Anda di halaman 1dari 4

(TAHAP PEMBUKAAN 3 Menit)

Korti (Restu) : Ngaturang Panganjali Umat “Om Swastyastu”


Guru : Om swastyastu, Selamat Pagi anak-anak (DOA)
Semua : Selamat Pagi Bu...
Guru : Bagaimana Kabar Kalian Hari ini? Apakah ada yang tidak hadir ?
Semua : Baik Bu, Hadir semua bu
Guru : Bagus sekali semuanya hadir hari ini ya, seperti janji ibu minggu kemarin,
kita akan melaksanakan praktikum pada pertemuan kali ini, hari ini ibu membawa beberapa
Alat dan bahan untuk praktikum kita pada pada siang hari ini apakah anak-anak ibu sudah
membawanya? Bagaimana pengaruhnya terhadap pernafasan sebelum dan sesudah
menghirup aroma terapi ?
Ovi : Mohon ijin ibu menjawab, sebelum menghirup aroma dari fresh care ini saya
tidak mengalami respon apa-apa, namun ketika sesudah menghirup aromanya saya
merasakan kesegaran dibagian hidung saya ibu
Guru : iya bagus nak ovi, terimaksih sudah mengawali untuk mencairkan suasana
kelas. Unutk anak-anak ibu yang lain ada yang ingin menyampaikan pendapatnya kembali?
Restu : Mohon ijin ibu, seperti yang dikatakan Ovi tadi, ketika saya belum mencium
bau dari fresch care ini hidung saya sedikit agak tersumbat, tapi setelah saya mencium
aromanya hidung saya sekiti lebih polng ibu.
Guru : iya benar sekali yang dikatakan nak ovi dan nak restu setelah menghirup
aroma terapai baik itu fresh care dan aroma terapi lainnya akan berpengaruh kepada
penciumannya. Terimakasih nak ovi dan restu
“Jika fenomena sederhana tadi menimbulkan respon positif terhadap kesehatan sistem
pernafasan kita. Dan pada topic pembahasan hari ini topic yang akan dibahas adalah
mengenai pengaruh rokok terhadap kesehatan sistem pernafasan”.

(TAHAP INTI 9 Menit)


Guru : Sebelum kita melaksanakan praktikum pada siang hari ini ibu akan
memberikan sedikit vidio tentang gambaran yang bisa menunjang anak-anak ibu
praktikum mandiri dirumah.
(VIDIO SELESAI)
“Baiklah untuk hari ini kita langsung saja melaksanakan praktikum mengenai efek samping
rokok terhadap kesehatan, silahkan ikuti prosedur yang sudah tertera pada LKS dan estimasi
waktu untuk pelaksanaan praktikum yaitu 10 menit, jika ada yang ingin ditanyakan atau
yang belum dimengerti ditengah-tengah praktikum silahkan tanyakan pada ibu langsung ya,
atau bertanya pada temannya. Silahkan dimulai!
(Praktikum selesai)
Guru : Baiklah karena praktikum sudah dilaksanakan dan sudah memperoleh hasil
pengamatan, maka akan dilanjutkan dengan diskusi”. Sebelum itu ibu meminta nak Andi
untuk menyampaikan hasil praktikumnya, karena nak andi disini memilliki kemungkinan
besar untuk mencoba merokok ya
Andi : Baik ibu mohon ijin untuk menyampaikan hasil praktikum saya

No Nama bahan makanan Perubahan warna Keterangan


1. Tisu yang tidak diberikan paparan tidak berubah Tidak terjadi
asap rokok warna perubahan warna
pada tissue yang
tidak diberikan
paparan asap rokok
2. Tisu yang diberikan paparan asap Kuning kecoklatan Terjadi perubahan
rokok warna pada tissue
yang diberikan
paparan asap rokok
yang menandakan
adanya bahan-
bahan kimia yang
berbahaya bagi
kesehatan

Sekian ibu yang bisa saya sampaikan mengenai hasi praktikum yang saya lakukan.
Guru : Iya bagus sekali nak andi, sebelumnya ibu ingin bertanya pada nak Andi,
apakah anak meroko?
Andi : Belom ibu, eh tidak ibu
Guru : Iya bagus sekali nak andi ya, jangan sampai, baik silahkan beri aplouse untuk
nak andi. Ada yang ingin menyampaikan hasilnya kembali?
SISWA TIDAK IBU, HASILNYA SAMA
Guru : Baik jika sama dan sudah memperoleh hasil pengamatan, maka akan
dilanjutkan pada sesi diskusi. Ibu akan bertanya “Bagaimana efek samping rokok terhadap
kesehatan sistem respirasi ?” Silahkan siapa yang ingin menjawab!
Putri : Dapat menimbulkan masalah kesehatan ibu
Guru : Contoh masalah kesehatannya apa nak puti?
Putri : Sakit pada paru-paru ibu, bisa membunuh
Guru : Iya betul sekali yang dikatakan nak Putri, resikonya seseorang mengalami
peradangan pada paru-paru sehingga dapat melemahkan fungsi sistem respirasi. Pertanyaan
selanjutnya? “Apakah yang terkandung pada rokok sehingga menyebabkan gangguan pada
sistem pernafasan ?”
Rina : Zat kimia berupa nikotil ibu
Guru : Bagus nak Rina, ibu luruskan sedikit ya za kimianya brupa Nikotin nggih.
Selanjutnya “Apakah yang harus kita lakukan untuk menghindari paparan bahaya dari asap
rokok ?”
Gita : dengan tidak merokok ibu, seperi Andi
Febri : Saya ingin mencoba menjawaba ibu. Caranya adalah dengan tidak merokok
dan menghindari paparan asap rokok, menjaga kebersihan udara di sekitar.
Guru : Iya betul sekali yang dikatakan nak Gita dan Nak Febri, yang harus dihindari
yaitu dengna tidak merokok dan menghindari paparan asap rokok, menjaga kebersihan udara
di sekitar, serta olaharaga secara rutin, mengatur pola makan yang sehat.

SEMUA ANAK BAIK IBU


PENUTUP 3 MENIT
Guru : “Nah itu tadi yang kita pelajari mengenai Bahaya Nikotin Bagi sistem Reaspirasi,
ibu rasa tujuan pembelajran kita sudah tercapai hari ini. Apakah ada yang ingin ditanyakan
atau ada yang belum dipahami silahkan ditanyakan ya, ibu memberikan kesempatan kalian
untuk bertanya 1 menit. Baik jika tidak siapa yang ingin menyimpulkan pembelajran kita
pada siang hari ini? Ibu minta nak Siska membantu ibu boleh nak siska?
Siska : Nggih ibu, jadi simpulan yang bisa saya dapatkan pada pembelajaran hari ini yaitu
“ Merokok dapat mebahayakan kesehatan bagi manusia karena mengandung bahan kimia
yang berbahya bagi kesehatan dan pernafasan, sehingga bisa menyebabkan kematian jika
menyerang bagian paru-paru, namun kita bisa menjaganya dengan tidak merokok, menjaga
lingkungan dan sering berolahraga”
Guru : Iya nak siska betul sekali, baik ibu rasa sudah cukup ya pertemuan kita pada hari ini.
Sebelum itu silahkan dikumpulkan hasil peraktikum lewat grup WA kita ya, dan nanti ibu
akan memberikan tugas tambahan terkait kesehatan sistem pernafasan dan berbagai perilaku
tidak sehat yang dapat memberikan efek negative terhadap kesehatan pernafasan yang
nantinya dapat dikerjakan di rumah sebagai PR.
Baik ada yanng ingin ditanyakan kembali? Jika tidak ada ibu akan menutup kelas
untuk itu jaga kesehatan kalian, kebersihan lingkungan jangan lupa pola makan harus sehat
juga. Mari kita berdoa sebelum mengahiri kelas. Berdoa mulai.
SELAMAT SIANG.

Anda mungkin juga menyukai