Anda di halaman 1dari 13

RENCANA

PELAKSANAAN
PEMBELAJARAN

Disusun Oleh

NAMA : Nur Imraatun Fitratain


NIM : E1C222073

PPG DALJAB 2022 ANGKATAN II


UNIVERSITAS MATARAM
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SMPN 17 LANGGUDU SATAP

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas/ Semester : VIII/

Pembelajaran :1

Materi Pokok : Teks Puisi

Alokasi Waktu : 4 x 40 menit (2 x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti (KI)

KI 1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.


KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan
tetangganya.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar,
melihat, membaca dan menanya) dan menanya berdasarkan rasa ingin
tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan
benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis,
dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi

No KOMPETENSI DASAR INDIKATOR


PENCAPAIAN
KOMPETENSI
1. 4.8 Menyajikan gagasan, perasaan, pendapat dalam bentuk 4.1.1 Merinci data-data penting
teks puisi secara tulis/ lisan dengan memperhatikan unsur- yang ada dalam video
unsur pembangun puisi 4.1.2 Menyusun data-data menjadi
sebuah kalimat berdasarkan
isi video
4.1.3 Menulis puisi berdasarkan
unsur pembangun puisi yang
sesuai dengan isi video

C. Tujuan Pembelajaran

1. Peserta didik secara berkelompok melalui model pembelajaran PBJL dapat merinci
data-data penting yang ada dalam video dengan tepat
2. Peserta didik secara berkelompok melalui model pembelajaran PBJL dapat menyusun
data-data menjadi sebuah kalimat berdasarkan isi video dengan tepat
3. Peserta didik secara berkelompok melalui model pembelajaran PBJL menulis puisi
berdasarkan unsur pembangun puisi yang sesuai dengan isi video dengan tepat

4. Materi Pembelajaran

1. Langkah-langkah menulis Teks Puisi

2. Unsur Pembangun Teks Puisi

5. Metode Pembelajaran
Model : PjBL (Project Based Learning)

Metode : Diskusi, Penugasan, dan Tanya Jawab

6. Media/Alat Pembelajaran
1. Buku Teks
2. Video/slide
7. Sumber Belajar
Buku Paket Bahasa Indonesia kelas VIII, internet.

8. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


Pertemua ke 1

TAHAP ALOKASI
KEGIATAN PEMBELAJARAN
PEMBELAJARA WAKTU
N
A. Kegiatan Pendahuluan
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam 5 menit
(persiapan/orientasi) 2. Peserta didik berdoa dengan dipimpin ketua kelas
(Religius)
3. Guru melakukan presensi

Apersepsi dan 5. Guru memberikan motivasi


motivasi 6. Guru mengaitkan materi sebelumnya dengan
pembelajaran hari ini
7. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari
ini
B. Kegiatan Inti
Sintak 1 60 menit
Pertanyaan 8. Peserta didik mengamati contoh video bertema masalah
mendasar sosial berjudul “ harapan dibalik kemiskinan”
9. Peserta didik bersama guru melakukan kegiatan tanya
jawab terkait video yang ditayangkan

Sintak 2 10. Guru membantu peserta didik membentuk kelompok


secara heterogen.
Mendesain 11. Peserta didik yang menjadi perwakilan kelompok akan
Perencanaan memilih secara acak video yang akan diangkat untuk
Produk menulis puisi
12. Masing-masing kelompok mempunyai kesempatan untuk
diputar kembali videonya sebanyak dua kali.

Sintak 3 5. Guru membagikan LKPD


6. Guru dan peserta didik menyusun jadwal penulisan teks
Menyusun Jadwal puisi dari tes yang telah dipilih sampai penilaian
Pembuatan. (terlampir).
7. Menyusun rencana kerja (project)
8. Guru membagikan LKPD

Sintak 4 9. Peserta didik mulai mengamati video secara berkelompok,


video tersebut diputar sebanyak dua kali
Memonitoring 10. Peserta didik secara berkelompok merinci data-data
Perkembangan penting yang ada dalam video
Proyek 11. Peserta didik menyusun data-data menjadi sebuah kalimat
berdasarkan isi video
12. Peserta didik secara berkelompok menulis puisi
berdasarkan unsur pembangun puisi yang sesuai dengan isi
video
13. Peserta didik melakukan tanya jawab dengan guru terkait
kesulitan dalam pengembangan tulisan.

Penutup 14. Guru dan peserta didik melakukan refleksi terhadap 10 menit
pembelajaran hari ini
15. Guru menjelaskan bahwa hasil kegiatan pembelajaran
dipertemuan berikutnya
16. Salah satu peserta didik memimpin do’a dalam menutup
pembelajaran.

Pertemuan Ke 2

TAHAP ALOKASI
KEGIATAN PEMBELAJARAN
PEMBELAJARA WAKTU
N

A. Kegiatan Pendahuluan
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam 5 menit
(persiapan/orientasi) 2. Peserta didik berdoa dengan dipimpin ketua kelas
3. Guru mengecek kehadiran peserta didik
Apersepsi dan 4. Guru mengaitkan materi sebelumnya dengan kegiatan 5 menit
motivasi pembelajaran selanjutnya.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
hari ini
C. Kegiatan Inti
Sintak 5 6. Peserta didik dalam kelompok masing-masing 60 menit
memeriksa kesesuaian isi dengan video,serta

Menguji Hasil unsrur pembangun puisi.


7. Peserta didik mendiskusikan hasil teks puisi yang telah
dibuat dengan guru dan menanyakan tentang kesulitan
yang ditemui dalam menyusun teks puisi
8. Guru memberikan arahan terkait kendala atau kesulitan
yang dijumpai setiap kelompok

Sintak 6 9. Peserta didik secara berkelompok memaparkan hasil


teks puisi yang telah di buat
Evaluasi 10. Dari presentasi yang telah dipaparkan kelompok lainya
Pengalaman memberikan tanggapan atau masukan
Belajar 11. Guru menanggapi dan memotifasi keberanian siswa
dalam mempresentasikan hasil karyanya.

12. Peserta didik yang menjadi perwakilan kelompok akan


membacakan puisi kelompoknya dan divideokan dan di
upload di youtube
Penutup 13. Siswa bersama guru merefleksi kegiatan belajar yang
telah dilakukan
14. Guru memberikan penguatan bagi siswa yang belum
aktif dalam pembelajaran.
15. Guru menginformasikan aktivitas pembelajaran pada 10 menit
pertemuan selanjutnya.
16. Pembelajaran ditutup dengan doa bersama dipimpin
salah seorang siswa
9. Penilaian
A. Prosedur Penilaian
a) Penilaian Sikap : Selama proses pembelajaran berlangsung
b) Penilaian Keterampilan : Di akhir proses pembelajaran
B. Teknik Penilaian
a) Penilaian Sikap: Observasi
c) Penilaian Keterampilan: Unjuk Kerja
C. Instrumen Penilaian
a) Penilaian Sikap : Jurnal Hasil Observasi Sikap Spiritual dan sosial (terlampir)
b) Penilaian Keterampilan: Lembar penilaian keterampilan (terlampir)

Mengetahui, Langgudu, 24 November 2022


Kepala SMPN 17 Langgudu Satap Guru Mata Pelajaran

Khairul S.Pd.i Nur Imraatun Fitratain, S.Pd


NIP NIP. 199503072020122005
Lampiran 1
Materi Ajar
Langkah-langkah menulis Teks Puisi

1. Tentukan Tema dan Judul


Sebelum membuat puisi, penting sekali untuk menentukan tema dan judul
sebagai acuan dalam membuat sebuah puisi. Agar puisimu lebih mudah dipahami oleh
pembaca. Setelah menentukan tema, langkah selanjutnya barulah menentukan judul
yang berhubungan dengan tema.

2. Tentukan Kata Kunci


Jika telah menentukan tema dan judul, selanjutnya adalah menentukan
kata kunci dan mengembangkakan puisi dari sana. Seperti jika ingin menuliskan puisi
dengan tema persahabatan maka carilah kata kunci yang erat hubungannya dengan
persahabatan tersebut. Setelahnya kamu tinggal mengembangkannya dalam sebuah
kalimat atau larik puisi. Misalnya satu kata kunci digunakan untuk satu larik. Atau bisa
juga satu kunci kemudian dikembangkan menjadi satu bait.
3. Tentukan Diksi
Diksi atau pemilihan kata menjadi keunikan sebuah puisi. Banyak
puisi bagus yang terdiri dari pemilihan kata-kata sederhana, dipakai di keseharian dan
tidak asing di telinga.
4. Pemilihan Majas
5. Menyusun kalimat menjadi sebuah bait

A. Unsur Pembangun Teks Puisi


1. Tema
2. Struktur Fisik Puisi (Tipografi)
3. Diksi
4. Penggunaan Majas/Gaya Bahasa

1. Tema
Sama halnya dalam membuat sebuah cerita atau sebuah karya, kita memerlukan
landasan atau tema yang sebagai unsur utama untuk menentukan
mengembangkannya menjadi sebuah puisi. Penentuan tema merupakan salah satu
unsur yang sangat krusial, karena merupakan dasar pemikiran penyair, yang
nantinya akan berupa ungkapan ekspresi atau perasaan dari penyair terhadap tema
tersebut. Setiap tema memiliki sifat yang khusus bagi setiap penyair, karena setiap
penyair memiliki pengalaman, dasar pemikiran, dan latar belakang ekspresi yang
berbeda-beda.
2. Tipografi
Secara sederhana, unsur tipografi merupakan bentuk penulisan puisi atau dapat
dikatakan sebagai tata wajah puisi, yang biasanya berupa tatanan kalimat, kata atau
frase susuan baris kebawah. Unsur topografi merupakan unsur yang menjadikan
puisi lebih indah sehigga menghasilkan bentuk fisik yang mendukung isi, seperti
disusun zig zag, menyerupai lukisan tertentu, dan lain-lain.
3. Diksi
Salah satu alasan kenapa banyak puisi yang memiliki kata-kata yang indah dan
penuh makna adalah karena penyair dari puisi tersebt memilih diksi yang tepat.
Diksi merupakan pemilihan kata-kata, dan juga sekaligus merupakan unsur yang
sangat penting dalam membangun sebuah puisi.
4. Penggunaan Majas/ Gaya Bahasa.
Gaya bahasa atau bisa kita sebut juga majas, merupakan salah satu unsur yang
cukup sering kita temui dalam sebuah puisi. Dalam membuat puisi selain
memerlukan penggunaan diksi atau pemilihan kata-kata, gaya bahasa atau
penggunaan majas juga akan memberikan serangkaian kata dalam puisi terdengar
konotatif, bahkan terkadang terkesan berlebihan atau sebaliknya.

Pada dasarnya majas merupakan salah satu bentuk gaya bahasa yang mengkiaskan,
melambangkan atau melukiskan sesuatu agar sebuah kalimat dapat lebih hidup
dengan menggunakan bahasa yang figuratif.

Sumber: https://www.zenius.net/blog/unsur-pembangun-puisi

A. Video Masalah sosial


https://www.youtube.com/watch?v=a2uA02zk8nw
Lampiran 2

LKPD

Hari/Tanggal :
Kelas :
Kelompok :
Nama Anggota :
Tujuan Pembelajaran : Menulis Teks Puisi berdasarkan video yang diamati
Kegiatan:
- Siswa secara berkelompok menyimak video tentang masalah sosial berdurasi 5 menit
- Siswa mendiskusikan isi video Bersama kelompok sebelum menuangkannya ke dalam
sebuah puisi
- Siswa Menyusun teks puisi berdasarkan isi video dengan memperhatikan unsur
pembangun puisi (Tema, tipografi,diksi, dan gaya bahasa)
Judul Teks Puisi :

…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..
…………………………………………………………………………………………………..

Lampiran 4
INSTRUMEN PENILAIAN

a. Instrumen Penilaian Sikap Spiritual

No Nama Siswa Kebiasaan Mengucapkan Berprilaku Ketaatan


Berdo’a salam syukur Beribadah

b. Intrumen Penilaian Sikap Sosial (Observasi)

Aspek Perilaku yang Dinilai Jumlah


No. Nama Siswa Kode
PD DS TJ Skor
1.
2.
3.

Keterangan : • PD : Percaya Diri


• DS : Disiplin
• TJ : Tanggung Jawab

Catatan :
1. Aspek Perilaku dinilai dengan kriteria:
75,01-100,00 = Sangat percaya diri,sangat disiplin,sangat tanggung jawab
50,01-75,00 = percaya diri,disiplin,tanggung jawab
25,01-50,00 = cukup percaya diri, cukup disiplin,cukup tanggung jawab
00,00-25,00 = kurang pecaya diri,kurang disiplin,kurang tanggung jawab
2. Skor maksimal = jumlah sikap yang dinilai dikalikan jumlah kriteria
3. Skor sikap = jumlah skor dibagi jumlah sikap yang dinilai
4. Kode nii/prdikat : 75,0-100 = Sangat Baik (SB)
50,01-70,00 = Baik (B)
25,01-50,00 = Cukup (C )
00,00-25,00 = Kurang (K)

c. Intrumen Penilaian Keterampilan (Project)

No. Aspek Jumlah Skor akhir Kode Nilai


Skor
1. Kesesuaian isi teks
puisi dengan video
yang diputar
2. Sesuai unsur
pembangun puisi
3. Percaya diri dan
terampil
4. Kreatif dan inovatif

Skor akhir = Skor yang diperoleh X 100 Skor maksimal


Skor maksimal
LEMBAR EVALUASI SISWA

Nama Siswa :
Kelas :
Hari/ Tanggal :

Cermatilah gambar dibawah ini!

1. Berdasarkan gambar di atas, susunlah sebuah puisi berdasarkan bahasamu sendiri


dengan memperhatikan unsur-unsur pembangunnya!

Anda mungkin juga menyukai