Anda di halaman 1dari 2

ANALISIS JABATAN PEMBUATAN SERUM

1. Pekerjaan
2. Pengetahuan yang dibutuhkan
3. Keterampilan yang dibutuhkan
4. Karakteristik ( sikap dan perilaku)
5. Alat yang dibutuhkan

JAWABAN:
1. PEKERJAAN
a. Menerima sampel darah dari phlebotomis
b. Memastikan darah layak
 lisis atau tidak, volume dipastikan cukup karena pemeriksaan PPT,APTT
memerlukan darah dengan volume tertentu (tidak boleh kurang dan tidak boleh
lebih)
c. Memasukkan ke dalam sentrifugasi dipastikan tabung seimbang supaya tidak
merusak alat
d. Disentrifugasi selama kurang lebih 15 menit dengan kecepatan 3000rpm
e. Dikeluarkan dari sentrifugasi menggunakan pinset
f. Memastikan volume serum cukup
 jika antara darah dan serum belum terpisah dilakukan pengulangan
sentrifugasi, dengan waktu kurang lebih 15 menit dengan kecepatan 3000 rpm
g. Mendistribusikan serum kepada petugas pemeriksaan
2. PENGETAHUAN
A. Mengetahui kualitas darah dan volume yang diberikan phlebotomis cukup
B. Mengetahui kualitas serum yang dihasilkan dan dipastikan antara serum dan darah
terpisah
C. Mengetahui volume serum cukup
3. KETERAMPILAN
a. Penggunaan sentrifugasi
 harus mengerti berapa waktu yang diperlukan dan kecepatan yang dibutuhkan
 harus menyeimbangkan sentrifuge. Missal di dalam alat tidak boleh ada 3
tabung yang disentrifuge, tabung yang disentrifuge harus 4 (harus genap)
b. Penggunaan mikropipet
 harus mengerti cara mengambil sampel menggunakan first stop dan cara
mengeluarkan sampel menggunakan second stop.
 harus mengerti volume yang diambil harus sesuai dengan ukuran mikropipet
yang digunakan. Misalnya serum yang diambil 200 mikron maka menggunakan
mikropipet 200 mikron juga untuk mengambil
4. KARAKTERISTIK
a. Sigap
 pada pembuatan serum harus sigap dalam mengerjakan supaya pemeriksaan
juga selesai tepat waktu
b. Teliti
 pada proses pembuatan serum memerlukan ketelitian untuk menganalisis
kualitas darah yang diberikan dan menganalisis serum layak atau tidak untuk
dilanjutkan ke pemeriksaan selanjutnya
c. Tanggung jawab
 diperlukan sikap tanggung jawab karena ketika pembuatan serum kita harus
bertanggung jawab atas hasil yang dikeluarkan karena hasil pemeriksaan yang
dikeluarkan berasal dari serum yang kita buat
5. Alat yang dibutuhkan
a. Sentrigugasi
b. Mikropipet
c. Tip
d. Sampel darah vena
e. Pinset
f. Tabung vacutainer

Anda mungkin juga menyukai