Anda di halaman 1dari 31

PROPOSAL PENELITIAN

PENGARUH UROFLOWMETRI DAN VOLUME PROSTAT TERHADAP


KEJADIAN LEUKOSITURIA PADA PENDERITA BPH (BENIGN
PROSTATIC HYPERPLASIA)

Disusun Oleh :

M. RAFIQ KURNIAWAN

(1908260080)

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

MEDAN

2021
HALAMAN PENGESAHAN

Proposal Penelitian dengan Judul :

PENGARUH UROFLOWMETRI DAN VOLUME PROSTAT TERHADAP


KEJADIAN LEUKOSITURIA PADA PENDERITA BPH (BENIGN
PROSTATE HYPERPLASIA)

Oleh :

M. RAFIQ KURNIAWAN

1908260080

Proposal penelitian ini telah diperiksa dan disetujui untuk dilanjutkan ke penulisan
skripsi atau program kreativitas mahasiswa

Disetujui oleh Dewan Penguji

Pembimbing,

(dr. Aril Rizaldi, Sp.U)

Penguji,

(dr. Debby Mirani Lubis, M.Biomed)

Ditetapkan di : Medan

Tanggal : 15 Juli 2021

i
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN..........................................................................................i

DAFTAR ISI....................................................................................................................ii

BAB I.................................................................................................................................1

PENDAHULUAN............................................................................................................1
1.1 Latar Belakang...................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah..............................................................................................2
1.3 Tujuan Penelitian................................................................................................3
1.4 Manfaat Penelitian..............................................................................................3
1.5 Keutamaan Penelitian.........................................................................................3
1.6 Temuan yang ditargetkan...................................................................................... 3
1.7 Kontribusi Penelitian.............................................................................................4
1.8 Luaran Penelitian...........................................................................................................4
BAB II...............................................................................................................................5
TINJAUAN PUSTAKA...................................................................................................5
2.1 Definisi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)...................................................5
2.2 Etiologi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)...................................................5
2.3 Patofisiologi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)........................................... 7
2.4 Faktor Resiko Benign Prostatic Hyperplasia (BPH).........................................7
2.5 Uroflowmetri........................................................................................................8
2.6 Volume Prostat pada Ultrasonografi (USG)............................................................8
2.7 Leukosituria........................................................................................................9
2.8 Pemeriksaan Urinalisis..........................................................................................9
BAB III............................................................................................................................11
METODE PENELITIAN..............................................................................................11
3.1 Jenis Penelitian................................................................................................... 11
3.2 Tempat dan Waktu Penelitian..........................................................................11
3.3 Subjek Penelitian................................................................................................ 11
3.4 Tahapan Penelitian..............................................................................................11

ii
3.5 Luaran dan Indikator Capaian.............................................................................. 12
3.6 Teknik Pengumpulan Data...................................................................................12
3.7 Definisi Operasional Variabel Penelitian.........................................................13
3.8 Teknik Analisis Data...........................................................................................15
3.9 Cara Penafsiran dan Penarikan Kesimpulan ......................................................... 15
3.10 Prosedur Penelitian......................................................................................................16
BAB IV............................................................................................................................17
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN..........................................................................17
4.1. Anggaran Biaya........................................................................................................ 17
4.2. Jadwal Kegiatan........................................................................................................17
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................18
LAMPIRAN...................................................................................................................20

iii
1
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Prostat merupakan suatu organ genitalia pada pria yang letaknya sebelah
inferior dari buli – buli dan anterior dari rektum yang membungkus uretra
posterior. Kelenjar prostat sendiri berukuran 4 x 3 x 2,5 cm dengan berat kurang
lebih 20 gram. Kelenjar prostat juga terdiri dari jaringan fibromuskular dan
glandular yang terbagi lagi dalam beberapa zona, yakni zona perifer, zona sentral,
zona transisional, zona preprostatik sfingter, dan zona anterior. Secara
histopatologik, kelenjar prostat terdiri atas komponen kelenjar dan stroma, yang
dimana pada stroma inilah terdapat otot polos, fibroblas, pembuluh darah,
persarafan, dan jaringan – jaringan penting lainnya. Dalam menjalankan
fungsinya, prostat menghasilkan satu cairan yang disebut semen atau ejakulat.
Cairan tersebut mengalir melalui duktus sekretorius dan bermuara di uretra
posterior, yang selanjutnya akan dikeluarkan bersama cairan semen yang lainnya
pada saat seseorang mengalami ejakulasi (Purnomo, 2011). Selain itu, dalam
suatu hubungan seksual kelenjar prostat juga berfungsi mengeluarkan cairan basa
sehingga dapat menetralkan sekresi vagina yang sifatnya asam dan menghasilkan
enzim pembekuan serta fibrinolisin (Sherwood, 2011). Bila kelenjar prostat
tersebut mengalami pembesaran berupa tumor jinak, keadaan tersebut dinamakan
Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) yang dimana hal yang demikian dapat
menyumbat uretra pars prostatika dan menyebabkan terhambatnya aliran urin
keluar dari buli – buli (Purnomo, 2011)

Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) merupakan suatu penyakit berupa


timbulnya tumor jinak yang paling sering terjadi pada pria usia geriatri atau usia
tua. Penyakit ini dapat menimbulkan beberapa gejala bagi penderitanya berupa
Lower Urinary Tract Symptoms (LUTS) atau gejala saluran kemih bagian bawah
(Lokeshwar et al., 2019). BPH ini dapat berkembang menjadi BPE (Benign
Prostatic Enlargement) yang menggambarkan pertambahan volume kelenjar
prostat. Pada kondisi yang lebih lanjut BPE itupun dapat mengalami obstruksi,
sehingga hal yang demikian dikenal sebagai BPO (Benign Prostatic Obstruction)
(Tjahjodjati et al., 2017).

Pada tahun 2010, tercatat sekitar lebih dari 210 juta pria dari seluruh dunia
memiliki prevalensi terkena BPH (Lokeshwar et al., 2019). Prevalensi BPH dapat
terjadi sekitar 10 % pada usia 30 tahun, 20 % pada usia 40 tahun, 50 % pada usia
di atas 60 tahun, dan juga 70 % pada usia di atas 80 tahun. Bahkan berdasarkan
2

survei kesehatan komunitas di Boston, Amerika Serikat prevalensi timbulnya


LUTS dapat meningkat 8 % pada pria berusia 30 – 39 tahun sampai menjadi 35 %
pada pria berusia 60 – 69 tahun (Harun, 2019).

Beberapa pemeriksaan yang dapat digunakan dalam penegakan diagnosis BPH


antara lain seperti pemeriksaan uroflowmetri, urinalisis, radiologis ultrasonografi
(USG) dan pemeriksaan Prostate Spesific Antigen (PSA). Uroflowmetri dapat
menjadi alat diagnostik yang menjadi indikator ada atau tidaknya obstruksi pada
kelenjar prostat dilihat dari pancaran urin selama berkemih dengan menilai laju
pancaran maksimal (Qmax) (Alrabadi et al., 2020). Pemeriksaan USG dapat
memperkirakan volume dari prostat dan pemeriksaan PSA menilai perjalanan atau
pertumbuhan dari volume prostat hingga menjadi BPH. Pemeriksaan urinalisis
bertujuan untuk menentukan adanya leukosituria dan hematuria, terutama bila
dicurigai adanya infeksi saluran kemih. (Tjahjodjati et al., 2017).

Dari uraian di atas, peneliti tertarik untuk meneliti pengaruh dari pemeriksaan
uroflowmetri dan volume prostat terhadap suatu kejadian leukosituria yang dapat
dilihat dari hasil urinalisis pada seseorang yang menderita BPH. Hal tersebut
didasari oleh sering dijumpainya kasus BPH dengan infeksi yang berulang.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang sudah dijelaskan dapat dikembangkan satu


pertanyaan. Apakah ada pengaruh uroflowmetri dan volume prostat terhadap
insidensi leukosituria pada penderita BPH?

1.3. Tujuan Penelitian

1.3.1. Tujuan Umum :

Untuk mengetahui korelasi hasil uroflowmetri pada penderita BPH dan


pembesaran volume prostat terhadap kejadian leukosituria dari hasil pemeriksaan
urinalisis.
3

1.3.2. Tujuan Khusus :

1. Mengetahui gambaran hasil pemeriksaan uroflowmetri pada penderita


BPH yang mengindikasikan adanya leukosituria pada hasil urinalisis.
2. Mengetahui volume prostat melalui pemeriksaan ultrasonografi (USG)
yang mengindikasikan adanya leukosituria pada hasil urinalisis.

1.4. Manfaat Penelitian

1.4.1. Manfaat Teoritis

Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi ilmiah


mengenai pengaruh hasil uroflowmetri dan volume prostat dengan terjadinya
leukosituria dari pemeriksaan urinalisis pada penderita BPH, sehingga dapat
dijadikan acuan penelitian selanjutnya.

1.4.2. Manfaat Praktis

Dari penelitian ini diharapkan memperoleh hasil yang dapat digunakan


sebagai referensi yang membantu dokter dan pasien dalam diagnosa dan terapi
untuk penyakit BPH.

1.5. Keutamaan Penelitian

Keutamaan penelitian ini adalah dapat mengetahui hasil dari pemeriksaan


uroflowmetri dan ultrasonografi (USG) yang menilai volume prostat yang
mempengaruhi insidensi leukosituria pada pemeriksaan urinalisis.

1.6. Temuan yang Ditargetkan

Temuan yang ditargetkan pada penelitian kali ini adalah dapat memperoleh
data yang menunjukkan hubungan hasil pemeriksaan uroflowmetri dan
ultrasonografi (USG) dengan insidensi leukosituria pada pemeriksaan urinalisis.
4

1.7. Kontribusi Penelitian

Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan rujukan penelitian –
penelitian selanjutnya yang dilakukan suatu instansi ataupun perorangan dalam
mengembangkan hasil penelitian serupa pada tingkat yang lebih tinggi.

1.8. Luaran Penelitian

Luaran dari penelitian ini adalah laporan hasil penelitian yang siap untuk
dipublikasikan pada jurnal ilmiah.
5

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Definisi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)

Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) ditandai dengan adanya proliferasi sel


stroma dan epitelial prostat sehingga menyebabkan hiperplasia pada kelenjar
prostat yang dapat diamati secara histologis. Keadaan tersebut menyebabkan
penekanan pada uretra pars prostat dan mengganggu aliran urin dari kantung
kemih. Hal ini dikenal sebagai retensi urin yang juga akan menyebabkan disfungsi
pada m. detrusor sehingga akan timbul berbagai manifestasi pada saluran kemih
bagian bawah atau lower urinary tract symptoms (LUTS) (Harun, 2019). Selain
itu, dapat dijumpai beberapa tanda lain pada BPH seperti distensi kantung kemih,
nokturia, disuria, peningkatan frekuensi, kesulitan pada proses pengosongan
kantung kemih, dan aliran urin yang lemah bahkan terputus – putus (Lokeshwar et
al., 2019).

2.2. Etiologi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)

Sampai saat sekarang ini belum dapat diketahui secara pasti penyebab
terjadinya BPH. Namun, ada beberapa hipotesis yang diduga menjadi penyebab
timbulnya pembesaran pada kelenjar getah bening (Purnomo, 2011).

2.2.1. Dihydrotestosteron (DHT)

Dihydrosteron atau DHT merupakan suatu metabolit hormon androgen


yang berperan penting pada proses patogenesis terjadinya BPH. Awalnya, hormon
testoteron dikonversi oleh enzim 5α-reductase dengan bantuan koenzim NADPH
di dalam sel prostat. Ada dua tipe enzim 5α-reductase, yaitu enzim 5α-reductase
tipe 1 yang biasanya terdapat pada jaringan ekstraprostat seperti hati dan kulit.
Dan juga enzim 5α-reductase tipe 2 yang lebih banyak terdapat pada prostat,
terutama pada sel stroma. Enzim 5α-reductase tipe 2 inilah yang berperan dalam
proses hiperplasia sel kelenjar prostat (Harun, 2019). DHT yang sudah terbentuk
dari hasil konversi tadi akan berikatan dengan reseptor androgen (RA)
membentuk kompleks DHT-RA pada inti sel dan kemudian terjadi sintesis protein
growth factor (GF) yang menstimulasi pertumbuhan sel prostat (Purnomo, 2011).
6

2.2.2. Hormon Estrogen dan Testosteron

Pada usia geriatri atau usia tua, kadar hormon testosteron menurun
sedangkan kadar hormon estrogen relatif tetap. Hormon estrogen dalam kelenjar
prostat berfungsi dalam proses proliferasi sel – sel kelenjar prostat dengan cara
meningkatkan sensitifitas sel – sel prostat terhadap rangsangan hormon androgen,
meningkatkan jumlah reseptor androgen, dan juga menurunkan jumlah sel – sel
prostat yang dapat mengalami apoptosis (Purnomo, 2011). Selain itu, hormon
estrogen juga dapat menstimulus sel stroma, sehingga menyebabkan peningkatan
jumlah total kolagen prostat. Reseptor estrogen yang ditemukan pada prostat
yakni ER-α pada sel stroma prostat dan ER-β pada sel epitel prostat (Harun,
2019). Hasil akhir dari suatu ketidakseimbangan antara hormon estrogen dan
testosteron adalah walaupun rangsangan terbentuknya sel – sel baru akibat
rangsangan testosteron menurun, tetapi sel – sel prostat yang sudah ada
mempunyai umur yang lebih panjang sehingga massa pada prostat menjadi lebih
besar.

2.2.3. Interaksi stroma-epitel

Sebuah penelitian membuktikan bahwa diferensiasi dan pertumbuhan sel


epitel prostat secara tidak langsung diatur oleh sel – sel stroma melalui suatu
mediator GF. Setelah sel – sel stroma distimulus oleh DHT dan estradiol, sel – sel
stroma mensintesis suatu GF yang selanjutnya akan mempengaruhi sel – sel
stroma itu sendiri secara intrakin dan autokrin, serta mempengaruhi sel – sel epitel
secara parakrin (Purnomo, 2011). Komunikasi parakrin dijumpai antara sel stroma
dan sel epitel. Sel stroma mengeluarkan protein yang meregulasi sebagian
diferensiasi sel epitel (Harun, 2019). Stimulasi yang demikian tadi akan
menyebabkan terjadinya proliferasi sel – sel epitel dan stroma.

2.2.4. Inflamasi

Beberapa tahun terakhir, banyak penelitian yang ingin mengungkapkan peran


inflamasi terhadap terjadinya BPH. Pada jaringan BPH telah ditemukan
Interleukin 2 (IL-2), IL-4, IL-7, IL-17, interferon-ɣ (IFN-ɣ) dan reseptornya.
Secara in vitro IL-2, IL-7 dan IFN-ɣ merangsang stimulasi proloferasi sel stroma
pada prostat. Seorang peneliti pernah meneliti tentang GF dari limfosit pada
pertumbuhan sel stroma prostat. Dia menemukan bahwa jaringan BPH
mengandung infiltrat sel limfosit T, limfosit B dan makrofag yang melepaskan
sitokin seperti IL-2, IFNɣ, dan TGF-β yang mendukung pertumbuhan
fibromuskular pada BPH. Selain itu, ditemukan juga sejumlah sitokin yang
dihasilkan oleh jaringan BPH yaitu IL-15 pada sel stroma, IL17 pada sel T, IFN-ɣ
pada sel basal dan sel stroma, dan IL-8 pada sel epitelial. Proses inflamasi
7

menyebabkan kemotaksis sel T oleh produksi sitokin proinflamasi seperti IL-6,


IL-8,IL-5. Pada saat densitas sel T melewati suatu batasan tertentu, sel target
dibunuh dan meninggalkan ruang kosong yang akan diisi oleh nodul
fibromuskular. Inflamasi kronis juga berhubungan dengan ekspresi
cyclooxogenase 2 (COX2) pada sel epitelial prostat yang menyebabkan
peningkatan proliferasi sel. Secara umum, proses inflamasi disebabkan karena
adanya infeksi mikroorganisme baik dari bakteri maupun virus yang dimana pada
pasien BPH sendiri sering terjadi secara berulang (Harun, 2019).

2.3. Patofisiologi Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)

Proses pembesaran kelenjar prostat tidak terjadi secara langsung, melainkan


terjadi secara perlahan – lahan. Perubahan bukan hanya terjadi pada kelenjar
prostat saja, akan tetapi juga pada saluran kemih. Pada awalnya setelah terjadi
hiperplasia atau pembesaran pada prostat, resistensi pada leher buli – buli dan
daerah prostat meningkat, serta m. detrusor mengalami penebalan dan
merenggang sehingga timbul sakulasi atau divertikel. Pada fase penebalan m.
detrusor ini dikenal juga sebagai fase kompensasi. Jika keadaan seperti ini
berlanjut, maka m. detrusor mengalami kelelahan dan akhirnya mengalami
dekompensasi sehingga tidak mampu lagi untuk berkontraksi dan terjadi retensi
urin yang kemudian dapat menyebabkan hidronefrosis dan disfungsi saluran
kemih bagian atas (Tanto et al., 2014).

2.4. Faktor Resiko Benign Prostatic Hyperplasia (BPH)

Secara etiologi, faktor yang paling berpengaruh untuk terjadinya BPH ialah
faktor usia dan faktor hormonal. Akan tetapi, ada beberapa faktor lain yang
diduga juga dapat menjadi pemicu terjadinya BPH antara lain seperti diet rendah
serat, konsumsi vitamin E, konsumsi daging merah, obesitas, sindrom metabolik,
infeksi dan inflamasi kronik pada prostat, genetik, serta aktivitas fisik yang
berhubungan dengan proliferasi dari sel kelenjar prostat secara tak langsung
(Tjahjodjati et al., 2017).
8

2.5. Uroflowmetri

Uroflowmetri adalah suatu alat yang digunakan untuk pemeriksaan pancaran


urin selama berkemih. Pemeriksaan menggunakan uroflowmetri ini bersifat non –
invasif. Tujuan dilakukannya pemeriksaan ini ialah untuk mendeteksi adanya
obstruksi pada saluran kemih bagian bawah baik sebelum maupun sesudah terapi.
Informasi yang dapat diperoleh dari pemeriksaan uroflowmetri tersebut mengenai
volume berkemih, laju pancaran maksimum (Qmax), laju pancaran rata – rata
(Qave), waktu yang dibutuhkan untuk mencapai laju pancaran maksimum, dan
lama pancaran (Tjahjodjati et al., 2017). Parameter Qmax dianggap sebagai data
yang paling signifikan dari tes uroflowmetri. Nilai dari Qmax dipengaruhi
langsung oleh kontraktilitas detrusor, adanya bladder outlet obstruction (BOO),
dan void volume (VV) (Keskin et al., 2020). Terdapat hubungan antara nilai
Qmax dengan kemungkinan BOO. Pada batas nilai Qmax sebesar 10 mL/detik
memiliki spesifisitas sebesar 70%, positive predictive value (PPV) sebesar 70 %,
dan sensitivitas sebesar 47% untuk mendiagnosis BOO. Sementara itu, dengan
batas nilai Qmax sebesar 15 mL/detik memiliki spesifisitas sebesar 38%, PPV
sebesar 67%, dan sensitivitas sebesar 82% untuk mendiagnosis BOO. Parameter
uroflowmetri idealnya harus dievaluasi ketika volume berkemih > 150 mL. (Oelke
M, Bachmann A, Descaseaud A, 2013). Dalam praktik sehari – hari, pasien di
instruksikan terlebih dahulu untuk datang dengan keadaan kantung kemih yang
penuh atau pasien yang memiliki keinginan untuk buang air kecil (Keskin et al.,
2020).

2.6. Volume Prostat Pada Ultrasonografi (USG)

Ultrasonografi merupakan visualisasi struktur dalam tubuh dengan merekam


pantulan atau gema denyutan gelombang ultrasonik yang diarahkan ke jaringan
tersebut (Dorland, 2011). Secara umum, ultrasonografi adalah sebuah alat
diagnostik yang digunakan untuk mencitrakan organ dalam tubuh dengan
memancarkan gelombang suara/ultrasound. Ultrasonografi dapat dimanfaatkan
untuk mengukur volume prostat dan menjadi penuntun pada saat dilakukan
pemeriksaan biopsi. Ultrasonografi yang biasanya dilakukan melalui trans
abdominal dengan full bladder akan memperlihatkan ukuran kelenjar prostat atau
dapat juga dilakukan melalui trans rektal (Kidingallo et al., 2011). Dari
ultrasonografi trans abdominal (TAUS) dapat diperoleh informasi berupa
perkiraan volume prostat, panjang prostrusi prostat ke buli – buli atau seing
disebut juga intra prostatic prostrusion (IPP), kelainan pada buli – buli seperti
adanya massa, batu, ataupun bekuan darah, dan juga hidronefrosis atau kerusakan
ginjal yang bisa saja disebabkan karena obstruksi BPH dalam waktu yang lama.
9

Sedangkan pada ultrasonografi transrektal (TRUS) dapat dicari kemungkinan


adanya keganasan prostat berupa area hipoekik yang dimana hal itu dapat
dijadikan petunjuk untuk dilakukannya pemeriksaan biopsi (Purnomo, 2011).
Pengukuran volume prostat dapat dihitung menggunakan beberapa rumus, salah
satu yang paling sering digunakan ialah rumus ellipsoid yang diturunkan dari :

Volume Prostat = 0,52 x CC x AP x W (cm3)

Keterangan :

CC = Craniocaudal

AP = Anteroposterior

W = Lebar pada potongan transversal

Pengukuran ini dapat di ubah menjadi satuan berat gram (gr) dengan mengalikan
berat jenis tertentu dari jaringan yang kira-kira mendekati 1 gr/cm 3 (Susilo, Dahlia
and Latief, 2019).

2.7. Leukosituria
Leukosituria adalah suatu keadaan dimana terdapat leukosit di dalam. Hal
ini dapat terjadi karena adanya infeksi pada saluran kemih (Sabriani, Umboh
and Manoppo, 2021).

2.8. Pemeriksaan Urinalisis

Urinalisis merupakan pemeriksaan analisis kimiawi secara mikroskopis pada


urin (Dorland, 2012). Pemeriksaan urinalisis dapat menentukan adanya
leukosituria dan hematuria. Biasanya pemeriksaan urinalisis ini harus dilakukan
untuk penegakan diagnosis pada pasien dengan LUTS (Tjahjodjati et al., 2017).
Penampungan urin sebaiknya dilakukan pada pagi hari dan diperiksa maksimal 2
jam setelah berkemih. Untuk cara penampungan urin yang akan diperiksa dapat
dengan urin pancar tengah. Selain itu, bisa juga dengan aspirasi suprapubik pada
kantung kemih ataupun aspirasi jarum steril urin dari kanula sistem drainase
kateter tertutup. Setelah urin ditampung dapat dilakukan pemeriksaan mikroskopis
yang dilakukan untuk melihat adanya sel, casts, kristal, dan bakteri. Sel yang kita
fokuskan pada penelitian kali ini ialah sel darah putih. Pada urin yang normal,
jumlah leukosit yang dapat terlihat lebih dari 10 leukosit/mL pada sampel urin
10

yang disentrifugasi. Ekskresi leukosit sering ditentukan dengan menghitung


jumlah sel/LPB sedimen. Deteksi 1 leukosit/LPB sedimen urin setara dengan 5
leukosit/mL urin yang disentrifugasi. Secara umum, 5 leukosit/LPB dianggap
sebagai batas atas untuk urin yang normal. Reagen strip esterase leukosit sensitif
bila didapati lebih dari 5 leukosit/LPB sedimen, sehingga tes urin dipstick dapat
digunakan untuk mendeteksi leukosituria. Adanya leukosituria menggambarkan
suatu kondisi peradangan (Firdausa, Pranawa and Satryo Dwi Suryantoro, 2018).
11

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan kali ini bersifat observasional analitik


retrospektif dengan pendekatan rancangan cross sectional menggunakan data dari
rekam medis.

3.2. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan di Ruangan Poli Urologi Rumah Sakit Putri


Bidadari Kecamatan Stabat antara bulan Agustus - November 2021.

3.3. Subjek Penelitian

3.3.1. Populasi

Pasien BPH yang kontrol di Poli Urologi Rumah Sakit Putri Bidadari
Kecamatan Stabat.

3.3.2. Sampel

Pasien BPH yang kontrol di Poli Urologi Rumah Sakit Putri Bidadari
Kecamatan Stabat antara bulan April 2019 sampai Mei 2021.

3.4. Tahapan Penelitian

3.4.1. Tahap Persiapan

Pada tahap persiapan akan dikumpulkan data pasien dengan diagnosis


BPH yang telah melakukan pemeriksaan uroflowmetri, pemeriksaan
ultrasonografi (USG) urologi, dan pemeriksaan urinalisis.

3.4.2. Tahap Pelaksanaan

Pada tahap pelaksanaan akan dilakukan tabulasi dari data yang telah di
dapat dari rekam medis pasien dengan diagnosis BPH.
12

3.4.3. Tahap Penyusunan

Tahap penyusunan ini merupakan tahap akhir dari tahapan dilakukannya


penelitian. Pada tahap ini akan dilakukan analisis data – data yang diperoleh baik
dari hasil rekam medis pemeriksaan uroflowmetri, pemeriksaan USG, maupun
pemeriksaan urinalisis.

3.5. Luaran dan Indikator Capaian

3.5.1. Luaran

1. Draf rencana kegiatan pada penelitian


2. Data dan laporan hasil pelaksanaan
3. Laporan hasil penelitian

3.5.2. Indikator Capaian

1. Menyiapkan draf rencana kegiatan penelitian yang akan dilaksanakan


2. Pelaksanaan penelitian dan pengumpulan data hasil penelitian
3. Melakukan analisis data dan penarikan kesimpulan dari hasil akhir
penelitian

3.6. Teknik Pengumpulan Data

Data yang dikumpulkan adalah data sekunder dari instalasi rekam medis
Rumah Sakit Putri Bidadari Kecamatan Stabat dengan diagnosis Benign Prostatic
Hyperplasia (BPH) antara bulan April 2019 – Mei 2021.

Data – data yang dikumpulkan berupa laju pancaran maksimal (Qmax)


pada pemeriksaan uroflowmetri, volume prostat pada pemeriksaan USG urologi,
dan leukosit urin pada pemeriksaan urinalisis pada setiap pasien BPH yang
menjadi sampel pada penelitian ini.

Teknik pengamnilan sampel yang dipakai adalah total sampling dengan


kriteria sebagai berikut :

1. Inklusi
a. Pasien berusia 40 tahun atau lebih
b. Pasien dengan diagnosa BPH
13

c. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan uroflowmetri, pemeriksaan


USG urologi, dan pemeriksaan urinalisis antara bulan April 2019 –
Mei 2021

2. Eksklusi
a. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan uroflowmetri tanpa
melakukan pemeriksaan USG dan pemeriksaan urinalisis
b. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan USG tanpa melakukan
pemeriksaan uroflowmetri dan pemeriksaan urinalisis
c. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan urinalisis tanpa melakukan
pemeriksaan uroflowmetri dan pemeriksaan USG
d. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan uroflowmetri dan
pemeriksaan USG tanpa melakukan pemeriksaan urinalisis
e. Pasien yang telah melakukan pemeriksaan USG dengan diagnosa
selain BPH
f. Pasien yang menderita leukosituria yang disebabkan selain karena
BPH

3.7. Definisi Operasional Variabel Penelitian

3.7.1. Variabel Independen

a. Laju Pancaran Maksimal (Qmax)


Pada penelitian ini, laju pancaran maksimal (Qmax) dibagi menjadi 5
kelompok.
Kelompok 1 : 5 – 10 mL/detik
Kelompok 2 : 11 – 15 mL/detik
Kelompok 3 : 16 – 20 mL/detik
Kelompok 4 : 21 – 25 mL/detik
Kelompok 5 : 26 – 30 mL/detik
Laju pancaran maksimal dinilai dengan pemeriksaan uroflowmetri
dengan skala interval.
14
b. Volume Prostat
Pada penelitian ini, volume prostat dibagi menjadi 5 kelompok.
Kelompok 1 : 0 – 20 mL
Kelompok 2 : 20 – 40 mL
Kelompok 3 : 40 – 60 mL
Kelompok 4 : 60 – 80 mL
Kelompok 5 : 80 – 100 mL
Volume prostat diukur dengan pemeriksaan USG dan rumus ellipsoid
dengan skala interval.

3.7.2. Variabel Dependen

a. Leukosit urin
Pada penelitian ini, leukosit urin dibagi menjadi 5 kelompok.
Kelompok 1 : 0 – 5 leukosit/LPB
Kelompok 2 : 6 – 10 leukosit/LPB
Kelompok 3 : 11 – 15 leukosit/LPB
Kelompok 4 : 16 – 20 leukosit/LPB
Kelompok 5 : 21 – 25 leukosit/LPB
Jumlah leukosit urin dihitung dengan pemeriksaan urinalisis dan
pemeriksaan mikroskopik dengan skala interval.

3.7.3. Variabel Luar

1. Dapat dikendalikan
a. Cara menilai laju pancaran maksimal (Qmax) dengan pemeriksaan
uroflowmetri pada pasien dalam keadaan kantung kemih yang
penuh atau memiliki keinginan untuk buang air kecil.
b. Teknik Pemeriksaan USG yang dilakukan melalui trans rektal
(TAUS)
c. Cara pemeriksaan leukosit urin yang dilakukan dengan
pemeriksaan urinalisis dan analisis mikroskopik.
d. Operator yang melakukan pemeriksaan yang sudah ahli di bidang
tersebut.
2. Tidak dapat dikendalikan
a. Faktor yang mempengaruhi pasien hilang keinginan untuk
berkemih
b. Faktor yang mempengaruhi terdapatnya leukosit urin
15

3.8. Teknik Analisis Data

Data yang terkumpul akan dianalisa secara statistik menggunakan program


IBM SPSS (Statistical Product and Service Solution) dengan uji regresi linier
berganda yang setelahnya dilanjutkan dengan uji F Test untuk pengujian
hipotesis. Uji tersebut dapat mengukur pengaruh antara dua variabel bebas dengan
satu variabel terikat yang berskala interval (Sugiyono, 2011).

3.9. Cara Penafsiran dan Penarikan Kesimpulan

Dalam menafsirkan hasil penelitian, dapat dilihat pengaruh variabel


independen terhadap variabel dependen dengan batas kemaknaaan p < 0,05 yang
berarti ada hubungan antara variabel dependen dan independen yang diukur.
Apabila p ≥ 0,05 maka tidak ada hubungan yang bermakna antara tiga variabel
yang diukur (Susilo, Dahlia and Latief, 2019).
16

3.10. Prosedur Penelitian

Populasi

Sampel

Pemeriksaan Pemeriksaan Pemeriksaan


Uroflowmetri USG Urinalisis

Laju Pancaran Volume Leukosit Pada


Maksimal Kelenjar Prostat Urin
(Qmax)

Data Data Data

Uji Regresi
Linier
Berganda

Analisa Data
17

BAB IV

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1. Anggaran Biaya

Tabel 4.1. Tabel Anggaran Biaya

NO JENIS PENGELUARAN BIAYA


1 Fotokopi sumber-sumber tinjauan pustaka Rp 50.000,-
2 Fotokopi laporan penelitian Rp 50.000,-
3 Perjalanan Rp 300.000,-
4 Lain-lain Rp 100.000,-
Jumlah Rp 500.000,-

4.2. Jadwal Kegiatan

Tabel 4.2. Jadwal Kegiatan

No Jenis Kegiatan Agustus September Oktober November


.
1 Studi Literatur
2 Persiapan Penelitian
3 Pengumpulan data rekam
medis pasien BPH
4 Penelitian
5 Analisis Data dan
Evaluasi
6 Publikasi
18

DAFTAR PUSTAKA

Alrabadi, A. et al. (2020) ‘Evaluation of Voiding Position on Uroflowmetry


Parameters and Post Void Residual Urine in Patients With Benign Prostatic
Hyperplasia and Healthy Men’, American Journal of Men’s Health, 14(4), pp. 0–
5. doi: 10.1177/1557988320938969.
Firdausa, S., Pranawa and Satryo Dwi Suryantoro (2018) ‘Arti Klinis Urinalis
pada Penyakit Ginjal’, pp. 34–43.
Harun, H. (2019) ‘Aspek Laboratorium Benign Prostatic Hyperplasia’, Jurnal
Ilmiah Kedokteran, 1(2), pp. 36–44.
Keskin, M. Z. et al. (2020) ‘Comparison of uroflowmetry tests performed with a
sensation of normal desire to void versus urgency and correlation of test results
with ipss’, Turkish Journal of Urology, 46(5), pp. 378–382. doi:
10.5152/tud.2020.20049.
Kidingallo, Y. et al. (2011) ‘Kesesuaian ultrasonografi transabdominal dan
transrektal pada penentuan karakteristik pembesaran prostat’, Universitas
Stuttgart, 1(2), pp. 158–164.
Lokeshwar, S. D. et al. (2019) ‘Epidemiology and treatment modalities for the
management of benign prostatic hyperplasia’, Translational Andrology and
Urology, 8(5), pp. 529–539. doi: 10.21037/tau.2019.10.01.
Oelke M, Bachmann A, Descaseaud A, et la. (2013) ‘Guidelines on the
management of male lower urinary tract symptoms (LUTS) including benign
prostatic obstruction. European Association of Urology’.
Sabriani, J., Umboh, A. and Manoppo, J. I. C. (2021) ‘Perbandingan Leukosituria,
Nitrit, Leukosit Esterase dengan Kultur Urin dalam Mendiagnosis Infeksi Saluran
Kemih pada Anak’, Medical Scope Journal, 2(2), pp. 78–86. doi:
10.35790/msj.2.2.2021.32596.
Sherwood, L. (2011) ‘Fisiologi Manusia dari Sistem ke Sel’, Edisi 6, p. 999.
Susilo, W., Dahlia, D. and Latief, S. (2019) ‘Hubungan antara Kejadian
Hematuria Mikroskopis dengan Volume Prostat Pada Penderita Benign Prostatic
Hyperplasia (BPH)’, UMI Medical Journal, 2(1), pp. 11–25. doi:
10.33096/umj.v2i1.13.
Tjahjodjati et al. (2017) ‘Panduan Penatalaksanaan Klinis Pembesaran Prostat
Jinak (Benign Prostatic Hyperplasia / BPH)’, Ikatan Ahli Urologi Indonesia
(IAUI), pp. 1–38. Available at: http://iaui.or.id/gdl/Guideline BPH 2017 (1).pdf.
20

LAMPIRAN 1. Biodata Ketua dan Anggota serta Dosen Pendamping

Biodata Ketua Pengusul

A. Identitas Diri

1 Nama Lengkap M. Rafiq Kurniawan


2 Jenis Kelamin Laki - laki
3 Program Studi Pendidikan Dokter
4 NPM 1908260080
5 Tempat/tanggal lahir Medan, 11 Oktober 2001
6 E-mail rafiqkurniawan2001@gmail.com
7 Nomor HP 081382027722

B. Kegiatan Kemahasiswaan yang Sedang/Pernah Diikuti

No. Jenis Kegiatan Status dalam Kegiatan Waktu dan Tempat

C. Penghargaan yang Pernah Diterima

No Jenis Penghargaan Pihak pemberi Tahun


. penghargaan
1

21

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima
sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM.
Medan, 15 Juli 2021

Ketua /Anggota Tim,

(M. Rafiq Kurniawan)

22

Biodata Dosen Pendamping

A. Identitas Diri

1 Nama Lengkap dr. Aril Rizaldi, SpU


2 Jenis Kelamin Laki-laki
3 Jabatan Fungsional -
4 NIP -
5 NIDN 0130048504
6 Tempat/ tgl lahir Padang/ 30 April 1985
7 Email rizaldi.aril@gmail.com
8 No HP 08126071340
9 Alamat kantor Jl. Gedung Arca No. 53 Medan
10 Telepon -
11 Lulusan yang dihasilkan S1
12 Mata kuliah yang diampu Urologi

B. Riwayat Pendidikan

S1 S2 S3
Nama Perguruan Tinggi Universitas Sumatera Universitas Airlangga
Utara
Bidang Ilmu Pendidikan Kedokteran Spesialis Urologi
Tahun masuk-lulus 2003-2009 2013-2018
Judul Judul tesis :
Skripsi/Tesis/Disertasi The Effect of Chronic
Exposure of Nicotine
inhalation to the count of
spermatogonia, sertoli cells
and leydig cells of young
white rat wistar strain
Nama Pembimbing I : Prof. dr.
Pembimbing/Promotor Soetojo, SpU(K)
Pembimbing II : Prof. dr.
Doddy M. Soebadi, SpU (K)

23

C. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir

Tahun Judul Sumber dana Jumlah (Rp)

D. Pengalaman Pengabdian Kepada Masyarakat dalam 5 Tahun Terakhir

No Tahun Judul Pengabdian Kepada Pendanaan


Masyarakat Sumber Jml (Juta
Rp)

E. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation) dalam 5 Tahun Terakhir

No Tahun Judul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat


- - - -

F. Karya Buku dalam 5 Tahun Terakhir

Jumlah
No Judul Buku Tahun Penerbit
Halaman
1. Modul blok Urologi & 2019 20 FK UMSU
Nefrologi
2. Modul blok Urologi & 2020 20 FK UMSU
Nefrologi

G. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik dalam 5 Tahun Terakhir

No Judul Tahun Tempat Penerapan Respon Masyarakat


- - - - -

H. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir

No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun


Penghargaan
- - - -

24

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima
sanksi.

Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM.
Medan, 15 Juli 2021

Dosen Pendamping,

(dr. Aril Rizaldi, Sp.U)

25

LAMPIRAN 2. Justifikasi Anggaran

Jenis Pengeluaran Volume Harga Satuan Nilai (Rp)


(Rp)
ATK (Alat Tulis Kantor) 3 paket 90.000,- 270.000,-

Kertas A4 2 rim 50.000,- 100.000,-


Kuota Internet 4 kali 75.000,- 300.000,-

Barang – barang 2 set 250.000,- 500.000,-


kebutuhan protokol
kesehatan
Buku logbook 1 buah 20.000,- 20.000,-

Tinta printer warna HP 3 buah 50.000,- 150.000,-


1510
Penyusunan laporan 1 kali 250.000,- 250.000,-

Biaya bahan bakar 3 kali 150.000,- 450.000,-


bensin
TOTAL Rp 2.040.000,-
(Dua juta empat puluh ribu rupiah)

26

LAMPIRAN 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

No. Nama/NPM Program Bidan Alokasi Uraian Tugas


Studi g Ilmu Waktu
(minggu)
Merancang dan
membuat
M. Rafiq proposal
Kurniawan/ penelitian,
1 Pendidikan Kedokteran 12 melaksanakan
1908260080 Dokter kegiatan
penelitian,
analisis data
dan menyusun
hasil laporan
penelitian.

27

LAMPIRAN 4. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana

SURAT PERNYATAAN KETUA TIM PELAKSANA


Yang bertandatangan di bawah ini:
Nama : M. Rafiq Kurniawan
NIM : 1908260080
Program Studi : Pendidikan Dokter
Fakultas : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Dengan ini menyatakan bahwa artikel PKM saya dengan judul


PENGARUH UROFLOWMETRI DAN VOLUME PROSTAT TERHADAP
KEJADIAN LEUKOSITURIA PADA PENDERITA BENIGN PROSTATIC
HYPERPLASIA (BPH) yang diusulkan untuk tahun anggaran 2021 adalah asli
karya kami dan belum pernah dipublikasikan dan diikutkan dalam kompetisi
(termasuk PIMNAS).
Bilamana di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan
ini, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang
berlaku dan mengembalikan seluruh biaya yang sudah diterima ke kas negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan


sebenar-benarnya.

Medan, 15 Juli 2021

Yang menyatakan,

(M. Rafiq Kurniawan)

Anda mungkin juga menyukai