tab Umpan Balik.

Gambar 2.18: Tampilan Pemberian Umpan Balik Berkelanjutan Pada Perilaku Kerja

d. Setelah melengkapi seluruh umpan balik, berikan penilaian dengan menentukan


Rating Hasi Kerja dan Rating Perilaku Kerja yang terdiri dari Diatas Ekspektasi, Sesuai
Ekspektasi dan Dibawah Ekspektasi. Setelah memberikan rating, Pejabat Penilai
Kinerja juga diwajibkan untuk mengisi angka penilaian yang akan muncul panduan
berdasarkan predikat kinerja yang diberikan. Kemudian klik Nilai.

Gambar 2.19: Tampilan Pemilihan Rating Kinerja dan Rating Perilaku

Sebagai panduan pengkategorian yang dapat digunakan adalah:


1) Diatas Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja diatas ekspektasi dan tidak ada hasil
kerja utama yang dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja pegawai sebagian besar atau
seluruhnya menunjukkan respon positif.
2) Sesuai Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja sesuai ekspektasi dan hanya sebagian
kecil hasil kerja utama yang dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja Pegawai sebagian menunjukkan
respon positif.
3) Dibawah Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja Pegawai sebagian besar atau
seluruhnya tidak menunjukkan respon positif.

15
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

BAB 3
PERENCANAAN KINERJA DAN EVALUASI KINERJA
PEJABAT PIMPINAN TINGGI PRATAMA DAN PIMPINAN UNIT KERJA MANDIRI

3.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama
dan Pimpinan Unit Kerja Mandiri
Dalam penyusunan SKP, PPT Pratama dan Pimpinan Unit Mandiri dapat mengikuti
langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik menu SKP dan submenu SKP Tahunan sehingga muncul jabatan dan periode
SKP yang akan disusun. Klik Jabatan dan Periode tersebut untuk memulai membuat
SKP.

Gambar 3.1: Form Dashboard Awal Membuat SKP

b. Selanjutnya akan muncul halaman yang berisi pernyataan bahwa SKP benar-banar
disusun oleh pegawai yang bersangkutan. Anda diminta untuk memberikan cheklist
dan selanjutnya klik tombol Buat SKP.

16
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 3.2: Pop Up Pernyataan Pembuatan SKP

c. Kemudian akan muncul menu Perjanjian Kerja (SKP) dan Rencana Aksi. Klik menu SKP
kemudian klik tombol Sinkronisasi. Data Rencana Hasil Kerja, Indikator Kinerja Individu,
dan Target Kerja akan tersinkronkan dengan Sasaran, Indikator, dan Target pada Perjanjian
Kinerja (Perkin) yang terdapat dalam aplikasi e-monitoring dari Biro Perencanaan.

Gambar 3.3: Tampilan Pembuatan SKP

d. Setelah disinkronisasi akan muncul tampilan sebagai berikut, kemudian klik Sinkronisasi
ke SKP.

17
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 3.4: Pop Up Sinkronisasi Perjanjian Kerja ke SKP

e. Jika terdapat rencana hasil kerja yang belum terakomodir pada perjanjian kerja, Anda
dapat menambahkan rencana hasil kerja dengan cara klik ikon Tambah RHK.
Kemudian isi Rencana Hasil Kerja, Indikator Kinerja Individu dan Target, jika telah
selesai klik Tambah.

Gambar 3.5: SKP yang telah ditambahkan dari Sinkronisasi Perjanjian Kerja

18
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 3.6: Tampilan Pop Up Penambahan Target Kinerja


f. Tentukan Perspektif dari setiap Indikator Kinerja Individu dengan cara klik Tentukan
Perspektif. Pilih salah satu dari 4 perspektif yang ada, setelah itu klik Simpan.

Gambar 3.7: Pop Up Penentuan Perspektif

Sebagai panduan dalam menentukan perspektif dapat diketahui pada Peraturan


Menteri PAN RB Nomor 6 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Kinerja Pegawai ASN
disebutkan terdapat 4 perspektif, yaitu:
1) Perspektif penerima layanan, yang merefleksikan kemampuan organisasi dalam
memenuhi keinginan dan harapan penerima layanan/ pemangku kepentingan;
2) Perspektif proses bisnis, yang merefleksikan perbaikan proses untuk
menghasilkan keluaran yang memiliki nilai tambah bagi pemangku kepentingan;
3) Perspektif penguatan internal, yang merefleksikan kemampuan organisasi/ unit
19
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

kerja untuk mengembangkan sumber daya yang dimiliki organisasi sebagai


pengungkit untuk pencapaian tujuan organisasi. Perspektif ini penting sebagai
bentuk investasi untuk keberhasilan jangka panjang; dan
4) Perspektif anggaran, yang merefleksikan kinerja dalam rangka efektivitas dan
efisiensi penggunaan anggaran. Perspektif ini harus ada dalam setiap rencana SKP
pejabat pimpinan tinggi atau pimpinan unit kerja mandiri.
g. Ulangi semua proses sampai setiap Perspektif telah dipilih, kemudian klik tombol
Submit.
3.2 Membuat Rencana Aksi PPT Pratama dan Pimpinan Unit Kerja Mandiri
Setelah SKP dibuat langkah selanjutnya adalah membuat rencana aksi yang disepakati
melalui dialog kinerja antara Pimpinan dan Pegawai. langkah-langkah menuangan rencana
aksi dalam aplikasi kinerja adalah sebagai berikut:
a. klik Sub Menu Rencana Aksi

Gambar 3.8: Tampilan Sub Menu Rencana Aksi


b. klik tombol Tambah Rencana Aksi. Lengkapi isian Rencana Aksi, pilih target waktu
dan akhiri dengan klik Tambah

Gambar 3.9: Tampilan Pop Up Penambahan Rencana Aksi

20
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

3.3 Membagi Peran Hasil Melalui Matrik Peran Hasil


Dalam rangka pencapaian target kerja sebagaimana tertuang dalam perjanjian kinerja dan
SKPnya, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pimpinan Unit Mandiri perlu memberikan
peran hasil kepada para pegawainya baik penugasan dalam tim kerja maupun penugasan
yang bersifat individu. Langkah-langkah pembagian hasil melalui matrik peran hasil yang
terdapat dalam aplikasi kinerja adalah sebagai berikut:
a. Klik tombol Tambah Ketua Tim untuk memberikan penugasan dalam tim atau klik
Penugasan Individu untuk memberikan penugasan kepada pegawai secara individu.

Gambar 3.10: Tampilan Matriks Peran Hasil

b. Untuk Penugasan dalam tim kerja, PPT Pratama/Pimpinan Unit Mandiri memilih
Ketua Tim dan menuliskan Nama Tim Keputusan Pimpinan Unit Kerja terkait dengan
Pembentukan Tim Kerja, pada kolom yang tersedia dan klik tombol Simpan.

Gambar 3.11: Penunjukkan Ketua Tim

Uktuk penugasan individu PPT Pratama/Pimpinan Unit Mandiri memilih pegawai


yang akan diberikan penugasan individu secara langsung dan klik Simpan.

21
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 3.12: Pop Up Penambahan Penugasan Individu

c. Selanjutnya, klik tanda “+” di bawah Indikator Kinerja Individu yang akan diturunkan.
Berikan peran hasil yang diharapkan untuk dicapai oleh Ketua Tim/pegawai, serta
pilih peran hasil tersebut menjadi Kinerja Utama atau Kinerja Tambahan dan klik
tombol Simpan. Peran hasil yang diberikan akan menjadi Rencana Hasil Kerja Ketua
Tim/pegawai yang diberi penugasan.

Gambar 3.13: Matrik Peran Hasil

Gambar 3.14: Pop Up Penambahan Rencana Hasil Kerja kepada Ketua Tim
22
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Sebagai informasi, hasil kerja utama adalah hasil kerja yang mencerminkan tingkat
prioritas tinggi, sedangkan hasil kerja tambahan adalah hasil kerja yang
mencerminkan tingkat prioritas rendah.
d. Lengkapi seluruh Matrik Peran Hasil sesuai hasil dialog kinerja yang telah disepakati.

3.4 Memberikan Persetujuan SKP Pegawai ASN yang ada di Bawahnya


Sebagai Pejabat Penilai Kinerja, PPT Madya harus memastikan bahwa SKP yang disusun
oleh pejabat yang dibawahnya sesuai dengan ekspektasinya. Dalam rangka untuk
memastikan hal tersebut PPT Pratama perlu melakukan validasi SKP yang telah disusun
pejabat di bawahnya dan memberikan ekspektasi perilaku kerja berdasarkan core value
BerAkhlak yang harus ditampilkan oleh pejabat di bawahanya. Langkah-langkah dalam
meberikan persetujuan terhadap SKP Pejabat di Bawahnya adalah sebagai berikut:
a. Pilih menu SKP lalu pilih Persetujuan SKP, kemudian pilih pegawai.

Gambar 3.15: Tampilan Daftar Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama untuk Persetujuan SKP

b. Mereviu Hasil Kerja


Pada proses ini, PPT Pratama melakukan reviu terhadap seluruh Rencana Hasil Kerja,
Indikator Kinerja Utama, dan Target pada SKP Pejabat di bawahnya. Jika berdasarkan
hasil reviu, PPT Pratama ingin melakukan penyesuaian terhadap Aspek, Indikator
Kinerja Utama, dan/atau Target pada SKP, PPT Pratama dapat langsung melakukan
perubahan dengan klik ikon “ ”.

Gambar 3.16: Tampilan reviu Hasil Kerja

23
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Selain itu, atau memberikan catatan pada menu Perbaikan SKP dan pegawai diminta
untuk memperbaiki SKP berdasarkan catatan tersebut

Gambar 3.17: Pop Up Input Catatan Perbaikan Seluruh SKP

c. Memberikan Ekspektasi khusus atas perilaku kerja berdasarkan Core Value BerAkhlak
PPT Pratama dapat memberikan Ekspektasi khusus atas Perilaku Kerja yang harus
ditampilkan oleh pegawai dalam melaksanakan tugas sehari-hari, dengan cara klik
Ekspektasi Pimpinan lalu isi Ekspektasi khusus atas perilaku kerja kemudian klik
Simpan.

Gambar 3.18: Tampilan Pemberian Ekpsektasi Pimpinan

d. Setelah melakukan reviu pada Hasil Kerja dan memberikan Ekspektasi Perilaku Kerja,
kembali ke bagian atas dan klik menu Persetujuan untuk memberikan persetujuan atas
SKP Pejabat di bawahnya. Setelah proses ini, pegawai dapat mencetak Dokumen SKP
untuk selanjutnya ditetapkan.

24
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

3.5 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik


Setelah membuat Rencana Aksi, PPT Pratama dan Pimpinan Unit Kerja Mandiri dapat
melakukan Realisasi Periodik yang merupakan bagian dari evaluasi kinerja. Langkah-
langkah Melakukan Realisasi Kinerja Periodik adalah sebagai berikut:
a. Realisasi periodik pada aplikasi kinerja dilakukan dengan memilih menu Penilaian
Kinerja lalu pilih Periodik. Selanjutnya akan muncul daftar Realisasi Periodik Bulanan,
selanjutnya pilih bulan yang akan direalisasikan dan klik tombol Lakukan Realisasi

Gambar 3.19: Tampilan dashboard Memilih Periode Bulan Realisasi

b. Setelah memilih bulan yang akan direalisasikan, akan muncul SKP, kemudian klik
Realisasi untuk melakukan realisasi.

Gambar 3.20: Tampilan Rencana Hasil Kerja yang akan direalisasikan

c. Selanjutnya akan muncul Pop Up sperti gambar di bawah ini. Ceklist rencana aksi yang
dilaksanakan/dicapai pada periode tersebut, sampaikan bukti dukung capaian kinerja
melalui link/tautan yang dapat berupa cloud, serta narasikan perkembangan capaian
target kerja pada kolom Realsiasi Berdasarkan Bukti Dukung, kemudian klik Simpan

25
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 3.21: Tampilan Pengisian Realisasi Periodik

3.6 Melakukan Evaluasi Kinerja Periodik


Evaluasi Kinerja Periodik Pegawai merupakan proses Pejabat Penilai Kinerja mengevaluasi
capaian hasil kerja dan perilaku kerja Pegawai dalam suatu periode (bulanan) dengan cara
memberikan umpan balik berkelanjutan terhadap capaian hasil kerja dan perilaku kerja
serta memberikan rating atas hasil kerja dan perilaku kerja. Langkah-langkah evaluasi
kinerja periodik (Penilaian Periodik) adalah sebagai berikut:
a. Pilih Menu Penilai Kinerja lalu pilih Periodik, selanjutnya akan muncul daftar pegawai
yang akan dievaluasi. Pegawai yang telah melakukan realisasi capaian kinerjanya akan
terlihat dengan icon Lihat. Klik icon tersebut.

Gambar 3.22: Tampilan dashboard untuk Realisasi Periodik

Jika ingin mengganti periode, pilih bulan yang dipilih.


26
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

b. Lakukan reviu menyeluruh terhadap realisasi beserta bukti dukung yang dilampirkan.
Berikan Umpan Balik Berkelanjutan pada setiap realisasi capaian hasil kerja pegawai
dibawahnya. Umpan balik berkelanjutan merupakan tanggapan atau respon yang
diberikan oleh pejabat penilai kinerja terhadap hasil atau perkembangan kinerja serta
perilaku kerja pegawai. Umpan Balik berkelanjutan wajib diberikan sebagai bentuk
pembinaan kinerja dan dasar pemantauan kinerja selanjutnya.

Gambar 3.23: Tampilan Pemberian Umpan Balik Berkelanjutan pada hasil Kerja

c. Berikan umpan balik berkelanjutan terhadap perilaku kerja pegawai dalam


melaksanakan tugas sehari-hari melalui menu Umpan Balik.

Gambar 3.24: Tampilan Pemberian Umpan Balik Berkelanjutan Pada Perilaku Kerja

d. Setelah melengkapi seluruh umpan balik, berikan penilaian dengan menentukan Rating
Hasi Kerja dan Rating Perilaku Kerja yang terdiri dari Diatas Ekspektasi, Sesuai
Ekspektasi dan Dibawah Ekspektasi. Kemudian klik Simpan.

Gambar 3.25: Tampilan Pemilihan Rating Kinerja dan Rating Perilaku

27
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Sebagai panduan pengkategorian yang dapat digunakan adalah:


1) Diatas Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja diatas ekspektasi dan tidak ada hasil
kerja utama yang dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja pegawai sebagian besar atau
seluruhnya menunjukkan respon positif.
2) Sesuai Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja sesuai ekspektasi dan hanya sebagian
kecil hasil kerja utama yang dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja Pegawai sebagian menunjukkan
respon positif.
3) Dibawah Ekspektasi apabila:
a) Sebagian besar atau seluruh hasil kerja dibawah ekspektasi.
b) Umpan balik yang diberikan atas hasil kerja Pegawai sebagian besar atau
seluruhnya tidak menunjukkan respon positif.

28
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

BAB 4
Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Ketua Tim

4.1 Membuat Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Sebagai Ketua Tim


Dalam penyusunan SKP, Jabatan Fungsional Sebagai Ketua Tim dan Jabatan Administrator
dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik menu SKP dan Submenu SKP Tahunan sehingga akan muncul jabatan dan periode
SKP yang akan disusun. Klik Jabatan dan Periode tersebut untuk memulai membuat
SKP.

Gambar 4.1 Tampilan Awal Membuat SKP Ketua Tim

b. Kemudian akan muncul seperti gambar di bawah ini:

Gambar 4.2 Tampilan Hasil Kerja Ketua Tim

29
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Setelah itu, klik tombol tentukan aspek, indikator serta target maka akan muncul form
isian Penambahan Indikator, Aspek dan Target. Berdasarkan rencana hasil kerja yang telah
diberikan oleh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, anda diminta untuk mengisi indikator,
target dan memilih aspek yang sesuai kali klik simpan.

Gambar 4.4 Tampilan Pop Up Aspek, Indikator dan Target

d. Setelah isian lengkap maka akan terlihat detail rencana hasil kerja yang diintervensi, rencana
hasil kerja, aspek dan indikator kinerja individu. Apabila terdapat perbaikan pada deskripsi
indikator dan target masih bisa di dilakukan dengan cara klik simbol pena pada kolom aspek
atau jika ingin di hapus dengan cara klik simbol silang sebelum melakukan klik submit
untuk validasi. Proses perbaikan atau hapus tidak dapat dilakukan apabila sudah di klik
submit untuk validasi.

30
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.5 Tampilan Isian SKP Sebelum Submit Untuk Validasi

e. selanjutnya klik submit untuk validasi yang ada pada pada pojok kanan atas. Submit untuk
validasi dimaksudkan untuk mengecek kesesuaian aspek, indikator dan target serta
persetujuan SKP oleh oleh atasan. Setelah dilakukan submit untuk validasi akan muncul
tampilan seperti di bawah:

Gambar 4.6 Tampilan Isian SKP Setelah Submit Untuk Validasi

Pada saat proses validasi oleh Pejabat Penilai Kinerja, Pejabat penilai kinerja dapat memberikan catatan
perbaikan terhadap pada aspek, indikator maupun target yang dinilai belum sesuai. Tampilan SKP yang
terdapat perbaikan akan muncul tombol Rekomendasi Perubahan di samping tombol Submit untuk
realisasi.

31
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.7 Tampilan Isian SKP yang Terdapat Rekomendasi Perbaikan dari Atasan

Untuk memperbaiki SKP berdasarkan catatan perbaikan dari Pejabat Penilai Kinerja dapat
mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik Rekomendasi Perubahan yang terletak di samping tombol Submit untuk realisasi maka
akan muncul pop up yang berisi rekomendasi perbaikan. Setelah dipahami lalu klik tombol tutup
untuk kembali ke tampilan SKP.

Gambar 4.8 Tampilan Pop Up Rekomendasi Perbaikan dari Pejabat Penilai Kinerja

b. lakukan perbaikan berdasarkan rekomendasi yang diberikan (Aspek, Indikator atau target)
dengan cara klik tanda “+” di bawah rencana hasil kerja apabila rekomendasi yang diberikan
untuk menambahkan aspek, indikator target baru. klik tanda “ ” apabila hanya salah satu
aspek, indikator atau target yang perlu perbaikan untuk diperbaiki. Lalu isi kembali indikator,
target (baru) dan aspek berdasarkan rekomendasi perbaikan yang diberikan dan klik simpan.
Apabila rekomendasinya untuk menghapus salah satu aspek, indikator dan target maka klik
tanda “X”.

32
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.9 Tampilan Pop UP Perbaikan Aspek, Indikator dan Target

c. Submit untuk validasi (ulang), klik tombol submit untuk validasi di samping tombol
rekomendasi perubahan.

Gambar 4.10 Tampilan SKP setelah Perbaikan target

d. Klik tombol submit untuk validasi akan muncul pop up yang berisi informasi setelah dilakukan
submit untuk validasi lalu klik submit.

33
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.11 Tampilan Pop Up Submit Untuk Validasi (Perbaikan)

e. Pejabat penilai kinerja akan melakukan validasi ulang dan memberikan persetujuan pada skp
yang diajukan apabila sudah sesuai. Anda dapat mencetak dokumen skp dengan klik tombol
“pdf” yang terletak di pojok kanan atas.

Gambar 4.12 Tampilan SKP yang Sudah Mendapat Persetujuan

34
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

f. Hasil cetak SKP

Gambar 4.13 Tampilan Hasil Cetak SKP

4.2 Membuat Rencana Aksi Sebagai Ketua Tim


Setelah SKP dibuat langkah selanjutnya adalah membuat rencana aksi yang disepakati melalui
dialog kinerja antara Pimpinan dan Pegawai. langkah-langkah menuangan rencana aksi dalam
aplikasi kinerja adalah sebagai berikut:
a. Klik menu Rencana Aksi.

Gambar 4.14 Tampilan Awal Rencana Aksi

35
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

b. Klik tombol Tambah Rencana Aksi, lengkapi isian Rencana Aksi, pilih target waktu
dan klik Tambah.

Gambar 4.15: Pop Up Penambahan Rencana Aksi

c. Ulangi untuk menambahkahkan rencana aksi lainnya.

Gambar 4.16 Tampilan Rencana Aksi yang Telah Dibuat

36
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

4.3 Membagi Peran Hasil Anggota Tim Melalui Matrik Peran Hasil
Setelah membuat rencana aksi, ketua tim dapat memberikan peran hasil kepada anggota
tim dengan langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik menu Matriks Peran Hasil (Pembagian Rencana Kinerja).

Gambar 4.17 Tampilan Matriks Peran Hasil (Pembagian Rencana Kinerja)


b. Klik tombol Tambah Anggota Tim, akan muncul Pop Up penambahan anggota tim yang
berisi informasi nama tim bidang kerja, peran dan nama anggota. selanjutnya pilih
peran dan isikan nama anggota tim kerja anda lalu klik tombol simpan.

Gambar 4.18 Pop Up Penunjukkan Anggota Tim Kerja

37
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Ulangi Langkah tadi untuk menambahkan anggota tim lainnya.

Gambar 4.19 Tampilan Anggota Tim Kerja


d. Selanjutnya, klik “+” untuk memberikan peran kepada setiap anggota sesuai dengan
rencana hasil kerja yang akan diberikan. Isikan Rencana Hasil Kerja yang diberikan
(oleh Ketua Tim), pilih Jenis Kinerja dan klik tombol simpan.

Gambar 5.16 Pop Up Penambahan Rencana Hasil Kerja

38
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

e. Ulangi Langkah tersebut untuk memberikan Reancana Hasil Kerja kepada anggota
lainnya.

Gambar 4.20 Tampilan Rencana Hasil Kerja yang Diberikan

4.4 Memvalidasi SKP Anggota Tim


Ketua Tim melakukan validasi terhadap SKP Anggota Tim di bawahnya dengan langkah-
langkah sebagai berikut:
a. Klik menu SKP lalu klik sub menu Persetujuan SKP

Gambar 4.21 Tampilan Persetujuan SKP Anggota Tim

39
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

b. Klik tombol Verifikasi untuk mengecek kesesuaian SKP anggota tim

Gambar 4.22 Tampilan Validasi SKP Anggota Tim

c. Apabila terdapat revisi pada aspek indikator atau target ketua tim dapat merevisi secara
langsung dengan klik icon “ ”. Selain itu bisa juga dilakukan dengan cara klik tombol
Rekomendasi Perbaikan dan isi deskripsi Rekomendasi serta klik tombol Beri
Rekomendasi .

Gambar 4.23 Pop Up Rekomendasi Perbaikan SKP Anggota Tim

d. Tampilan setelah memberikan Rekomendasi Perbaikan seperti gambar di bawah ini,


untuk selanjutnya anggota tim melakukan perbaikan atas rekomendasi yang diberikan
dan submit ulang pengajuan SKP.
40
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.24 Tampilan SKP Anggota Tim Seteleh Diberikan Rekomendasi Perbaikan

e. Lakukan validasi ulang terhadap SKP perbaikan yang telah disubmit ulang oleh anggota
tim dan berikan persetujuan apabila perbaikan telah sesuai dengan cara klik
Rekomendasi Persetujuan lalu akan muncul Pop Up Rekomendasi Persetujuan dan
klik Beri Rekomendasi.

Gambar 4.26 Pop Up Rekomendasi Persetujuan SKP Anggota Tim

f. Persetujuan SKP akan dilakukan oleh Pejabat Penilai Kinerja.

41
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

4.5 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik


Setelah membuat Rencana Aksi, Ketua Tim dapat melakukan Realisasi Periodik yang
merupakan bagian dari evaluasi kinerja periodik. Langkah-langkah Melakukan Realisasi
Kinerja Periodik adalah sebagai berikut:
a. Klik menu Penilaian Kinerja lalu klik submenu Periodik

Gambar 4.27 Tampilan Realisasi Kinerja Periodik

b. Selanjutnya akan muncul daftar Realisasi Periodik Bulanan lalu klik tombol Lakukan
Realisasi sesuai dengan periode realisasi.

Gambar 4.28 Tampilan Realisasi Periodik Bulan Januari

c. Klik tombol Realisasi lalu pilih Rencana Aksi yang akan direalisasikan lalu masukan link
file dokumen pendukung pada kolom Link File Realisasi dan akan muncul tanda “√”
hijau apabila link yang diinputkan sudah benar. Selanjutnya isi Realisasi Berdasarkan
Bukti Dukung sesuai dengan capaian pada periode tersebut lalu klik Simpan.

42
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

Gambar 4.29 Pop Up Rencana Aksi Periodik Ketua Tim

d. Ulangi realisasikan pada rencana kinerja lainnya yang telah terealisasi di periode tersebut.

Gambar 4.30 Tampilan Realisasi Periodik Ketua Tim yang Sudah Direalisasikan

43
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

e. Setelah semua rencana kinerja direalisasikan klik tombol Submit dan akan muncul Pop
Up Informasi Realisasi Periodik Tersubmit lalu klik tutup.

Gambar 4.31 Pop Up Realisasi Periodik Ketua Tim yang Sudah Direalisasikan

4.6 Memvalidasi Realisasi Kinerja Periodik Anggota Tim


Ketua Tim dapat memberikan rekomendasi penilaian kinerja periodik atas capaian hasil
kerja dan perilaku kerja Pegawai (anggota tim) dalam suatu periode (bulanan) dengan cara
memberikan umpan balik berkelanjutan terhadap capaian hasil kerja dan perilaku kerja
serta memberikan rating atas hasil kerja dan perilaku kerja. Langkah-langkah evaluasi
kinerja periodik (Penilaian Periodik) adalah sebagai berikut:
a. Pilih Menu Penilai Kinerja lalu pilih Periodik, selanjutnya akan muncul daftar Anggota
Tim yang akan akan divalidasi. Untuk melakukan validasi terhadap capaian kinerja
anggota tim klik tombol Verifikasi.

Gambar 4.32 Validasi dan Penilaian SKP Periodik Periode Januari 2024

44
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

b. Lakukan review menyeluruh terhadap realisasi beserta bukti dukung yang dilampirkan
klik icon link di bawah bukti dukung. Berikan rekomendasi Umpan Balik Berkelanjutan
dalam kolom Rekomendasi Umpan Balik pada setiap realisasi capaian hasil kerja
anggota tim di bawahnya. Umpan balik berkelanjutan merupakan tanggapan atau respon
yang diberikan sebagai rekomendasi kepada pejabat penilai kinerja atas hasil atau
perkembangan kinerja serta perilaku kerja anggota tim dibawahnya.

Gambar 4.33 Tampilan Pemberian Umpan Balik Berkelanjutan Pada Rencana Hasil
Kerja dan Perilaku Kerja
c. Setelah melengkapi seluruh umpan balik, berikan rekomendasi penilaian dengan
menentukan Rating Hasi Kerja dan Rating Perilaku Kerja yang terdiri dari Diatas
Ekspektasi, Sesuai Ekspektasi dan Dibawah Ekspektasi. Kemudian klik Simpan.

Gambar 4.34 Tampilan Pemberian Rating Rencana Hasil Kerja dan Rating Perilaku Kerja

45
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

d. Proses validasi penilaian periodik anggota tim telah selesai.

Gambar 4.35 Tampilan Proses Validasi Penilaian Periodik Anggota Tim Kerja Selesai

46
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

BAB 5
Perencanaan Kinerja dan Evaluasi Kinerja Anggota Tim

5.1 Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Sebagai Anggota Tim


Dalam penyusunan SKP, Jabatan Fungsional dan Jabatan Administrasi Sebagai Anggota Tim
dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
a. Klik menu SKP dan Submenu SKP Tahunan sehingga akan muncul jabatan dan periode
SKP yang akan disusun. Klik Jabatan dan Periode tersebut untuk memulai membuat
SKP.

Gambar 5.1 Form Dashboard Awal Membuat SKP Ketua Tim

b. Kemudian akan muncul Pop Up pernyataan pembuatan SKP, klik “√” pada kotak
pernyataan dan klik Buat SKP.

Gambar 5.2 Pop Up Pernyataan SKP Tahunan

47
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Setelah itu akan muncul menu yang menampilkan Hasil Kerja dan Perilaku Kerja

Gambar 5.3 Tampilan Hasil Kerja Anggota Tim

d. Klik tombol tentukan aspek, indikator serta target maka akan muncul Pop Up
Penambahan Indikator, Aspek dan Target. Berdasarkan rencana hasil kerja yang telah
diberikan oleh Ketua Tim, anda diminta untuk mengisi indikator, target dan memilih aspek
yang sesuai lalu klik simpan.

Gambar 5.5 Tampilan Pop Up Aspek, Indikator dan Target

e. Setelah isian lengkap maka akan terlihat detail rencana hasil kerja yang diintervensi, rencana
hasil kerja, aspek dan indikator kinerja individu. Apabila terdapat perbaikan pada deskripsi
48
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

indikator dan target masih bisa di dilakukan dengan cara klik simbol pena pada kolom aspek
atau jika ingin di hapus dengan cara klik simbol silang sebelum melakukan klik submit
untuk validasi. Proses perbaikan atau hapus tidak dapat dilakukan apabila sudah di klik
submit untuk validasi.

Gambar 5.6 Tampilan Isian SKP Anggota Tim Sebelum Submit Untuk Validasi

f. selanjutnya klik Submit untuk Validasi yang ada pada pada pojok kanan atas. Submit untuk
validasi dimaksudkan untuk mengecek kesesuaian aspek, indikator dan target serta
persetujuan SKP oleh oleh atasan. Setelah dilakukan submit untuk validasi akan muncul
tampilan Pop Up Submit untuk Validasi dan klik Submit.

Gambar 5.7 Tampilan Isian SKP Setelah Submit Untuk Validasi

49
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

g. Setelah dilakukan Submit untuk Validasi, Ketua Tim akan melakukan proses validasi terhadap
SKP Anggota Tim. Ketua Tim dapat memberikan rekomendasi perbaikan apabila terdapat
ketidaksesuaian baik pada aspek, indikator maupun target. Tampilan SKP yang terdapat
perbaikan akan muncul tombol Rekomendasi Perbaikan di samping tombol .

Gambar 5.8 Tampilan Rekomendasi Perbaikan SKP

h. Untuk mengetahui rekomendasi perbaikan dari Ketua Tim, klik Rekomendasi Perubahan yang
terletak di samping tombol Submit untuk realisasi maka akan muncul pop up yang berisi
rekomendasi perbaikan. Setelah dipahami lalu klik tombol tutup untuk kembali ke tampilan SKP.

Gambar 5.9 Tampilan Pop Up Rekomendasi Perbaikan dari Ketua Tim

50
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

i. Selanjutnya lakukan perbaikan berdasarkan rekomendasi yang diberikan (Aspek, Indikator atau
target) dengan cara klik tanda “+” di bawah rencana hasil kerja apabila rekomendasi yang
diberikan untuk menambahkan aspek, indikator target baru. klik tanda “ ” apabila hanya salah
satu aspek, indikator atau target yang perlu perbaikan untuk diperbaiki. Lalu isi kembali
indikator, target (baru) dan aspek berdasarkan rekomendasi perbaikan yang diberikan dan klik
simpan. Apabila rekomendasinya untuk menghapus salah satu aspek, indikator dan target maka
klik tanda “X”.

Gambar 5.10 Tampilan Pop UP Perbaikan Aspek, Indikator dan Target

j. Langkah selanjutnya adalah submit untuk validasi (ulang), klik tombol submit untuk validasi di
samping tombol rekomendasi perubahan dan akan muncul pop up yang berisi informasi setelah
dilakukan submit untuk validasi lalu klik submit.

Gambar 5. 11 Tampilan Pop Up Submit Untuk Validasi (Perbaikan)


51
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

k. Ketua Tim akan melakukan validasi ulang setelah anda Submit untuk Validasi dan memberikan
Rekomendasi Persetujuan kepada Pejabat Penilai Kinerja atas skp anggota tim yang. Anda dapat
mencetak dokumen skp dengan klik tombol “pdf” yang terletak di pojok kanan atas. Persetujuan
SKP dilakukan oleh Pejabat Penilai Kinerja.

Gambar 5.10 Tampilan SKP yang Sudah Mendapat Persetujuan

l. Hasil cetak SKP

Gambar 5.12 Tampilan Cetak SKP

52
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

5.2 Membuat Rencana Aksi Sebagai Anggota Tim


Setelah SKP dibuat langkah selanjutnya adalah membuat rencana aksi yang disepakati melalui
dialog kinerja antara Pimpinan, Ketua Tim dan Pegawai. langkah-langkah menuangan rencana
aksi dalam aplikasi kinerja adalah sebagai berikut:
a. Klik menu Rencana Aksi.

Gambar 5.13 Tampilan Awal Rencana Aksi

b. Klik tombol Tambah Rencana Aksi, lengkapi isian Rencana Aksi, pilih target waktu
dan klik Tambah.

Gambar 5.14: Pop Up Penambahan Rencana Aksi


53
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

c. Ulangi untuk menambahkahkan rencana aksi lainnya.

Gambar 5.15 Tampilan Rencana Aksi Anggota Tim yang Telah Dibuat

5.3 Melakukan Realisasi Kinerja Periodik Anggota Tim


Setelah membuat Rencana Aksi, Anggota Tim dapat melakukan Realisasi Periodik yang merupakan
bagian dari evaluasi kinerja. Langkah-langkah Melakukan Realisasi Kinerja Periodik adalah sebagai
berikut:

a. Klik menu Penilaian Kinerja lalu klik submenu Periodik

Gambar 5.16 Tampilan Realisasi Kinerja Periodik

54
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

b. Selanjutnya akan muncul daftar Realisasi Periodik Bulanan lalu klik tombol Lakukan
Realisasi sesuai dengan periode realisasi.

Gambar 5.17 Tampilan Realisasi Periodik Bulan Januari

c. Klik tombol Realisasi lalu pilih Rencana Aksi yang akan direalisasikan lalu masukan link
file dokumen pendukung pada kolom Link File Realisasi dan akan muncul tanda “√”
hijau apabila link yang diinputkan sudah benar. Selanjutnya isi Realisasi Berdasarkan
Bukti Dukung sesuai dengan capaian pada periode tersebut lalu klik Simpan.

Gambar 5.18 Pop Up Rencana Aksi Periodik Ketua Tim


55
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

d. Ulangi realisasikan pada rencana kinerja lainnya yang telah terealisasi di periode tersebut.

Gambar 5.19 Tampilan Realisasi Periodik Ketua Tim yang Sudah Direalisasikan

e. Setelah semua rencana kinerja direalisasikan klik tombol Submit dan akan muncul Pop
Up Informasi Realisasi Periodik Tersubmit lalu klik tutup. Selanjutnya Ketua Tim akan
melakukan validasi dan rekomendasi penilaian terhadap realisasi hasil kerja dan perilaku
kerja.

Gambar 5.20 Pop Up Realisasi Periodik Ketua Tim yang Sudah Direalisasikan

56
Buku Panduan Aplikasi Kinerja Kementerian Perdagangan

f. Penilaian kinerja periodik akan dilakukan oleh Pejabat Penilai Kinerja dengan
mempertimbangkan rekomendasi penilaian yang diberikan oleh ketua tim.

Gambar 5.21 Tampilan Hasil Penilaian Kinerja Periodik (Bulanan)

--Selesai-
Informasi lebih lanjut:

Whatsapp: Hotline Biro OSDM (09.00 – 16.00)

🏢Gedung Utama Kementerian Perdagangan Lantai 12

57

Anda mungkin juga menyukai