Anda di halaman 1dari 1

Nama : Ashar Ramadhan M

Nim : B011181470
Kelas : Hukum Perburuhan (E)

Uraikan mengenai tujuan pembatasan Tenaga Kerja Asing (TKA)


Pembatasan Tenaga Kerja Asing pada awalnya diarahkan untuk menghilangkan unsur-
unsur colonial dalam struktur ekonomi negara, dalam lapangan usaha yang vital bagi
perekonomian nasional, oleh karena itu pengawasan terhadap tenaga-tenaga asigndilakukan
agak ketat atau lebih diperkeras, diantaranya dengan menutup jabatan-jabatan tertentu untuk
tenaga asing dan menyediakannya khusus untuk tenaga-tenanga Indonesia

Pembatasan tersebut dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kerja yang seluas-


luasnya bagi tenaga kerja Indonesia (lokal) dan menutup kemungkinan bagi perusahaan untuk
mempekerjakan TKA pada jabatan yang dapat diduduki oleh tenaga kerja Indonesia (lokal).
Maka dilakukan pembatasan pengguanaan Tenaga Kerja Asing di Indonesia, Pengaturan
tersebut diatur dalam peraturan perundang-undangan ketenagakerjaan dalam Undang-Undang
Nomor 13 Tahun 2003 Tentang Ketenangakerjaan dalam pasal 46 ayat (1) yang berbunyi
“Tenaga kerja Asing dilarang menduduki jabatan yang mengurusi personalia dan/atau Jabatan-
jabatan tertentu”. Dan juga pada Pasal 4 ayat (1) Peraturan Presiden Nomor 20 Tahun
2018,bahwa Setiap pemberi kerja wajib mengutamakan penggunaan tenaga kerja Indonesia
pada semua jenis jabatan yang tersedia. Ini untuk memastikan tenaga kerja Indonesia bisa
bekerja dan berpenghasilan yang layak,menduduki jabatan-jabatan tertentu dan kompetitif.
Penggunaan Tenaga Kerja Asing juga haruslah yang memiliki keahlian dan
kemampuan,sehingga diharapkan bisa dilakukan alih tehnologi kepada tenaga kerja Indonesia
dari Tenaga Kerja Asing.

Anda mungkin juga menyukai