Anda di halaman 1dari 3

Nama : Khiyar Faizi

NIM : 7000185972

Mata kuliah : Filosofi Pendididkan Indonesia

TUGAS 1

1. Pengalaman apa yang membuat Anda menjadi rindu bersekolah, atau, pengalaman apa yang
membuat Anda kehilangan motivasi untuk bersekolah? (pilih salah satu)
Jawab:
Pengalaman yang membuat saya rindu sekolah adalah suasana saat bersekolah dimana saya bertemu
sama bapak/ibu guru dan juga teman teman, karena saya dulu bersekolah SMP didesa kemudian
memutuskan besekolah SMA dikota saya menjadi lebih bersemangat lagi dalam bertemu teman baru
yang berasal dari berbagai tempat sehingga dapat mengenal berbagai kebudayaan dari daerah lain.
Tentunya juga fasilitas dalam proses belajar yang mendukung sehingga saya merasa terfasilitasi
untuk berkembang lebih lagi dan juga tempat dimana untuk menuangakan hobi dan mendapatkan
prestasi, dalam kehilangan motivasi saya bersekolah adalah jarak tempuh yang saya lalui agak jauh.
2. Peristiwa apa yang membuat Anda merasa berkembang dan belajar sebagai seorang pembelajar?
Jawab:
Peristiwa yang membuat saya berkembang yaitu Ketika kelas 7 SMP diamna saya mulai mengikuti
kegiatan ekstrakulikuler kemudian setiap prestasi yang di dapat ssngat di apresiasi oleh sekolah, hal
ini membuat saya bekerja keras untuk lebih berprestasi dibidang non akademik, dan juga guru guru
disana sangt support terhadap siswanya
3. Siapa sosok guru yang menginspirasi Anda?
Jawab:
Guru yang menginspirasi saya yaitu guru saat saya di SMP karena mereka sangat ulet dan telatenn
dalam membimbing peserta didik di SMP, sehingga membuat saya merasa diperhatikan dalam setiap
pembelajaran dan juga merasa dibimbing secara personal.
4. Apa pengalaman yang berkesan bersama guru tersebut?
Jawab:
Ada pengalaman yang berkesan bersama guru saya ketika saya kesulitan dalam belajar berhitung
aljabar, beliau selalu membimbing dengan sabar bahkan memeberikan saya tugas tambahan dan juga
menyarankan kepada saya untuk belajar ke tempat belliau sepulang sekolah, untuk lebih
memperdalam dan mudah memahami aljabar.
5. Pernahkah Anda menduplikasi atau mengadaptasi yang dilakukan oleh guru tersebut di kelas
yang Anda ampu? Apa yang Anda lakukan?
Jawab;
Saya pernah menduplikasi atau mengadaptasi yang di lakukan oleh beliau beliau dengan sabar dan
ulet dalam saya menyampaikan materi maupun praktek sehingga saya sebisa mungkin untuk
mendatangi anak-anak yang kurang atau yang lambat dalam menyerap pembelajaran.
TUGAS 2

1. siapa saya

Nama saya Khiyar Faizi. Saya adalah mahasiswa PPG Prajabatan UPGRIS prodi PJKR. Saya merupakan
anak ke satu dari dua bersaudara, yang bertempat tinggal di Wonosobo, Jawa Tengah

2. Mengapa saya memilih menjadi guru?

Saya memilih menjadi guru karena saya ingin mendedikasikan hidup saya ke jalan yang telah saya pilih.
Saya merupakan seorang sarjana pemdidikan dibidang olahraga. Mengapa saya memilih inhin menjadi
guru karena ilmu yang saya dapat semasa kuliah tidak boleh berhenti dan tidak boleh dipendam hanya
untuk saya sendiri, saya ingin membagikan ilmu dan pengalaman yang telah saya miliki selama saya
hidup dan berkecimpunh didunia pemdidikan, oleh karena itu menurut saya jalan utama yang harus
ditempuh yaitu dengan menjadi guru

3. Bagaimana saya bisa menjadi guru yang berpihak pada peserta didik?

Menjadi guru yang berpihak pada peserta didik adalah tujuan yang mulia dan penting dalam pendidikan.
Ini melibatkan sikap, praktik, dan komitmen untuk mendukung perkembangan, kebutuhan, dan
kesejahteraan siswa. Menjadi guru yang berpihak pada peserta didik memerlukan kesabaran, empati, dan
dedikasi yang tinggi. Ini adalah peran yang sangat penting dalam membantu siswa tumbuh dan
berkembang, dan dampaknya bisa berlangsung sepanjang hidup mereka.

TUGAS 3

• MENGAPA
Mengapa saya mengikuti Mata Kuliah Filosofi Pendidikan Nasional?
Jawab:
tujuan saya mengikuti mata kuliah filosofi pendidikan diantaranya guna menyerap
pengetahuan tentang pendidikan dan menumbuhkan semangat kerelaan hati untuk
mendampingi proses tumbuh kembang peserta didik sesuai kaidah pendidikan di indonesia,
dengan mengetahui sejarah proses terbentuknya pendidikan, sistem pendidikan dan apa yang
mendasari para pendahulu dalam mengembangkan pendidikan di Indonesia.
Apa yang Saya yakini?
Jawab:
saya meyakini pendidikan yang telah dibuat dan di kembangkan dahulu terdapat beberapa hal yang
masih dapat diterapkan di era pendidikan saat ini dan terdapat beberapa hal yang kurang sesuai
dengan sistem pembelajaran era saat ini,
Apa yang memotivasi Saya?
Jawab:
Yang memotivasi saya adalah untuk mampu menyelarasakan tujuan pendidikan di era dahulu dengan
sistem pendidikan yang saat ini berjalan serta mengembangkan pendidikan sehingga mampu
menciptakan lulusan yang memiliki kemampuan yang baik dan daya saing yang baik.
BAGAIMANA
Apa saja strategi yang akan Saya terapkan untuk mencapai tujuan?
Jawab:
Strategi yang saya terapkan untuk mencapai tujuan yaitu dengan mempelajari sejarah pendidikan
yang berkembang di indonesia kemudian merefleksi sistem pendidikan yang telah berlangsung serta
menginovasikan sistem pembelajaran yang ada.
Apa saja yang Saya butuhkan untuk menjalankan strategi tersebut?
Jawab:
Dalam menjalankan strategi tersebut saya membutuhkan beberapa hal diantaranya adalah sinergi
antara sekolah dan tenaga pendidik, sumber daya manusia tenaga pendidik yang memiliki wawasan
luas serta inovatif, dan dukungan dari pihak sekolah yang nantinnya akan dilakukan inovasi sistem
pendidikanya tersebut.
APA
Apa saja langkah-langkah konkrit yang akan Saya jalankan?
Jawab:
Langkah langkah yang akan saya lakukan yaitu akan diantaranya yaitu mempelajari sejarah
pendidikan yang berkembang, mengevaluasi dan merefleksi pendidikan yang kurang efektif
kemudian menginovasikan dengan menerapkan tindak lanjut sebagai berikut:
1. Menyusun rencana pembelajaran dengan baik dan menarik
2. Mencari sumber belajar yang beragam dan tidak bersumber hanya dari satu sumber
3. Memberikan motivasi terkait tentang materi yang diajarkan
4. Melakukan pengkondisian kelas yang baik dengan menyesuaikan kebutuhan peserta didik
5. Menguasai aplikasi pembelajaran dan menerapkan agar mampu memanfaatkan sebagai media
belajar yang efektif.
Dengan langkah langkah tersebut diharapkan kegiatan belajar mengajar dikelas dapat lebih efektif
dan materi yang disampaikan mudah di pahami oleh peserta didik,
Kapan Saya menjalankan langkah-langkah tersebut?
Jawab:
langkah langkah yang dapat di implementasikan dari sekarang yaitu mempelajari sejarah pendidikan
yang berkembang serta mulai menyelaraskan pendidikan yang telah berjalan dengan strategi yang
saya ciptakan sehingga nantinya mampu dijalankan secara faktual dilapangan ketika melaksanakan
PPL yang dilaksanakan pada program PPG saat ini untuk kemudian di evaluasi kembali dan
dilakukan penyelarasan kembali sehingga mampu di implementasikan ketika nantinya menjadi guru
profesional.

Anda mungkin juga menyukai