Anda di halaman 1dari 9

JURNAL REFLEKSI DWI MINGGUAN

MODUL 1.4 BUDAYA POSITIF


DETI EKA VOLIANI
CGP ANGKATAN 9 KOTA CIMAHI
SDN CIBEBER MANDIRI 2
JURNAL REFLEKSI MODEL 4 F
Setelah mengikuti proses pembelajaran dan menyelesaikan berbagai
tugas Modul 1.4 Budaya Positif, maka saya akan melakukan refleksi
dengan model 4F yang yang diprakarsai oleh Dr. Roger Greenaway,
yaitu:
1. Fact (Peristiwa)
2. Feeling (perasaan)
3. Finding (Pembelajaran)
4. Future (Penerapan)
1. FACT (Peristiwa)
1.
Modul ini diawali dengan kegiatan “Mulai dari Diri” berupa kegiatan refleksi
mandiri. Tujuan Pembelajaran Khusus, yaitu untuk mengaktifkan pengetahuan awal
apa yang telah dipelajari sebelumnya tentang konsep pendidikan Ki Hajar
Dewantara dihubungkan dengan konsep lingkungan dan budaya positif di sekolah.
Mengamati bagaimana sistem rancangan di sekolah masingmasing dapat
menciptakan lingkungan positif serta mendukung murid menjadi pribadi yang
bahagia, mandiri, dan bertanggung jawab, sesuai dengan filosofi Ki Hadjar
Dewantara
Alur yang kedua, yaitu “Eksplorasi Konsep” berupa Kegiatan mandiri dan Forum Diskusi.
Pada kegiatan eksplorasi konsep saya belajar mengenai enam materi esensial,
diantaranya: 1) Disiplin Positif dan Nilai-nilai Kebajikan Universal; 2) Teori Motivasi,
Hukuman dan Penghargaan, Restitusi; 3) Keyakinan Kelas; 4) Kebutuhan Dasar Manusia
dan Dunia Berkualitas; 5) Restitusi - Lima Posisi Kontrol; 6) Restitusi - Segitiga Restitusi.

Dilanjutkan dengan Ruang Kolaborasi Modul 1.4 berupa kegiatan kerja kelompok dan
presentasi serta diskusi yang dipandu oleh fasilitator untuk menyajikan hasil analisis
studi kasus yang telah didiskusikan dalam kerja kelompok sebelumnya.

Pada hari Senin, 16 Oktober 2023 saya mengunggah tugas” Demonstrasi Kontekstual “-
Modul 1.4 di LMS. Pada alur Demonstrasi Kontekstual ini, saya mempraktikan pemahaman
saya tentang penerapan segitiga restitusi dengan murid di sekolah.
Kegiatan dilanjutkan dengan “Elaborasi Pemahaman” pada tanggal 13 Oktober 2023
yang dipaparkan oleh instruktur bernama Ibu Soepriatin Poerwaningtyas. Melalui
Elaborasi Pemahaman, saya dapat berdiskusi dengan instruktur untuk menguatkan
pemahaman saya akan materi di Modul 1.4 Budaya Positif.

Pada hari Kamis, 19 Oktober 2023 saya mengunggah tugas “Koneksi Antar Materi” -
Modul 1.4 di LMS. Di alur ini, CGP diminta untuk merefleksikan dan mengaitkan
pemahaman antar modul yang telah dipelajari.

Pada tanggal 23 Oktober 2023 saya melaksanakan Aksi Nyata Modul 1.4 dalam bentuk
kegiatan diseminasi (pengimbasan) budaya positif kepada guru-guru di SDN Cibeber
Mandiri 2. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring. Video Aksi Nyata dapat diakses di
Channel Youtube saya melalui Link: https://youtu.be/xQuFQxexJdc?feature=shared
2. FEELINGS (Perasaan)
Setelah mempelajari Modul 1.4 Budaya Positif dan mengikuti serangkaian kegiatan
baik belajar secara mandiri maupun diskusi secara virtual, akhirnya saya dapat
memahami bagaimana menciptakan budaya positif di sekolah. Selama saya
mempelajari modul tersebut, saya merasakan perasaan yang sangat senang, dan
semangat. Saya merasa sangat senang karena dapat berkolaborasi dengan rekan
CGP lain untuk membuat presentasi tentang analisis kasus berdasarkan konsep
budaya positif dan Saya bisa lebih paham tentang nilai-nilai kebajikan, posisi
kontrol guru, teori motivasi, keyakinan kelas, segitiga restitusi, dan lain-lain.
3. FINDING (Penemuan)
Pada Modul 1.4 Budaya Positif ini saya dapat mempelajari dan memahami bahwa
sebagai calon guru penggerak harus mampu menempatkan diri dalam posisi
kontrol yang tepat dalam penerapan budaya positif di sekolah yaitu posisi kontrol
sebagai manajer dengan menerapkan segitiga restitusi sebagai solusi ketika ada
murid yang melanggar keyakinan kelas. Saya juga bisa membuat contoh penerapan
segitiga restitusi bersama siswa yang bisa digunakan untuk contoh bagi guru lain
yang belum mengetahui tentang segitiga restitusi untuk membangun budaya positif
di sekolah.
4. FUTURE
Setelah mempelajari serta memahami materi dalam Modul 1.4 Budaya Positif maka
saya akan berusaha menerapkan konsep inti budaya positif. Hal yang akan saya
lakukan untuk melakukan perubahan yang positif dengan lebih memperhatikan
kebutuhan peserta didik, menggunakan posisi kontrol sebagai manager dalam
menangani kasus siswa, menerapkan segitiga restitusi dan selalu menganalisis
secara reflektif dan kritis penerapan budaya positif disekolah dengan
berkolaborasi dengan seluruh warga sekolah agar terciptanya perubahan yang
lebih baik
TERIMAKASIH
SEMOGA BERMANFAAT

Anda mungkin juga menyukai